LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Proses wisuda 374 mahasiswa program sarjana dan program magister UTS
Sumber :
  • Tim Tvone-Irwansyah

Capaian 1 Dekade, UTS Raih Kategori Kerjasama Luar Negeri Terbaik serta Program Kompetisi Kampus Merdeka Terbaik

Tepat pada tahun ini, tercatat UTS telah berkiprah selama 1 dekade. Pada awal tahun 2023, dibuka dengan prestasi anugerah Kategori Perguruan Tinggi Swasta Peraih Kerjasama dengan Industri Terbaik oleh Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi, Riset dan Teknologi. Selanjutnya anugerah Kategori Perguruan Tinggi Swasta di lingkungan LLDIKTI VIII peraih Kerjasama Luar Negeri Terbaik serta Pelaksana Program Kompetisi Kampus Merdeka Terbaik.

Minggu, 5 Maret 2023 - 16:47 WIB

Sumbawa, tvOnenews.com - Universitas Teknologi Sumbawa (UTS), kampus di kaki bukit Olat Maras, Sumbawa, Nusa Tenggara Barat, telah berkiprah selama 1 dekade, kini meluluskan 374 mahasiswanya, terdiri dari 252 wisudawan/wati program Sarjana dan 122 wisudawan program Magister. 

"Saya berpesan kepada anda, meskipun kaki sudah tak lagi berdiri di UTS namun nilai tersebut harus tetap subur dalam sikap dan perilaku kita semua. Bawalah nilai-nilai ini bersama dengan kepak sayap kalian, para Elang Muda," pesan Rektor UTS, Chairul Hudaya. 

Nilai tersebut disingkat menjadi I-BIRTH, kependekan dari Integritas, Bertanggung jawab, Inklusif, Religius, Transformatif dan Humanis. 

"I-BIRTH bermakna saya senantiasa melahirkan kebaikan dan kebermanfaatan bagi semesta alam," terangnya. 

Baca Juga :

Pada kesempatan tersebut, Rektor juga menyampaikan sejumlah perkembangan yang terjadi di UTS. Tepat pada tahun ini, tercatat UTS telah berkiprah selama 1 dekade.

Pada awal tahun 2023, dibuka dengan prestasi anugerah Kategori Perguruan Tinggi Swasta Peraih Kerjasama dengan Industri Terbaik oleh Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi, Riset dan Teknologi.

Selanjutnya anugerah Kategori Perguruan Tinggi Swasta di lingkungan LLDIKTI VIII peraih Kerjasama Luar Negeri Terbaik serta Pelaksana Program Kompetisi Kampus Merdeka Terbaik. 

Nama UTS tidak hanya menggaung di level nasional, kegiatan bersama universitas-universitas terbaik dunia sebagai hasil kerjasama dengan perguruan tinggi dunia, terus digalakkan. 

Salah satunya adalah Kegiatan Rural Up antara UTS bersama Master of Public Administration Lee Kwan Yue School of Public Policy National University of Singapore. Bersamaan dengan hal tersebut, untuk meningkatkan kualitas atmosfir suasana akademik di lembah Olat Maras ini, UTS mendapatkan kesempatan untuk menghadirkan Visiting Lecturer, Dr. Shirley Baker, seorang pengajar bahasa berasal dari Amerika Serikat . 

Gubernur NTB yang juga pendiri UTS, Zulkifliemansyah, menyatakan UTS, bukan kampus biasa dan sekedar meluluskan wisudawan wisudawati saja. Semua dosen bukan datang mengajar karena ingin mencari nafkah. Kekuatan UTS adalah keinginan yang kuat mendistribusikann apa yang dinginkan menjadi kenyataan. 

"Visi misi kita tidak sama dengan kampus lain. Visi UTS hasil dari sebuah perenungan yg mendalam," ujarnya. 

UTS bukan kampus untuk sekedar mendapatkan gelar, dan bukan tempat cari nafkah, melainkan UTS sebagai rumah pembelajaran.

"Namanya rumah, kemanapun kita pergi, setinggi apapun pangkat dan ekonomi kita. Rumah itu tak boleh ditanggalkan. UTS adalah rumah pembelajaran yg nyaman dan menyenangkan," terang Gubernur NTB. 

Dengan gelar baru para wisudawan diharapkan bisa berinovasi dan bertanggungjawab.

"Jangan sampai ada lulusan UTS menjadi pengangguran dan beban masyarakat. Jangan sampai lulusan UTS tinggi hati, sombong dan melupakan orang tua," demikian pesan Zulkiflimansyah.

Hadir dalam acara wisuda tersebut, Gubernur NTB dan Rektor UTS, Kepala LLDIKTI VIII, Bali Nusa Tenggara, Gusti Lanang Bagus Eratodi dan Purn. Laksma Arie Tryono yang memberikan kuliah umum pada acara wisuda UTS. (Irw/ask) 

 

 

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Jemaah Calon Haji Mulai Tinggalkan Madinah, Shaf di Masjid Nabawi Mulai Agak Lengang

Jemaah Calon Haji Mulai Tinggalkan Madinah, Shaf di Masjid Nabawi Mulai Agak Lengang

Sejumlah jemaah calon haji dari berbagai negara, termasuk Indonesia mulai meninggalkan Kota Madinah, Arab Saudi, untuk menuju Makkah, Minggu (2/6/2024).
Rampai Nusantara : Revisi UU Polri Perkuat Kelembagaan Kepolisian

Rampai Nusantara : Revisi UU Polri Perkuat Kelembagaan Kepolisian

Ketua Umum Rampai Nusantara, Mardiansyah Semar menilai revisi Undang-Undang (UU) tentang kepolisian Republik Indonesia (Polri) akan semakin menguatkan struktur instansi tersebut ke depannya.
Ini Sederet Kegiatan PNM Dalam Berkontribusi untuk Indonesia

Ini Sederet Kegiatan PNM Dalam Berkontribusi untuk Indonesia

Permodalan Nasional Madani (PNM) merayakan HUT ke 25 dengan akan terus berkomitmen dalam berkontribusi dan peduli membangun Indonesia lewat program PNM Peduli.
Jaga Warisan Budaya di Tengah Modernisasi, Ini Pesan Bakal Calon Wali Kota Tangerang

Jaga Warisan Budaya di Tengah Modernisasi, Ini Pesan Bakal Calon Wali Kota Tangerang

Indonesia merupakan negara yang kaya akan ragma budaya dari berbagi kehidupan masyarakatnya.
Ingat Waktu Subuh, Syekh Ali Jaber Sebut Rezeki dan Segala Hajat Pasti Dikabulkan Allah swt Jika Laksanakan Amalan Ini

Ingat Waktu Subuh, Syekh Ali Jaber Sebut Rezeki dan Segala Hajat Pasti Dikabulkan Allah swt Jika Laksanakan Amalan Ini

Syekh Ali Jaber ungkap satu amalan di waktu subuh sangat baik dilakukan umat muslim. Bisa kabulkan segala hajat. Berikut caranya, bisa dijadikan kebiasaan baik
Ini Kronologi Lengkap Aksi Pembunuhan Bocah Perempuan di Bekasi dengan Jasad Terbungkus Karung di Lubang Galian

Ini Kronologi Lengkap Aksi Pembunuhan Bocah Perempuan di Bekasi dengan Jasad Terbungkus Karung di Lubang Galian

Bocah perempuan berinisial GH (9) ditemukan tewas dengan kondisi terbungkus karung dan terkubur di lubang galian tanah kawasan Bekasi, Jawa Barat.
Trending
8 Tahun Hilang Rekaman CCTV Kasus Kematian Vina dan Eky Tiba-tiba Viral, Ternyata Isinya...

8 Tahun Hilang Rekaman CCTV Kasus Kematian Vina dan Eky Tiba-tiba Viral, Ternyata Isinya...

Dugaan rekaman CCTV kasus kematian Vina dan Eky viral di media sosial setelah 8 tahun hilang. Padahal barang bukti CCTV tak pernah ditampilkan di persidangan.
Rekaman CCTV Detik-detik Pembunuhan Vina Cirebon Tersebar, Hotman Paris : Apakah Benar 11 Orang Pelaku?

Rekaman CCTV Detik-detik Pembunuhan Vina Cirebon Tersebar, Hotman Paris : Apakah Benar 11 Orang Pelaku?

Kasus pembunuhan sejoli muda Vina dan Eky di Cirebon, Jawa Barat pada 2016 silam bak benang kusut yang sulit terungkap kebenarannya.
Ingat Waktu Subuh, Syekh Ali Jaber Sebut Rezeki dan Segala Hajat Pasti Dikabulkan Allah swt Jika Laksanakan Amalan Ini

Ingat Waktu Subuh, Syekh Ali Jaber Sebut Rezeki dan Segala Hajat Pasti Dikabulkan Allah swt Jika Laksanakan Amalan Ini

Syekh Ali Jaber ungkap satu amalan di waktu subuh sangat baik dilakukan umat muslim. Bisa kabulkan segala hajat. Berikut caranya, bisa dijadikan kebiasaan baik
Ini Kronologi Lengkap Aksi Pembunuhan Bocah Perempuan di Bekasi dengan Jasad Terbungkus Karung di Lubang Galian

Ini Kronologi Lengkap Aksi Pembunuhan Bocah Perempuan di Bekasi dengan Jasad Terbungkus Karung di Lubang Galian

Bocah perempuan berinisial GH (9) ditemukan tewas dengan kondisi terbungkus karung dan terkubur di lubang galian tanah kawasan Bekasi, Jawa Barat.
Film Vina Sebelum 7 Hari Hasilkan Cuan Banyak, Hotman Paris Sindir Produser Tak Lakukan Ini...

Film Vina Sebelum 7 Hari Hasilkan Cuan Banyak, Hotman Paris Sindir Produser Tak Lakukan Ini...

Film Vina Sebelum 7 Hari rilis pada bioskop di tanah air pada 8 Mei 2024 lalu hingga meraup pundi-pundi keuntungan miliaran rupiah.
Bongkar Abis Soal Skincare, dr Tompi Bilang Tak Perlu Laser Justru Kalau Perawatan Kulit itu Konsepnya Cuma Dua yaitu..

Bongkar Abis Soal Skincare, dr Tompi Bilang Tak Perlu Laser Justru Kalau Perawatan Kulit itu Konsepnya Cuma Dua yaitu..

Secara buka-bukaan, dr Tompi membongkar soal skincare. Tak perlu laser, justru kalau perawatan kulit itu konsepnya cuma dua. Apa saja? Simak artikelnya beriku
Jaga Warisan Budaya di Tengah Modernisasi, Ini Pesan Bakal Calon Wali Kota Tangerang

Jaga Warisan Budaya di Tengah Modernisasi, Ini Pesan Bakal Calon Wali Kota Tangerang

Indonesia merupakan negara yang kaya akan ragma budaya dari berbagi kehidupan masyarakatnya.
Selengkapnya
Viral
Jadwal Hari Ini
Jam
Jadwal Acara
Apa Kabar Indonesia Malam
03:00 - 03:30
Kabar Utama
03:30 - 04:00
Sidik Jari
04:00 - 04:30
Assalamualaikum Nusantara
04:30 - 06:00
Kabar Pagi
06:00 - 06:30
Kabar Arena Pagi
Selengkapnya