News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Jember Dikepung Banjir, Ketinggian Air Capai Pinggang Orang Dewasa

Kabupaten Jember dilanda cuaca ekstrem pada Senin (15/12) yang mengakibatkan banjir, tanah longsor, dan pohon tumbang di beberapa titik. 
Selasa, 16 Desember 2025 - 10:35 WIB
Jember Dikepung Banjir, Ketinggian Air Capai Pinggang Orang Dewasa
Sumber :
  • sinto sofiadin

Jember, tvOnews.com - Kabupaten Jember dilanda cuaca ekstrem pada Senin (15/12) yang mengakibatkan banjir, tanah longsor, dan pohon tumbang di beberapa titik. 

Berdasarkan informasi yang didapat dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Jember pada pukul 17.11 WIB, kondisi di sejumlah titik di Jember terpantau mengkhawatirkan. 

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Sejak siang hari, intensitas hujan yang tinggi telah menyebabkan berbagai insiden. Pohon tumbang terjadi di dua lokasi, yaitu di sekitar Pom A. Yani (pukul 13.03 WIB) dan di Jatian, Kecamatan Pakusari (pukul 15.45 WIB), mengganggu akses jalan raya.

Ketua Baret Rescue David Handoko Seto mengatakan bahwa kenaikan debit air sungai menjadi pemicu banjir di beberapa titik.

"Sungai Kalijompo, data dari tim BPBD debit air mencapai 120 cm di Pos Pantau Perkebunan Kalijompo (pukul 15.05 WIB) dan mulai meluap ke permukiman warga di Kampung Ledok pada pukul 15.57 WIB. Hal itu membuat ketinggian air di Kampung Ledok dilaporkan mencapai pinggang orang dewasa pada pukul 16.38 WIB," jelas David, 

Selain banjir, cuaca ekstrem ini juga mengakibatkan tanah longsor di Desa Sumberbulus, Kecamatan Ledokombo (pukul 14.55 WIB), namun longsor hanya mengenai bahu jalan dan telah selesai ditangani.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

"Info yang saya dapat ada kerusakan infrastruktur. Jembatan penghubung antar warga di Sungai Patemon Krajan Selatan, Kecamatan Pakusari terputus akibat debit air yang meningkat (pukul 16.15 WIB)," ungkapnya. 

Sementara itu BPBD Kabupaten Jember melalui Pusat Pengendalian Operasi (PUSDALOPS) mengimbau masyarakat di sepanjang aliran sungai dan wilayah rawan longsor untuk segera mengungsi ke tempat yang lebih aman. (sss/far)

Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

PBNU Tegaskan Aliansi Muda NU Pelapor Pandji Pragiwaksono ke Polisi Bukan Bagian dari Organisasi

PBNU Tegaskan Aliansi Muda NU Pelapor Pandji Pragiwaksono ke Polisi Bukan Bagian dari Organisasi

Ketua PBNU Ulil Abshar Abdalla menyatakan secara tegas bahwa aliansi tersebut tidak memiliki keterkaitan struktural dengan PBNU.
4 Pemain Timnas Indonesia yang Diisukan Masuk Daftar Belanja Persija Jakarta, Nomor Tiga Kasih Kode Keras

4 Pemain Timnas Indonesia yang Diisukan Masuk Daftar Belanja Persija Jakarta, Nomor Tiga Kasih Kode Keras

Kontestan Super League Persija Jakarta dirumorkan tengah membidik beberapa pemain langganan Timnas Indonesia jelang dibukanya bursa transfer bulan Januari ini.
Profil Sidharto Reza Suryodipuro, Duta Besar RI yang Jadi Presiden Dewan HAM PBB

Profil Sidharto Reza Suryodipuro, Duta Besar RI yang Jadi Presiden Dewan HAM PBB

Sidharto terpilih setelah Indonesia dinominasikan sebagai calon tunggal oleh kelompok negara Asia Pasifik, yang pada periode ini memegang giliran kepemimpinan Dewan HAM PBB sesuai mekanisme rotasi kawasan.
Hasil Malaysia Open 2025: Main Tiga Game, Ana/Trias Dipulangkan Ganda Korea Selatan

Hasil Malaysia Open 2025: Main Tiga Game, Ana/Trias Dipulangkan Ganda Korea Selatan

Pasangan ganda putri Indonesia, Febriana Dwipuji Kusuma/Meilysa Trias Puspitasari terhenti di babak perempat final Malaysia Open 2026.
Ini Alasan Nova Arianto Tak Menjadi Asisten Pelatih Timnas Indonesia di Era John Herdman

Ini Alasan Nova Arianto Tak Menjadi Asisten Pelatih Timnas Indonesia di Era John Herdman

Nova Arianto dipastikan tidak masuk jajaran staf Timnas Indonesia senior di era John Herdman dan akan fokus menangani Timnas U-20, meski sempat digadang-gadang
Petugas Pakai Kostum Power Ranger saat Antar MBG, Kepala SPPG Tangerang Cikupa: Biar Anak Makannya Jadi Lebih Semangat

Petugas Pakai Kostum Power Ranger saat Antar MBG, Kepala SPPG Tangerang Cikupa: Biar Anak Makannya Jadi Lebih Semangat

Ada aksi unik dari petugas dapur yang mengantar Makan Bergizi Gratis (MBG) ke SDN 4 Cikupa, Kabupaten Tangerang, Banten.

Trending

Khutbah Jumat 9 Januari 2026: Deretan Peristiwa Bersejarah Islam di Bulan Rajab, Termasuk Isra Miraj

Khutbah Jumat 9 Januari 2026: Deretan Peristiwa Bersejarah Islam di Bulan Rajab, Termasuk Isra Miraj

Berikut bahan rekomendasi teks khutbah Jumat singkat terbaru dengan judul "Mengenal Deretan Peristiwa Bersejarah Islam di Bulan Rajab, Termasuk Isra Miraj".
Ramalan Keuangan Zodiak Sabtu, 10 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan Keuangan Zodiak Sabtu, 10 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan keuangan zodiak 10 Januari 2026 untuk Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces, berisi peluang rezeki dan nasihat finansial.
Polisi Bantah Ammar Zoni Diintimidasi Hingga Diperas Rp3 Miliar: Silahkan Cek Rekening Anggota

Polisi Bantah Ammar Zoni Diintimidasi Hingga Diperas Rp3 Miliar: Silahkan Cek Rekening Anggota

Menanggapi hal tersebut, Kapolsek Cempaka Putih, Komisaris Polisi Pengky Sukmawan, menegaskan tudingan itu tidak benar.
Pontang-panting Emil Audero Bantu Cremonese Raih Poin Lawan Cagliari, Media Italia Puji Kiper Timnas Indonesia

Pontang-panting Emil Audero Bantu Cremonese Raih Poin Lawan Cagliari, Media Italia Puji Kiper Timnas Indonesia

Jatuh bangun amankan gawang, Emil Audero sukses bantu Cremonese raih poin kontra Cagliari. Media Italia memuji performa heroik kiper Timnas Indonesia ini.
Jadwal Perempat Final Malaysia Open 2026, Jumat 9 Januari: Sabar/Reza Hadapi Ganda Andalan Tuan Rumah

Jadwal Perempat Final Malaysia Open 2026, Jumat 9 Januari: Sabar/Reza Hadapi Ganda Andalan Tuan Rumah

Berikut jadwal perempatfinal Malaysia Open 2026, Jumat (9/1/2026)
Nahkoda dan 1 ABK Jadi Tersangka Tenggelamnya Kapal Putri Sakinah

Nahkoda dan 1 ABK Jadi Tersangka Tenggelamnya Kapal Putri Sakinah

Kepolisian Daerah Nusa Tenggara Timur menetapkan dua orang tersangka dalam perkara kecelakaan kapal KLM Putri Sakinah yang terjadi di perairan Manggarai Barat.
Begini Nasibnya Pramugari Gadungan Setelah Viral, Khairun Nisa Akui Ikut Penerbangan Batik Air dari Palembang ke Jakarta

Begini Nasibnya Pramugari Gadungan Setelah Viral, Khairun Nisa Akui Ikut Penerbangan Batik Air dari Palembang ke Jakarta

Pihak kepolisian Bandara sudah melakukan pemeriksaan. Begini nasibnya sekarang, simak selengkapnya di sini.
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT