Bursa Transfer Super League 2025-2026: Bhayangkara FC Resmi Kembalikan Dedi Kusnandar ke Persib
- Instagram Dedi Kusnandar
Jakarta, tvOnenews.com - Bursa transfer paruh musim Super League 2025-2026 diramaikan dengan Bhayangkara FC yang resmi mengembalikan Dedi Kusnandar ke klub asalnya, Persib Bandung.
Bhayangkara FC melepas Dedi Kusnandar melalui akun sosial media klub pada Kamis (29/1/2026). The Guardian merekrut Dedi Kusnandar dengan opsi pinjaman pada awal musim ini.
"Terima kasih Dedi Kusnandar atas dedikasi dan kontribusi bersama skuad The Guardians of Saburai," tulis pernyataan Bhayangkara FC.
Selama memperkuat Bhayangkara FC, Dedi Kusnandar tampil di lima pertandingan daan membawa Bhayangkara FC ke posisi sembilan klasemen sementara Super League 2025-2026.
Sayangnya, belum ada pernyataan resmi dari Persib soal pengembalian pemain pinjaman tersebut. Tim asuhan Bojan Hodak ini memang tidak banyak melakukan geriliya selama babak bursa transfer pemain paruh musim.
Persib hanya melepas Wiliam Marcilio serta meminjamkan Hamra dan Rezaldi Hehanussa ke Persik Kediri.
Dedi Kusnandar sendiri masih memiliki kontrak panjang dengan Maung Bandung. Terakhir diperpanjang pada awal 2025, kontrak Dedi Kusnandar baru akan selesai pada 2027 mendatang.
Sementara itu, Bhayangkara FC turut mendatangkan mantan pemain Persija, Alan Cardoso. (hfp)
Load more