LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Pengrajin Sedang Mengetam Batang Pinang Untuk Perlombaan Dalam Rangka Peringatan HUT RI ke-78
Sumber :
  • tim tvOne / Zulfahmi

Berkah HUT RI Ke-78, Pengrajin Batang Pohon Pinang Kebanjiran Pesanan

Berkah HUT RI Ke-78, Pengrajin Batang Pohon Pinang Kebanjiran Pesanan

Selasa, 15 Agustus 2023 - 10:27 WIB

Medan, tvonenews.com - Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia Ke-78 mendatangkan berkah bagi para pedagang musiman, salah satunya adalah pengrajin batang pohon pinang. Biasanya batang pohon pinang ini digunakan sebagai ajang perlombaan untuk menyemarakkan Hari Kemerdekaan Indonesia.

Berkah HUT RI tahun ini pun sangat dirasakan Samsul, salah satu pengrajin batang panjat pinang yang berada di Jalan Denai Kota Medan. Sejak awal Agustus ia sudah mulai memproduksi batang pohon pinang, dengan dibantu empat orang karyawannya dalam sehari ia mampu mengerik sembilan batang pohon pinang mulai dari ukuran kecil hingga ukuran paling besar.

“Sudah buka dari tanggal 02 Agustus 2023, lebih kurang totalnya sudah 115 batang. Kalau untuk setiap harinya bisa 9 batang dapat dikerjakan dan diselesaikan,” ujarnya kepada tvOnenews.com, selasa (15/08/2023).

Untuk batang pohon pinang yang diproduksi Samsul berasal dari berbagai daerah di Sumatera Utara, seperti Deli Tua, Sibiru-biru, Bangun Purba, Pantai Labu, hingga daerah lainnya dengan harga pengambilan sebesar Rp 300 ribu rupiah

Baca Juga :

“Pengambilan pohon pinang kita ini ada banyak, dari Deli Tua, Sibiru-biru, Bangun Purba, Merbau, Pantai Labu, banyaklah. Harganya dari mereka sampai ditempat kita sekitar Rp 300 ribu rupiah,” ungkapnya.

Adapun harga jual yang ditawarkan Samsul kepada konsumennya bervariasi mulai dari Rp 500 hingga Rp 800 ribu tergantung ukuran besar, kecil, maupun tebal dari batang pinang tersebut. Biasanya konsumen yang datang tak hanya dari wilayah kota medan sehingga ia terpaksa menaikkan harga sesuai dengan jarak lokasi konsumennya.

“Kalau harga bermacam-macam dari seharga Rp 500 sampai dengan Rp 800 untuk satu batang, sesuai ukuran dan tebal pinangnya. Sedangkan Batang pinangnya paling kecil ukuran 8 meter, paling panjang 12 meter, kita tanya dulu yang mau beli ini dari daerah mana baru kasih harga,” katanya.

Dikatakan Samsul, omzet penjualannya saat ini sudah meningkat 30 persen jika dibandingkan tahun lalu. Hal ini dikarenakan besarnya antusias masyarakat dalam menyambut HUT RI Ke-78. Selain itu, Samsul merasa bersyukur karena tahun ini juga merupakan tahun politik. Sehingga tak hanya warga biasa, instansi maupun organisasi turut membeli hasil kerajinanya.

“Penjualan tahun ini lebih banyak dibandingkan tahun sebelumnya. Sudah, sudah naik sekitar 25 sampai 35 persen. Biasalah, antusias masyarakat sambut hari kemerdekaan sama mungkin karena tahun ini tahun politik juga,” pungkasnya.

Selain menyediakan batang panjat pinang, Samsul juga menyediakan paket komplit yang sudah termasuk pemasangan bendera dan hadiah, pemberian minyak pada batang pinang, hingga ongkos kirim. Untuk harga akan dikenakan biaya tambahan tergantung ukuran batang pinang yang dipesan.

“Kalau sudah dikikis seperti ini ada juga pembeli yang memesan untuk batang ini sudah diberi minyak gemuk, ada juga yang minta sekalian langsung tanam sekalian pasang hadiahnya. Harganya kita lihat daerahnya juga, kalau daerahnya jauh dia ambil batang yang mana baru tinggal penambahan sajalah ongkos sama pemasangannya sudah dikasih minyak gemuk, lain harga batang pinangnya ya,” jelasnya. (Zul/Fhr)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Mengerikan, Densus 88 Antiteror Polri Dapati Barang Bukti Ini Usai Ringkus Seorang Terduga Teroris di Karawang

Mengerikan, Densus 88 Antiteror Polri Dapati Barang Bukti Ini Usai Ringkus Seorang Terduga Teroris di Karawang

Densus 88 Antiteror Polri meringkus seorang terduga teroris berinisial AAR di kawasan Kabupaten Karawang, Jawa Barat pada Sabtu (15/6/2024).
Hasil Euro 2024 Spanyol vs Kroasia: Tim Matador Menang Telak 3-0

Hasil Euro 2024 Spanyol vs Kroasia: Tim Matador Menang Telak 3-0

Hasil pertandingan Euro 2024 antara Spanyol vs Kroasia, Sabtu (16/06/24) malam WIB, kemenangan telak berhasil diraih skuad Matador atas lawan dengan skor 3-0.
Pelindo Solusi Logistik Pertahankan ISO untuk Manajemen Terintegrasi

Pelindo Solusi Logistik Pertahankan ISO untuk Manajemen Terintegrasi

PT Pelindo Solusi Logistik (SPSL) berhasil mempertahankan sertifikasi International Organization for Standardization (ISO) series untuk Sistem Manajemen Terintegrasi, pada awal Mei 2024.
Ancaman Judi Online, PPATK Catat Triliunan Rupiah Melayang ke Luar Negeri

Ancaman Judi Online, PPATK Catat Triliunan Rupiah Melayang ke Luar Negeri

Praktik judi online yang marak belakangan ditemukan telah membahayakan keuangan negara secara simultan.
Janggal Kasus Vina dan Eky Cirebon, Mantan Wakapolri Ungkap Iptu Rudiana Tangkap 8 Terpidana Atas Dasar...

Janggal Kasus Vina dan Eky Cirebon, Mantan Wakapolri Ungkap Iptu Rudiana Tangkap 8 Terpidana Atas Dasar...

Kasus pembunuhan sejoli muda Vina dan Eky di Cirebon, Jawa pada 2016 silam masih menyimpan misteri dalam pengungkapannya oleh kepolisian hingga jadi sorotan.
Media Korsel Was-was Jika Taeguk Warriors Bertemu Timnas Indonesia di Putaran Ketiga, Media Korea: Kami Menghindari Jepang dan Iran, Tapi Kami Khawatir...

Media Korsel Was-was Jika Taeguk Warriors Bertemu Timnas Indonesia di Putaran Ketiga, Media Korea: Kami Menghindari Jepang dan Iran, Tapi Kami Khawatir...

Media Korsel was-was jika Korea Selatan bertemu Timnas Indonesia di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026. Dibawah asuhan Shin Tae-yong Skuad Garuda jadi
Trending
Media Korsel Was-was Jika Taeguk Warriors Bertemu Timnas Indonesia di Putaran Ketiga, Media Korea: Kami Menghindari Jepang dan Iran, Tapi Kami Khawatir...

Media Korsel Was-was Jika Taeguk Warriors Bertemu Timnas Indonesia di Putaran Ketiga, Media Korea: Kami Menghindari Jepang dan Iran, Tapi Kami Khawatir...

Media Korsel was-was jika Korea Selatan bertemu Timnas Indonesia di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026. Dibawah asuhan Shin Tae-yong Skuad Garuda jadi
Janggal Kasus Vina dan Eky Cirebon, Mantan Wakapolri Ungkap Iptu Rudiana Tangkap 8 Terpidana Atas Dasar...

Janggal Kasus Vina dan Eky Cirebon, Mantan Wakapolri Ungkap Iptu Rudiana Tangkap 8 Terpidana Atas Dasar...

Kasus pembunuhan sejoli muda Vina dan Eky di Cirebon, Jawa pada 2016 silam masih menyimpan misteri dalam pengungkapannya oleh kepolisian hingga jadi sorotan.
Meski Menangis Tersedu-sedu saat Doa Shalat Tahajud, Hajatnya Belum Didengar Allah SWT, Ustaz Adi Hidayat Jelaskan Penyebabnya...

Meski Menangis Tersedu-sedu saat Doa Shalat Tahajud, Hajatnya Belum Didengar Allah SWT, Ustaz Adi Hidayat Jelaskan Penyebabnya...

Ustaz Adi Hidayat menjelaskan alasan doa seseorang setelah shalat tahajud belum juga diterima atau didengar oleh Allah SWT meski sampai menangis tersedu-sedu.
Hasil Euro 2024 Spanyol vs Kroasia: Tim Matador Menang Telak 3-0

Hasil Euro 2024 Spanyol vs Kroasia: Tim Matador Menang Telak 3-0

Hasil pertandingan Euro 2024 antara Spanyol vs Kroasia, Sabtu (16/06/24) malam WIB, kemenangan telak berhasil diraih skuad Matador atas lawan dengan skor 3-0.
Ancaman Judi Online, PPATK Catat Triliunan Rupiah Melayang ke Luar Negeri

Ancaman Judi Online, PPATK Catat Triliunan Rupiah Melayang ke Luar Negeri

Praktik judi online yang marak belakangan ditemukan telah membahayakan keuangan negara secara simultan.
Pelindo Solusi Logistik Pertahankan ISO untuk Manajemen Terintegrasi

Pelindo Solusi Logistik Pertahankan ISO untuk Manajemen Terintegrasi

PT Pelindo Solusi Logistik (SPSL) berhasil mempertahankan sertifikasi International Organization for Standardization (ISO) series untuk Sistem Manajemen Terintegrasi, pada awal Mei 2024.
Mengerikan, Densus 88 Antiteror Polri Dapati Barang Bukti Ini Usai Ringkus Seorang Terduga Teroris di Karawang

Mengerikan, Densus 88 Antiteror Polri Dapati Barang Bukti Ini Usai Ringkus Seorang Terduga Teroris di Karawang

Densus 88 Antiteror Polri meringkus seorang terduga teroris berinisial AAR di kawasan Kabupaten Karawang, Jawa Barat pada Sabtu (15/6/2024).
Selengkapnya
Viral
Jadwal Hari Ini
Jam
Jadwal Acara
Bundesliga Seru
02:30 - 03:30
Apa Kabar Indonesia Malam
03:30 - 04:00
Buru Sergap
04:00 - 04:30
Assalamualaikum Nusantara
04:30 - 06:00
Kabar Pagi
06:00 - 06:30
Kabar Arena Pagi
Selengkapnya