News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Uji Coba Flyover Juanda, Sejumlah Pengguna Jalan Masih Kebingungan

Warga Sidoarjo merasa lega, proyek besar di Sidoarjo rampung. Flyover (FO) Aloha atau FO Juanda kini bisa dilalui dalam uji coba pada 15 hingga 21 Desember 2023
Sabtu, 16 Desember 2023 - 11:06 WIB
Proyek Flyover Juanda
Sumber :
  • khumaidi

Sidoarjo, tvOnenews.com – Warga Sidoarjo merasa lega, proyek besar di Sidoarjo rampung, Flyover (FO) Aloha atau FO Juanda kini sudah bisa dilalui. Flyover ini mulai dilakukan uji coba fungsional pada 15 Desember 2023 hingga 21 Desember 2023. Adanya Flyover ini diharapkan mampu mengurai kemacetan lalu lintas di kawasan Juanda.

Uji coba ini dalam rangka mendukung kelancaran arus lalu lintas serta memfasilitasi arus mudik dan arus balik selama libur Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 (Nataru).

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Menurut PPK 3.4 Jatim BBPJN Jatim-Bali Dede Widhiyasa, uji fungsional Flyover Juanda dimulai pukul 10.00 WIB hingga pukul 20.00 WIB. Selanjutnya, pada tanggal 16 Desember hingga 21 Desember 2023, FO Juanda dibuka kembali mulai pukul 04.00 WIB hingga 20.00 WIB.

"Sistem buka tutup ini diterapkan karena masih ada pekerjaan minor yang dilaksanakan pada malam hari, seperti pemasangan ornamen dan instalasi pagar pengaman," ucap Dede di lokasi FO Juanda, Jumat (15/12).

"Fungsionalisasi FO Juanda dalam rangka dukungan infrastruktur untuk kelancaran lalu lintas di Libur Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 akan dilaksanakan mulai tanggal 21 Desember 2023 hingga 2 Januari 2024," tutur Dede.

Dede menjelaskan, terkait persiapan uji coba dan fungsionalisasi FO Juanda selama masa libur Nataru, pihak BBPJN Jawa Timur-Bali telah berkoordinasi dengan Ditlantas Polda Jatim, BPTD Jawa Timur, dan beberapa pihak terkait.

Beberapa petugas akan ditempatkan di titik-titik yang diperkirakan akan mengalami kemacetan untuk menjaga kelancaran arus lalu lintas.

"FO Juanda akan ditutup kembali setelah 2 Januari 2024 atau masa libur Nataru telah usai. Operasional FO Juanda secara penuh akan dilakukan setelah seluruh pekerjaan selesai, sesuai dengan rencana serah terima pertama pekerjaan, yaitu pada tanggal 23 April 2024," jelas Dede.

FO Juanda ini memiliki total panjang jembatan 858 meter dengan FO A (Sidoarjo-Juanda) sepanjang 435 meter dan FO B (Juanda-Surabaya) sepanjang 423 meter.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

FO Juanda memiliki lebar jembatan sembilan meter yang terdiri dari dua lajur dengan lebar masing-masing 3,5 meter, bahu jalan, dan parapet sebagai pelindung.

Sementara itu, dari pantauan di lapangan, sejumlah pengendara masih nampak bingung tetapi penasaran untuk mencoba mega proyek di Sidoarjo ini. (khu/far)

Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Apa Sih Kerjaan Teddy Pardiyana sampai Ributkan Perkara Warisan Sule dan Almarhumah Lina Jubaedah?

Apa Sih Kerjaan Teddy Pardiyana sampai Ributkan Perkara Warisan Sule dan Almarhumah Lina Jubaedah?

Seiring bergulirnya proses hukum dengan komedian Sule, perhatian publik tertuju pada kondisi ekonomi serta pekerjaan Teddy Pardiyana. "Profesinya wirausaha," -
Gubernur Pramono Yakin Tidak Semua Pedagang Daging di Jakarta Mogok Jualan

Gubernur Pramono Yakin Tidak Semua Pedagang Daging di Jakarta Mogok Jualan

Gubernur DKI Jakarta, Pramono Anung buka suara terkait rencana aksi pedagang sapi di Jabodetabek mogok jualan.
3 Pemain Asing Asal Brasil yang Paling Sukses di Persija Jakarta, Paulo Ricardo Siap Menyusul?

3 Pemain Asing Asal Brasil yang Paling Sukses di Persija Jakarta, Paulo Ricardo Siap Menyusul?

Pemain asing asal Brasil ini pernah menorehkan prestasi mengagumkan ketika dipercaya bermain untuk Persija Jakarta. Paulo Ricardo diharapkan bisa menyusul.
Cole Palmer Tak Nyaman di Stamford Bridge, Pulang ke Man City Jika Guardiola Pergi?

Cole Palmer Tak Nyaman di Stamford Bridge, Pulang ke Man City Jika Guardiola Pergi?

Cole Palmer dikabarkan tak betah di Chelsea dan rindu Manchester. Bintang The Blues ini disebut bisa kembali ke Man City jika Pep Guardiola hengkang.
Sosok Teknisi Pesawat ATR 42-500 yang Batal Terbang karena Pelayanan Gereja

Sosok Teknisi Pesawat ATR 42-500 yang Batal Terbang karena Pelayanan Gereja

Fakta baru terungkap di balik selamatnya seorang teknisi pesawat ATR 42-500 dari kecelakaan maut yang terjadi pada Sabtu (17/1/2026). Franky D Tanamal sempat ..
Enam Jenazah Korban Pesawat ATR 42-500 Kembali Ditemukan Tim SAR, Namun Kondisinya...

Enam Jenazah Korban Pesawat ATR 42-500 Kembali Ditemukan Tim SAR, Namun Kondisinya...

Tim SAR gabungan kembali menemukan enam jenazah korban kecelakaan pesawat ATR 42-500 Indonesia Air Transport (IAT) di kawasan Gunung Bulusaraung, Pangkep.

Trending

Gaji Jesse Lingard Jika Gabung Persib Bandung, Benarkah Rela Turunkan Rate-nya Demi Gabung Skuad Bojan Hodak?

Gaji Jesse Lingard Jika Gabung Persib Bandung, Benarkah Rela Turunkan Rate-nya Demi Gabung Skuad Bojan Hodak?

Apakah benar Jesse Lingard yang notabene mantan pemain Manchester United bersedia untuk menurunkan gajinya andai benar-benar dapat tawaran dari Persib Bandung?
Jadwal Proliga 2026, Kamis 22 Januari: Bandung BJB Tandamata Jamu Megawati Hangestri Cs, Ada Medan Falcons vs LavAni

Jadwal Proliga 2026, Kamis 22 Januari: Bandung BJB Tandamata Jamu Megawati Hangestri Cs, Ada Medan Falcons vs LavAni

Sebanyak dua laga seru akan meramaikan hari pertama seri Bandung Proliga 2026, termasuk Bandung BJB Tandamata yang akan menjamu Megawati Hangestri dan skuad Jakarta Pertamina Enduro.
Menang Lagi, Ada di Posisi Berapa Al Nassr dalam Klasemen Sementara Liga Pro Saudi 2025/2026?

Menang Lagi, Ada di Posisi Berapa Al Nassr dalam Klasemen Sementara Liga Pro Saudi 2025/2026?

Lantas, ada di posisi berapa Al Nassr dalam klasemen sementara Liga Pro Saudi 2025/2026 per tanggal 22 Januari 2026?
Enam Nama Bakal Caketum HIPMI Mencuat, Ini Daftarnya

Enam Nama Bakal Caketum HIPMI Mencuat, Ini Daftarnya

Ketua Umum BPP HIPMI Akbar Himawan Buchari secara terbuka memanggil enam pengurus HIPMI yang dinilai sebagai kandidat kuat
Sebelum Dipermalukan Juventus, Jose Mourinho Justru Sindir Michael Carrick hingga Alvaro Arbeloa Gara-Gara Hal Ini

Sebelum Dipermalukan Juventus, Jose Mourinho Justru Sindir Michael Carrick hingga Alvaro Arbeloa Gara-Gara Hal Ini

Jose Mourinho, yang kini menangani Benfica, menyindir para pelatih muda seperti Michael Carrick dan Alvaro Arbeloa. Ini terjadi sebelum timnya dikalahkan Juventus.
Internet IndiHome Mendadak Lumpuh Nasional, Telkomsel Ikut Lemot, Manajemen Bilang Begini

Internet IndiHome Mendadak Lumpuh Nasional, Telkomsel Ikut Lemot, Manajemen Bilang Begini

Sejumlah pelanggan melaporkan tidak dapat mengakses internet sejak siang hari
Max Verstappen Tanggapi Rumor Red Red Bull yang Disebut-sebut Mengakali Regulasi Baru untuk F1 2026

Max Verstappen Tanggapi Rumor Red Red Bull yang Disebut-sebut Mengakali Regulasi Baru untuk F1 2026

Isu seputar persiapan F1 musim 2026 mulai memanas jelang tes pramusim, termasuk rumor soal Red Bull yang menemukan celah regulasi mesin baru.
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT