LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Walikota Semarang Hendrar Prihadi saat dilantik menjadi Kepala LKPP RI oleh Presiden Joko Widodo, Senin (10/10/2022).
Sumber :
  • Tim tvOne - Teguh Joko Sutrisno

Hendrar Prihadi Dilantik sebagai Kepala LKPP, Hevearita Naik Jadi Wali Kota Semarang

Presiden Joko Widodo secara resmi melantik Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi sebagai Kepala LKPP di Istana Negara, Jakarta pada Senin, 10 Oktober 2022.

Senin, 10 Oktober 2022 - 21:06 WIB

Semarang, Jawa Tengah - Presiden Joko Widodo secara resmi melantik Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi sebagai Kepala Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah (LKPP) di Istana Negara, Jakarta pada Senin, 10 Oktober 2022.

Pria yang akrab disapa Hendi tersebut dilantik berdasarkan Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 125/TPA Tahun 2022 tentang Pengangkatan Pejabat Pimpinan Tinggi Utama di Lingkungan Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang/Jasa Pemerintah. 

Dalam kesempatan tersebut, Presiden Joko Widodo mengambil sumpah jabatan Kepala LKPP yang dilantik. 

Selanjutnya, Hendrar Prihadi pun akan menjalankan tugas sebagai Kepala LKPP RI untuk fokus dalam urusan pengadaan barang dan jasa pemerintah.

Dalam keterangannya usai pelantikan, Presiden Joko Widodo menyampaikan alasan pemilihan Hendrar sebagai Ketua LKPP adalah berdasarkan kemampuan dan kapasitasnya dalam mengelola organisasi.

Baca Juga :

Presiden berharap Kepala LKPP yang baru dilantik dapat terus meningkatkan sistem pengadaan barang dan jasa di Indonesia.

“Sehingga ruang-ruang untuk utamanya dalam pengadaan barang dan jasa betul-betul bisa dikelola dan dikendalikan,” ujar Presiden.

Hendi dalam sesi keterangan pers menegaskan akan fokus menjalankan tugasnya sesuai arahan Presiden Jokowi. Untuk itu dia pun menyebut fokus pada dua hal, yaitu peningkatan penggunaan dalam negeri dan UMKM serta percepatan transformasi digital.

Selain itu Hendi juga menyebut akan mendorong penguatan sinergitas LKPP dengan berbagai instansi, termasuk pemerintah daerah guna memastikan penerapa E-Katalog Lokal. 

“Saya rasa E-Katalog Lokal ini kalau bisa dipahami manfaatnya besar sekali, saya mengambil contoh di Kota Semarang bagaimana penguatan ketahanan ekonomi dapat didorong lewat itu,” jelasnya.

Sebelumnya, rencana Hendi menjadi Kepala LKPP RI sempat diungkapkan oleh ketua DPD PDIP Jateng Bambang Wuryanto saat acara di Semarang yang dihadiri Puan Maharani.

"Kita oke nggak ada masalah, kalau memang itu yang diinginkan presiden ya kita ikut. Kita tunggu saja ya. Untuk pengganti Hendi sebagai Walikota Semarang ya wakilnya naik. Wakil wali kota nanti diproses lagi, diajukan oleh partai pengusung, itu urutane wes ono aturane," kata Bambang Wuyanto waktu itu.(Tjs/Buz)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
22 WNI Tak Boleh Masuk ke Arab Saudi dan Naik Haji Selama 10 Tahun ke Depan, Begini Kronologinya...

22 WNI Tak Boleh Masuk ke Arab Saudi dan Naik Haji Selama 10 Tahun ke Depan, Begini Kronologinya...

Sebanyak 22 Warga Negara Indonesia (WNI) mendapat hukuman larangan masuk ke wilayah Arab Saudi juga termasuk menunaikan ibadah haji selama 10 tahun ke depan.
Eks Kapolda Jabar soal Rekonstruksi Ulang Kasus Pembunuhan Vina, Peran Dani dan Andi DPO yang Dihilangkan Bakal Terungkap

Eks Kapolda Jabar soal Rekonstruksi Ulang Kasus Pembunuhan Vina, Peran Dani dan Andi DPO yang Dihilangkan Bakal Terungkap

Eks Kapolda Jawa Barat (Jabar) Irjen Pol (Purn) Anton Charliyan menjelaskan alasan penyidik kepolisian melakukan prarekonstruksi kasus pembunuhan Vina dan Eky di Cirebon 2016.
Real Madrid Juara Liga Champions Usai Singkirkan Borussia Dortmund

Real Madrid Juara Liga Champions Usai Singkirkan Borussia Dortmund

Real Madrid dipastikan menjadi juara setelah mengalahkan wakil Jerman ini dengan skor 2-0 di Stadion Wembley, London pada Minggu (2/6/2024) dini hari WIB.
Lautan Manusia Banjiri Flyover Talun Cirebon, Tuntut Hal Ini ke Polda Jabar dalam Tragedi Kasus Pembunuhan Vina dan Eky 2016

Lautan Manusia Banjiri Flyover Talun Cirebon, Tuntut Hal Ini ke Polda Jabar dalam Tragedi Kasus Pembunuhan Vina dan Eky 2016

Ratusan warga tumpah ruah membanjiri flyover Talun, Cirebon, lokasi ditemukannya jenazah Vina dan Eky 2016 lalu akibat dibunuh sekolompok geng motor.
Hobi Beri Bantuan Hukum Gratis yang Ternyata Mayoritas Agama Islam, Hotman Paris Bertemu Ustaz Dasad Latif Tanya soal Ini

Hobi Beri Bantuan Hukum Gratis yang Ternyata Mayoritas Agama Islam, Hotman Paris Bertemu Ustaz Dasad Latif Tanya soal Ini

Bertemu Ustaz Dasad Latif, Hotman Paris sampaikan keluh kesahnya. Dia merasa seperti ini, simak penjelasannya.
Presiden Joe Biden Beberkan Israel Tawarkan Gencatan Senjata di Jalur Gaza, Polisi New York Tangkap Demonstran Pro-Palestina

Presiden Joe Biden Beberkan Israel Tawarkan Gencatan Senjata di Jalur Gaza, Polisi New York Tangkap Demonstran Pro-Palestina

Kepolisian New York menangkap beberapa demonstran pro-Palestina setelah bentrok di luar Museum Brooklyn, yang mana ratusan orang berkumpul mengecam Israel atas serangan hampir delapan bulan di Jalur Gaza.
Trending
Polda Jabar Sita Handpone Milik Bondol dan Suparman, Saksi Kunci Baru Melmel Beberkan Detik-detik Penyiksaan Sadis Vina dan Eky

Polda Jabar Sita Handpone Milik Bondol dan Suparman, Saksi Kunci Baru Melmel Beberkan Detik-detik Penyiksaan Sadis Vina dan Eky

Polda Jabar sita handphone milik Suharso alias Bondol dan Suparman serta saksi kunci baru melmel beberkan detik-detik penyiksaan sadis Vina dan Eky menjadi dua berita paling banyak dibaca per Sabtu (1/6/2024) di tvOnenews.com.
Fatwa MUI Tegaskan Ucapan Salam Lintas Agama Haram Bagi Umat Islam, PBNU Akui Belum Lakukan Kajian Klaim Tak Beri Arahan Ini

Fatwa MUI Tegaskan Ucapan Salam Lintas Agama Haram Bagi Umat Islam, PBNU Akui Belum Lakukan Kajian Klaim Tak Beri Arahan Ini

Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) menanggapi Ijtima Ulama Komisi Fatwa se-Indonesia VIII yanh menegaskan ucapan salam lintas agama haram bagi umat Islam.
Pemain Keturunan Indonesia Blunder, Borussia Dortmund Kalah dari Real Madrid di Final Liga Champions

Pemain Keturunan Indonesia Blunder, Borussia Dortmund Kalah dari Real Madrid di Final Liga Champions

Borussia Dortmund menderita kekalahan dengan skor 0-2 dari Real Madrid, Minggu (2/6/2024) setelah pemain keturunan Indonesia Ian Maatsen membuat blunder.
Carut Marut Penetapan Tersangka Pegi Setiawan, Kapolda Jabar 2016-2017 Akhirnya Blak-blakan Sebut Pembunuhan Vina dan Eky ...

Carut Marut Penetapan Tersangka Pegi Setiawan, Kapolda Jabar 2016-2017 Akhirnya Blak-blakan Sebut Pembunuhan Vina dan Eky ...

Penetapan tersangka Pegi Setiawan alias Perong dalam kasus pembunuhan Vina dan Rizky atau Eky di Cirebon tahun 2016 silam dinilai masih terdapat kejanggalan.
Catatkan Sejarah dengan Tampil di Final Liga Champions, Pemain Keturunan Indonesia Ini Main Sebagai Sebelas Pertama

Catatkan Sejarah dengan Tampil di Final Liga Champions, Pemain Keturunan Indonesia Ini Main Sebagai Sebelas Pertama

Pertandingan final Liga Champions mempertemukan klub Ian Maatsen, Borussia Dortmund melawan Real Madrid di Stadion Wembley, London, Minggu (2/6/2024) dini hari
Alshad Ahmad Ajak Maung Konvoi Persib Juara Liga 1: Nuhun A!

Alshad Ahmad Ajak Maung Konvoi Persib Juara Liga 1: Nuhun A!

Selebriti tanah air, Alshad Ahmad pun mengaku senang atas gelar juara yang dimiliki Persib setelah menaklukan Madura United dengan skor agregat 6-1. 
Ungkap Kejanggalan Kesaksian Melmel dan Aep, Susno: Sudahlah Hakim Praperadilan dan Polisi, Gugurkan Saja

Ungkap Kejanggalan Kesaksian Melmel dan Aep, Susno: Sudahlah Hakim Praperadilan dan Polisi, Gugurkan Saja

Eks Kabareskrim Polri, Susno Duadji minta hakim praperadilan dan polisi gugurkan pernyataan saksi baru yang muncul dalam kasus pembunuhan Vina dan Eky Cirebon.
Selengkapnya
Viral
Jadwal Hari Ini
Jam
Jadwal Acara
Apa Kabar Indonesia Pagi
08:00 - 09:00
Coffee Break
09:00 - 11:00
Best World Boxing
11:00 - 11:30
#DiIndonesiaAja
11:30 - 12:30
Kabar Siang
12:30 - 14:00
Damai Indonesiaku
Selengkapnya