Jakarta, tvOnenews.com - Presiden prabowo Subianto menerima kunjungan Michael bloomberg di Istana Kepresidenan pada Selasa siang.
Pertemuan tersebut memfokuskan pembahasan pada peningkatan kualitas sumber daya manusia Indonesia, khususnya di sektor pendidikan, kesehatan, dan sanitasi.
Bloomberg turut menyampaikan sejumlah pengalaman terkait kebijakan kesehatan publik yang dijalankannya saat menjabat sebagai Wali Kota New York.
Pemerintah menilai perspektif tersebut dapat menjadi rujukan dalam penguatan program pembangunan manusia di Indonesia.
Selain isu SDM, pertemuan juga menyinggung peluang kerja sama antara Bloomberg dan Danantara.
Menteri yang mendampingi Presiden menyebutkan bahwa pertemuan ini merupakan tindak lanjut dari agenda Presiden saat berkunjung ke New York beberapa waktu lalu.
Kunjungan Bloomberg ke Indonesia menjadi bagian dari rangkaian perjalanan menuju Singapura.
Pemerintah menyebut pembahasan turut mencakup sektor ekonomi, investasi, serta pengembangan nilai tambah melalui program hilirisasi.