LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Pemain Persib Bandung, Ciro Alves
Sumber :
  • tvOnenews/Dwi RB

Putus Tren Negatif Buat Ciro Alves Targetkan Poin Penuh Bagi Persib, Sampai Sengaja Ganti Warna Rambut

Pemain berpaspor Brasil ini bertekad memutus puasa kemenangan Persib Bandung pada laga yang berlangsung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung, Minggu

Jumat, 2 Februari 2024 - 12:59 WIB

Bandung, tvOnenews.com - Tiga angka menjadi target Ciro Alves bersama Persib ketika menjamu Persis di laga pekan ke-24 Liga 1 2023/2024. 

Pemain berpaspor Brasil ini bertekad memutus puasa kemenangan Maung Bandung pada laga yang berlangsung di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Kota Bandung, Minggu (4/2/2024).

Target tersebut tak lepas dari Persib yang selalu gagal menang di tiga laga terakhirnya dengan rincian dua hasil imbang dan satu kekalahan. 

Hasil imbang didapat ketika melawan PSM dan tumbang dari tangan Persik Kediri yang disia-siakan Persib dari laga kandang. Berikutnya Persib bermain sama kuat saat bertamu ke markas Bali United.

Baca Juga :

Demi menjaga posisi di zona empat besar, Ciro tidak ingin Persib kembali gagal meraup kemenangan. Masa persiapan selama tiga pekan pun dimaksimalkan untuk memetik tiga poin pertama di 2024.

"Persiapan kami berjalan dengan bagus. Kami di tiga laga terakhir tidak mendapatkan hasil yang bagus dan sekarang kami fokus pada laga berikutnya. Saya rasa ini akan menjadi laga yang sulit, tetapi kami sudah bersiap untuk pertandingan ini," tegas Ciro ketika ditemui wartawan di Stadion Sidolig, Bandung, Jumat (2/2/2024).

Menurutnya rintangan yang dihadapi Persib di pekan ke-24 ini berat. Terlebih Laskar Sambernyawa baru memetik kemenangan atas Madura United di laga tunda dengan skor 3-2.

Namun dia juga menegaskan Persib akan berjuang di pertandingan ini. Dengan status sebagai tuan rumah, Ciro enggan membuat bobotoh yang datang ke stadion merasa kecewa.

"Tiga poin yang bagus dan mereka adalah tim bagus. Kami menaruh hormat kepada klub Persis Solo serta pemain-pemain Solo. Tapi Persib bermain di kandang dan tentu harus bertarung mati-matian dan bermain dengan baik untuk mendapat tiga poin di kandang," imbuhnya.

Ciro Alves di pertemuan putaran pertama lalu mampu mencetak gol cantik ke gawang Persis. Sepakan indah melengkung masuk ke gawang dengan teknik trivela. Sayangnya gol itu dibalas dua kali oleh tuan rumah hingga membuat Persib kalah 1-2.

Menurutnya aksi tersebut akan membuatnya mendapat pengawalan ketat dari bek lawan. Tapi itu disebut Ciro tidak jadi masalah dan siap bermain maksimal untuk kejayaan Maung Bandung.

"Ya saya mencoba melakukan tembakan itu dan itu gol yang indah. Mungkin di laga berikutnya  saya pikir mereka melakukan penjagaan ganda kepada saya. Tapi tidak masalah, saya akan melakukan yang terbaik dan terpenting adalah tiga poin," tukas pemain yang baru mengubah warna rambutnya menjadi putih ini.

"Iya karena saya suka, jadi saya mewarnai rambut saya menjadi putih, saya mengubahnya untuk pertandingan ini," kata Ciro.

(dwi/hfp)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
City Vision Hadirkan LED Ikonik di Gedung Bursa Efek Indonesia, Dukung Literasi Kuangan Lewat Papan Iklan Realtime di BEI

City Vision Hadirkan LED Ikonik di Gedung Bursa Efek Indonesia, Dukung Literasi Kuangan Lewat Papan Iklan Realtime di BEI

Perusahaan Out-of-Home (OOH), City Vision, mengumumkan peluncuran inovasi layar iklan terbarunya, The ICONIC Bursa Efek LED, yang menjadi wajah baru Gedung BEI.
Akui 2 Kali ke Dokter Kecantikan, Anak SYL: Saya Hanya Menemani Ayah, Saya Tidak Ikut Perawatan

Akui 2 Kali ke Dokter Kecantikan, Anak SYL: Saya Hanya Menemani Ayah, Saya Tidak Ikut Perawatan

Anak SYL, Indira Chunda Thita jadi salah satu saksi dalam sidang dugaan kasus pemerasan dan gratifikasi, ia mengaku sempat dua kali ke dokter kecantikan, tapi..
Pemerintah Mau Tampung Seribu Warga Gaza di Indonesia, Kamu Setuju?

Pemerintah Mau Tampung Seribu Warga Gaza di Indonesia, Kamu Setuju?

Pemerintah Indonesia bakal menampung sekitar seribu warga Gaza. Pemerintah kini tengah mengusahakan proses evakuasi sekitar seribu warga Gaza ke Indonesia. 
Mulai Sekarang Baca Amalan Doa ini setiap Pagi Hari, Rezeki dan Keberkahan Langsung Mengalir Deras Sebelum Beraktivitas

Mulai Sekarang Baca Amalan Doa ini setiap Pagi Hari, Rezeki dan Keberkahan Langsung Mengalir Deras Sebelum Beraktivitas

Bacaan amalan doa pagi hari ini pernah diamalkan oleh salah satu Nabi Allah SWT untuk pembuka keberkahan dan aliran rezeki yang deras layaknya seluas samudera.
Kata Pandit Senior Jelang Laga Timnas Indonesia vs Irak, Jika Skuad Garuda Ingin Menang, Maka Kuncinya Harus Lakukan...

Kata Pandit Senior Jelang Laga Timnas Indonesia vs Irak, Jika Skuad Garuda Ingin Menang, Maka Kuncinya Harus Lakukan...

Ini kata pandit senior jelang laga Timnas Indonesia vs Irak pada Kualifikasi Piala Dunia 2026, jika skuad Garuda ingin menang maka kuncinya harus lakukan ini.
Akui Ada Circle Pertemanan, Shayne Pattynama Tegaskan Dia Orang Indonesia: Tak Bisa Bermain Kalau Bukan Lokal

Akui Ada Circle Pertemanan, Shayne Pattynama Tegaskan Dia Orang Indonesia: Tak Bisa Bermain Kalau Bukan Lokal

Meski mendapatkan paspor Indonesia melalui proses naturalisasi, Shayne Pattynama menegaskan bahwa dia adalah tetap orang Indonesia. 
Trending
Prediksi Mengejutkan Media Inggris Jelang Pertandingan Timnas Indonesia Vs Irak, Pemenangnya Adalah...

Prediksi Mengejutkan Media Inggris Jelang Pertandingan Timnas Indonesia Vs Irak, Pemenangnya Adalah...

Media Inggris membuat prediksi cukup mengejutkan pertandingan antara Timnas Indonesia melawan Irak di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Ketambahan Jay Idzes, Begini Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia Kontra Irak

Ketambahan Jay Idzes, Begini Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia Kontra Irak

Jay Idzes telah resmi mendarat di Jakarta pada Rabu (5/6/2024) malam WIB, hanya beberapa jam jelang laga Timnas Indonesia kontra Irak, Kamis (6/6/2024) sore.
Kabar Buruk Buat Timnas Indonesia Jelang Laga Lawan Irak, Shin Tae-yong Dilarikan ke Rumah Sakit, Kenapa?

Kabar Buruk Buat Timnas Indonesia Jelang Laga Lawan Irak, Shin Tae-yong Dilarikan ke Rumah Sakit, Kenapa?

Pelatih Timnas Indonesia dikabarkan dilarikan ke rumah sakit jelang laga kontra Irak. Direktur Utama PT Garuda Sepak Bola Indonesia (GSI) Marsal Masita menyebut
Padahal Tak Dikasih Duit, TKW Arab Saudi Ini Ketagihan Melayani Anak Majikan yang Lebih Muda Darinya: Beda Banget sama Punya Orang Indonesia

Padahal Tak Dikasih Duit, TKW Arab Saudi Ini Ketagihan Melayani Anak Majikan yang Lebih Muda Darinya: Beda Banget sama Punya Orang Indonesia

Setiap hari, TKW Arab Saudi itu harus menjadi pemuas nafsu anak majikan yang lebih muda, dengan harapan akan kehidupan yang lebih baik, namun hanya diberi...
Indra Sjafri Bicara Jujur soal Timnas Indonesia U-20 Setelah Dibantai Ukraina 0-3 di Toulon Cup 2024

Indra Sjafri Bicara Jujur soal Timnas Indonesia U-20 Setelah Dibantai Ukraina 0-3 di Toulon Cup 2024

Pelatih Timnas Indonesia U-20, Indra Sjafri, berbicara jujur setelah anak-anak asuhnya dibantai dengan skor 0-3 oleh Ukraina di Toulon Cup 2024, Selasa (4/6).
Respons Netizen Malaysia setelah PSSI Menuntaskan Naturalisasi Calvin Verdonk, Singgung Soal Kekuatan Timnas Indonesia

Respons Netizen Malaysia setelah PSSI Menuntaskan Naturalisasi Calvin Verdonk, Singgung Soal Kekuatan Timnas Indonesia

Netizen Malaysia merespons keberhasilan PSSI menaturalisasi pemain Grade A Eropa, Calvin Verdonk jelang laga Timnas Indonesia melawan Irak.
Bursa Transfer Pemain Timnas Indonesia: Teka-teki Masa Depan Calvin Verdonk Terungkap

Bursa Transfer Pemain Timnas Indonesia: Teka-teki Masa Depan Calvin Verdonk Terungkap

Kabar bursa transfer pemain Timnas Indonesia meliputi bek kiri Calvin Verdonk, yang kini membela NEC Nijmegen, terungkap oleh media dan jurnalis Belanda.
Selengkapnya
Viral
Jadwal Hari Ini
Jam
Jadwal Acara
Apa Kabar Indonesia Pagi
17:00 - 18:30
Kabar Petang
Selengkapnya