News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Cegah Aksi Terorisme Jelang KTT G20, BNPT Gandeng Tokoh Agama Hingga Tokoh Masyarakat

Indonesia resmi ditetapkan sebagai sekretariat G20 dan tuan rumah penyelenggaraan sejumlah pertemuan G20 diantaranya pertemuan KTT untuk pimpinan negara G20
Rabu, 29 Juni 2022 - 16:02 WIB
Cegah Aksi Terorisme Jelang KTT G20, BNPT Gandeng Tokoh Agama Hingga Tokoh Masyarakat
Sumber :
  • Alfani Syukri

Bali - Indonesia resmi ditetapkan sebagai sekretariat G20 sekaligus tuan rumah penyelenggaraan sejumlah pertemuan G20 diantaranya pertemuan KTT yang melibatkan pimpinan negara perwakilan G20. 

Mengingat pentingnya presidensi G20 bagi Indonesia dan dunia, Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT) menyelenggarakan dialog kebangsaan.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Dialog kebangsaan tersebut mengangkat tema "Peran Masyarakat dalam Pencegahan Terorisme Menjelang Pelaksanaan KTT G20” dan deklarasi kesiapsiagaan nasional untuk mendorong peran aktif masyarakat dalam mencegah aksi terorisme menjelang KTT G20.

Deklarasi kesiapsiagaan nasional dan dialog diadakan guna mencegah terjadinya tindak pidana terorisme. Adapun kegiatan ini digelar di Discovery Kartika Plaza Hotel, Badung, Bali, pada Rabu (29/6/2022).

Kesiapsiagaan nasional merupakan salah satu program pencegahan tindak pidana terorisme yang diamanatkan dalam UU Anti Terorisme. Upaya kesiapsiagaan salah satunya melalui pemberdayaan masyarakat.

Mengingat pentingnya peran masyarakat dalam mendukung pengamanan penyelenggaraan KTT G20, BNPT menggandeng 200 unsur masyarakat yang merupakan tokoh agama, tokoh adat, tokoh masyarakat, tokoh mahasiswa, dan pecalang. 

BNPT juga melakukan Pelatihan Mitigasi Aksi Terorisme Integrative yang melibatkan aparatur negara di wilayah Bali, sehingga segenap kekuatan kewilayahan selalu siap dan dapat mengurangi resiko saat terjadi aksi teror.

“Ini sangat penting (pencegahan aksi terorisme) setidak-tidaknya narasi-narasi yang terbangun hari ini mengingatkan kembali kepada kita semuanya, bahwa betapa pentingnya ditengah keberagaman bangsa kita. Kita terus untuk membangun api toleransi yang tidak boleh padam,” tegas Kepala BNPT, Boy Rafli. 

Adapun kegiatan pertemuan ini merefresh seluruh masyakarat Indonesia sama-sama menjaga, memelihara Kebhinekaan Bangsa dengan mengedepankan semangat bertoleransi.

Kepala BNPT, Boy Rafli menyampaikan, kolaborasi unsur masyarakat, pemerintah, dan juga dengan tokoh-tokoh yang ada senantiasa perlu kita bangun sehingga Indonesia akan terus menjadi negeri yang damai, negeri yang harmoni, negeri yang sejahtera adalah harapan dan dambaan kita semua.

“Kepada tokoh-tokoh yang ada di Bali khususnya, saya mengingatkan kembali bahwa kita perlu membangun kewaspadaan bersama. Kewaspadaan itu tidak jadi milik dari aparatur negara dan pemerintah saja, tapi kewaspadaan juga menjadi milik masyarakat,” ungkapnya.

Menurut Boy Rafli, kita di Bali masyarakatnya sangat permissive dengan para pendatang karena pulau dewata ini adalah tujuan wisata favorit masyarakat dunia. Akan tetapi keramahtamahan kita semua tetap harus bergandeng tangan untuk memelihara, dan menjaga jangan sampai pihak-pihak tertentu yang ingin menimbulkan sesuatu tidak diinginkan khususnya aksi terorisme.

“Kita perlu terus bergandeng tangan antara tokoh-tokoh agama, tokoh pemerintahan, tokoh wanita, tokoh pemuda, tokoh-tokoh adat yang ada di Pulau Bali,” kembali Boy Rafli menegaskan.

Lebih lanjut, Boy Rafli mengatakan, kita tidak boleh under estimate dengan ancaman terorisme, dan BNPT pada bidang dan tugasnya terus melakukan monitoring, mapping pergerakan kelompok jaringan terorisme yang ada.

Hal itu terus dilakukan karena pihaknya tidak ingin peristiwa-peristiwa yang memilukan, menyakitkan kita semua terjadi kembali.

“Dalam tugas-tugas kita pasti melakukan mapping itu dan kita bekerjasama dengan unsur aparat pemerintahan yang ada. Terlebih lagi hari kita fokus bagaimana membangkitkan peran civil society untuk bangkit menjadi kekuatan utama, menjadi non state actors yang memberikan kontribusi besar terhadap kemajuan bangsa kita,” paparnya.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Dalam dialog kebangsaan "Peran Masyarakat dalam Pencegahan Terorisme Menjelang Pelaksanaan KTT G20” menghadirkan empat orang panelis diantaranya yakni Wakil Gubernur Bali, Dr. Ir. Tjokorda Oka Artha Ardana Sukawati, M.Si, Tokoh Nasional, Yenny Wahid, Direktur Analisis dan Penyelarasan BPIP, Prof. Dr. Agus Moh. Najib, S.Ag., M.Ag, dan Ketua FKUB Indonesia, Ida Pangelingsir Agung Putra Sukahet.

Deklarasi ditandai dengan pengucapan ulang naskah oleh seluruh peserta yang hadir dan dilanjutkan dengan penandatangan naskah deklarasi oleh Ketua BNPT hingga perwakilan tokoh agama, tokoh desa adat, tokoh masyarakat, mahasiswa dan pecalang. (asi/mg1/ree)

Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Tren Olahraga Korean Dance, Gabunhkan Gerakan Tari Energik drngan Iringan Musik K-Pop

Tren Olahraga Korean Dance, Gabunhkan Gerakan Tari Energik drngan Iringan Musik K-Pop

Belakangan ini viral olahraga padel, poundfit hingga terbaru korean dance.
Top 3 Sport 13 Januari 2026: Patrick Kluivert Pengangguran, Van Basty Sousa Disanksi Berat, Michael Carrick Jadi Pelatih MU

Top 3 Sport 13 Januari 2026: Patrick Kluivert Pengangguran, Van Basty Sousa Disanksi Berat, Michael Carrick Jadi Pelatih MU

Top 3 Sport 13 Januari 2026 soal nasib Patrick Kluivert, kontroversi Van Basty Sousa di laga Persib vs Persija, serta peluang Michael Carrick jadi pelatih interim Manchester United.
Tapteng Dilanda Bencana, Bupati  Minta Mendagri Batalkan Pemangkasan TKD 2026

Tapteng Dilanda Bencana, Bupati  Minta Mendagri Batalkan Pemangkasan TKD 2026

Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian merespon permintaan Bupati Tapteng Masinton Pasaribu yang berkirim surat kepada Menteri Keuangan (Menkeu) Purbaya Yudhi Sadewa yang meminta agar transfer ke daerah (TKD) tahun 2026 agar tidak dipangkas.
Tinju Dunia: Bruce Carrington Resmi Hadapi Carlos Castro Untuk Perebutan Gelar Juara Kelas Bulu WBC

Tinju Dunia: Bruce Carrington Resmi Hadapi Carlos Castro Untuk Perebutan Gelar Juara Kelas Bulu WBC

Bruce Carrington resmi akan berhadapan dengan Carlos Castro untuk memperebutkan gelar juara tinju dunia kelas bulu WBC yang kosong.
Ramalan Keuangan Shio Besok, 14 Januari 2026: Angka Hoki Kuda, Kambing, Monyet, Ayam, Anjing, dan Babi

Ramalan Keuangan Shio Besok, 14 Januari 2026: Angka Hoki Kuda, Kambing, Monyet, Ayam, Anjing, dan Babi

​​​​​​​Ramalan keuangan shio besok 14 Januari 2026 menginformasikan kondisi finansial dan angka hoki shio Kuda, Kambing, Monyet, Ayam, Anjing, dan Babi.
Menkes Tegaskan Kematian Pasien Super Flu di RSHS Bandung Dipicu Komorbid, Bukan Murni Virus

Menkes Tegaskan Kematian Pasien Super Flu di RSHS Bandung Dipicu Komorbid, Bukan Murni Virus

Menkes Budi Gunadi menegaskan kematian pasien super flu di RSHS Bandung dipicu komorbid berat, bukan murni virus, dan bukan klaster baru.

Trending

Kekayaan Timothy Ronald Disorot Usai Terseret Dugaan Penipuan, Ini Sumber Pundi-Pundi Sang Raja Kripto

Kekayaan Timothy Ronald Disorot Usai Terseret Dugaan Penipuan, Ini Sumber Pundi-Pundi Sang Raja Kripto

Kekayaan Timothy Ronald disorot usai terseret dugaan penipuan trading kripto. Ini sumber pundi-pundi Raja Kripto Indonesia.
Xabi Alonso Masuk Bursa Pelatih Manchester United usai Didepak Real Madrid? Media Inggris Beberkan Peluangnya

Xabi Alonso Masuk Bursa Pelatih Manchester United usai Didepak Real Madrid? Media Inggris Beberkan Peluangnya

Media Inggris membahas kemungkinan Manchester United mengejar Xabi Alonso sebagai pelatih baru. Sang juru taktik asal Spanyol baru saja berpisah dengan Real Madrid.
Kasus Dugaan Penipuan Kripto Seret Nama Timothy Ronald, Ini Penjelasan Lengkap soal Koin Manta Network

Kasus Dugaan Penipuan Kripto Seret Nama Timothy Ronald, Ini Penjelasan Lengkap soal Koin Manta Network

Kasus dugaan penipuan kripto menyeret nama Timothy Ronald. Korban rugi Rp3 miliar usai beli koin Manta Network. Ini penjelasan MANTA.
3 Pemain Persib Bandung yang Pernah Berseragam Ajax Amsterdam, Gaston Avila akan Menyusul?

3 Pemain Persib Bandung yang Pernah Berseragam Ajax Amsterdam, Gaston Avila akan Menyusul?

Gaston Avila segera menyusul? Beberapa nama-nama tenar ini ternyata pernah berseragam Ajax Amsterdam sebelum akhirnya menjadi andalan bersama Persib Bandung.
Bongkar Rahasia Pilkada Murah, PDIP Usulkan E-Voting dan Hapus 'Mahar Politik'

Bongkar Rahasia Pilkada Murah, PDIP Usulkan E-Voting dan Hapus 'Mahar Politik'

Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) menyuarakan sikap politiknya untuk tetap mempertahankan sistem pemilihan kepala daerah (Pilkada) secara langsung.
Rezeki Datang Bertubi-tubi! Kondisi Finansial Zodiak 14 Januari 2026: Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo, dan Virgo

Rezeki Datang Bertubi-tubi! Kondisi Finansial Zodiak 14 Januari 2026: Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo, dan Virgo

Berikut ramalan kondisi finansial zodiak pada 14 Januari 2026 untuk enam zodiak pertama, Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo, dan Virgo.
Mengenal Gaston Avila, Bek Argentina Rp43 Miliar yang Disebut Siap Merapat ke Persib Bandung Gantikan Federico Barba

Mengenal Gaston Avila, Bek Argentina Rp43 Miliar yang Disebut Siap Merapat ke Persib Bandung Gantikan Federico Barba

Gaston Avila, bek Argentina milik Ajax dengan nilai Rp43 miliar, ramai dikaitkan dengan Persib Bandung. Siap gantikan Federico Barba? Ini profil dan faktanya.
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT