Chelsea Siap Barter Enzo Fernandez dengan Vinicius Jr, Real Madrid Pilih Tukar Guling daripada Bayar Rp2,8 Triliun?
- Instagram/vinijr | Instagram/enzojfernandez
tvOnenews.com - Dunia sepak bola Eropa dikejutkan dengan kabar plot twist yang melibatkan salah dua klub raksasa Liga Inggris, yakni Chelsea dan Real Madrid.
Di tengah dinamika bursa transfer yang kian memanas, muncul spekulasi mengenai kesepakatan barter sensasional yang akan mempertemukan gelandang Argentina, Enzo Fernandez dengan bintang asal Brasil, Vinicius Jr.
Rumor tersebut mencuat sebagai respons atas kebutuhan mendesak kedua klub, demi melakukan perombakan skuad demi menjaga keseimbangan tim.
Kenapa Real Madrid pilih tukar guling?

- Instagram/enzojfernandez | Instagram/vinijr
Real Madrid, di bawah komando Presiden Florentino Perez, dikabarkan sedang mengalami ketidakstabilan di lini tengah.
Kepergian sosok pengatur ritme yang belum tergantikan serta kegagalan merekrut target utama, seperti Martin Zubimendi, membuat Los Blancos kehilangan kompas di lapangan hijau. Lini tengah mereka pun dianggap terlalu timpang antara aspek menyerang dan bertahan.
Di sisi lain, situasi Vinicius Jr di Santiago Bernabeu juga mulai terusik. Meski baru saja tampil gemilang sebagai Player of the Match di Liga Champions, Vinicius dikabarkan merasa tertekan oleh cemoohan dari sebagian fansnya sendiri.
Tekanan psikologis yang dialami Vinicius pun diduga membuat mentalnya down dan terpukul, akibar siulan dari cemoohan yang dilakukan oleh para fans-nya.
"Saya tidak ingin bermain di tempat yang tidak menginginkan saya," tulis laporan dari akun X @topskillsportuk yang menggambarkan suasana hati Vinicius Jr, dikutip Rabu (21/1/2026).
Enzo Fernandez jadi target utama "proyek barter"

- Instagram/enzojfernandez
Enzo Fernandez menjadi nama yang dianggap paling pas untuk mengisi kekosongan jenderal lapangan tengah di Madrid.
Gelandang yang juga pernah menjadi pemenang Piala Dunia tersebut dilaporkan juga tengah mempertimbangkan masa depannya di Stamford Bridge, terutama setelah kepergian pelatih Enzo Maresca.
Chelsea sendiri sudah mematok harga Enzo di angka yang fantastis, yakni sekitar Rp2,8 tiriliun.
Namun, tampaknya Real Madrid "ogah" membayar dengan nilai yang fantastis itu. Alhasil, mereka pun mencoba menawarkan solusi kreatif dengan menyodorkan Vinicius Jr sebagai bagian dari paket transfer untuk menekan biaya tersebut.
Load more