LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Cara humanis Pemkot Surabaya ajak warga vaksin booster.
Sumber :
  • Kominfo Surabaya

Bukan Cuman Pakai Sembako, Ini Cara Ampuh Warga Lansia Surabaya Berbondong-bondong Vaksin Booster

Dinas Kesehatan Kota Surabaya terus berupaya memperluas cakupan vaksin booster (dosis tiga) di wilayah Kota Pahlawan. Seperti cara unik yang digunakan oleh ...

Jumat, 22 Juli 2022 - 20:38 WIB

Dinas Kesehatan Kota Surabaya terus berupaya memperluas cakupan vaksin booster (dosis tiga) di wilayah Kota Pahlawan. 

Seperti cara unik yang digunakan oleh Lurah Tanah Kali Kedinding Kota Surabaya, yakni menggelar vaksinasi booster sambil memberikan doorprize berupa sembako bagi warga yang mengikuti vaksinasi. 

Lurah Tanah Kali Kedinding Kota Surabaya Anggoro Himawan mengatakan, kegiatan ini sebagai upaya untuk menarik minat warga melakukan vaksinasi booster. Sebab, pihaknya ingin memberikan kemudahan dalam mengakses pelayanan vaksinasi, dengan menggelar pelaksanaan vaksin pada malam hari setelah warga pulang kerja. 

"Karena kalau pagi hingga sore, masyarakat masih sibuk bekerja. Kalau malam seperti ini tentunya mereka banyak waktu luang. Apalagi ditambah dengan undian doorprize, warga semakin tertarik mengikuti vaksinasi," kata Anggoro yang ditemui di Balai RW 4 Jalan Tanah Merah 1/28 Kota Surabaya, Kamis (21/7/2022) malam. 

Selain digelar pada malam hari, pelaksanaan vaksin booster ini juga dilakukan secara bergantian di setiap Balai RW di wilayah Kelurahan Tanah Kali Kedinding Kota Surabaya.

Baca Juga :

Hasilnya, selama dua minggu digelar, sudah masuk dua kali putaran pelaksanaan vaksinasi. Tiap harinya, paling tidak ada 150-200 warga yang mengikuti vaksinasi booster tersebut. 

"Setiap malam, ada satu atau dua RW di wilayah kami yang menggelar vaksinasi booster. Kegiatan ini biasanya didominasi oleh ibu-ibu, karena mereka tertarik dengan hadiah undian berupa 1 liter minyak goreng, atau 1 kg gula pasir, maupun undian telur ayam," terang dia. 

Pemilihan undian doorprize berupa sembako ini tidak asal pilih. Sebab, per lima warga yang mendaftar vaksin, barulah dilakukan undian. Setiap undian, satu jenis sembako akan berikan kepada warga. Selain itu, doorprize sembako yang diberikan, berasal dari sumbangan warga sekitar. 

"Selain ada peraturan kewajiban vaksin booster untuk aktivitas warga di ruang publik, kegiatan ini juga didukung oleh masyarakat sekitar dengan menyumbangkan sembako untuk pelaksanaan doorprize. Setiap malam, kami menggelontorkan sekitar 10-15 item sembako, masing-masing warga mendapat satu item sembako dari hasil undian," ujar dia. 

Anggoro tak memungkiri, bahwa minyak goreng masih menjadi primadona dalam undian doorprize pelaksanaan vaksinasi booster. Karena, banyak ibu-ibu yang menanyakan stok ketersediaan minyak goreng, dari pada stok ketersediaan vaksin. "Hebohnya dari ibu-ibu ya, mungkin karena mendapat minyak goreng gratis jadi sering bertanya stok minyaknya," candanya. 

Dengan inovasi dan cara unik yang dibuat oleh Kelurahan Tanah Kali Kedinding ini, Anggoro menjelaskan bahwa terlihat antusias warga sekitar yang berbondong-bondong untuk datang dan mengikuti vaksinasi. Tak hanya itu, pihaknya juga menyediakan layanan pengecekan gula darah bagi lansia

"Kalau menggelar vaksinasi biasa, satu malam hanya mencapai 50 orang saja. Tetapi kalau menggelar vaksin dengan doorprize bisa mencapai 150-200 orang. Untuk malam ini, stok vaksin yang tersedia adalah jenis vaksin Sinovac dan Pfizer," jelasnya. 

Disisi lain, ia tak menutup  jika ada warga di luar Kelurahan Tanah Kali Kedinding Kota Surabaya,  yang ingin melakukan vaksinasi di wilayahnya. "Semua warga Kota Surabaya bisa datang untuk melakukan vaksin, monggo (silahkan) siapa saja boleh datang, asalkan memiliki KTP atau KK," kata dia. 

Seperti halnya Umi Rindra Ningsih (58) warga Jalan Tanah Merah Selatan Kota Surabaya datang untuk mengikuti vaksinasi booster. Ia didampingi sang anak, Eni (39) mengaku langsung mendatangi Balai RW 4 Jalan Tanah Merah 1/28 Kota Surabaya, setelah mendapat informasi dari Kader Surabaya Hebat (KSH) di wilayah tempat tinggalnya. Ia tak menyangka, bahwa niatan untuk mengikuti vaksinasi booster juga mendapat undian doorprize berupa 1 liter minyak goreng. 

"Memang saya ingin melakukan vaksinasi booster, karena saat awal pelaksanaan vaksin booster, saya sedang sakit. Maka, saya harus menunda dan Alhamdulillah pulang-pulang dapat hadiah minyak goreng,” kata Umi. 

Senada dengan hal itu, Mujiono (67) warga Jalan Tanah Merah Indah Kota Surabaya memilih untuk mengikuti vaksin booster yang ada di Balai RW 4 Jalan Tanah Merah 1/28 Kota Surabaya adalah lebih mudah dijangkau dari tempat tinggalnya. Sambil diantar anaknya, ia juga tidak menyangka bahwa akan memenangkan undian 1 kg gula pasir. 

“Alhamdulillah saya vaksin booster dan dapat gula pasir juga. Saya mendapat informasi ini dari Ketua RT di rumah, setelah anak saya pulang kerja, saya diantar untuk ikut vaksinasi,” pungkasnya. (amr)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Legislatif Jakarta Minta Hasil Lelang 417 Bus TransJakarta Jadul untuk Beli Armada Baru

Legislatif Jakarta Minta Hasil Lelang 417 Bus TransJakarta Jadul untuk Beli Armada Baru

Rencana lelang Bus TransJakarta sebagai langkah penghapusan aset milik Pemprov DKI Jakarta lantaran sudah tak layak digunakan masih menjadi fokus Dinas Perhubungan dan DPRD DKI Jakarta.
Presiden Jokowi Kurban Sapi untuk Setiap Provinsi Termasuk IKN, Beratnya Bervariasi antara 800 Kilogram hingga 1 Ton

Presiden Jokowi Kurban Sapi untuk Setiap Provinsi Termasuk IKN, Beratnya Bervariasi antara 800 Kilogram hingga 1 Ton

Presiden Jokowi kurban sapi untuk setiap provinsi di Indonesia termasuk di IKN pada Idul Adha 1445 H yang jatuh pada 17 Juni 2024.
Perahu 16 Pencari Besi Tua Tenggelam Tertimpa Rumah Kontainer di Laut Bangkalan, Satu Tewas Tujuh Lainnya Hilang

Perahu 16 Pencari Besi Tua Tenggelam Tertimpa Rumah Kontainer di Laut Bangkalan, Satu Tewas Tujuh Lainnya Hilang

Para pencari besi tua di laut asal Gresik tenggelam usai perahu yang ditumpangi tertimpa rumah kontainer pengeboran minyak di perairan Klampis, Bangkalan.
Masa Depan Cerah Menanti Jay Idzes, Shin Tae-yong Bakal Beri Posisi Penting Ini di Timnas Indonesia?

Masa Depan Cerah Menanti Jay Idzes, Shin Tae-yong Bakal Beri Posisi Penting Ini di Timnas Indonesia?

Jay Idzes kemungkinan besar bisa mendapat kepercayaan Shin Tae-yong untuk mengisi posisi penting di Timnas Indonesia, ini berkat penampilan gemilang Jay Idzes.
Viral Sungai Citarum Jawa Barat Full Sampah, Pemerintah Turun Tangan setelah Heboh di Media Sosial, Pj Gubernur: Jangan Melulu Menyalahkan

Viral Sungai Citarum Jawa Barat Full Sampah, Pemerintah Turun Tangan setelah Heboh di Media Sosial, Pj Gubernur: Jangan Melulu Menyalahkan

Viral lautan sampah menutupi hampir seluruh aliran Sungai Citarum di sekitar Jembatan Babakan Sapan, Kecamatan Batujajar, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat.
Gerindra Sebut Warga Jakarta Ingin Pemimpin Baru, Bukan Anies-Ahok

Gerindra Sebut Warga Jakarta Ingin Pemimpin Baru, Bukan Anies-Ahok

Wakil Ketua Umum Partai Gerindra, Habiburokhman mengatakan warga DKI Jakarta menginginkan sosok pemimpin baru dan menyebut nama Ridwan Kamil
Trending
Timnas Indonesia Dipastikan Bukan Cuma Lolos ke Babak Ketiga Kualifikasi Piala Dunia, Suara Hati Kiper Filipina Setelah Tampil Sebagai Starter

Timnas Indonesia Dipastikan Bukan Cuma Lolos ke Babak Ketiga Kualifikasi Piala Dunia, Suara Hati Kiper Filipina Setelah Tampil Sebagai Starter

Timnas Indonesia dipastikan bukan cuma lolos ke babak ketiga kualifikasi Piala Dunia dan suara hati kiper Filipina setelah tampil sebagai starter adalah dua berita terpopuler.
Mencengangkan! Sisir Rumah Pelaku Pengeroyokan Bos Rental Asal Jakarta di Pati, Polisi Temukan Puluhan Kendaraan Bodong Diduga Hasil Penggelapan

Mencengangkan! Sisir Rumah Pelaku Pengeroyokan Bos Rental Asal Jakarta di Pati, Polisi Temukan Puluhan Kendaraan Bodong Diduga Hasil Penggelapan

Kejar para pelaku kasus pengeroyokan bos rental mobil di Pati, Jawa Tengah, tim gabungan dari Dirkrimsus Polda Jawa Tengah dan Polresta Pati, menyisir dan melakukan sweeping di lokasi terjadinya pengeroyokan.
Calvin Verdonk Pilih Negara Ini Sebagai Lawan di Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026

Calvin Verdonk Pilih Negara Ini Sebagai Lawan di Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026

Bermain sebagai starter, Calvin Verdonk mampu membawa kemenangan 2-0 atas Filipina di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa (11/6/2024). 
Termasuk Pemain Naturalisasi, 3 Pemain Persib Eks Timnas Indonesia ini Jadi Incaran Selama Bursa Transfer Liga Indonesia

Termasuk Pemain Naturalisasi, 3 Pemain Persib Eks Timnas Indonesia ini Jadi Incaran Selama Bursa Transfer Liga Indonesia

Persib Bandung tampaknya akan lebih dahulu melakukan bersih-bersih dengan melepas pemain yang tak memiliki banyak menit bermain pada musim lalu. 
AFC Pilih Thom Haye Jadi Bintang Lapangan di Putaran Dua Kualifikasi Piala Dunia 2026

AFC Pilih Thom Haye Jadi Bintang Lapangan di Putaran Dua Kualifikasi Piala Dunia 2026

Thom Haye berhasil membawa kemenangan Timnas Indonesia atas Filipina 2-0 di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa (11/6/2024). 
Media Italia Ramai-ramai Beritakan Jay Idzes Pindah ke Torino

Media Italia Ramai-ramai Beritakan Jay Idzes Pindah ke Torino

Jay Idzes meramaikan jagad bursa transfer Liga Italia setelah membawa klubnya, Venezia promosi ke Serie A. 
Bukan Untuk Perpanjangan Kontrak, Ini Bahasan Ketua Umum PSSI Erick Thohir Usai Temui Shin Tae-yong

Bukan Untuk Perpanjangan Kontrak, Ini Bahasan Ketua Umum PSSI Erick Thohir Usai Temui Shin Tae-yong

Pertemuan antara pimpinan federasi dan pelatih ini pun dipamerkan Erick Thohir melalui akun Instagram resminya pada Kamis (13/5/2024). 
Selengkapnya
Viral
Jadwal Hari Ini
Jam
Jadwal Acara
Sidik Jari
11:00 - 13:00
Kabar Siang
13:00 - 13:30
Jendela Islam
13:30 - 14:00
Khazanah Islam
14:00 - 14:30
Manusia Nusantara
14:30 - 15:00
Kabar Pasar
Selengkapnya