Aston Villa Ikut Incar Gelandang AC Milan di Bursa Transfer Januari, Manchester United Tertikung Lagi?
- REUTERS/Daniele Mascolo
Jakarta, tvOnenews.com - Aston Villa dikabarkan siap terlibat dalam persaingan panas dengan Manchester United untuk mengamankan jasa gelandang AC Milan, Ruben Loftus-Cheek, sebelum bursa transfer Januari resmi ditutup. Situasi ini membuat nama Loftus-Cheek kembali mencuat sebagai salah satu komoditas menarik di pasar transfer Eropa.
Masa depan mantan pemain Chelsea tersebut memang tengah menjadi sorotan. Manchester United disebut-sebut sedang mempertimbangkan langkah serius untuk membawanya kembali ke Premier League pada paruh kedua musim ini.
Pada usia 29 tahun, Loftus-Cheek masih menjadi bagian dari skuad utama AC Milan. Sepanjang musim berjalan, ia telah tampil dalam 23 pertandingan di semua kompetisi dengan kontribusi satu gol dan satu assist.
Sejak direkrut dari Chelsea pada musim panas 2023, Loftus-Cheek mencatatkan total 91 penampilan bersama Rossoneri. Dari jumlah tersebut, ia sukses menyumbangkan 11 gol dan empat assist, sebuah catatan yang cukup impresif untuk seorang gelandang.
Manchester United dikabarkan telah ditawari opsi untuk mendatangkan Loftus-Cheek dengan status pinjaman. Namun, laporan The Telegraph menyebut Aston Villa kini muncul sebagai pesaing serius dalam perburuan tanda tangannya.
Tim asuhan Unai Emery disebut melihat Loftus-Cheek sebagai solusi jangka pendek yang ideal. Ia diproyeksikan untuk menutup kekosongan yang ditinggalkan Boubacar Kamara akibat cedera.
Kamara mengalami masalah serius pada lututnya saat Aston Villa menghadapi Tottenham Hotspur di ajang Piala FA awal bulan ini. Cedera tersebut memunculkan kekhawatiran bahwa sang gelandang bisa menepi hingga akhir musim.
Situasi ini membuat manajemen Villa tidak ingin mengambil risiko. Mereka berencana mendatangkan gelandang tengah baru sebelum jendela transfer ditutup demi menjaga stabilitas permainan.
Dalam konteks tersebut, Loftus-Cheek dengan cepat masuk dalam radar utama Aston Villa. Pengalamannya di kompetisi Inggris dinilai sangat sesuai dengan kebutuhan mendesak tim.
Pemain yang telah mengoleksi 11 caps bersama tim nasional Inggris itu bukan sosok asing di Premier League. Sepanjang kariernya, ia telah mencatatkan 157 penampilan di kasta tertinggi sepak bola Inggris.
Sebanyak 103 penampilan tersebut ia bukukan saat masih berseragam Chelsea. Pengalaman panjang itu menjadi nilai tambah besar jika ia kembali merumput di Inggris.
Load more