News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Klasemen Sementara Liga Inggris 2025-2026: Tottenham Menang, Liverpool Mulai Masuk ke Empat Besar

Liverpool mulai masuk ke empat besar klasemen sementara Liga Inggris 2025-2026. Sedangkan Tottenham Hotspur berhasil menang tipis dengan skor 1-0 atas Crystal Palace.
Senin, 29 Desember 2025 - 07:48 WIB
Richarlison dan Joao Palhinha di Tottenham Hotspur
Sumber :
  • Action Images via Reuters/Andrew Couldridge

Jakarta, tvOnenews.com - Liverpool mulai masuk ke empat besar klasemen sementara Liga Inggris 2025-2026. Sedangkan Tottenham Hotspur berhasil menang tipis dengan skor 1-0 atas Crystal Palace.

Pada Minggu (28/12/2025) kemarin WIB, hanya ada dua laga yang dimainkan dalam lanjutan Liga Inggris. Salah satunya adalah ketika Spurs bertandang ke Selhurst Park.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Mereka berusaha bangkit dari dua kekalahan beruntun di Liga Inggris sebelumnya. Tottenham telah dikandaskan Nottingham Forest dan Liverpool secara beruntun.

The Lily Whites tidak mendominasi permainan ketika menghadapi Palace. Namun, mereka berhasil mencuri beberapa peluang emas dan akhirnya berhasil mencetak gol kemenangan melalui Archie Gray di menit ke-42.

Tandukan Gray yang memaksimalkan umpan dari Richarlison menjadi satu-sastunya pembeda dalam laga ini. Spurs menang dengan skor tipis 1-0 meski Palace berusaha keras untuk membalas di paruh kedua.

Raihan tiga poin membuat tim asuhan Thomas Frank naik ke peringkat ke-11 klasemen sementara Liga Inggris. Mereka memiliki 25 poin dari 18 laga, mendekati Palace yang ada di urutan kesembilan dengan 26 poin.

Pertandingan Premier League lainnya yang dimainkan semalam adalah antara Sunderland dan Leeds United. Duel yang berlangsung di Stadium of Light tersebut berakhir tanpa pemenang dengan skor 1-1.

Simon Adingra membuat Sunderland unggul lebih dulu di menit ke-28. Namun, gol Dominic Calvert-Lewin hanya dua menit setelah babak kedua dimulai membuat duel berakhir imbang 1-1.

Sunderland kini berada di peringkat ketujuh klasemen sementara dengan catatan 28 poin dari 18 laga. Sedangkan Leeds tertahan di urutan ke-16 dengan hanya 20 poin.

Dari semua laga di pekan ke-18, yang mengalami peningkatan mencolok di klasemen adalah Liverpool. Mereka berhasil merangsek ke peringkat keempat klasemen sementara dengan catatan 32 poin.

The Reds berhasil menjaga tren kemenangannya di Liga Inggris. Pada Sabtu (27/12/2025) kemarin, mereka mengalahkan Wolves dengan skor 2-1.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Keberhasilan Liverpool naik ke empat besar juga berkat Aston Villa. Tim asuhan Unai Emery tersebut berhasil mengalahkan Chelsea dengan skor 2-1 di Stamford Bridge.

Kekalahan itu membuat Chelsea dilangkahi Liverpool dan kini tertinggal tiga poin dari empat besar. Untuk klasemen lengkap Liga Inggris, silakan klik di sini. (rda)

Klasemen
Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Bagaimana Cara Booking Lapangan Padel? Pemula Gak Usah Bingung, Coba Ikuti 5 Cara Ini

Bagaimana Cara Booking Lapangan Padel? Pemula Gak Usah Bingung, Coba Ikuti 5 Cara Ini

Masih bingung bagaimana cara melakukan booking lapangan padel? Coba ikuti step by step di bawah ini!
4 Alasan Mengapa Padel Kini Menjadi Tren dan Mulai Digemari oleh Banyak Orang, Salah Satunya 'Instragramable'!

4 Alasan Mengapa Padel Kini Menjadi Tren dan Mulai Digemari oleh Banyak Orang, Salah Satunya 'Instragramable'!

Tren main padel menunjukkan bahwa olahraga tersebut telah menjadi gaya hidup baru yang inklusif bagi kalangan pengusaha, figur publik, hingga kaum milenial.
Level dalam Padel: Skor 1 sampai 7, Kamu Masuk Kategori Pemain Noob atau Pro?

Level dalam Padel: Skor 1 sampai 7, Kamu Masuk Kategori Pemain Noob atau Pro?

Di dunia internasional, level padel biasanya diukur dari skala 1.0 hingga 7.0. Simak penjelasan mengenai level permainan padel tersebut di bawah ini, agar kamu tahu ada di posisi ke berapa.
Media Belanda Ikut Soroti Ancaman Pembunuhan yang Diterima Thom Haye usai Laga Persib vs Persija: Kecewa

Media Belanda Ikut Soroti Ancaman Pembunuhan yang Diterima Thom Haye usai Laga Persib vs Persija: Kecewa

Thom Haye mendapat ancaman pembunuhan usai laga Persib vs Persija. Hal itu pun ikut disoroti oleh salah satu media Belanda.
Masih Ingat Bio Paulin? Dulu Jadi Bek Tangguh Persipura, Kini Tim Asuhannya Raih Rekor Clean Sheets

Masih Ingat Bio Paulin? Dulu Jadi Bek Tangguh Persipura, Kini Tim Asuhannya Raih Rekor Clean Sheets

Dikenal sebagai jiwa dari lini pertahanan Persipura Jayapura di masa keemasannya, lantas bagaimana nasib Bio Paulin sekarang?
Aset Tanah Ditertibkan Untuk Kepentingan Masyarakat

Aset Tanah Ditertibkan Untuk Kepentingan Masyarakat

Pemerintah Kabupaten Garut, Jawa Barat, secara bertahap menertibkan aset tanah dengan jalan menerbitkannya sertifikat oleh Badan Pertanahan Nasional (BPN) yang tujuannya untuk kepentingan masyarakat Garut.

Trending

Gebrakan Gubernur Jabar KDM: Siapkan Sanksi Berat Bagi Proyek Berkualitas Buruk di Jawa Barat

Gebrakan Gubernur Jabar KDM: Siapkan Sanksi Berat Bagi Proyek Berkualitas Buruk di Jawa Barat

Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi (KDM), mengambil langkah tegas terkait pengerjaan proyek infrastruktur di wilayahnya. 
Thom Haye Diancam Dibunuh, Kini Giliran Allano Lima Kena Rasis setelah Laga Persib Vs Persija Skor 1-0

Thom Haye Diancam Dibunuh, Kini Giliran Allano Lima Kena Rasis setelah Laga Persib Vs Persija Skor 1-0

Di balik pertandingan Persib Bandung Vs Persija Jakarta skor 1-0, gelandang Timnas Indonesia, Thom Haye dapat ancaman pembunuhan hingga Allano Lima kena rasis.
Profil Dino Rossano Hansa, Sosok Adik Kandung Ibu Denada yang Mengasuh Ressa Rizky Rossano Selama 24 Tahun

Profil Dino Rossano Hansa, Sosok Adik Kandung Ibu Denada yang Mengasuh Ressa Rizky Rossano Selama 24 Tahun

Berikut profil sosok Dino Rossano Hansa, adik kandung almarhumah Emilia Contessa sekaligus paman Denada Tambunan, yang mengasuh Al Ressa Rizky Rossano (24).
Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Berikut update ranking BWF usai gelaran Malaysia Open 2026.
Hujan Lebat dan Angin Kencang Landa Jakarta, BMKG Wanti-wanti Cuaca Ekstrem hingga 13 Januari 2026

Hujan Lebat dan Angin Kencang Landa Jakarta, BMKG Wanti-wanti Cuaca Ekstrem hingga 13 Januari 2026

Hujan lebat dan angin kencang melanda Jakarta sejak Senin 12 Januari 2026. BMKG peringatkan cuaca ekstrem hingga 13 Januari, warga diminta waspada.
Curhat Pilu Denada, Sosok yang Harusnya Jadi Ayah Malah Ikut Gugat Bersama Ressa Rizky

Curhat Pilu Denada, Sosok yang Harusnya Jadi Ayah Malah Ikut Gugat Bersama Ressa Rizky

​​​​​​​Denada curhat pilu usai digugat Ressa Rizky. Lebih kecewa karena pamannya ikut menggugat. Kuasa hukum ungkap fakta di balik konflik keluarga ini.
Prabowo Sindir Kelompok Penyebar Pesimisme: Kemungkinan Besar Mereka Dibayar Kekuatan Asing

Prabowo Sindir Kelompok Penyebar Pesimisme: Kemungkinan Besar Mereka Dibayar Kekuatan Asing

Prabowo meminta masyarakat tidak terjebak pada narasi yang selalu menggambarkan Indonesia buruk dan tertinggal. Presiden optimis RI mampu menjadi negara maju.
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT