LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Anak-anak di Bau-Bau, Sulawesi Tenggara saat berburu sedekah lebaran, Selasa (9/4).
Sumber :
  • tvOnenews.com/Jamil Azali

Seru! Puluhan Anak-Anak di Baubau Sulawesi Berburu Sedekah Lebaran Pakai Perahu, Lihat Deh

Puluhan anak-anak di Kota Baubau, Sulawesi Tenggara, memiliki cara yang tergolong unik sekaligus seru dalam berburu sedekah lebaran dari pemudik, Selasa (9/4).

Selasa, 9 April 2024 - 22:12 WIB

Baubau, tvOnenews.com - Puluhan anak-anak di Kota Baubau, Sulawesi Tenggara, memiliki cara yang tergolong unik sekaligus seru dalam berburu sedekah lebaran.

Mereka menggunakan perahu mengitari dermaga pelabuhan Murhum Baubau dengan melakukan atraksi akrobatik untuk menarik perhatian para penumpang mudik agar diberi sedekah.

Para bocah pemburu sedekah lebaran mulai mendayung perahunya begitu terdengar bunyi stom KM Lambelu pertanda akan segera bersandar di dermaga pelabuhan.

Mereka terlihat begitu lihai dan terampil menggunakan perahu untuk berebut lembaran uang sedekah yang dilemparkan para penumpang mudik di pelabuhan Murhum Baubau.

Baca Juga :

Setiap perahu berisikan satu hingga dua orang anak yang usianya mulai dari 6 tahun hingga belasan tahun. Karena sudah terbiasa, tak ada rasa takut sedikitpun, mereka nekat mengarungi lautan untuk berburu sedekah lebaran.

Aktivitas ini dilakukan sejak awal Ramadhan yang hasilnya akan digunakan untuk keperluan lebaran.

Sesekali mereka melakukan atraksi bersalto dari atas perahu untuk menarik perhatian pengunjung maupun para penumpang mudik di pelabuhan. Namun jangan dianggap remeh, hasil dari berburu sedekah ini nilainya cukup fantastis.

Para bocah pemburu sedekah dapat meraup uang hingga Rp 600 ribu setiap harinya.

Seperti yang diungkapkan Rido, salah satu anak pemburu sedekah lebaran, aktivitas yang digelutinya berburu sedekah lebaran dengan menggunakan perahu sudah menjadi tradisi anak-anak yang bermukim di sekitar pelabuhan Murhum Baubau.

"Kita tidak takutlah, sudah biasa mi naik perahu untuk cari uang lebaran, biar malam juga kalau ada kapal kita tetap turun, lumayan juga kita bisa dapat sampai 600 ribu setiap hari, " ungkap Rido, ditemui di sela-sela kesibukannya berburu sedekah lebaran di pelabuhan Murhum Baubau, Selasa (9/4/2024).

Aktivitas anak-anak pemburu sedekah yang menggunakan perahu ini menjadi tontonan menarik bagi para pemudik yang rindu akan suasana kampung halaman.

Muslan, salah satu pemudik mengaku ada kesengangan tersendiri yang dirasakan saat melihat keseruan anak-anak berebut sedekah lebaran di atas perahu.

"Senang dan seru juga lihat mereka begitu ceria berebut uang yang diberikan para penumpang, rasa rindu kampung halaman langsung terobati melihat keceriaan mereka, " tutur Muslan.

Momen arus mudik lebaran menjadi momen yang tepat bagi para bocah untuk berburu sedekah. Aktivitas berburu sedekah menggunakan perahu ini sudah menjadi tradisi anak-anak yang bermukim di sekitar pelabuhan Murhum Baubau sejak puluhan tahun lalu. (jai/dpi)

 

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Dialog Kebangsaan PMPI Bersama POLRI, Transformasi Polri Presisi Dalam Menyongsong Indonesia Emas 2045

Dialog Kebangsaan PMPI Bersama POLRI, Transformasi Polri Presisi Dalam Menyongsong Indonesia Emas 2045

Agenda wawasan kebangsaan yang digelar oleh Bid Humas Mabes Polri bersama PMPI memberikan pemahaman dan sosialisasi kepada generasi muda dan perwakilan organisasi masyarakat di seluruh wilayah Indonesia.
Pesawat Militer yang Bawa Wapres Malawi Saulos Chilima Dilaporkan Hilang

Pesawat Militer yang Bawa Wapres Malawi Saulos Chilima Dilaporkan Hilang

Sebuah pesawat Angkatan Pertahanan Malawi yang membawa Wapres Saulos Chilima dan sembilan orang lainnya hilang
DPRD Jakarta Sentil Pemprov DKI Soal Denda Rp50 Juta Apabila Ada Jentik Nyamuk DBD di Rumah Warga

DPRD Jakarta Sentil Pemprov DKI Soal Denda Rp50 Juta Apabila Ada Jentik Nyamuk DBD di Rumah Warga

Komisi E DPRD Provinsi DKI Jakarta ingatkan agar Pemprov DKI Jakarta melakukan sosialisasi mendalam sebelum menerapkan denda terkait Perda Nomor 6 Tahun 2007 tentang Pengendalian Penyakit DBD
Ternyata Ini Sapaan Witan Sulaeman di Instagram, Sayangnya Absen dari Laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 karena Haji Sempat Ditahan Shin Tae Yong

Ternyata Ini Sapaan Witan Sulaeman di Instagram, Sayangnya Absen dari Laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 karena Haji Sempat Ditahan Shin Tae Yong

Ini dia sapaan Witan Sulaeman di Medsos Instagram, panggilannya cukup lucu. Dia juga sempat ditahan Coach Shin Tae Yong, begini ceritanya
Dari Spanyol hingga Inggris, 3 Pemain Eropa Milik Filipina Ini Bisa Sulitkan Kemenangan Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Dari Spanyol hingga Inggris, 3 Pemain Eropa Milik Filipina Ini Bisa Sulitkan Kemenangan Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Tampil di kompetisi Eropa, tiga pemain milik Filipina berikut berpotensi sulitkan kemenangan Timnas Indonesia di pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2026.
11 Puskesmas Di Kotim Sudah Menerapkan ILP

11 Puskesmas Di Kotim Sudah Menerapkan ILP

Semenjak dipimpin pasangan duet Bupati Halikinnor dan Wakil Bupati Irawati, sudah ada sebanyak sebelas Puskemas disana yang telah menerapkan Integrasi Layanan Primer (ILP).
Trending
AFC Sorot Timnas Indonesia Karena Hal ini, Bahkan Jika Lolos putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Skuad Garuda Disebut Berpotensi...

AFC Sorot Timnas Indonesia Karena Hal ini, Bahkan Jika Lolos putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Skuad Garuda Disebut Berpotensi...

AFC sorot Timnas Indonesia jelang laga kontra Filipina 11 Juni 2024. Konfederasi Sepak Bola Asia tersebut bahkan memprediksi jika Skuad Garuda berpotensi ukir
Curhatan Jordi Amat ke Media Spanyol Sempat Singgung Jadi Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia, Negara Eropa Bakal Kirim Bantuan ke Timnas Indonesia

Curhatan Jordi Amat ke Media Spanyol Sempat Singgung Jadi Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia, Negara Eropa Bakal Kirim Bantuan ke Timnas Indonesia

Curhatan Jordi Amat ke media Spanyol, sempat singgung jadi pemain naturalisasi Timnas Indonesia, hingga negara Eropa kirim bantuan untuk kemenangan Skuad Garuda
Shin Tae-yong Full Senyum, Wonderkid Keturunan Maluku Ini Jadi Sorotan Eropa, Diorbitkan Indra Sjafri untuk Timnas Indonesia?

Shin Tae-yong Full Senyum, Wonderkid Keturunan Maluku Ini Jadi Sorotan Eropa, Diorbitkan Indra Sjafri untuk Timnas Indonesia?

Mauresmo Hinoke menjadi wonderkid baru timnas Indonesia U-20 asuhan Indra Sjafri, winger menakukan bagi para lawan tim Garuda Nusantara di Toulon Cup 2024.
Pandit Senior Sebut Kemungkinan Ernando Ari Bakal Diganti di Laga Kontra Filipina, Bukan Berarti Shin Tae-yong...

Pandit Senior Sebut Kemungkinan Ernando Ari Bakal Diganti di Laga Kontra Filipina, Bukan Berarti Shin Tae-yong...

Pandit senior sebut kemungkinan Ernando Ari akan diganti di laga Timnas Indonesia vs Filipina Kualifikasi Piala Dunia 2026, tapi bukan berarti Shin Tae-yong...
Semakin Terang Benderang, Berkas Perkara Pegi Setiawan Tersangka Kasus Pembunuhan Vina Cirebon Ditargetkan Bisa Diserahkan ke JPU Pekan Depan

Semakin Terang Benderang, Berkas Perkara Pegi Setiawan Tersangka Kasus Pembunuhan Vina Cirebon Ditargetkan Bisa Diserahkan ke JPU Pekan Depan

Polda Jabar menargetkan berkas rangkaian perkara dalam kasus pembunuhan Vina dan Eky yang melibatkan tersangka Pegi Setiawan alias Pegi alias Perong bisa segera dilimpahkan kepada JPU.
Polda Jabar Benarkan Iptu Rudiana Ayah Eky Diperiksa Propam Mabes Polri, Ternyata Hasilnya...

Polda Jabar Benarkan Iptu Rudiana Ayah Eky Diperiksa Propam Mabes Polri, Ternyata Hasilnya...

Polda Jabar membenarkan Iptu Rudiana ayah Eky diperiksa Propam Mabes Polri. Sebelumnya, Iptu Rudiana ayah Eky telah menjalani pemeriksaan oleh Propam Mabes Polri di Polresta Cirebon beberapa hari yang lalu.
Media Korsel Ramal Skuad Garuda Bisa Lolos Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026, Bahkan Kabarnya Warga Korea Dukung Timnas Indonesia dibanding Vietnam yang...

Media Korsel Ramal Skuad Garuda Bisa Lolos Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026, Bahkan Kabarnya Warga Korea Dukung Timnas Indonesia dibanding Vietnam yang...

Media Korea, Chosun ramal Timnas Indonesia lolos ke babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 jelang laga Kontra Filipina. Sementara itu, publik Korea Selatan
Selengkapnya
Viral
Jadwal Hari Ini
Jam
Jadwal Acara
Sidik Jari
11:00 - 13:00
Kabar Siang
13:00 - 14:00
Damai Indonesiaku
14:00 - 14:30
Manusia Nusantara
14:30 - 15:00
Kabar Pasar Sore
15:00 - 16:00
Ragam Perkara
Selengkapnya