News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Greysia Polli Ajak Anak Muda Lanjutkan Cita-cita Bung Karno

Peraih emas bulutangkis putri Indonesia di Olimpiade Tokyo 2000, Greysia Polli, mengajak kalangan muda untuk melanjutkan cita-cita para pendiri bangsa, di antaranya Bung Karno.
Minggu, 3 Juli 2022 - 17:22 WIB
Greysia Polii
Sumber :
  • Antara

Jakarta - Peraih emas bulutangkis putri Indonesia di Olimpiade Tokyo 2000, Greysia Polli, mengajak kalangan muda untuk melanjutkan cita-cita para pendiri bangsa, di antaranya Bung Karno.
 
"Saya mengajak para pemuda dan pemudi Indonesia untuk giat belajar dan bekerja sepenuh hati memberikan yang terbaik, sehingga kita bisa meneruskan cita-cita para pemimpin bangsa ini untuk mengharumkan nama bangsa Indonesia," kata dia, dalam acara diskusi publik dengan tema "Bung Karno: Arsitek Kemerdekaan Bangsa-bangsa" yang diadakan di secara hybrid di Kantor DPP PDIP, Jalan Diponegoro Nomor 58, Jakarta, Minggu (3/7/2022).

Ia pun mengaku bangga bisa mengibarkan merah putih dan mengharumkan nama Indonesia di ajang olah raga internasional. "Sungguh merasa bangga bisa menjadi anak Indonesia yang mempersembahkan sang merah putih berkibar di puncak tertinggi ajang bergengsi olah raga internasional," kata dia.
 
Hadir dalam kegiatan itu, arsitek dan peneliti karya arsitektur Bung Karno, Dr Ir Yuke Ardhiari MT, Ketua DPP PDI Perjuangan, Djarot Saiful Hidayat dan Hamka Haq, Ketua Panitia Bulan Bung Karno 2022, Andreas Hugo Pareira.
 
Selain itu, Ketua Panitia Acara, Agustina Wilujeng Pramestuti, Sekretaris BKN Pusat PDI Perjuangan, Rano Karno, dan sejumlah kader lain PDI Perjuangan serta Ketua DPP PDI Perjuangan yang juga Ketua DPR, Puan Maharani, yang hadir secara daring.
 
Pebasket Andakara Prastawa Dhyaksa juga merasa bangga bisa mengharumkan nama Indonesia di ajang internasional.
 
Diketahui, dia adalah salah satu pemain di dalam Timnas Basket Indonesia yang berhasil menorehkan tinta emas dituliskan pada SEA Games 2022.
 
"Saya mengajak pemuda pemudi Indonesia untuk terus belajar dan tekun berusaha meneruskan cita-cita Bung Karno mengharumkan nama Indonesia. Tongkat estafet meneruskan pembangunan ada di tangan kita, jadi ayo bangkit dan bergerak dan terus berprestasi," tutur Dhyaksa.
 

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Di tempat yang sama Pramestuti menegaskan, ajang Bulan Bung Karno 2022 ini memang lebih menyasar pada para anak muda, sehingga mereka sengaja memang memilih tema Bung Karno arsitek kemerdekaan bangsa-bangsa.
 
"Tidak banyak orang yang mengenal Bung Karno dari sisi yang lain. Ini salah satu sisi yang dipahami terutama oleh anak-anak muda. Jadi segmen untuk kegiatan Bulan Bung Karno ini untuk anak muda," katanya.
 
Menurut dia, diskusi ini memang disasar bagi anak muda yang gandrung akan suatu membaca dan tertarik dengan sisi lain Bung Karno.
 
"Kegairahan itulah yang berusaha kita bangun bagi kalangan anak-anak muda untuk mengenal Bung Karno lebih dalam. Dalam setiap gerak, dalam setiap kegiatan, dalam setiap kunjungan, jejak ideologi dan idealisme Bung Karno selalu ada," katanya.
 
Sementara itu, Pareira menegaskan, bahwa diskusi ini adalah bagian terakhir dari rangkaian kegiatan yang telah dilakukan sejak 20 Juni 2022.
 
"Kegiatan Bulan Bung Karno ini dilakukan untuk mengenal, membumikan ide dan pemikiran-pemikiran Bung Karno, juga mengenal sosok Bung Karno," kata dia, seraya menambahkan acara itu diikuti sekitar 1.000 mahasiswa. (gan/ebs)
 

Halaman Selanjutnya :
Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Dedi Mulyadi Tegaskan Pemprov Jabar Bakal Bayar Utang Pembangunan Rp621 Miliar, Tapi Ada Syaratnya

Dedi Mulyadi Tegaskan Pemprov Jabar Bakal Bayar Utang Pembangunan Rp621 Miliar, Tapi Ada Syaratnya

Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi tegaskan pihaknya miliki kas yang bisa digunakan untuk membayar utang pembangunan Rp621 miliar. Tapi pembayaran ada syaratnya.
Eks Menag Yaqut Jadi Tersangka, DPR: Skandal Kuota Haji Tak Boleh Terulang

Eks Menag Yaqut Jadi Tersangka, DPR: Skandal Kuota Haji Tak Boleh Terulang

Penetapan mantan Menag Yaqut Cholil Qoumas sebagai tersangka dugaan korupsi kuota haji 2024 oleh KPK menuai sorotan dari banyak pihak, tak terkecuali oleh DPR
Menteri Kebudayaan Fadli Zon Dorong Pemetaan Talenta Seni Sejak Dini

Menteri Kebudayaan Fadli Zon Dorong Pemetaan Talenta Seni Sejak Dini

Menteri Kebudayaan Fadli Zon mendorong penguatan pemetaan talenta seni yang terukur, objektif, dan berbasis data sebagai fondasi perumusan kebijakan kebudayaan nasional.
Banjir Menggenangi RSUD Kota Serang

Banjir Menggenangi RSUD Kota Serang

Banjir menggenangi RSUD Kota Serang, Banten, pada Senin, tidak melumpuhkan pelayanan kesehatan, meskipun sejumlah pasien harus digendong hingga dipapah oleh petugas untuk masuk ke area lobi.
Ultimatum Dedi Mulyadi kepada Proyek-Proyek di Jabar, Tak akan Dibayar Jika Kualitas Pekerjaannya Buruk

Ultimatum Dedi Mulyadi kepada Proyek-Proyek di Jabar, Tak akan Dibayar Jika Kualitas Pekerjaannya Buruk

Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi beri ultimatum kepada para kontraktor pembangunan di Jabar. Ia menegaskan tak akan membayar secara penuh jika hasilnya buruk.
Bring It 100% Online Back, Telkomsel Tuntaskan Pemulihan 7.648 Site di di Wilayah Bencana Sumatera

Bring It 100% Online Back, Telkomsel Tuntaskan Pemulihan 7.648 Site di di Wilayah Bencana Sumatera

Telkomsel telah memulihkan sebanyak 7.648 site yang terdampak bencana di wilayah Sumatera. Sehingga, seluruhnya telah pulih 100 persen per 11 Januari 2026 pukul 14.00 WIB.

Trending

Thom Haye Diancam Dibunuh, Kini Giliran Allano Lima Kena Rasis setelah Laga Persib Vs Persija Skor 1-0

Thom Haye Diancam Dibunuh, Kini Giliran Allano Lima Kena Rasis setelah Laga Persib Vs Persija Skor 1-0

Di balik pertandingan Persib Bandung Vs Persija Jakarta skor 1-0, gelandang Timnas Indonesia, Thom Haye dapat ancaman pembunuhan hingga Allano Lima kena rasis.
Hujan Lebat dan Angin Kencang Landa Jakarta, BMKG Wanti-wanti Cuaca Ekstrem hingga 13 Januari 2026

Hujan Lebat dan Angin Kencang Landa Jakarta, BMKG Wanti-wanti Cuaca Ekstrem hingga 13 Januari 2026

Hujan lebat dan angin kencang melanda Jakarta sejak Senin 12 Januari 2026. BMKG peringatkan cuaca ekstrem hingga 13 Januari, warga diminta waspada.
Gebrakan Gubernur Jabar KDM: Siapkan Sanksi Berat Bagi Proyek Berkualitas Buruk di Jawa Barat

Gebrakan Gubernur Jabar KDM: Siapkan Sanksi Berat Bagi Proyek Berkualitas Buruk di Jawa Barat

Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi (KDM), mengambil langkah tegas terkait pengerjaan proyek infrastruktur di wilayahnya. 
Profil Dino Rossano Hansa, Sosok Adik Kandung Ibu Denada yang Mengasuh Ressa Rizky Rossano Selama 24 Tahun

Profil Dino Rossano Hansa, Sosok Adik Kandung Ibu Denada yang Mengasuh Ressa Rizky Rossano Selama 24 Tahun

Berikut profil sosok Dino Rossano Hansa, adik kandung almarhumah Emilia Contessa sekaligus paman Denada Tambunan, yang mengasuh Al Ressa Rizky Rossano (24).
Curhat Pilu Denada, Sosok yang Harusnya Jadi Ayah Malah Ikut Gugat Bersama Ressa Rizky

Curhat Pilu Denada, Sosok yang Harusnya Jadi Ayah Malah Ikut Gugat Bersama Ressa Rizky

​​​​​​​Denada curhat pilu usai digugat Ressa Rizky. Lebih kecewa karena pamannya ikut menggugat. Kuasa hukum ungkap fakta di balik konflik keluarga ini.
Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Berikut update ranking BWF usai gelaran Malaysia Open 2026.
Banjir Jakarta Meluas, 23 Ruas Jalan dan 10 RT di Jaksel–Jakut Terendam

Banjir Jakarta Meluas, 23 Ruas Jalan dan 10 RT di Jaksel–Jakut Terendam

Banjir Jakarta meluas akibat hujan deras. BPBD mencatat 23 ruas jalan dan 10 RT di Jakarta Selatan dan Utara terendam dengan ketinggian hingga 95 cm.
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT