LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Irak kalah atas Korea Selatan dalam laga uji coba internasional jelang Piala Asia
Sumber :
  • Iraq National Team

Irak Kalah 0-1 dari Korea Selatan dalam Laga Uji Coba Internasional Jelang Piala Asia 2023

Skor akhir 0-1 terjadi di Stadion Universitas New York, Abu Dhabi, Sabtu (6/1/2024). Gol semata wayang Korea Selatan berasal dari Lee Jae-sung di menit 40.  

Sabtu, 6 Januari 2024 - 21:53 WIB

tvOnenews.com - Irak kalah dari Korea Selatan dalam laga uji coba internasional jelang Piala Asia 2023. 

Skor akhir 0-1 terjadi di Stadion Universitas New York, Abu Dhabi, Sabtu (6/1/2024). 

Gol semata wayang Korea Selatan berasal dari Lee Jae-sung di menit 40.  

Dalam laga ini pelatih Irak, Jesus Casas menurunkan Montader Madjed yang akhirnya mendapatkan debut setelah memiliki paspor Irak. 

Baca Juga :

Sementara itu pelatih Korea Selatan, Jurgen Klinsmann menyimpan pemain intinya seperti Kim Min-jae, Hwang Hee-chan dan Son Heung-min yang baru bergabung dengan skuad. 

Kedua tim sama-sama membutuhkan satu sama lain sebagai bagian dari persiapan Piala Asia 2023 Qatar yang akan kick off pada 12 Januari 2023 mendatang. 

Irak berada di Grup D dan akan menghadapi Jepang, Vietnam dan Timnas Indonesia. Korea Selatan pun dianggap tepat mengingat kualitas Jepang dan Korea Selatan yang hampir setara. 

Sementara Korea Selatan membutuhkan Irak mengingat dua tim asal Timur Tengah, Yordania dan Bahrain bergabung dengan Malaysia dan Korea Selatan di Grup E. 

Pertandingan berjalan ketat sejak awal babak pertama ketika Irak mencoba bermain menyerang. Ali Jasim cs lebih banyak memanfaatkan umpan jauh untuk menyentuh lini pertahanan Korea Selatan. 

Korea Selatan lebih bermain tenang dan tak termakan ketatnya intensitas pertandingan. Menit 13, Amir Al Ammari mendapatkan peluang pertamanya dari tendangan bebas meski masih bisa diantisipasi oleh Kim Seung-gyu.

Ketenangan yang dipertahankan oleh Korea Selatan pun berbuah gol dengan tendangan jauh keras dari Lee Jae-sung di menit 40. 

Skor 1-0 pun bertahan sampai babak pertama selesai. Masuk babak kedua, Irak dan Korea Selatan sama-sama melakukan penyegaran dengan rotasi yang dilakukan kedua tim. 

Alih-alih menembus lini pertahanan Korea Selatan, masuknya Kim Min-jae membuat Irak semakin sulit melakukan penyerangan. 

Son Heung-min cs lebih banyak menunggu serangan balik dengan mengatur ritme permainan tetap lambat. 

Menit 75, Korea Selatan mendapatkan peluang emas dari tendangan pojok Lee Kang-in meski sundulan Cho Gue-sung masih jauh dari gawang Irak. 

Sepuluh menit berselang, terjadi ketegangan antara Lee Kang-in dengan Aymen Hussein yang membuat wasit memberikan kartu kuning pada kedua pemain. 

Wasit memberikan waktu tambahan tiga menit untuk akhir babak kedua. Namun Irak gagal memanfaatkan waktu tersebut untuk menyamakan kedudukan. Pertandingan pun berakhir dengan skor 1-0 atas kemenangan Korea Selatan. 

Korea Selatan berhasil menaklukan Irak dengan skor 1-0. Selanjutnya, Korea Selatan dan Irak akan fokus pada Piala Asia dengan tidak mengambil laga uji coba kedua. 


Skuad Timnas Korea Selatan. Dok. KFA

Berikut Daftar Susunan Pemain Irak Vs Korea Selatan: 

Irak: Jalal Hassan, Suad Natiq, Ali Adnan, Hussein Ali Haidar, Osama Rashid, Amir Al Ammari, Ibraheem Bayesh, Merchas Doski, Ali Jasim, Mohanad Ali, dan Montader Madjed

Cadangan: Ahmed Al Hajjaj, Danilo Al Saed, Bashar Rasan, Zidane Iqbal, Ali Al Hamadi, Rebin Solaka, Allan Mohedien, Youssef Amyn, Frans Putros, Akam Hashim, Aymen Hussein, Ahmed Basil, Ahmad Allee, Zaid Tahseen dan Fahad Talib. 

Pelatih: Jesus Casas

Korea Selatan: Kim Seung-gyu, Kim Young-gwon, Lee Ki-je, Jung Seung-hyun, Seol Young-woo, Lee Jae-sung, Park Yong-woo, Hwang In-beom, Jeong Woo-yeong, Hong Hyun-seok, dan Oh Hyeon-gyu. 

Cadangan: Song Bum-keun, Jo Hyeon-woo, Kim Min-jae, Hwang Hee-chan, Kim Ji-soo, Son Heung-min, Kim Tae-hwan, Lee Kang-in, Yang Hyun-jun, Moon Seon-min, Kim Jin-su, Park Jin-seop, Kim Jun-sung, dan Lee Soon-min. 

Pelatih: Jurgen Klinsmann (hfp)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Dijuluki Timnas Pusat, Suporter Indonesia Berbondong-bondong Kirim Pesan kepada Belanda Usai Kalahkan Polandia di Euro 2024

Dijuluki Timnas Pusat, Suporter Indonesia Berbondong-bondong Kirim Pesan kepada Belanda Usai Kalahkan Polandia di Euro 2024

Suporter Indonesia berbondong-bondong mengirim pesan kepada Timnas Belanda setelah kemenangan atas Polandia di Euro 2024 pada Minggu (16/6/2024) malam WIB.
Puluhan Warga Desa Sukolilo Diperiksa Polisi Buntut Pengeroyokan Bos Rental Mobil Asal Jakarta Hingga Tewas

Puluhan Warga Desa Sukolilo Diperiksa Polisi Buntut Pengeroyokan Bos Rental Mobil Asal Jakarta Hingga Tewas

Polda Jawa Tengah terus mengembangkan kasus bos rental mobil berinisial BH asal Jakarta yang tewas dikeroyok warga Desa Sukolilo, Pati pada 6 Juni 2024.
Alasan Pemain Timnas Irak Ali Jasim Terancam Gagal ke Como pada Bursa Transfer Musim Panas Ini

Alasan Pemain Timnas Irak Ali Jasim Terancam Gagal ke Como pada Bursa Transfer Musim Panas Ini

Pemain Timnas Irak, Ali Jasim, terancam gagal ke klub Italia yang berlaga di Serie A dan dimiliki pengusaha Indonesia, Como, pada bursa transfer musim panas.
Momen Rafael Struick Bantu Nathan Tjoe-A-On Pahami Bahasa Indonesia Bikin Salah Fokus, Sampai Cubit-cubitan

Momen Rafael Struick Bantu Nathan Tjoe-A-On Pahami Bahasa Indonesia Bikin Salah Fokus, Sampai Cubit-cubitan

Pemain Timnas Indonesia, Nathan Tjoe-A-On, Rafael Struick dan Yance Sayuri berkumpul untuk bermain gim "Pernah Ga Pernah" dalam kanal YouTube Freeport Indonesia
Adu Akal Polisi Dengan Pelaku Pengeroyokan Bos Rental Mobil Hingga Tewas di Desa Sukolilo

Adu Akal Polisi Dengan Pelaku Pengeroyokan Bos Rental Mobil Hingga Tewas di Desa Sukolilo

Polda Jawa Tengah menetapkan 10 orang tersangka kasus pengeroyokan bos rental mobil asal Jakarta usai tewas di Desa Sukolilo, Pati, Jawa Tengah.
Hasil Euro 2024: Gol Christian Eriksen Gagal Bawa Denmark Kalahkan Slovenia

Hasil Euro 2024: Gol Christian Eriksen Gagal Bawa Denmark Kalahkan Slovenia

Timnas Denmark harus menerima kenyataan gagal memetik tiga poin penuh ketika menghadapi Slovenia dalam laga perdana mereka di Euro 2024, Minggu (16/6/2024).
Trending
Jay Idzes Akhirnya akan Punya Duet Bek Elite Eropa di Timnas Indonesia, Erick Thohir Kantongi Nama Ini

Jay Idzes Akhirnya akan Punya Duet Bek Elite Eropa di Timnas Indonesia, Erick Thohir Kantongi Nama Ini

Bek Timnas Indonesia, Jay Idzes tidak lama lagi akan memiliki tandem pemain 'Grade A' Eropa yang pernah bermain di Liga Champions.
Timnas Belanda Dapat Julukan Khusus dari Suporter Indonesia Usai Buka Euro 2024 dengan Kemenangan

Timnas Belanda Dapat Julukan Khusus dari Suporter Indonesia Usai Buka Euro 2024 dengan Kemenangan

Timnas Belanda mendapatkan julukan khusus dari para suporter Indonesia usai membuka Euro 2024 dengan kemenangan 2-1 atas Polandia pada Minggu (16/6/2024).
Jangan Lakukan ini Sebelum Lakukan Shalat Idul Adha, Ustaz Adi Hidayat Ingatkan akan dapat Pahala Bila Tidak Melakukannya

Jangan Lakukan ini Sebelum Lakukan Shalat Idul Adha, Ustaz Adi Hidayat Ingatkan akan dapat Pahala Bila Tidak Melakukannya

perlu diperhatikan ternyata ada hal yang justru tidak boleh dilakukan sebelum melakukan shalat Idul Adha agar mendapat pahala. Ustaz Adi Hidayat mengatakan...
Momen Rafael Struick Bantu Nathan Tjoe-A-On Pahami Bahasa Indonesia Bikin Salah Fokus, Sampai Cubit-cubitan

Momen Rafael Struick Bantu Nathan Tjoe-A-On Pahami Bahasa Indonesia Bikin Salah Fokus, Sampai Cubit-cubitan

Pemain Timnas Indonesia, Nathan Tjoe-A-On, Rafael Struick dan Yance Sayuri berkumpul untuk bermain gim "Pernah Ga Pernah" dalam kanal YouTube Freeport Indonesia
Polisi Kepung Desa Sukolilo, Pelaku Pengeroyokan Bos Rental Mobil Asal Jakarta 'Ketar-ketir' Saat Diburu

Polisi Kepung Desa Sukolilo, Pelaku Pengeroyokan Bos Rental Mobil Asal Jakarta 'Ketar-ketir' Saat Diburu

Kepolisian terus memburu pelaku pengeroyokan bos rental mobil asal Jakarta berinisial BH yang tewas di Desa Sukolilo, Kabupaten Pati, Jawa Tengah.
Adu Akal Polisi Dengan Pelaku Pengeroyokan Bos Rental Mobil Hingga Tewas di Desa Sukolilo

Adu Akal Polisi Dengan Pelaku Pengeroyokan Bos Rental Mobil Hingga Tewas di Desa Sukolilo

Polda Jawa Tengah menetapkan 10 orang tersangka kasus pengeroyokan bos rental mobil asal Jakarta usai tewas di Desa Sukolilo, Pati, Jawa Tengah.
Hasil Euro 2024: Gol Christian Eriksen Gagal Bawa Denmark Kalahkan Slovenia

Hasil Euro 2024: Gol Christian Eriksen Gagal Bawa Denmark Kalahkan Slovenia

Timnas Denmark harus menerima kenyataan gagal memetik tiga poin penuh ketika menghadapi Slovenia dalam laga perdana mereka di Euro 2024, Minggu (16/6/2024).
Selengkapnya
Viral
Jadwal Hari Ini
Jam
Jadwal Acara
Apa Kabar Indonesia Malam
03:00 - 03:30
Kabar Utama
03:30 - 04:00
Sidik Jari
04:00 - 04:30
Assalamualaikum Nusantara
04:30 - 06:00
Kabar Pagi
06:00 - 06:30
Kabar Arena Pagi
Selengkapnya