News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Mobil Barang Oleng Tabrak Delapan Motor Terparkir di Warung Kopi Pantura Brebes, Satu Pengunjung Tewas

Sebuah mobil pengangkut barang menabrak delapan sepeda motor yang terparkir di Warung Kopi (Warkop) DPR dan warung nasi goreng yang berada di pinggir jalan Pantura Kaligangsa, Brebes, Jawa Tengah.
Senin, 12 Januari 2026 - 09:36 WIB
Petugas Satlantas Polres Brebes saat mengamankan lokasi kecelakaan di Jalan Raya Pantura Brebes.
Sumber :
  • Tim tvOne - Tri Handoko

Brebes, tvOnenews.com - Kecelakaan lalu lintas terjadi di Jalan Raya Pantura Brebes, Jawa Tengah pada Senin (12/01/2026) dini hari.

Sebuah mobil pengangkut barang Isuzu Straga, berplat nomor H-8043-VM menabrak delapan sepeda motor yang terparkir di Warung Kopi (Warkop) DPR dan warung nasi goreng yang berada di pinggir jalan Pantura Kaligangsa.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Akibat kecelakaan tersebut, seorang pengunjung warung kopi, Riyan Sayid Amrullah (22) warga Desa Banjaranyar Kecamatan Brebes, tewas di lokasi kejadian, saat membawa sepeda motor miliknya keluar dari halaman parkir warung kopi.

Informasi yang dihimpun di lokasi kejadian, kecelakaan berawal dari sebuah kendaraan Isuzu Straga melaju dari arah timur pantura.

Setibanya di lokasi kejadian, kendaraan pengangkut barang yang dikemudikan M. Tulkhan (32), warga Kendal, Jawa Tengah, tiba-tiba oleng ke kiri dan menabrak sepeda motor Honda Vario G-4784-AYG yang hendak ditumpangi korban Riyan hendak pulang ke rumah dari area parkir Warung Kopi DPR.

Tak berhenti disitu, mobil bak terbuka pengangkut barang ini, lalu menabrak lima sepeda motor lainnya yang sedang terparkir di warung kopi dan menyeruduk dua sepeda motor  yang terparkir di sebuah warung nasi goreng.

Diduga pengemudi mobil tak bisa mengendalikan laju kendaraannya hingga akhirnya mobil terguling ke jalan raya.

Jajaran Unit Gakkum Satlantas Polres Brebes yang mendatangi lokasi kejadian, langsung mengevakuasi jasad korban ke ruang pemulasaraan jenazah RSUD Brebes. Termasuk melakukan olah tempat kejadian perkara.

Kanit Gakkum Satlantas Polres Iptu Syaeful Hidayat saat dikonfirmasi membenarkan peristiwa tersebut. Pihaknya masih menyelidiki kasus kecelakaan yang menewaskan seorang mahasiswa.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

"Kami masih melakukan penyelidikan termasuk meminta pemeriksaan terhadap saksi-saksi dan juga melakukan pemeriksaan kondisi pengemudi mobil dan kendaraannya,' pungkas Syaeful, Senin (12/01/2026) pagi. (tho/buz).

 

Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Bareskrim Polri Turunkan Tim ke Sumatera Barat, Selidiki Dugaan Tambang Emas Ilegal

Bareskrim Polri Turunkan Tim ke Sumatera Barat, Selidiki Dugaan Tambang Emas Ilegal

Bareskrim Polri menurunkan tim ke Sumatera Barat untuk menyelidiki dugaan tambang emas ilegal, diduga melibatkan oknum pengusaha.
Firasat Ajaib Justin Hubner: Kirim Pesan "InsyaAllah Gol" ke Jennifer Coppen Sebelum Laga, Langsung Terbukti di Lapangan

Firasat Ajaib Justin Hubner: Kirim Pesan "InsyaAllah Gol" ke Jennifer Coppen Sebelum Laga, Langsung Terbukti di Lapangan

Bek andalan Timnas Indonesia, Justin Hubner, menjadi pahlawan penyelamat bagi klubnya, Fortuna Sittard, dalam laga sengit Liga Belanda akhir pekan ini.
4 Shio yang Beruntung Soal Pasangan pada 13 Januari 2026: Hubungan Babi Makin Dalam

4 Shio yang Beruntung Soal Pasangan pada 13 Januari 2026: Hubungan Babi Makin Dalam

​​​​​​​Ramalan cinta shio 13 Januari 2026 untuk yang single dan berpasangan. Simak 4 shio paling beruntung soal pasangan dan siapa yang perlu waspada besok.
Ukir Sejarah di Golden Globe Awards 2026, KPop Demon Hunters Bersinar di Kategori Animasi

Ukir Sejarah di Golden Globe Awards 2026, KPop Demon Hunters Bersinar di Kategori Animasi

Film produksi Netflix ini berhasil meraih penghargaan Best Animated Motion Picture, sekaligus menandai tonggak penting bagi animasi bertema K-pop di panggung penghargaan film dunia.
Ramalan Zodiak Besok, 13 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan Zodiak Besok, 13 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Simak ramalan zodiak besok, 13 Januari 2026 untuk Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces. Prediksi soal asmara, karier, sampai keuangan.
Emil Audero Jadi Makin Hebat, Pelatih Juventus Puji Juru Taktik Cremonese Jelang Duel

Emil Audero Jadi Makin Hebat, Pelatih Juventus Puji Juru Taktik Cremonese Jelang Duel

Pelatih Juventus, Luciano Spalletti, memberi pujian kepada juru taktik Cremonese, Davide Nicola. Dia mampu meramu tim dengan menjadi lebih baik, termasuk mengasah Emil Audero.

Trending

Thom Haye Diancam Dibunuh, Kini Giliran Allano Lima Kena Rasis setelah Laga Persib Vs Persija Skor 1-0

Thom Haye Diancam Dibunuh, Kini Giliran Allano Lima Kena Rasis setelah Laga Persib Vs Persija Skor 1-0

Di balik pertandingan Persib Bandung Vs Persija Jakarta skor 1-0, gelandang Timnas Indonesia, Thom Haye dapat ancaman pembunuhan hingga Allano Lima kena rasis.
Hujan Lebat dan Angin Kencang Landa Jakarta, BMKG Wanti-wanti Cuaca Ekstrem hingga 13 Januari 2026

Hujan Lebat dan Angin Kencang Landa Jakarta, BMKG Wanti-wanti Cuaca Ekstrem hingga 13 Januari 2026

Hujan lebat dan angin kencang melanda Jakarta sejak Senin 12 Januari 2026. BMKG peringatkan cuaca ekstrem hingga 13 Januari, warga diminta waspada.
Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Berikut update ranking BWF usai gelaran Malaysia Open 2026.
Gebrakan Gubernur Jabar KDM: Siapkan Sanksi Berat Bagi Proyek Berkualitas Buruk di Jawa Barat

Gebrakan Gubernur Jabar KDM: Siapkan Sanksi Berat Bagi Proyek Berkualitas Buruk di Jawa Barat

Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi (KDM), mengambil langkah tegas terkait pengerjaan proyek infrastruktur di wilayahnya. 
Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 13 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 13 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

​​​​​​​Ramalan keuangan zodiak 13 Januari 2026 untuk Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces. Simak peluang rezeki setiap zodiak di sini!
Profil Dino Rossano Hansa, Sosok Adik Kandung Ibu Denada yang Mengasuh Ressa Rizky Rossano Selama 24 Tahun

Profil Dino Rossano Hansa, Sosok Adik Kandung Ibu Denada yang Mengasuh Ressa Rizky Rossano Selama 24 Tahun

Berikut profil sosok Dino Rossano Hansa, adik kandung almarhumah Emilia Contessa sekaligus paman Denada Tambunan, yang mengasuh Al Ressa Rizky Rossano (24).
DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

Persib Bandung resmi mengukuhkan posisi sebagai penguasa klasemen sementara paruh musim kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia. 
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT