Manchester United Akan Regenerasi Lini Tengah, Jude Bellingham Jadi Target Pertama
- REUTERS/David Klein
Jakarta, tvOnenews.com - Manchester United berniat untuk melakukan regenerasi di lini tengah. Bidikan terhadap Jude Bellingham pun mulai dilakukan sebagai rekrutan bersejarah di tahun 2026 ini.
Saat ini, peran sebagai jenderal di lapangan tengah masih dipegang oleh Bruno Fernandes. Tapi manajemen membuat ancang-ancang dengan menjadikan superstar asal Inggris itu sebagai pembelian termahal.
Dilansir dari laman Give Me Sports, pihak INEOS sudah menyiapkan tawaran senilai 130 juta poundsterling. Karena prioritas utama tim asuhan Ruben Amorim di musim depan adalah memperkuat lini tengah.
Musim ini, peran Kobbie Mainoo dan Manuel Ugarte sebagai gelandang mulai disisihkan. Sedangkan nama-nama pemain andalan seperti Bruno Fernandes serta Casemiro secara usia sudah tidak muda lagi.
Bellingham menjadi buruan terbaru yang dikaitkan menjelang bursa transfer Januari. Setelah sebelumnya muncul nama-nama seperti Elliot Anderson (Nottingham Forest) dan Carlos Baleba (Brighton & Hove Albion).
Kehadiran Jude Bellingham sebagai gelandang tengah dengan reputasi mentereng dinilai bisa menjadi sosok penerus generasi baru Manchester United. Dia punya kapasitas untuk mendongkrak Setan Merah di dalam dan luar lapangan.
Dia disebut-sebut menjadi salah satu gelandang paling komplet di dunia saat ini. Selain itu, Bellingham juga merupakan pemain utama Tim Nasional Inggris.
Laporan itu menambahkan bahwa Bellingham bersedia pindah ke Liga Inggris jika proyek yang ditawarkan tepat. Peluang transfer juga semakin besar karena Manchester United akan langsung memberikan peran penting, kepemimpinan, dan kontrak bernilai tinggi yang sepadan dengan statusnya.
Peran Bellingham bersama Real Madrid juga saat ini sudah mulai berkurang. Usai menjalani musim debut yang luar biasa di Santiago Bernabeu dengan 23 gol dan 12 assist, kini dia kesulitan memberikan dampak bagi skuat asuhan Xabi Alonso musim ini.
Bellingham tidak lagi secara rutin menjadi starter dan kesulitan menyamai statistiknya di era Carlo Ancelotti, yang secara alami memunculkan tanda tanya terkait masa depannya bersama Los Blancos.
Bruno Fernandes memang baru berusia 31 tahun, namun Setan Merah perlu mulai memikirkan penerus jangka panjang bagi pemain yang telah menjadi sosok kunci klub selama bertahun-tahun ini.
Load more