News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Postingan FC Dallas Bikin Heboh Bobotoh! Kode Maarten Paes ke Persib Bandung Jelang Big Match Vs Persija Jakarta?

FC Dallas mengunggah konten yang memicu spekulasi besar soal masa depan Maarten Paes. Pasalnya, Paes dikabarkan bakal merapat ke Persib Bandung jelang big match
Sabtu, 10 Januari 2026 - 22:39 WIB
Postingan FC Dallas Bikin Heboh Bobotoh! Kode Maarten Paes ke Persib Bandung Jelang Big Match Vs Persija Jakarta?
Sumber :
  • FC Dallas

tvOnenews.com - Jagat sepak bola nasional mendadak ramai setelah FC Dallas mengunggah konten yang memicu spekulasi besar soal masa depan Maarten Paes

Klub Major League Soccer (MLS) tersebut menampilkan tiga foto kiper Timnas Indonesia itu dalam unggahan Instagram resmi mereka, disertai kalimat singkat namun penuh makna. 

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Banyak pihak menilai unggahan tersebut bukan sekadar rutinitas klub, melainkan isyarat penting di tengah dibukanya bursa transfer musim dingin.

Kehebohan itu semakin terasa karena waktunya berdekatan dengan isu Maarten Paes yang dikabarkan bakal merapat ke Persib Bandung. 

Rumor ini menguat jelang laga big match Persib kontra rival klasiknya, yang membuat kehadiran sosok penjaga gawang Timnas Indonesia disebut-sebut bisa menjadi pembeda besar bagi Maung Bandung di sisa musim BRI Super League 2025/2026.

Kode FC Dallas dan Misteri H-1 Bursa Transfer

Dalam unggahan di akun Instagram @fcdallas, klub asal Amerika Serikat tersebut menulis, “Tinggal satu hari lagi sebelum para pemain melapor (atau berkumpul),” sembari memajang tiga foto Maarten Paes. Postingan itu diunggah pada Sabtu (10/1/2026) pagi WIB.

Namun, jika merujuk zona waktu Amerika Serikat, unggahan tersebut sejatinya dibuat pada Jumat (9/1/2026) sore waktu setempat. 

Karena itu, kalimat “H-1” yang dimaksud FC Dallas memunculkan tafsir luas, terutama karena bertepatan dengan dibukanya bursa transfer musim dingin Super League 2025/2026 pada Sabtu, 10 Januari 2026.

Bursa transfer paruh musim ini dijadwalkan berlangsung hingga 6 Februari 2026. Situasi tersebut membuat publik bertanya-tanya: apakah unggahan FC Dallas menjadi penanda awal pergerakan Maarten Paes ke Liga Indonesia, khususnya Persib Bandung?

Maarten Paes, Dallas FC
Maarten Paes, Dallas FC
Sumber :
  • instagram Maartenpaes

Bobotoh Menanti, Persib Disebut Sangat Membutuhkan

Reaksi Bobotoh pun tak terbendung. Kolom komentar unggahan FC Dallas langsung dibanjiri dukungan dan harapan agar Maarten Paes segera berseragam Persib.

“Jadi ke Persib kang Paes?” tulis akun @xchynzoo.

“1 hari lagi out? (gabung Persib Bandung),” sambung akun persibfans.tv.

Antusiasme tersebut bukan tanpa alasan. Persib Bandung tengah menargetkan prestasi maksimal, termasuk melaju sejauh mungkin di AFC Champions League 2 2025/2026. 

Untuk ambisi tersebut, Maarten Paes dinilai sebagai figur ideal di bawah mistar. Selain memiliki kemampuan duel satu lawan satu yang kuat, Paes juga dikenal piawai dalam distribusi bola dari belakang, sebuah aspek penting dalam sepak bola modern. 

Statusnya sebagai Warga Negara Indonesia (WNI) juga membuat kehadirannya tidak mengganggu kuota pemain asing Persib, sehingga secara regulasi sangat menguntungkan.

Bojan Hodak Buka Suara soal Isu Paes

Di tengah derasnya rumor, pelatih Persib Bandung Bojan Hodak akhirnya angkat bicara. Menjelang pembukaan resmi bursa transfer paruh musim, pelatih asal Kroasia tersebut secara tegas membantah kabar kedatangan pemain baru, termasuk Maarten Paes dan Joey Pelupessy.

“Saya tidak tahu,” ujar Bojan Hodak. Tetapi sejujurnya untuk saat ini, tidak ada siapa pun yang akan datang,” lanjutnya.

Hodak juga menegaskan bahwa dirinya tidak menjalin komunikasi dengan pemain-pemain yang dirumorkan akan bergabung dengan Persib. 

Selain itu, ia turut mengklarifikasi isu terkait bek asing Federico Barba yang disebut-sebut bakal kembali ke Italia.

Menurut Hodak, fokus utama Persib saat ini adalah menjaga stabilitas tim di tengah jadwal kompetisi yang padat. Ia ingin skuadnya tetap konsisten dan tidak terdistraksi oleh isu transfer yang belum tentu terjadi.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Meski demikian, bantahan dari Bojan Hodak belum sepenuhnya meredam spekulasi. Unggahan FC Dallas yang terkesan “berkode”, antusiasme Bobotoh, serta kebutuhan Persib akan sosok kiper berkelas membuat saga Maarten Paes tetap menjadi topik panas. 

Menarik menanti apakah rumor ini akan berujung kenyataan, atau sekadar menjadi bumbu jelang big match sarat gengsi. (udn)
 

Klasemen
Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Tambang Emas Milik Prajogo Pangestu, PT Intam Resmi IPO: Ini Profil, Aset, dan Potensi Besarnya

Tambang Emas Milik Prajogo Pangestu, PT Intam Resmi IPO: Ini Profil, Aset, dan Potensi Besarnya

PT Intam, tambang emas milik grup Prajogo Pangestu, resmi IPO di BEI. Simak profil lengkap, aset, wilayah tambang, dan prospek bisnisnya.
Na Daehoon Bantah Lakukan KDRT, Jule Tak Terima dan Siap Beberkan Bukti-bukti: Tunggu Ya

Na Daehoon Bantah Lakukan KDRT, Jule Tak Terima dan Siap Beberkan Bukti-bukti: Tunggu Ya

Selebgram Julia Prastini atau Jule kembali muncul dan menanggapi klarifikasi Na Daehoon soal dugaan kekerasan dalam rumah tangga (KDRT).
Kuasa Hukum Viking Persib Club Kecam Ancaman Pembunuhan terhadap Thom Haye dan Siap Tempuh Jalur Hukum, Polda Jabar Masih Lacak Akun

Kuasa Hukum Viking Persib Club Kecam Ancaman Pembunuhan terhadap Thom Haye dan Siap Tempuh Jalur Hukum, Polda Jabar Masih Lacak Akun

Kuasa Hukum Viking Persib Club menyatakan keprihatinannya sekaligus sikap tegas terhadap tindakan intimidasi dan ancaman serius yang ditujukan kepada pemain Persib Bandung sekaligus punggawa Timnas Indonesia Thom Haye.
Jadwal Lengkap Proliga 2026 usai Seri Pontianak: Pindah ke Medan, Diwarnai Big Match Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni

Jadwal Lengkap Proliga 2026 usai Seri Pontianak: Pindah ke Medan, Diwarnai Big Match Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni

Jadwal lengkap Proliga 2026 usai seri Pontianak, para pemain kembali berjuang di seri Medan yang juga diramaikan dengan big match antara Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni.
Jadwal India Open 2026, Selasa 13 Januari: Putri KW dan Sabar/Reza Buka Perjuangan Wakil Indonesia

Jadwal India Open 2026, Selasa 13 Januari: Putri KW dan Sabar/Reza Buka Perjuangan Wakil Indonesia

Jadwal India Open 2026 di mana hari ini ada dua wakil Indonesia yang akan memulai perjuangannya yaknu Putri KW dan Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani.
Di Balik Kepergian Xabi Alonso: Disharmoni Ruang Ganti, Isu Vinicius, dan Kritik Taktik di Real Madrid

Di Balik Kepergian Xabi Alonso: Disharmoni Ruang Ganti, Isu Vinicius, dan Kritik Taktik di Real Madrid

Kepergian Xabi Alonso dari kursi pelatih Real Madrid memicu gelombang reaksi luas, tidak hanya dari manajemen klub, tetapi juga dari publik dan para pendukung.
background

Pekan ke-18

Waktu yang ditampilkan adalah WIB

Trending

Xabi Alonso Masuk Bursa Pelatih Manchester United usai Didepak Real Madrid? Media Inggris Beberkan Peluangnya

Xabi Alonso Masuk Bursa Pelatih Manchester United usai Didepak Real Madrid? Media Inggris Beberkan Peluangnya

Media Inggris membahas kemungkinan Manchester United mengejar Xabi Alonso sebagai pelatih baru. Sang juru taktik asal Spanyol baru saja berpisah dengan Real Madrid.
Mengenal Gaston Avila, Bek Argentina Rp43 Miliar yang Disebut Siap Merapat ke Persib Bandung Gantikan Federico Barba

Mengenal Gaston Avila, Bek Argentina Rp43 Miliar yang Disebut Siap Merapat ke Persib Bandung Gantikan Federico Barba

Gaston Avila, bek Argentina milik Ajax dengan nilai Rp43 miliar, ramai dikaitkan dengan Persib Bandung. Siap gantikan Federico Barba? Ini profil dan faktanya.
Kasus Dugaan Penipuan Kripto Seret Nama Timothy Ronald, Ini Penjelasan Lengkap soal Koin Manta Network

Kasus Dugaan Penipuan Kripto Seret Nama Timothy Ronald, Ini Penjelasan Lengkap soal Koin Manta Network

Kasus dugaan penipuan kripto menyeret nama Timothy Ronald. Korban rugi Rp3 miliar usai beli koin Manta Network. Ini penjelasan MANTA.
Media Spanyol Bingung usai Alvaro Arbeloa Ditunjuk sebagai Pelatih Real Madrid Gantikan Xabi Alonso

Media Spanyol Bingung usai Alvaro Arbeloa Ditunjuk sebagai Pelatih Real Madrid Gantikan Xabi Alonso

Media Spanyol mengutarakan rasa herannya setelah Alvaro Arbeloa ditunjuk sebagai pelatih Real Madrid. Dia menggantikan Xabi Alonso yang didepak.
Rezeki Datang Bertubi-tubi! Kondisi Finansial Zodiak 14 Januari 2026: Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo, dan Virgo

Rezeki Datang Bertubi-tubi! Kondisi Finansial Zodiak 14 Januari 2026: Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo, dan Virgo

Berikut ramalan kondisi finansial zodiak pada 14 Januari 2026 untuk enam zodiak pertama, Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo, dan Virgo.
Banjir Jakarta Timur Berangsur Surut, BPBD Catat Sisa Genangan Masih Ada di Sejumlah Titik

Banjir Jakarta Timur Berangsur Surut, BPBD Catat Sisa Genangan Masih Ada di Sejumlah Titik

Banjir Jakarta Timur berangsur surut. BPBD mencatat sebagian besar genangan sudah kering, meski sejumlah titik masih menyisakan air.
SBY: Demokrat dan Prabowo Harus Menjadi Bagian dari Solusi

SBY: Demokrat dan Prabowo Harus Menjadi Bagian dari Solusi

Presiden ke-6 RI sekaligus Ketua Majelis Tinggi Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) menegaskan bahwa partainya bersama Presiden Prabowo harus menjadi solusi mengentaskan masalah bangsa.
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT