LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Pelatih Persib Luis Milla
Sumber :
  • instagram/@luismillacoach

Tak Mau Terlena Setelah Persib Bandung Rebut Kembali Puncak Klasemen, Ini yang Dilakukan Luis Milla

Berhasil merebut puncak klasemen Liga 1 2022/2023, Persib Bandung punya lima hari untuk mempersiapkan diri melakoni laga lanjutan Liga 1 knotra Bali United.

Senin, 6 Februari 2023 - 17:52 WIB

Bandung, tvOnenews.com - Persib Bandung berhasil merebut kembali puncak klasemen sementara kompetisi Liga 1 musim 2022/2023 dari Persija Jakarta setelah meraih kemenangan 2-0 dari PSS Sleman.

Pada lanjutan pertandingan pekan ke-22 Liga 1 2022/2023, Persib Bandung menjamu PSS Sleman di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) pada hari Minggu (5/2/2023) sore.

Bermain di depan ribuan Bobotoh, Persib Bandung berhasil menaklukan Elang Jawa dengan dua gol tanpa balas lewat brace yang diciptakan oleh bomber andalan mereka asal Brasil, Ciro Alves

Bobotoh yang datang menyaksikan laga tersebut di Stadion GBLA bersorak pada menit ke-27 usai Ciro Alves mencetak gol dari situasi tendangan bebas. Gol tersebut menjadi gol kedelapan pemain bernomor punggung 77 tersebut sekaligus membuat Persib Bandung unggul 1-0 atas PSS Sleman.

Baca Juga :

Ciro Alves kembali mencatatkan namanya di papan skor usai dirinya berhasil mencetak gol keduanya di laga tersebut pada menit ke-40 memanfaatkan umpan manis dari Beckham Putra.

Skor 2-0 itu pun bertahan sampai dengan pertandingan berakhir dan Persib Bandung berhasil mengamankan tiga poin mereka ketika bermain dihadapan para pendukungnya sekaligus merebut puncak klasemen dari Persija Jakarta.

Kemenangan Persib Bandung atas PSS Sleman itu juga sekaligus memperpanjang rekor tak terkalahkan Maung Bandung sejak ditangani oleh pelatih Luis Milla menjadi 14 pertandingan tak terkalahkan.

Di bawah arahan pelatih Luis Milla, Persib Bandung berhasil mencatatkan 12 kemenangan dan 2 hasil imbang dari 14 pertandingan yang sudah dijalani dan saat ini mereka duduk di peringkat pertama klasemen sementara Liga 1 dengan torehan 45 poin dari 21 laga yang sudah dimainkan.

Melansir laman resmi Persib Bandung, Luis Milla juga menyampaikan rasa terima kasihnya kepada para bobotoh dan juga manajemen Persib bandung yang selalu memberikan support mereka kepada tim Maung Bandung.

Luis Milla juga mengaku sangat senang karena Persib Bandung bisa bermain di kandang dengan dukungan penuh dari para Bobotoh saat laga menghadapi PSS Sleman, Minggu (5/2/2023) kemarin.

“Sebagai klub, bermain di kandang sendiri, menurut saya, sangat penting," kata pelatih asal Spanyol tersebut usai pertandingan.

Milla juga menyampaikan terima kasih kepada Bobotoh yang sudah memberikan dukungannya secara langsung di stadion. Menurutnya, kehadiran Bobotoh di stadion menjadi tambahan energi bagi pemain untuk tampil maksimal.

“Karena koneksi antara pemain, tim dengan Bobotoh begitu bagus. Saya mengucapkan juga terima kasih kepada pemain atas pertandingan yang mereka menangkan terutama performa bagus mereka di babak pertama,” ucapnya. 

Luis Milla Tatap Laga Selanjutnya Persib Bandung Melawan Bali United

Setelah berhasil kembali merebut puncak klasemen Liga 1 musim 2022/2023, Persib Bandung memiliki waktu lima hari untuk mempersiapkan diri melakoni pertandingan lanjutan Liga 1 2022/2023 kontra Bali United.

Pertandingan pekan ke-23 antara Persib Bandung kontra Bali United itu dijadwalkan berlangsung di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta pada hari Jumat 10 Februari 2023 mendatang.

Luis Milla juga mengatakan, seperti laga lainnya, ia menjadikan duel kontra Bali United sebagai final, Pelatih asal Spanyol itu juga berharap catatan positif Persib Bandung terus berlanjut.

“Bagi kami, semua pertandingan final. Kami punya waktu lima hari untuk melakukan persiapan menghadapi Bali," kata Milla.

"Kami menaruh respek pada mereka dan terus bekerja dengan gaya yang kami miliki, juga memikirkan konsep untuk terus berbenah menghadapi laga tersebut,” tambah pelatih yang pernah menangani Tim Nasional Indonesia tersebut.

Milla mengatakan, banyak hal yang harus dipersiapkan dalam laga mendatang. Sebab, Bali United punya kualitas permainan dan individu pemain yang mumpuni. Ia juga melihat pertandingan tersebut adalah dua tim selevel dan akan menjadi laga menarik.

“Saya menaruh hormat kepada Bali karena mereka tim yang bagus. Ada banyak pemain yang berkualitas dan memiliki pelatih dengan level tinggi dan sudah bekerja di Indonesia dalam waktu yang lama. Menurut saya, kami akan bertanding dengan tim yang punya level yang setara, ada di level teratas baik itu dari sisi pelatih dan pemain,” ucapnya. (akg)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Horor Dan Menyeramkan! Pesawat Garuda Yang Mesinnya Terbakar Ternyata Sempat Berputar - Putar Di Atas Selat Makassar Hingga 1,5 Jam

Horor Dan Menyeramkan! Pesawat Garuda Yang Mesinnya Terbakar Ternyata Sempat Berputar - Putar Di Atas Selat Makassar Hingga 1,5 Jam

Pesawat Garuda berjenis Boeing 747-400 yang salah satu mesinnya terbakar ini ternyata sempat berputar - putar di atas Selat Makassar hingga hampir 1,5 jam.
Terkuak Isi Chat Geng Motor Pembunuh Vina Cirebon, Terungkap Niatan Mereka Menggilir Pacar Eky

Terkuak Isi Chat Geng Motor Pembunuh Vina Cirebon, Terungkap Niatan Mereka Menggilir Pacar Eky

 Isi chat geng motor pembunuh Vina Cirebon akrhinya terungkap. Ternyata ada fakta mengejutkan terkait dengan isi chat tersebut.
Kevin Sanjaya Resmi Mundur dari Pelatnas, PBSI Gelar Farewell Minions di Indonesia Open

Kevin Sanjaya Resmi Mundur dari Pelatnas, PBSI Gelar Farewell Minions di Indonesia Open

Ricky Soebagdja mengumumkan bahwa atlet ganda putra Kevin Sanjaya Sukamuljo resmi mundur dari pelatnas.
Setelah Kembali Viral! Lokasi Otak Pembunuhan Vina Cirebon Dipastikan Segera Ditemukan

Setelah Kembali Viral! Lokasi Otak Pembunuhan Vina Cirebon Dipastikan Segera Ditemukan

Kasus pemerkosaan dan pembunuhan yang menimpa Vina di Cirebon pada 2016 lalu kembali menjadi sorotan setelah Film Vina: Sebelum 7 Hari menjadi viral
Terekam CCTV Momen Sandra Dewi Diperiksa Kejagung soal Urusan Aset Terkait Korupsi Timah: Hanya Bolak-balik kertas

Terekam CCTV Momen Sandra Dewi Diperiksa Kejagung soal Urusan Aset Terkait Korupsi Timah: Hanya Bolak-balik kertas

Artis Sandra Dewi diperiksa untuk yang kedua kalinya dalam kasus dugaan korupsi tata niaga timah di wilayah izin usaha pertambangan (IUP) PT Timah pada 2015-2022. Saat diperiksa penyidik, Sandra Dewi terlihat membawa sejumlah berkas.
PNM Gelar Pelatihan Kewirausahaan Penyandang Disabilitas

PNM Gelar Pelatihan Kewirausahaan Penyandang Disabilitas

PT PNM sangat peduli terhadap pengembangan jiwa berwirausaha bagi masyarakat tidak terkecuali penyandang disabilitas. Kemarin, PNM Cabang Bekasi menggelar training bagi disabilitas bertajuk Pelatihan Kewirausahaan Bagi Penyandang Disabilitas Di Jabar.
Trending
Ayah Vina Sebut Anaknya Belum Bisa Masuk ke Pintu Karena Behel, Rambut Sambung dan Softlens: Setelah Semua Dicabut Dia Bisa Masuk

Ayah Vina Sebut Anaknya Belum Bisa Masuk ke Pintu Karena Behel, Rambut Sambung dan Softlens: Setelah Semua Dicabut Dia Bisa Masuk

Ayah Vina menyebut anaknya belum bisa masuk ke dalam pintu. Ayah Vina mengetahui hal ini ketika Vina merasuki Linda.
Pantas Como 1907 Tolak Datangkan Thom Haye, Tak Disangka Ternyata Pemain Incarannya Berlabel Kelas Dunia

Pantas Como 1907 Tolak Datangkan Thom Haye, Tak Disangka Ternyata Pemain Incarannya Berlabel Kelas Dunia

Pantas gelandang Timnas Indonesia Thom Haye tak dilirik, Como 1907 ternyata menargetkan pemain kelas dunia di bursa transfer musim panas.
Bukan Shin Tae-yong, Sosok Tak Asing Bagi Timnas Indonesia Ini Justru Akui Dapat Tawaran Latih Korea Selatan

Bukan Shin Tae-yong, Sosok Tak Asing Bagi Timnas Indonesia Ini Justru Akui Dapat Tawaran Latih Korea Selatan

Kontrak Shin Tae-yong bersama Timnas Indonesia sedianya selesai pada Desember 2023 lalu. 
Tukang Sate Bak 'Malaikat Petunjuk' Pembunuhan Vina Cirebon, Berani Bongkar Markas Pelaku yang Sedang Tepar Pesta Miras  Vina: Sebelum 7 Hari, Vina, pembunuhan, pemerkosaan

Tukang Sate Bak 'Malaikat Petunjuk' Pembunuhan Vina Cirebon, Berani Bongkar Markas Pelaku yang Sedang Tepar Pesta Miras Vina: Sebelum 7 Hari, Vina, pembunuhan, pemerkosaan

Kisah Vina yang menjadi korban pembunuhan dan pemerkosaan oleh geng motor di Cirebon pada 2016 silam kembali menjadi pembicaraan hangat.
Terungkap, Satu per satu Tabir Kasus Pembunuhan Vina, Marliyana Bocorkan Fakta-fakta Baru

Terungkap, Satu per satu Tabir Kasus Pembunuhan Vina, Marliyana Bocorkan Fakta-fakta Baru

Baru-baru ini publik dikejutkan dengan pengakuan kakak Vina, Marliyana. Hal ini lantaran, Marliyana bocorkan fakta-fakta baru kasus pembunuhan Vina di YouTube
Legenda Thailand Blak-blakan Sebut Program Naturalisasi Timnas Indonesia Tak akan Sukses

Legenda Thailand Blak-blakan Sebut Program Naturalisasi Timnas Indonesia Tak akan Sukses

Pelatih asal Thailand, Witthaya Laohakul menilai kesuksesan Timnas Indonesia dalam beberapa turnamen terakhir tidak akan bertahan lama.
Wajahnya Tampan Bercahaya, Diduga Foto Almarhum Eky Pacar Vina Cirebon yang Jadi Korban Kasus Pembunuhan 8 Tahun Silam

Wajahnya Tampan Bercahaya, Diduga Foto Almarhum Eky Pacar Vina Cirebon yang Jadi Korban Kasus Pembunuhan 8 Tahun Silam

Foto yang diduga wajah Eky pacar Vina Cirebon korban kasus pembunuhan tahun 2016 silam menjadi viral di sosial media. Meski belum ada keterangan resmi polisi -
Selengkapnya
Viral
Jadwal Hari Ini
Jam
Jadwal Acara
Kabar Petang
Selengkapnya