Pernah Menjadi Kesayangan Shin Tae-yong, 3 Pemain Timnas Indonesia Ini Kini Justru Dilupakan
- Instagram - Nadeo, Instagram - Dewangga, PSSI
tvOnenews.com - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, memiliki standar ketat dan tinggi dalam setiap pemilihan pemain yang dipanggil.
Maka tak heran banyak pemain yang akhirnya tidak pernah lagi dipanggil Shin Tae-yong ke Timnas Indonesia karena tidak memenuhi standar.
Salah satu yang menonjol adalah Shin Tae-yong selalu memanggil pemain-pemain muda ke Timnas Indonesia.
Hal ini bisa dilihat pada saat skuad Garuda mengikuti Piala Asia 2023 yang digelar di Qatar beberapa waktu lalu.
STY memanggil pemain-pemain muda untuk menjadi tulang punggung timnya seperti Ernando Ari Sutaryadi (21), Marselino Ferdinan (19), hingga Pratama Arhan (22).
Alhasil, Timnas Indonesia menjadi tim dengan skuad termuda di Piala Asia 2023, yakni rata-rata 22,5 tahun.
Selain usia, pelatih asal Korea Selatan ini juga mempertimbangkan masalah fisik ketika memanggil pemain ke timnya.
Stefano Lilipaly yang bersinar di Liga 1 tidak dipanggil Shin Tae-yong ke skuad final Piala Asia 2023.

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong. Foto: tvOnenews.com - Julio Tri Saputra.
Ketika itu Shin Tae-yong beralasan bahwa fisik dan kecocokan strategi bermain menjadi alasan Lilipaly urung dipanggil.
Maka dari itu, ada beberapa pemain yang sempat menjadi andalan Shin Tae-yong di Timnas Indonesia kini tak pernah dipanggil lagi.
Siapa saja mereka? Berikut daftarnya
1. Fachruddin Aryanto

Shin Tae-yong Coret Jordi Amat dari Skuad Indonesia Vs Brunei, Fachruddin Aryanto Semringah. Foto: ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay.
Sejak Shin Tae-yong menjadi pelatih Timnas Indonesia pada 2019, Fachruddin Aryanto selalu menjadi pilihan utama di lini belakang.
Pemain Madura United ini bahkan sempat ditunjuk oleh Shin Tae-yong sebagai kapten Timnas Indonesia.
Berdasarkan situs Transfermarkt, Fachruddin Aryanto telah dimainkan sebanyak 23 oleh Shin Tae-yong di Timnas Indonesia.
Akan tetapi di Piala Asia 2023, Fachruddin Aryanto tidak lagi dipanggil STY ke skuad Garuda.
Dia lebih memilih pemain seperti Rizky Ridho, Elkan Baggott, Wahyu Prasetyo, hingga Justin Hubner untuk mengisi pertahanan.
Secara usia, Fachruddin Aryanto memang sudah tidak muda lagi. Kini, dia sudah berumur 34 tahun.
Load more