News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Masih Ingat Kenji Adachihara? Mesin Gol Asal Jepang yang Pernah Menggila di Persib Bandung

Masih ingat Kenji Adachihara? Striker asal Jepang yang sempat jadi mesin gol Persib Bandung, berduet dengan Sergio Van Dijk, dan mengukir jejak kuat di Liga Indonesia.
Sabtu, 3 Januari 2026 - 08:37 WIB
Kenji Adachihara
Sumber :
  • Instagram/@kenji_adachi_hara

tvOnenews.com - Nama Kenji Adachihara pernah menjadi bagian dari cerita panjang striker asing yang menorehkan jejak kuat di sepak bola Indonesia.

Penyerang asal Jepang itu nyaris menghabiskan sebagian besar karier profesionalnya di Tanah Air, terutama saat memperkuat Persib Bandung.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Duet Kenji Adachihara dengan Sergio Van Dijk di lini depan Persib pada era Liga Indonesia 2011/2012 sempat menjadi ancaman serius bagi pertahanan lawan.

Kombinasi keduanya dikenal tajam, cepat, dan efektif dalam membongkar pertahanan.

Salah satu bukti ketajaman Kenji terlihat saat Persib mengikuti turnamen pramusim Inter Island Cup 2012.

Pada ajang tersebut, Kenji berhasil keluar sebagai top skor tim, menjadikannya salah satu pemain asing yang paling diperhitungkan kala itu.

Kenji Adachihara lahir di Sagamihara, Prefektur Kanagawa, Jepang, pada 8 November 1984.

Perjalanan sepak bolanya dimulai sejak masa SMA Narashino, sebelum bakatnya semakin terasah ketika bergabung dengan Ryutsu Keizai University pada periode 2001–2006.

Karier profesionalnya baru dimulai pada 2006 setelah direkrut Viancone Fukushima.

Di klub tersebut, Kenji langsung menunjukkan naluri golnya dengan torehan impresif 25 gol dari 20 pertandingan dalam satu musim.

Performanya berlanjut bersama Japan Soccer College setahun kemudian.

Hasrat mencari tantangan baru membawa Kenji ke Liga Singapura.

Ia bergabung dengan Albirex Niigata, klub afiliasi Jepang, dan kembali tampil konsisten. 

Penampilannya menarik perhatian Bontang FC yang sedang mencari tandem ideal bagi Aldo Barreto pada 2009.

Bersama Bontang FC, Kenji mencetak 32 gol dari 56 penampilan selama dua musim.

Catatan tersebut membuatnya hijrah ke Persiba Balikpapan, di mana ia kembali tampil produktif dengan 15 gol dari 32 laga.

Puncak Karier Bersama Persib Bandung

Eks Persib Bandung asal Jepang Kenji Adachihara
Eks Persib Bandung asal Jepang Kenji Adachihara
Sumber :
  • VIVA

Panggung terbesar Kenji Adachihara di Indonesia datang saat ia berseragam Persib Bandung.

Ia diduetkan dengan Sergio Van Dijk dan menjadi andalan di lini serang Maung Bandung.

Meski sempat tampil gemilang di turnamen pramusim, performanya di kompetisi liga tak sepenuhnya konsisten.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Kenji hanya mencatatkan 12 gol di liga, yang kemudian membuat Persib melepasnya ke Persita Tangerang.

Kendati demikian, Persib tetap menjadi klub yang paling membekas dalam perjalanan kariernya di Indonesia.

Halaman Selanjutnya :
Klasemen
Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Dasco: KUHP dan KUHAP Sudah Sesuai Prosedur, Kalau Keberatan Bisa Uji Materi ke MK

Dasco: KUHP dan KUHAP Sudah Sesuai Prosedur, Kalau Keberatan Bisa Uji Materi ke MK

Sufmi Dasco Ahmad menegaskan bahwa KUHP dan KUHAP yang baru ini telah melalui proses pembahasan sesuai mekanisme pembentukan undang-undang.
Bareskrim Polri Kantongi Tersangka Pembalakan Liar yang Sebabkan Banjir Bandang di Sumut

Bareskrim Polri Kantongi Tersangka Pembalakan Liar yang Sebabkan Banjir Bandang di Sumut

Bareskrim Polri mengungkapkan bahwa pihaknya telah menetapkan tersangka kasus dugaan pembalakan liar yang menjadi penyebab banjir bandang di Sumatra Utara.
Kembali ke Tim Pertamanya di Proliga, Megawati Hangestri Beri Pesan Menyentuh untuk Jakarta Pertamina Enduro

Kembali ke Tim Pertamanya di Proliga, Megawati Hangestri Beri Pesan Menyentuh untuk Jakarta Pertamina Enduro

Pada gelaran Proliga 2026, Bintang voli Indonesia, Megawati Hangestri akan kembali ke tim pertamanya, Jakarta Pertamina Enduro.
Awal Mula Perseteruan Dokter Richard Lee dan Doktif, Berawal dari Konten Ulasan Berujung Tersangka

Awal Mula Perseteruan Dokter Richard Lee dan Doktif, Berawal dari Konten Ulasan Berujung Tersangka

Kasus Dokter Richard Lee dan Doktif makin panas. Bermula dari konten ulasan produk kecantikan, kini keduanya resmi jadi tersangka di dua kasus berbeda.
DPR Belum Pastikan Sikap soal Revisi UU Pemilu, Sufmi Dasco: Fokus Penanganan Bencana Dulu

DPR Belum Pastikan Sikap soal Revisi UU Pemilu, Sufmi Dasco: Fokus Penanganan Bencana Dulu

Ditanya soal Pilkada via DPRD, Dasco mengatakan pemerintah dan DPR saat ini diminta fokus dulu pada penanganan bencana alam yang terjadi di Sumatra-Aceh.
Fatal! PSSI Jatim Resmi Larang Pemain PS Putra Jaya Pasuruan Aktif di Sepak Bola Seumur Hidup Usai Aksi Tendangan Kungfu

Fatal! PSSI Jatim Resmi Larang Pemain PS Putra Jaya Pasuruan Aktif di Sepak Bola Seumur Hidup Usai Aksi Tendangan Kungfu

Komite Disiplin (Komdis) Asosiasi Provinsi (Asprov) PSSI Jawa Timur resmi menjatuhkan hukuman terberat dalam dunia sepak bola daerah.
background

Pekan ke-17

Waktu yang ditampilkan adalah WIB

Trending

Detik-detik Seorang Istri Aniaya hingga Suruh Suami Perkosa Karyawati di Makassar, Polisi: Kejadiannya Direkam

Detik-detik Seorang Istri Aniaya hingga Suruh Suami Perkosa Karyawati di Makassar, Polisi: Kejadiannya Direkam

Warga Makassar dihebohkan dengan insiden detik-detik seorang istri aniaya hingga suruh suami perkosa karyawatinya. Tak hanya itu saja, seorang istri itu juga
Nelayan Temukan Bangkai Kapal Berisi Jenazah di Pulau Komodo

Nelayan Temukan Bangkai Kapal Berisi Jenazah di Pulau Komodo

Nelayan asal Pulau Komodo, menemukan bangkai kapal di perairan dekat Pulau Komodo bagian barat, Saat diperiksa, mereka menemukan ada sesosok jenazah dalam kapal
Pengusaha Sekaligus Pendeta Bicara Soal Seskab Teddy Indra Wijaya: Figur Peduli dan inspiratif bagi anak muda

Pengusaha Sekaligus Pendeta Bicara Soal Seskab Teddy Indra Wijaya: Figur Peduli dan inspiratif bagi anak muda

Sekretaris Kabinet Teddy Indra Wijaya bertemu dengan pengusaha muda sekaligus seorang pendeta, David Herson.
Pemain PS Putra Jaya Dipecat Usai Layangkan Tendangan Kungfu ke Dada Penggawa Perseta di Liga 4

Pemain PS Putra Jaya Dipecat Usai Layangkan Tendangan Kungfu ke Dada Penggawa Perseta di Liga 4

Muhammad Hilmi langsung dipecat Putra Jaya Pasuruan setelah aksi tidak sportifnya layangkan tendangan kungfu terhadap pemain Perseta Firman Nugraha di Liga 4.
Wapres Gibran Disebut seperti Orang Mengantuk di "Mens Rea" Pandji Pragiwaksono, Tompi Sebut Itu Ptosis

Wapres Gibran Disebut seperti Orang Mengantuk di "Mens Rea" Pandji Pragiwaksono, Tompi Sebut Itu Ptosis

Pertunjukan stand-up comedy Pandji Pragiwaksono berjudul Mens Rea menjadi perbincangan. Dalam salah satu segmennya, Pandji menyinggung penampilan fisik Wapres RI Gibran Rakabuming Raka.
Truk dan Bus Besar Masuk Kota Probolinggo, Warga Keluhkan Ancaman Keselamatan

Truk dan Bus Besar Masuk Kota Probolinggo, Warga Keluhkan Ancaman Keselamatan

Aktivitas truk dan bus berukuran besar yang bebas melintas di jalur dalam Kota Probolinggo kembali menuai protes.
Jadwal Tinju Dunia Pekan Ini: Ada Perebutan Gelar Juara Kelas Berat Agit Kabayel vs Damian Knyba

Jadwal Tinju Dunia Pekan Ini: Ada Perebutan Gelar Juara Kelas Berat Agit Kabayel vs Damian Knyba

Jadwal tinju dunia pekan ini, di mana ada perebutan gelar juara interim antara Agit Kabayel vs Damian Knyba di kelas berat yang dipastikan berlangsung menarik.
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT