LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Pendaki perempuan yang videonya beredar luas selamat.
Sumber :
  • Tangkapan layar

Viral Pendaki Wanita Korban Erupsi Gunung Marapi, Ibunda Cerita Sosok Zhafirah Hingga Kondisi Terkini, Ironis!

Zhafirah Zahrim Febrina menjadi salah satu pendaki wanita korban erupsi Gunung Marapi, di Kabupaten Agam, Sumatera Barat yang viral videonya di media sosial.

Kamis, 7 Desember 2023 - 11:37 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Sosok bernama Zhafirah Zahrim Febrina mendadak viral di media sosial karena videonya beredar luas dengan wajah tampak dipenuhi abu erupsi, berbicara dengan suara tak jelas dan nafas sesak.

Zhafirah salah satu pendaki wanita yang turut menjadi korban erupsi Gunung Marapi, di Kabupaten Agam, Sumatera Barat.

Beruntung nyawa wanita yang kini masih aktif sebagai seorang mahasiswi jurusan Teknik Sipil Politeknik Negeri Padang itu berhasil diselamatkan oleh Tim SAR gabungan dari TNI dan Polri serta warga setempat. 

Mahasiswi berusia 19 tahun tersebut kini tengah mendapatkan perawatan intensif di Rumah Sakit Achmad Mochtar (RSAM) Bukittinggi.

Baca Juga :

Ibu korban Rani Radelani mengatakan Zhafirah masih terbaring di rumah sakit akibat luka bakar di bagian wajah.

"Zhafirah sudah mulai bisa berbicara sedikit demi sedikit, tapi keluarga tidak mau memaksa dia untuk berbicara kronologinya," ujar Rani dalam keterangannya, Kamis (7/12/2023).  

Rani juga bercerita Zhafirah sempat meminta izin hendak naik gunung dan keluarga mengizinkan karena belum ada kenaikan status gunung. Hal ini menjadi pendakian Zhafirah ke Gunung Marapi sebagai pengalaman pertama anaknya.

Rani menambahkan sang anak mendaki bersama teman kampusnya dan berencana pulang pada Minggu, 3 Desember 2023.

"Waktu mau naik gunung, Ife izin ke keluarga dia pergi bersama teman yang biasa mendaki. Saat mendaftar belum ada informasi larangan mendaki ataupun kenaikan status gunung, ini mendadak aja, bagaimana lagi kan. Jadi kita ndak bisa berkata-kata, namanya musibah," ungkap Rani kepada awak media. 

Diberitakan sebelumnya, jumlah pendaki yang meninggal dunia akibat erupsi Gunung Marapi, Sumatra Barat bertambah dengan total 22 jiwa. Pemutakhiran data pada Rabu (6/12/2023), pukul 11.40 WIB, ke-22 pendaki tersebut telah teridentifikasi.

Sementara, laporan dari Pusat Pengendalian dan Operasi (Pusdalops) Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), dengan bertambahnya korban meninggal dunia, jumlah pendaki yang berhasil ditemukan sebanyak 74 orang, yang meliputi 40 pendaki telah kembali ke rumah masing-masing dan 12 orang luka-luka.

Mereka yang luka masih dalam perawatan intensif di RSAM Bukittinggi dan RSUD Padang Panjang. 

"Hingga siang ini tim SAR gabungan masih terus melakukan proses pencarian dan pertolongan terhadap satu orang pendaki yang masih belum ditemukan," jelas Kepala Pusat Data, Informasi dan Komunikasi Kebencanaan BNPB, Abdul Muhari, Rabu (6/12/2023).

Masyarakat di sekitar Gunung Marapi diminta untuk tidak melakukan aktivitas apapun dalam radius 3 km dari puncak.

Selain itu, masyarakat yang berada di 4 kecamatan terdekat diimbau untuk mengurangi aktivitas di luar rumah dengan memakai masker.

Masyarakat juga diharapkan tetap tenang dan tidak terpancing isu yang masih simpang siur dan tidak menyebarkan informasi yang belum bisa diverifikasi kebenarannya.

Diharapkan pula selalu mengikuti arahan dan imbauan dari pemerintah daerah setempat.

"BPBD Kabupaten Agam dan Kabupaten Tanah Datar bersama tim gabungan terus memonitor perkembangan erupsi Gunung Marapi di lokasi guna melakukan tindakan cepat dalam penanganan evakuasi warga apabila kembali terjadi aktivitas vulkanik yang lebih besar," tuturnya.(lkf)

Berikut adalah daftar korban jiwa meninggal dunia yang telah teridentifikasi:

1. Muhammad Adan/21th/L

2. Muhammad Teguh Amanda/19th/L

3. Nazahra Adzin Mufadhol/22th/L

4. Muhammad Alfikri/19th/L

5. Nurva Afitri/27th/P

6. M. Wilki Syaputra/20th

7. Divo Suhandra/26th

8. Afranda Junaidi/26th

9. Wahlul Alde Putra/19th

10. Riski Rahmat Hidayat/20th

11. Reyhani Zahra Fadli/18th

12. Filhan Alfiqh Faizin/18th 13. Aditya Prasetyo/20th

14. Yasirli Amri/20th

15. Irfandi Putra/21th

16. Muhammad Iqbal/23th

17. Ilham Nanda Bintang/21th

18. Novita Intan Sari/39th

19. Lenggo Baren/19th

20. Zikri Habibi/19th

21. Liarni/22th

22. Frengki Chandra Kusuma/23th
 

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Ayah Eky Minta Hotman Jadi Kuasa Hukumnya dengan Syarat Setuju Pegi Pelaku Pembunuhan Vina? Pengacara Itu Bongkar Gelagat Iptu Rudiana

Ayah Eky Minta Hotman Jadi Kuasa Hukumnya dengan Syarat Setuju Pegi Pelaku Pembunuhan Vina? Pengacara Itu Bongkar Gelagat Iptu Rudiana

Hotman Paris ungkap fakta baru soal ayah Eky atau Iptu Rudiana yang tiba-tiba mendatanginya melalui seorang perwakilan untuk menjadi kuasa hukum dengan syarat..
Polresta Deli Serdang Rebus Sabu 9,2 Kilogram Hasil Pengungkapan 3 Bulan

Polresta Deli Serdang Rebus Sabu 9,2 Kilogram Hasil Pengungkapan 3 Bulan

Pengungkapan tujuh kasus narkoba tersebut dari bulan Maret-Mei 2024. Lokasi penangkapan di daerah Kota Medan dan Kabupaten Deli Serdang.
Anies Jadi Primadona di Bursa Pilgub Jakarta 2024, Eks Capres Ini Beberkan Partai yang Sudah Meminangnya

Anies Jadi Primadona di Bursa Pilgub Jakarta 2024, Eks Capres Ini Beberkan Partai yang Sudah Meminangnya

Eks Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan jadi primadona di bursa Pilgub Jakarta 2024. Anies beberkan beberapa partai yang menjalin komunikasi dan meminangnya.
DPR Setujui Anggaran 2025 Kemendikbud Ditambah Rp25 Triliun, Salah Satunya untuk Bantuan Uang Kuliah

DPR Setujui Anggaran 2025 Kemendikbud Ditambah Rp25 Triliun, Salah Satunya untuk Bantuan Uang Kuliah

Komisi X DPR RI setujui penambahan anggaran tahun 2025 untuk Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) sebesar Rp25 triliun.
Komentar Pedas Media Vietnam atas Lolosnya Timnas Indonesia ke Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026, Sampai Tuding Wasit Uzbekistan Bantu...

Komentar Pedas Media Vietnam atas Lolosnya Timnas Indonesia ke Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026, Sampai Tuding Wasit Uzbekistan Bantu...

Media Vietnam, Soha menyebut bahwa Timnas Indonesia mendapatkan "bantuan" dari wasit untuk lolos ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026. Tak hanya itu
Pemerintah Atur Pelaksanaan Donor ASI, Usul Masuk ke Dalam Rekam Medis

Pemerintah Atur Pelaksanaan Donor ASI, Usul Masuk ke Dalam Rekam Medis

Pemerintah akan mengatur lebih lanjut terkait tata cara pelaksanaan donor air susu ibu (ASI) dalam Undang-undang Kesejahteraan Ibu dan Anak (UU KIA).
Trending
Pemain Naturalisasi yang Dipanggil Bela Timnas Indonesia itu Dapat Gaji atau Cuma Uang Saku Saja? Akhirnya Terungkap, Ternyata…

Pemain Naturalisasi yang Dipanggil Bela Timnas Indonesia itu Dapat Gaji atau Cuma Uang Saku Saja? Akhirnya Terungkap, Ternyata…

Timnas Indonesia berhasil lolos ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026. Lantas apakah para pemain yang bela Timnas Indonesia mendapatkan gaji? Simak.
Jadi Orang Pertama yang Setubuhi Vina hingga Disebut Dalang Utama, Keluarga Murka Statusnya dari DPO Dicabut

Jadi Orang Pertama yang Setubuhi Vina hingga Disebut Dalang Utama, Keluarga Murka Statusnya dari DPO Dicabut

Kasus pemerkosaan dan pembunuhan Vina dan Eky di Cirebon pada 2016 silam sampai kini masih menyita perhatian publik karena belum juga menunjukkan titik akhir.
Shin Tae-yong Full Senyum, PSSI Beri Kabar Baik Buat Timnas Indonesia Usai Lolos Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026

Shin Tae-yong Full Senyum, PSSI Beri Kabar Baik Buat Timnas Indonesia Usai Lolos Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026

Ketua Umun PSSI, Erick Thohir memberikan kabar baik buat Shin Tae-yong usai Timnas Indonesia memastikan diri lolos putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Calvin Verdonk, Nathan Tjoe A On, dan Thom Haye Bersinar: Apa yang Terjadi di Kemenangan Bersejarah Timnas Indonesia atas Filipina?

Calvin Verdonk, Nathan Tjoe A On, dan Thom Haye Bersinar: Apa yang Terjadi di Kemenangan Bersejarah Timnas Indonesia atas Filipina?

Calvin Verdonk, Nathan Tjoe A On, dan Thom Haye bersinar saat Timnas Indonesia mengalahkan Filipina 2-0. Apa rahasia kemenangan bersejarah ini? Ternyata peran..
Suara Hati Kiper Filipina Setelah Tampil Sebagai Starter Kontra Timnas Indonesia: Saya Merasa Seperti ada di...

Suara Hati Kiper Filipina Setelah Tampil Sebagai Starter Kontra Timnas Indonesia: Saya Merasa Seperti ada di...

Kiper Filipina, Kevin Mendoza, ungkap isi hatinya setelah tampil sebagai starter saat hadapi Timnas Indonesia di laga terakhir ronde dua Kualifikasi Piala Dunia
Kesaksian Liga Akbar Terbaru! Ngaku Disuruh Iptu Rudiana Jadi Saksi Kasus Vina Cirebon, Diarahkan Berbohong

Kesaksian Liga Akbar Terbaru! Ngaku Disuruh Iptu Rudiana Jadi Saksi Kasus Vina Cirebon, Diarahkan Berbohong

Kabar terbaru yang mengejutkan ternyata saksi kasus Vina Cirebon, Liga Akbar Cahyana alias Gaga mengaku disuruh oleh Iptu Rudiana ayah almarhum Eky untuk menjadi saksi pada 2016 silam.
Cristian Gonzales Emosional Atas Kemenangan Timnas Indonesia, Pelatih Filipina Salahkan Ernando Ari Usai Laga: Kiper Tidak Menyentuh Bola, Harusnya Penalti

Cristian Gonzales Emosional Atas Kemenangan Timnas Indonesia, Pelatih Filipina Salahkan Ernando Ari Usai Laga: Kiper Tidak Menyentuh Bola, Harusnya Penalti

Cristian Gonzales emosial atas kemenangan Timnas Indonesia dan pelatih Filipina salahkan Ernando Ari usai laga merupakan dua berita terpopuler. Ini ringkasan beritanya.
Selengkapnya
Viral
Jadwal Hari Ini
Jam
Jadwal Acara
Kabar Petang
Selengkapnya