Media Italia Sebut Klub-klub Serie B Siap Membajak Federico Barba, Fix Hengkang dari Persib Bandung?
- Persib.co.id
“Federico #Barba selangkah lagi kembali ke Italia. Pembicaraan lanjutan dengan #Pescara , yang ingin merekrutnya dari #Persib,“ cuit @nicoschira.
Tak hanya itu, pada Selasa (13/1), media Italia Il Centro melaporkan bahwa Pescara belum menyerah dan akan kembali berupaya mendatangkan Federico Barba, meskipun proposal sebelumnya sempat ditolak oleh Persib Bandung.
“Pescara masih menginginkan Federico Barba untuk memperkuat lini pertahanan mereka, meskipun klub Indonesia itu awalnya menolak mantan pemain Como tersebut. Pescara akan mencoba lagi dalam beberapa hari mendatang,“ tulis Il Centro.
Selain Pescara, media Italia lainnya juga mengabarkan potensi kepindahan Barba ke Empoli. Dalam laporannya, empolichannel.it menyebut bahwa bek Persib Bandung tersebut berpeluang kembali ke klub lamanya.
“Empoli sedang memantau dengan saksama Federico Barba, seorang bek tengah kelahiran 1993 yang saat ini bermain di Persib Bandung, dengan tujuan untuk membawanya kembali ke Italia,“ rilis empolichannel.it, Sabtu (10/1).
Media tersebut menambahkan bahwa ketertarikan Empoli muncul karena mereka membutuhkan pemain berpengalaman yang sudah memahami kultur klub.
“Klub Italia tersebut sedang mengevaluasi profilnya untuk memperkuat lini pertahanan, dengan fokus pada pemain berpengalaman yang sudah familiar dengan lingkungan Empoli,“ jelasnya.
Sebagai catatan, Federico Barba memang memiliki sejarah manis bersama Empoli. Ia turut berperan penting saat membantu klub tersebut promosi ke Serie A pada musim 2013/2014. Barba pertama kali bergabung dengan Empoli pada 2013 dengan nilai transfer sekitar Rp19,99 miliar dan sempat dipinjamkan ke VFB Stuttgart.
Selama kurang lebih tiga musim berseragam Empoli, Barba mencatatkan 57 penampilan dengan koleksi dua gol dan satu assist. Tak heran jika namanya kembali masuk dalam radar klub tersebut.
Lebih lanjut, media Italia juga mengungkapkan bahwa Palermo dan Pescara siap mengajukan tawaran yang lebih menarik demi mengamankan jasa Federico Barba.
“Namun, Empoli bukanlah satu-satunya klub yang tertarik pada mantan pemain Azzurri tersebut: Palermo dan Pescara juga telah menyatakan minat padanya, sementara Persib (liga Indonesia) saat ini masih menunda, meluangkan waktu sebelum membuka kemungkinan transfer,“ ungkap laporan tersebut.
Load more