LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Petugas kuburkan bangkai kambing yang berasal dibuang di Sungai Serang
Sumber :
  • Aditya Bayu C./tvOne

Dampak Pembuangan Bangkai Kambing di Sungai Serang Jadi Perhatian Pemkab Semarang

Pemkab Semarang melakukan pemeriksaan terhadap 97 bangkai kambing atau domba yang diduga sengaja dibuang di Sungai Serang, Kecamatan Susukan, Kabupaten Semarang

Kamis, 23 Juni 2022 - 11:07 WIB

Semarang, Jawa Tengah - Pemerintah Kabupaten Semarang, Kementerian Pertanian dan Balai Besar Veteriner Wates Yogyakarta melakukan pemeriksaan terhadap 97 bangkai kambing yang diduga sengaja dibuang di Sungai Serang, Kecamatan Susukan, Kabupaten Semarang.

Pemeriksaan kondisi bangkai tersebut dilakukan untuk memastikan apakah bangkai positif terpapar penyakit mulut dan kuku (PMK).

Kepala Dinas Pertanian Perikanan dan Pangan Kabupaten Semarang Wigati Sunu mengatakan dari pemeriksaan awal yang dilakukan, beberapa bangkai merupakan suspek PMK.

“Pemeriksaan awal yang dilakukan oleh tim kesehatan hewan kami dari fisik kambing memang suspek PMK. Itu terlihat dari kuku yang lepas dan adanya luka pada mulut," ujar Sunu, Kamis (23/6/2022).

Baca Juga :

Sunu menambahkan, ada empat titik lokasi bangkai yang diperiksa Kementerian Pertanian melalui Direktorat Kesehatan Hewan dan BBVET untuk diambil sampelnya.

“Pengambilan sampel liur dari hewan ini dilakukan pada hari Rabu (22/6/2022) sore hingga malam hari. Untuk hasilnya, kami belum mendapatkan laporan. Kami harap hasilnya bisa segera keluar," imbuhnya.

Bupati Semarang Ngesti Nugraha mengungkapkan adanya kekhawatiran dari masyarakat jika bangkai bangkai kambing yang dibuang di Sungai Serang positif PMK.

"Air Sungai Serang mengalir cukup deras, mengalir jauh dari hulu ke hilirnya dan melewati sejumlah desa di Kabupaten Semarang. Tentunya ada kekhawatiran apabila airnya terpapar virus PMK," ujarnya.

Banyak masyarakat di sekitar Kecamatan Susukan yang memanfaatkan air Sungai Serang untuk berbagai keperluan.

“Kita khawatir apakah airnya ada yang ke ladang pertanian. Ada rumput di sana. Rumputnya untuk makan hewan kambing atau sapi. Itu yang menjadi kekhawatiran kami," katanya.

Untuk pencegahan kedepan, bupati telah melakukan rapat koordinasi dengan Forkopimda dan para camat se-Kabupaten Semarang untuk menyikapi adanya kejadian ini.

"Kami himbau untuk semuanya jika ada yang melihat atau mengetahui ada yang membuang bangkai hewan segera melapor ke pihak pihak terkait. Jangan sampai kejadian ini terulang kembali di Kabupaten Semarang," tegas Bupati.

Saat ini, kasus PMK di Kabupaten Semarang terus bertambah. Meski angka kesembuhan juga terus bertambah, namun jumlahnya belum seimbang.

"Saat ini, ada 2.597 ternak yang suspek PMK dan yang sembuh ada 303 ekor. Kami harap masyarakat untuk melapor jika ada hewan ternak yang terjangkit PMK atau ada ternak yang mati. Pemkab Semarang pasti akan membantu untuk memprosesnya sesuai dengan aturan yang ada agar PMK tidak terus menyebar," katanya. (abc/nsi)

Baca Juga :
Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Belum Punya KTA hingga Kartu Expired, Hakim MK Tegur Kuasa Hukum Partai Demokrat

Belum Punya KTA hingga Kartu Expired, Hakim MK Tegur Kuasa Hukum Partai Demokrat

Wakil Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Saldi Isra menegur sejumlah kuasa hukum Partai Demokrat dalam sidang sengketa Pileg 2024
Strategi Jitu Indonesia Menjaga Rumah Sendiri di Tengah Ancaman Konflik Laut China Selatan

Strategi Jitu Indonesia Menjaga Rumah Sendiri di Tengah Ancaman Konflik Laut China Selatan

Strategi Indonesia jaga rumah sendiri di tengah konflik Laut China Selatan yang diperebutkan China, Filipina, Taiwan, Brunei Darussalam, Malaysia, dan Vietnam.
Sidang Sengketa Pileg NasDem Vs PAN, Wakil Ketua MK: Dari Pilpres Juga Sudah Berbeda

Sidang Sengketa Pileg NasDem Vs PAN, Wakil Ketua MK: Dari Pilpres Juga Sudah Berbeda

Wakil Ketua MK sekaligus Ketua Sidang Panel 2, Saldi Isra, menyindir Partai NasDem dan PAN dalam sidang sengketa Pileg 2024.
Solois Korea Junny Bakal Konser di Jakarta, Catat Jadwal dan Lokasinya

Solois Korea Junny Bakal Konser di Jakarta, Catat Jadwal dan Lokasinya

Solois asal Korea Selatan, Junny akan kembali menyapa fans Indonesia dalam 2024 JUNNY TOUR : [intro] Dopamine with DJ DAUL
CNBLUE Gelar Konser di Jakarta, Ini Harga Tiketnya

CNBLUE Gelar Konser di Jakarta, Ini Harga Tiketnya

Konser yang bertajuk "CNBLUE Live CNBLUENTITY In Jakarta" ini akan digelar di ICE BSD, Tangerang, Sabtu, 25 Mei 2024. 
Fantastis! Prajogo Pangestu Masuk Daftar 25 Orang Terkaya di Dunia, Harta Kekayaan Tembus Rp1.000 Triliun Lebih dan Satu-satunya di Asia Tenggara

Fantastis! Prajogo Pangestu Masuk Daftar 25 Orang Terkaya di Dunia, Harta Kekayaan Tembus Rp1.000 Triliun Lebih dan Satu-satunya di Asia Tenggara

Prajogo Pangestu menempati posisi ke-25 sebagai orang terkaya di dunia pada Selasa (7/5/2024) dengan total harta kekayaan menyentuh level Rp1.000 triliun lebih.
Trending
Mengerikan, Pelaku Suami Mutilasi Istri di Ciamis Lakukan Hal Ini Saat Berada di Sel Tahanan

Mengerikan, Pelaku Suami Mutilasi Istri di Ciamis Lakukan Hal Ini Saat Berada di Sel Tahanan

Kasus suami mutilasi istri di Dusun Sindangjaya, Desa Cisontrol, Kecamatan Rancah, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat masih menyimpan misteri dalam pengungkapannya.
Viral Susunan Kabinet Pemerintahan Prabowo-Gibran, Inilah Menteri Penentu Arah Kebijakan Ekonomi Indonesia yang Baru, Nama Luhut hingga Sri Mulyani Tergantikan

Viral Susunan Kabinet Pemerintahan Prabowo-Gibran, Inilah Menteri Penentu Arah Kebijakan Ekonomi Indonesia yang Baru, Nama Luhut hingga Sri Mulyani Tergantikan

Terdapat 61 nama menteri, wakil menteri, dan kepala lembaga nonkementerian yang disebut-sebut akan mengisi kabinet pemerintahan Prabowo-Gibran tahun 2024-2029.
Nasib Elkan Baggott dan Justin Hubner Tak Jelas, Shin Tae-yong Bisa Pasang 3 Bek Ini Saat Timnas Indonesia U-23 Melawan Guinea

Nasib Elkan Baggott dan Justin Hubner Tak Jelas, Shin Tae-yong Bisa Pasang 3 Bek Ini Saat Timnas Indonesia U-23 Melawan Guinea

Timnas Indonesia U-23 belum menerima kejelasan soal status Elkan Baggott dan Justin Hubner jelang pertandingan menghadapi Guinea, Kamis (9/5).
Alasan Laga Timnas Indonesia U-23 vs Guinea Berlangsung Tertutup, Kabar Garuda Muda Menuju Olimpiade Paris Terdengar Pelatih Eropa

Alasan Laga Timnas Indonesia U-23 vs Guinea Berlangsung Tertutup, Kabar Garuda Muda Menuju Olimpiade Paris Terdengar Pelatih Eropa

Laga Timnas Indonesia U-23 lawan Guinea berlangsung tertutup tanpa dihadiri penonton. Garuda Muda menuju Olimpiade Paris 2024 menyita sejumlah pelatih di Eropa
Jelang Keberangkatan, Menag Yaqut Cek Kesiapan Akhir Layanan Jemaah Haji

Jelang Keberangkatan, Menag Yaqut Cek Kesiapan Akhir Layanan Jemaah Haji

Menag Yaqut Cholil Qoumas mengecek persiapan akhir layanan di Tanah Suci jelang keberangkatan jemaah haji. Jemaah haji reguler secara bertahap mulai diberangkatkan ke Arab Saudi pada 12 Mei 2024. Proses pemberangkatan ini akan berlangsung hingga 10 Juni 2024.
Buntut Mahasiswa Katolik Unpam Dilarang Ibadah hingga Dibacok, DPR: Kutuk Keras Warga yang Menyerang

Buntut Mahasiswa Katolik Unpam Dilarang Ibadah hingga Dibacok, DPR: Kutuk Keras Warga yang Menyerang

Viral aksi pelarangan ibadah mahasiswa katolik Unpam oleh sekelompok warga dan berujung ricuh. Sontak hal itu langsung ditanggapi DPR RI Ahmad Yohan.
Viral, Momen Kapolda Jawa Tengah Irjen Ahmad Luthfi Tegas Beri Perintah Langsung: Kapolsek Mana? Kapolres Berdiri!

Viral, Momen Kapolda Jawa Tengah Irjen Ahmad Luthfi Tegas Beri Perintah Langsung: Kapolsek Mana? Kapolres Berdiri!

Viral video Kapolda Jawa Tengah Irjen Pol Ahmad Luthfi memberikan perintah secara tegas kepada kapolres dan kapolsek, serta Bhabinkamtibmas di wilayah Cilacap.
Selengkapnya
Viral
Jadwal Hari Ini
Jam
Jadwal Acara
Kabar Siang
13:00 - 14:00
Damai Indonesiaku
14:00 - 14:30
Manusia Nusantara
14:30 - 15:00
Kabar Pasar Sore
15:00 - 16:00
Ragam Perkara
16:00 - 17:00
Kabar Petang Pilihan
Selengkapnya