LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Penjaga Gawang Belgia, Thibaut Courtois saat menahan tendangan penalti Alphonso Davies. Kamis (24/11/2022).
Sumber :
  • Twitter @FIFAWorldCup

Hasil Piala Dunia 2022: Belgia Klaim Puncak Klasemen Grup F Usai Tekuk Kanada

Generasi emas Timnas Belgia dapat kemenangan perdana, Dan hasil Piala Dunia 2022: Belgia klaim puncak klasemen Grup F usai tekuk Kanada dengan skor 1-0, (24/11)

Kamis, 24 November 2022 - 05:58 WIB

Jakarta -  Gelegar Qatar, lanjutan penyisihan grup F Piala Dunia 2022 pada laga Belgia kontra Kanada berakhir dengan skor 1-0 untuk kemenangan Kevin de Bruyne cs. Adapun hasil Piala Dunia 2022: Belgia klaim puncak Klasemen Grup F usai tekuk Kanada, Kamis (24/11/2022).

Timnas Belgia saat ini disebut-sebut sebagai generasi emas, dengan komposisi pemain-pemain level dunia berbakat. Tak heran jika Setan Merah (Belgia) memberi ekspektasi tinggi bagi penggemar.

Hasil Piala Dunia 2022: Belgia Klaim Puncak Klasemen Grup F Usai Tekuk Kanada.

Penjaga Gawang  Belgia, Thibaut Courtois saat menahan tendangan penalti Alphonso Davies. Kamis (24/11/2022). (twitter @FIFAWorldCup)

Timnas Belgia mengamankan tiga angka dalam pertandingan Grup F Piala Dunia 2022. Bermain di Ahmad bin Ali Stadium, Al Rayyan, Qatar pada Kamis dini hari WIB 24 November 2022, mereka mengalahkan Timnas Kanada dengan skor 1-0. 

Baca Juga :

Belgia yang diunggulkan dalam laga ini dibuat was-was ketika baru memasuki menit kesembilan. Sebab mereka diganjar hukuman penalti usai wasit melihat melalui video assistant referee (VAR) ada handball dilakukan Yannick Carrasco.

Alphonso Davies maju menjadi eksekutor penalti tersebut. Bola hasil tendangannya berhasil dimentahkan oleh kiper Belgia, Thibaut Courtois.

Pemain Kanada, Jonathan David sempat bisa menyambar bola rebound. Namun tendangannya masih belum menemui sasaran yang tepat.

Sentakan itu membuat Belgia mencoba bangkit. Mereka memberi tekanan ke area pertahanan Kanada dengan intens.

Upaya Timnas Belgia akhirnya membuahkan hasil positif. Umpan panjang yang dilepaskan oleh Toby Alderweireld dari lini belakang berhasil didapatkan oleh Michy Batshuayi.

Batshuayi berlari menggiring bola dan melepaskan tendangan terarah. Kiper Kanada, Milan Borjan tak kuasa untuk menahan laju bola tersebut.

Kanada Pantang Menyerah

Pemain Timnas Belgia, Michy Batshuayi pada laga kontra Kanada. (via-ANTARA)

Memulai babak kedua, Kanada meladeni permainan Belgia dengan baik. Mereka coba untuk bisa mengejar ketertinggalan dalam laga ini.

Saling jual beli serangan terjadi antara kedua tim. Namun, baik dari Kanada dan Belgia belum mampu memaksimalkan peluang yang didapatkan. 

Skor 1-0 untuk keunggulan Belgia bertahan sampai wasit meniup peluit panjang. Secara statistik, Belgia unggul penguasaan bola dengan 53 persen.

Namun, dari segi percobaan ke gawang lawan, Kanada jauh lebih agresif. Mereka melakukannya sebanyak 21 kali, tapi cuma tiga yang mengarah ke sasaran.

Sementara Belgia cuma tercatat melakukan sembilan kali percobaan ke gawang lawan. Di mana tiga kali yang mengarah ke sasaran.

Puncaki Klasemen Grup F

Raihan tiga angka dari pertandingan ini membuat Belgia kini ada di puncak klasemen Grup F Piala Dunia 2022 Qatar. Mereka unggul atas Kroasia dan Maroko yang punya satu poin.

Kroasia dan Maroko sudah saling berhadapan beberapa jam sebelumnya. Pertemuan kedua tim berakhir imbang tanpa gol. 

Sementara Kanada masih harus berjuang di dua laga sisa. Dasar klasemen jadi tempat mereka sekarang ini, dengan selisih gol minus satu.

Susunan Pemain 

Timnas Belgia: Thibaut Courtois; Toby Alderweireld, Jan Vertonghen, Leander Dendoncker, Axel Witsel, Youri Tielemans (Amadou Onan 46'), Yannick Carrasco (Thomas Meunier 46'), Timothy Castagne, Michy Batshuayi (Lois Openda 78'), Eden Hazard (Leandro Trossard 62'), Kevin De Bruyne.

Timnas Kanada: Milan Borjan; Steven Vitoria, Kamal Miller, Alistair Johnston, Stephen Eustaquio (Jonathan Osorio 81'), Atiba Hutchinson (Ismael Kone 58'), Alphonso Davies, Richie Laryea (Sam Adekugbe 74'), Jonathan David, Junior Hoilett (Cyle Larin 58'), Tajon Buchanan (Liam Millar 81'). (viva/ind)

 

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
2 Bintang Asing Persib Ini Bisa Jadi Opsi Naturalisasi Timnas Indonesia Usai Tampil Gemilang dan Berpotensi Juara Liga 1

2 Bintang Asing Persib Ini Bisa Jadi Opsi Naturalisasi Timnas Indonesia Usai Tampil Gemilang dan Berpotensi Juara Liga 1

Tampil gemilang hingga berpotensi bawa Persib juara Liga 1 23/24, dua pemain asing Maung Bandung ini bisa jadi opsi naturalisasi dan perkuat Timnas Indonesia.
Saka Tatal, Terpidana Kasus Pembunuhan Vina Cirebon Sebut Dirinya Korban Salah Tangkap, Ngau Disiksa Polisi

Saka Tatal, Terpidana Kasus Pembunuhan Vina Cirebon Sebut Dirinya Korban Salah Tangkap, Ngau Disiksa Polisi

Salah satu terdakwa pembunuhan Vina Cirebon, Saka Tatal (23), yang sejak tahun 2020 lalu dinyatakan bebas dari penjara, mengungkapkan kisahnya mengenai kasus pembunuhan dan pemerkosaan terhadap Vina dan pacarnya, Muhammad Rizky Rudiana atau Eki, tahun 2016 lalu.
Ustaz Guntur Bumi Dulu Dianggap Sakti Mengobati Penyakit, hingga Serda Ucok Tigor Simbolon Pernah Obrak-abrik Lapas Cebongan

Ustaz Guntur Bumi Dulu Dianggap Sakti Mengobati Penyakit, hingga Serda Ucok Tigor Simbolon Pernah Obrak-abrik Lapas Cebongan

Ustaz Guntur Bumi atau UGB yang pernah mencuri perhatian masyarakat karena dianggap sakti. Serda Ucok Tigor Simbolon yang Pernah Obrak-abrik Lapas Cebongan
Mengerikan, Kronologi Kejadian Pesawat Latih Jatuh di Kawasan BSD Tangerang Selatan, Ada Tiga Orang Meninggal Dunia

Mengerikan, Kronologi Kejadian Pesawat Latih Jatuh di Kawasan BSD Tangerang Selatan, Ada Tiga Orang Meninggal Dunia

Pesawat latih dengan kode PK-IFP jatuh di dekat McD BSD, Cilenggang, kawasan BSD Tangerang Selatan, yang terjadi pada Minggu (19/5/2024) sekitar 14.00 WIB.
Pesawat PK-IFP Jatuh di Kawasan BSD Kota Tangsel, Polda Metro Jaya Beberkan Kondisi Korban Meninggal

Pesawat PK-IFP Jatuh di Kawasan BSD Kota Tangsel, Polda Metro Jaya Beberkan Kondisi Korban Meninggal

Pesawat berkode PK-IFP jatuh di kawasan BSD, Serpong, Kota Tangerang Selatan (Tangsel) pada Minggu (19/5/2024) sore.
Pesawat Ringan Jatuh di BSD, Kemenhub Pastikan Bukan dari Sekolah Penerbangan, Ternyata

Pesawat Ringan Jatuh di BSD, Kemenhub Pastikan Bukan dari Sekolah Penerbangan, Ternyata

Kementerian Perhubungan (Kemenhub) mengklarifikasi peristiwa kecelakan pesawat ringan di Wilayah Lapangan Sunburst, BSD, Kecamatan Serpong, Tangerang Selatan, Banten, Minggu (19/5/2024) siang.
Trending
Fakta Terbaru Kasus Vina Cirebon, Ternyata Ayah Eky yang Meringkus 8 Pembunuh Vina

Fakta Terbaru Kasus Vina Cirebon, Ternyata Ayah Eky yang Meringkus 8 Pembunuh Vina

Putri Maya Rumanti salah satu tim kuasa hukum dari Hotman Paris atau kuasa hukum keluarga Vina membeberkan salah satu fakta baru kasus pembunuhan Vina Cirebon.
Kabar Timnas Indonesia Abroad: Jordi Amat Cetak Gol, Elkan Baggott Muncul Ke Hadapan Publik

Kabar Timnas Indonesia Abroad: Jordi Amat Cetak Gol, Elkan Baggott Muncul Ke Hadapan Publik

Meski kompetisi di Eropa sudah selesai, namun kancah pemain Timnas Indonesia yang bermain di luar negeri tidaklah surut.
Pandit Senior pun Tak Yakin Marselino Ferdinan Bakal Main saat Timnas Indonesia Vs Irak Cuma Gara-gara Masalah...

Pandit Senior pun Tak Yakin Marselino Ferdinan Bakal Main saat Timnas Indonesia Vs Irak Cuma Gara-gara Masalah...

Salah satu pandit senior, Bung Binder mengungkapkan bahwa dirinya tak yakin Marselino Ferdinan ikut main saat Timnas Indonesia asuhan Shin Tae-yong lawan Irak.
Pandit Senior Ini Blak-blakan Bilang Permainan Persib seperti Real Madrid, Jarang Indah Tetapi ...

Pandit Senior Ini Blak-blakan Bilang Permainan Persib seperti Real Madrid, Jarang Indah Tetapi ...

Pandit senior Binder Singh atau akrab disapa Bung Binder menilai permainan Persib Bandung sangat mirip dengan Real Madrid.
Elkan Baggott Akhirnya Muncul setelah Ramai Tak Dipanggil Shin Tae-yong ke Timnas Indonesia

Elkan Baggott Akhirnya Muncul setelah Ramai Tak Dipanggil Shin Tae-yong ke Timnas Indonesia

Bek Timnas Indonesia, Elkan Baggott akhirnya muncul setelah beberapa hari terakhir menjadi perbincangan karena tak dipanggil Shin Tae-yong ke skuad Garuda.
3 Klub Milik Pengusaha Indonesia Ini Kompak Dapatkan Promosi, Terbaru Ada Klub Milik Anindya Bakrie X Erick Thohir

3 Klub Milik Pengusaha Indonesia Ini Kompak Dapatkan Promosi, Terbaru Ada Klub Milik Anindya Bakrie X Erick Thohir

Dari mulai Hartono Bersaudara bersama klub asal Italia, Como 1907 hingga terbaru ada klub Liga Inggris milik Anindya Bakrie dan Erick Thohir pun tak luput menjadi perhatian. 
Shin Tae-yong Bisa Bernapas Lega, Bek Liga Italia Ini Resmi Dilepas Klubnya ke Timnas Indonesia

Shin Tae-yong Bisa Bernapas Lega, Bek Liga Italia Ini Resmi Dilepas Klubnya ke Timnas Indonesia

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, akhirnya bisa bernpas lega karena Venezia FC resmi melepas Jay Idzes untuk mengikuti pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Selengkapnya
Viral
Jadwal Hari Ini
Jam
Jadwal Acara
Kabar Petang Pilihan
17:00 - 18:30
Kabar Petang
18:30 - 20:00
Apa Kabar Indonesia Malam
20:00 - 21:00
Kabar Utama
21:00 - 22:00
E-Talkshow
22:00 - 23:00
Kabar Hari Ini
Selengkapnya