Basarnas Konfirmasi Jenazah yang Ditemukan adalah Korban ke Tiga KLM Putri Sakina
- vera bahali
Labuan Bajo, tvOnenews.com - Kepala kantor SAR Maumere, Fathur Rahman memastikan jenazah yang ditemukan adalah korban ketiga tenggelamnya kapal layar motor (KLM) Putri Sakina yang ditemukan di perairan Pulau Komodo, Selasa, (6/1/2026). Dalam keterangan pers hari ini, ia menyebut bahwa bangkai kapal yang awalnya ditemukan nelayan dari Pulau Komodo adalah KLM Putri Sakinah yang selama ini dalam pencarian tim SAR gabungan.
"Setelah dilakukan pengecekan oleh tim penyelam di lokasi, dapat dipastikan bahwa bodi kapal tersebut adalah KM Putri Syakinah yang mengalami kecelakaan," kata Fathur.
Ia melanjutkan, jenazah ditemukan dengan jarak sekitar 7,48 nautical mile (NM) dari lokasi kejadian awal. Korban ditemukan bersama bodi kapal yang kemudian dievakuasi menuju Labuan Bajo untuk dievakuasi di RSUD Merombok.Â
"Setelah menemukan satu korban tersebut, tim SAR melaksanakan penyelaman pada bodi kapal untuk mencari yang lain, namun hasilnya nihil," lanjut dia.
Identifikasi jenazah masih dilakukan oleh tim identifikasi dari Polres Manggarai Barat dan RSUD Merombok.
(vib/asm)
Load more