Bukan Arne Slot, Ini Pelatih Liga Inggris Berikutnya yang Terancam Dipecat Setelah Enzo Maresca dan Ruben Amorim
- REUTERS/Scott Heppell
Jakarta, tvOnenews.com -Â Setelah Enzo Maresca dan Ruben Amorim, nasib pelatih Liga Inggris kembali dipertanyakan hingga terancam dipecat. Namun, Arne Slot diperkirakan bukan yang berikutnya.
Tim-tim Liga Inggris ramai berganti pelatih di awal tahun 2026. Pada hari pertama tahun ini, Chelsea sudah berpisah dengan Maresca.
Serangkaian hasil yang buruk dan juga rapor merah dengan manajemen menjadi penyebab Maresca dipecat. Padahal, mereka masih bercokol di papan atas, tepatnya di urutan kelima klasemen sementara Premier League.
Tiga hari kemudian, pada Senin (5/1/2026), giliran Manchester United yang menyatakan berpisah dengan pelatihnya. Ruben Amorim dipecat meski MU masih bersaing di papan atas.
Mereka ada di peringkat keenam dengan catatan 31 poin dari 20 laga. Amorim juga berada dalam rangkaian yang begitu buruk, karena dia tidak terkalahkan dalam tiga laga terakhir.
Namun, Man United hanya menang sekali dalam tiga laga tersebut. Mereka hanya bermain imbang dalam dua laga terakhir di Liga Inggris.
Terbaru adalah melawan Leeds United pada akhir pekan kemarin. Duel tersebut berakhir dengan skor imbang 1-1.
Meski tidak cukup buruk, Amorim tetap dicopot dari jabatannya. Kini, potensi pemecatan menghantui para pelatih Liga Inggris lainnya.
Arne Slot sempat berada di ambang pemecatan karena rangkaian hasil minor yang diraih Liverpool. Namun, raihannya telah membaik sejak Desember lalu.
The Reds tak pernah kalah sejak dipermalukan PSV Eindhoven dengan skor 1-4 di Liga Champions pada akhir November. Meski gagal menang dalam dua laga terakhir di Liga Inggris, nasib Slot diperkirakan masih aman.
Menurut mantan pemain Arsenal, Ray Parlour, yang harusnya waspada terhadap pemecatan adalah Nuno Espirito Santo. Sebab, West Ham United dalam tren buruk belakangan.
Pada laga terbarunya, The Hammers dihantam dengan skor 0-3 oleh Wolverhampton Wanderers. Sebagai informasi, itu merupakan kemenangan pertama Wolves di Premier League musim ini.
West Ham kini ada di peringkat ke-18 klasemen sementara dengan catatan 14 poin saja. Mereka tertinggal empat poin dari Nottingham Forest yang berada di zona aman.
Load more