News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Respect! Bobotoh Siap Bantu Voting Gol Rizky Ridho yang Masuk Nominasi FIFA Puskas Award 2025

Suporter Persib Bandung Bobotoh siap membantu voting gol Rizky Ridho yang masuk daftar nominasi FIFA Puskas Award 2025.
Jumat, 14 November 2025 - 14:35 WIB
Bobotoh siap bantu vote gol Rizky Ridho di FIFA Puskas Award 2025
Sumber :
  • Instagram

Jakarta, tvOnenews.com - Sikap respect ditunjukkan suporter Persib Bandung, Bobotoh. Mereka mengaku siap membantu voting gol Rizky Ridho yang masuk daftar nominasi FIFA Puskas Award 2025.

Sikap yang ditunjukkan suporter Persib Bandung ini pun mendapat respons positif dari warganet lain.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

"El Sosmed siap ikut vote," tulis @infojawabarat di kolom komentar postingan @plesbol.inc

"Kami elsosmed siap bantu vote jak," kata @rayenquanlyn.

"Bobotoh siap bantu vote," sahut yang lain.

Seperti diketahui, saat ini nama Rizky Ridho tengah ramai jadi pembicaraan di media sosial. Kapten Persija Jakarta itu melakukan pencapaian luar biasa usai gol yang dicetaknya masuk dalam nominasi salah satu penghargaan bergengsi.

Gol tersebut tercipta ketika Persija Jakarta berhadapan dengan Arema FC pada 9 Maret 2025. Melihat bagaimana prosesnya berlangsung, tidak berlebihan jika gol Rizky Ridho ini dianggap pantas masuk nominasi Puskas Award tahun ini.

Momen itu berawal dari sebuah serangan balik cepat yang tersusun rapi. Ridho memulai aksinya dengan menguasai bola di area kotak penalti sendiri, lalu mengirim umpan panjang yang benar-benar terukur.

Ia langsung mengarahkan bola kepada Ryo Matsumura yang bergerak bebas di sektor tengah. Dengan visi bermain yang tajam, Ryo kemudian mengirimkan operan terobosan jarak jauh yang tepat mengarah ke ruang lari Ridho.

Gol Rizky Ridho saat Persija Jakarta hadapi Arema FC masuk nominasi Puskas Award 2025
Gol Rizky Ridho saat Persija Jakarta hadapi Arema FC masuk nominasi Puskas Award 2025
Sumber :
  • Instagram/Rizky Ridho

 

Tanpa perlu menyentuh bola dua kali, Ridho melepaskan tembakan jarak jauh yang melengkung indah. Bola itu melaju sempurna menuju gawang Arema FC, membuat stadion seketika terdiam sebelum meledak oleh sorakan kagum.

Cara Voting Gol Rizky Ridho di Puskas Award 2025

Setiap tahun, FIFA menyeleksi berbagai gol yang lahir dari kompetisi internasional untuk menentukan karya terbaik di dunia sepak bola. Penilaian tidak hanya melihat keindahan gol, tetapi juga ketepatan teknik dan efektivitas sang pencetak gol.

Deretan kandidat Puskas Award disusun berdasarkan keputusan panel ahli FIFA, yang meninjau gol-gol spektakuler yang tercipta di seluruh dunia dalam periode 11 Agustus 2024 hingga 2 Agustus 2025. Rentang waktu tersebut mencakup pertandingan level klub hingga laga tim nasional.

Selama masa pemungutan suara, para penggemar sepak bola diberi kesempatan untuk ambil bagian hingga tanggal 3 Desember. Dukungan publik inilah yang dapat memberi tambahan dorongan penting bagi peluang Ridho dalam perebutan penghargaan tersebut.

Hasil akhir dari penghargaan ini ditentukan dengan sistem kombinasi suara. Para penggemar menyumbang separuh dari total penilaian, sementara sisanya berasal dari voting panel FIFA Legends. Dengan sistem itu, keputusan akhir menjadi representasi pandangan umum sekaligus pertimbangan para ahli.

Untuk mendukung gol sang bek Persija Jakarta, masyarakat dapat melakukan voting melalui situs resmi FIFA.com. Langkah awalnya sederhana, yakni membuat akun sebelum memberikan suara.

Gol  indah Rizky Ridho yang tercipta ke gawang Arema FC pada 9 Maret 2025 itu resmi masuk nominasi The FIFA Puskas Award 2025.
Gol indah Rizky Ridho yang tercipta ke gawang Arema FC pada 9 Maret 2025 itu resmi masuk nominasi The FIFA Puskas Award 2025.
Sumber :
  • Instagram/Rizky Ridho

 

Setelah masuk ke sistem, setiap peserta voting diberi ruang untuk memilih tiga gol yang dianggap terbaik. Pemilihan ini memiliki bobot nilai: lima poin untuk posisi pertama, tiga poin untuk posisi kedua, dan satu poin untuk pilihan ketiga.

Periode voting FIFA Awards dimulai pada 13 November 2025 dan berlangsung hingga 3 Desember 2025 pukul 23.59 CET, atau setara dengan 4 Desember 2025 pukul 05.59 WIB. Dengan waktu yang panjang tersebut, para pendukung bisa memilih di waktu yang mereka anggap paling nyaman.

‎Link voting: 

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

‎https://www.fifa.com/the-best-fifa-football-awards/en/puskas-award

(aes)

Klasemen
Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Pemerintah Kebut Demutualisasi BEI, Siap Dipegang Danantara dan Investor Global

Pemerintah Kebut Demutualisasi BEI, Siap Dipegang Danantara dan Investor Global

Rosan Roeslani menyebut, peluang kepemilikan saham BEI nantinya tidak hanya terbuka bagi Danantara, tetapi juga bagi berbagai institusi keuangan global.
Jelang Lawan Vietnam, Hector Souto Percaya Diri Timnas Futsal Indonesia

Jelang Lawan Vietnam, Hector Souto Percaya Diri Timnas Futsal Indonesia

Pelatih Timnas Futsal Indonesia, Hector Souto, menegaskan ambisinya untuk mengantarkan skuad Garuda melangkah ke babak semifinal Piala Asia Futsal untuk pertama kalinya.
Balas Kekalahan SEA Games, Samuel Eko Tegaskan Misi Timnas Futsal Indonesia

Balas Kekalahan SEA Games, Samuel Eko Tegaskan Misi Timnas Futsal Indonesia

Pemain Timnas Futsal Indonesia Samuel Eko menegaskan tekad skuad Garuda untuk meraih kemenangan saat menghadapi Vietnam pada laga perempat final Piala Asia Futsal 2026.
Takluk dari Persib Bandung, Althaf Indie Minta Maaf dan Kirim Pesan Optimistis

Takluk dari Persib Bandung, Althaf Indie Minta Maaf dan Kirim Pesan Optimistis

Penyerang Persis Solo Althaf Indie menilai kekalahan timnya dari Persib Bandung menjadi motivasi untuk bangkit dan menatap pertandingan selanjutnya di Super League 2025/2026.
IBC Beri 6 Rekomendasi untuk Perkuat Kepercayaan Investor dan Redam Gejolak di Pasar Modal Indonesia

IBC Beri 6 Rekomendasi untuk Perkuat Kepercayaan Investor dan Redam Gejolak di Pasar Modal Indonesia

IBC menegaskan, keberadaan pasar modal yang kredibel menjadi pilar penting dalam mendukung pembiayaan investasi, pendalaman pasar keuangan, serta peningkatan daya saing ekonomi nasional.
Purbaya Pastikan Jeffrey Hendrik Jadi Pjs Dirut BEI, Bakal Wakili Bursa Bertemu MSCI

Purbaya Pastikan Jeffrey Hendrik Jadi Pjs Dirut BEI, Bakal Wakili Bursa Bertemu MSCI

Jeffrey Hendrik bersama jajaran manajemen akan mewakili BEI dalam agenda pertemuan dengan Morgan Stanley Capital International (MSCI) yang dijadwalkan pada Senin (2/2/2026).
background

Pekan ke-19

Waktu yang ditampilkan adalah WIB
Minggu, 1 Februari 2026
logo Pusamania Borneo
BOR
15:30
PSY
logo PSIM Yogyakarta
logo Persebaya Surabaya
PBY
19:00
DWU
logo Dewa United
Senin, 2 Februari 2026
logo Arema FC
AFC
15:30
PJW
logo Persijap
logo PSM Makassar
PSM
19:00
SPG
logo Semen Padang

Trending

IBC Beri 6 Rekomendasi untuk Perkuat Kepercayaan Investor dan Redam Gejolak di Pasar Modal Indonesia

IBC Beri 6 Rekomendasi untuk Perkuat Kepercayaan Investor dan Redam Gejolak di Pasar Modal Indonesia

IBC menegaskan, keberadaan pasar modal yang kredibel menjadi pilar penting dalam mendukung pembiayaan investasi, pendalaman pasar keuangan, serta peningkatan daya saing ekonomi nasional.
Jelang Lawan Vietnam, Hector Souto Percaya Diri Timnas Futsal Indonesia

Jelang Lawan Vietnam, Hector Souto Percaya Diri Timnas Futsal Indonesia

Pelatih Timnas Futsal Indonesia, Hector Souto, menegaskan ambisinya untuk mengantarkan skuad Garuda melangkah ke babak semifinal Piala Asia Futsal untuk pertama kalinya.
Takluk dari Persib Bandung, Althaf Indie Minta Maaf dan Kirim Pesan Optimistis

Takluk dari Persib Bandung, Althaf Indie Minta Maaf dan Kirim Pesan Optimistis

Penyerang Persis Solo Althaf Indie menilai kekalahan timnya dari Persib Bandung menjadi motivasi untuk bangkit dan menatap pertandingan selanjutnya di Super League 2025/2026.
Atmosfer Futsal Bikin Merinding! Shayne Pattynama Puji Fans Indonesia

Atmosfer Futsal Bikin Merinding! Shayne Pattynama Puji Fans Indonesia

Bek Persija Jakarta, Shayne Pattynama mengaku takjub dengan atmosfer luar biasa yang tercipta saat menyaksikan langsung laga Timnas Futsal Indonesia kontra Irak
Pemerintah Kebut Demutualisasi BEI, Siap Dipegang Danantara dan Investor Global

Pemerintah Kebut Demutualisasi BEI, Siap Dipegang Danantara dan Investor Global

Rosan Roeslani menyebut, peluang kepemilikan saham BEI nantinya tidak hanya terbuka bagi Danantara, tetapi juga bagi berbagai institusi keuangan global.
Balas Kekalahan SEA Games, Samuel Eko Tegaskan Misi Timnas Futsal Indonesia

Balas Kekalahan SEA Games, Samuel Eko Tegaskan Misi Timnas Futsal Indonesia

Pemain Timnas Futsal Indonesia Samuel Eko menegaskan tekad skuad Garuda untuk meraih kemenangan saat menghadapi Vietnam pada laga perempat final Piala Asia Futsal 2026.
Seruan 31 Kabupaten Kota: Komitmen Menangkan Andar Amin di Musda Golkar Sumut

Seruan 31 Kabupaten Kota: Komitmen Menangkan Andar Amin di Musda Golkar Sumut

Sebanyak 31 Ketua DPD Kabupaten Kota menyerukan komitmen tidak akan berpaling dan memenangkan Andar Amin Harahap menjadi Ketua DPD Golkar Sumut.
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT