News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Kim Sang-sik Beberkan Kunci Timnas Vietnam U-22 Remontada atas Thailand dan Raih Medali Emas SEA Games 2025

Kejayaan kembali menghampiri Timnas Vietnam U-22 di pentas Asia Tenggara. Di bawah komando pelatih asal Korea Selatan, Kim Sang-sik, Vietnam sukses mengamankan medali emas SEA Games 2025.
Jumat, 19 Desember 2025 - 09:27 WIB
Timnas Vietnam U-22 sukses mengamankan medali emas SEA Games 2025
Sumber :
  • Instagram/ASEAN United

Jakarta, tvOnenews.com - Kejayaan kembali menghampiri Timnas Vietnam U-22 di pentas Asia Tenggara. Di bawah komando pelatih asal Korea Selatan, Kim Sang-sik, Vietnam sukses mengamankan medali emas SEA Games 2025.

‎Prestasi tersebut diraih melalui perjuangan panjang di partai puncak. Bermain di Stadion Rajamangala, Kamis (18/12), Vietnam menuntaskan laga final dengan kemenangan remontada dramatis 3-2 atas tuan rumah Thailand. 

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Vietnam kalahkan Thailand di SEA Games 2025
Vietnam kalahkan Thailand di SEA Games 2025
Sumber :
  • Instagram/ASEAN United

‎Jalan pertandingan tidak langsung berpihak kepada Vietnam. Sejak awal laga, mereka justru kesulitan mengembangkan permainan dan harus menerima tekanan lawan.

‎Babak pertama menjadi periode tersulit bagi Vietnam. Dua gol Thailand bersarang ke gawang mereka dan membuat tim tertinggal 0-2 saat turun minum.

‎Situasi tersebut memaksa Kim Sang Sik melakukan evaluasi cepat. Pendekatan taktis dan mental menjadi fokus utama sang pelatih di ruang ganti.

‎Memasuki babak kedua, wajah Vietnam berubah signifikan. Intensitas permainan meningkat dan alur serangan mulai lebih terorganisir.

‎Upaya tersebut membuahkan hasil secara perlahan. Vietnam mampu mencetak dua gol balasan yang membuat kedudukan kembali seimbang.

‎Skor 2-2 bertahan hingga waktu normal berakhir. Laga final pun berlanjut ke babak tambahan waktu dengan tensi yang semakin meninggi.

‎Pada fase inilah ketenangan Vietnam menjadi pembeda. Mereka tampil lebih efektif dan mampu memanfaatkan celah yang ditinggalkan lawan.

‎Gol penentu akhirnya tercipta di babak tambahan waktu. Vietnam memastikan kemenangan 3-2 sekaligus mengunci status juara SEA Games 2025.

Timnas Vietnam U-22 sukses mengamankan medali emas SEA Games 2025
Timnas Vietnam U-22 sukses mengamankan medali emas SEA Games 2025
Sumber :
  • Instagram/ASEAN United

‎Keberhasilan ini menegaskan kebangkitan Vietnam di level usia muda. Kim Sang-sik dipandang berhasil menanamkan mental pemenang dalam skuadnya.

‎Usai laga, Kim tak menyembunyikan rasa bangganya terhadap para pemain. Ia menilai kemenangan tersebut lahir dari kepercayaan dan semangat juang yang terjaga hingga akhir.

Pelatih Vietnam U-23, Kim Sang-sik
Pelatih Vietnam U-23, Kim Sang-sik
Sumber :
  • tvOnenews.com - Taufik Hidayat

‎"Saya sangat senang memenangkan medali emas SEA Games untuk pertama kalinya. Ini semua berkat usaha dan semangat pantang menyerah pemain," kata Kim dilansir dari VN Express, Jumat (19/12/2025). 

‎Kim kemudian mengungkapkan suasana ruang ganti saat jeda pertandingan. Ia memilih menenangkan pemain ketimbang meluapkan emosi atas ketertinggalan tim.

‎Pendekatan komunikatif itu dinilai ampuh membangkitkan kepercayaan diri pemain. Vietnam pun tampil lebih berani dan disiplin selepas turun minum.

‎"Saya hanya berbicara dengan lembut kepada para pemain, memberi tahu mereka bahwa kami masih memiliki kesempatan dan tidak boleh menyerah. Kita harus berjuang sampai akhir," kata Kim Sang Sik. 

‎Motivasi tambahan juga datang dari sejarah manis Vietnam di stadion yang sama. Kim menyebut pengalaman generasi sebelumnya sebagai pemantik kebangkitan mental tim.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

‎"Kakak-kakak kalian pernah menang di sini [Stadion Rajamangala]. Dan kalian juga bisa melakukannya," pungkas pelatih 49 tahun tersebut saat ditanya apa resep kebangkitan Vietnam di babak kedua.

‎(igp) 

Klasemen
Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Timothy Ronald Dilaporkan ke Polisi soal Dugaan Penipuan Investasi Kripto, Bermula dari Korban Ngaku Diberi Sinyal Beli Coin Manta Janji Potensi Naik 300-500 Persen

Timothy Ronald Dilaporkan ke Polisi soal Dugaan Penipuan Investasi Kripto, Bermula dari Korban Ngaku Diberi Sinyal Beli Coin Manta Janji Potensi Naik 300-500 Persen

Timothy Ronald dilaporkan ke polisi soal dugaan penipuan investasi kripto. Korban mengaku diberikan sinyal untuk melakukan pembelian coin manta dengan janji potensi naik 300-500 persen. 
Ini Hal Pertama yang Akan Dilakukan John Herdman sebagai Pelatih Timnas Indonesia

Ini Hal Pertama yang Akan Dilakukan John Herdman sebagai Pelatih Timnas Indonesia

John Herdman berbicara untuk pertama kalinya sebagai pelatih Timnas Indonesia. Dia mengutarakan bahwa hal pertama yang harus dilakukan olehnya adalah untuk membangun koneksi.
Alasan Gloria Emanuelle Widjaja Pilih Jadi Ganda Campuran 'Gado-Gado' di Indonesia Masters 2026

Alasan Gloria Emanuelle Widjaja Pilih Jadi Ganda Campuran 'Gado-Gado' di Indonesia Masters 2026

Pebulu tangkis Indonesia, Gloria Emanuelle Widjaja ungkap alasan mengapa dirinya memilih akan tampil sebagai pasangan ganda campuran 'gado-gado' di Indonesia Masters 2026.
Kekayaan Timothy Ronald Disorot Usai Terseret Dugaan Penipuan, Ini Sumber Pundi-Pundi Sang Raja Kripto

Kekayaan Timothy Ronald Disorot Usai Terseret Dugaan Penipuan, Ini Sumber Pundi-Pundi Sang Raja Kripto

Kekayaan Timothy Ronald disorot usai terseret dugaan penipuan trading kripto. Ini sumber pundi-pundi Raja Kripto Indonesia.
Jelang Formula 1 2026, Audi Resmi Uji Coba Mobil R26 di Sirkuit Barcelona

Jelang Formula 1 2026, Audi Resmi Uji Coba Mobil R26 di Sirkuit Barcelona

Tim Audi Formula 1 yang akan menjadi debutan di F1 2026 telah resmi menjalani uji coba mobil R26 secara tertutup sebagai salah satu persiapan tampil di musim baru nanti.
Polda Metro Tangkap Dua Pengedar Narkotika Modus Paket Online di Jakbar, Sita Barbuk Sabu dan 81 Catridge Etomidate

Polda Metro Tangkap Dua Pengedar Narkotika Modus Paket Online di Jakbar, Sita Barbuk Sabu dan 81 Catridge Etomidate

Kanit 1 Subdit 3 Ditresnarkoba Polda Metro Jaya, Kompol Bagin Efrata, mengatakan keduanya berinisial AP (25), laki-laki, dan DA (26), perempuan.
background

Pekan ke-18

Waktu yang ditampilkan adalah WIB

Trending

Xabi Alonso Masuk Bursa Pelatih Manchester United usai Didepak Real Madrid? Media Inggris Beberkan Peluangnya

Xabi Alonso Masuk Bursa Pelatih Manchester United usai Didepak Real Madrid? Media Inggris Beberkan Peluangnya

Media Inggris membahas kemungkinan Manchester United mengejar Xabi Alonso sebagai pelatih baru. Sang juru taktik asal Spanyol baru saja berpisah dengan Real Madrid.
Bongkar Rahasia Pilkada Murah, PDIP Usulkan E-Voting dan Hapus 'Mahar Politik'

Bongkar Rahasia Pilkada Murah, PDIP Usulkan E-Voting dan Hapus 'Mahar Politik'

Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) menyuarakan sikap politiknya untuk tetap mempertahankan sistem pemilihan kepala daerah (Pilkada) secara langsung.
Kasus Dugaan Penipuan Kripto Seret Nama Timothy Ronald, Ini Penjelasan Lengkap soal Koin Manta Network

Kasus Dugaan Penipuan Kripto Seret Nama Timothy Ronald, Ini Penjelasan Lengkap soal Koin Manta Network

Kasus dugaan penipuan kripto menyeret nama Timothy Ronald. Korban rugi Rp3 miliar usai beli koin Manta Network. Ini penjelasan MANTA.
Rezeki Datang Bertubi-tubi! Kondisi Finansial Zodiak 14 Januari 2026: Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo, dan Virgo

Rezeki Datang Bertubi-tubi! Kondisi Finansial Zodiak 14 Januari 2026: Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo, dan Virgo

Berikut ramalan kondisi finansial zodiak pada 14 Januari 2026 untuk enam zodiak pertama, Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo, dan Virgo.
Mengenal Gaston Avila, Bek Argentina Rp43 Miliar yang Disebut Siap Merapat ke Persib Bandung Gantikan Federico Barba

Mengenal Gaston Avila, Bek Argentina Rp43 Miliar yang Disebut Siap Merapat ke Persib Bandung Gantikan Federico Barba

Gaston Avila, bek Argentina milik Ajax dengan nilai Rp43 miliar, ramai dikaitkan dengan Persib Bandung. Siap gantikan Federico Barba? Ini profil dan faktanya.
Banjir Jakarta Timur Berangsur Surut, BPBD Catat Sisa Genangan Masih Ada di Sejumlah Titik

Banjir Jakarta Timur Berangsur Surut, BPBD Catat Sisa Genangan Masih Ada di Sejumlah Titik

Banjir Jakarta Timur berangsur surut. BPBD mencatat sebagian besar genangan sudah kering, meski sejumlah titik masih menyisakan air.
Timothy Ronald, Dijuluki Warren Buffett Indonesia Kini Terseret Kasus Dugaan Penipuan Trading Kripto

Timothy Ronald, Dijuluki Warren Buffett Indonesia Kini Terseret Kasus Dugaan Penipuan Trading Kripto

Timothy Ronald yang dijuluki Warren Buffett Indonesia kini terseret kasus dugaan penipuan trading kripto. Polda Metro Jaya mulai penyelidikan.
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT