News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Truk Roda 6 Bermuatan Minyak yang Diduga Ilegal Terguling Saat Melintas di Pali

Insiden tergulingnya truk bermuatan minyak mentah yang diduga ilegal itu terjadi pada pukul 06.00 WIB, Senin (18/12/2023). Truk roda enam berwarna kuning, dengan Nomor Polisi BG 8350 DY tersebut mengalami kecelakaan tunggal.
Senin, 18 Desember 2023 - 17:09 WIB
Truk roda enam terguling.
Sumber :
  • Boris

Pali, tvOnenews.com - Truk roda enam pengangkut minyak mentah yang diduga ilegal, terguling saat melintas di wilayah Simpang Bandara, Kelurahan Handayani Mulya, Kecamatan Talang Ubi, Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (Pali), Sumatera Selatan.

Insiden tergulingnya truk bermuatan minyak mentah yang diduga ilegal itu terjadi pada pukul 06.00 WIB, Senin (18/12/2023). Truk roda enam berwarna kuning, dengan Nomor Polisi BG 8350 DY tersebut mengalami kecelakaan tunggal sehingga terguling dan menyebabkan minyak bertumpahan di badan jalan.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Sebelum adanya petugas yang mengevakuasi truk yang terguling di badan jalan ini, mengakibatkan lalu lintas kendaraan di sekitar lokasi kecelakaan sempat tersendat.

Kasat Lantas Polres Pali, AKP Kukuh Feriyanto, mengatakan kecelakaan tunggal itu saat ini masih dalam penanganan jajaran Satlantas Polres Pali, untuk mencari tau penyebab sekaligus mengamankan arus lalu lintas.

“Pagi ini awalnya kami mendapat laporan dari adanya kecelakaan lalu lintas yaitu laka tunggal, yang melibatkan satu unit mobil R6 yaitu truk dari arah Pendopo Pali ke arah Simpang Belimbing, yang mana kita ketahui kendaraan tersebut terguling di badan jalan sehingga menutup jalan. Untuk penyebabnya kami belum mengetahui pasti, tetapi informasi dari warga yang menyampaikan kepada kami, itu adanya suara ledakan, kemungkinan pecah ban atau yang lain itu kita belum ketahui pasti karena keberadaan sopir belum kita ketahui,” ungkapnya.

Untuk saat ini, pihaknya belum dapat memastikan atau memerinci jumlah muatan minyak yang dibawa oleh truk tersebut. Adapun yang saat ini dilakukan, yakni penyiraman air dari petugas Damkar serta dibantu warga, dan menyiram pasir ke setiap tumpahan minyak di badan jalan. Ia juga mengimbau kepada pengendara untuk berhati-hati saat melintasi jalan yang saat ini kemungkinan masih ada sisa dari tumpahan minyak.

“Kita juga belum mengetahui pasti, berapa liter tumpahan minyak ini, minyaknya juga belum diketahui jenisnya apa, dan dari mana asalnya. Nanti akan ada pendalaman dari unit lain. Tidak ada korban, kerugian tumpahan minyak yang membuat jalan menjadi licin, kami juga mengimbau kepada warga yang akan melintasi lokasi ini supaya dapat berhati-hati karena kemungkinan masih ada sisa-sisa minyak,” jelas AKP Kukuh Feriyanto. (bls/nof)

Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Makna Seruan Kapolri soal Pengabdian Polri di Bawah Presiden Prabowo

Makna Seruan Kapolri soal Pengabdian Polri di Bawah Presiden Prabowo

Makna seruan Kapolri soal pengabdian Polri di bawah Presiden dinilai sebagai perintah moral untuk memperkuat pelayanan, integritas, dan kepercayaan publik.
Media Belanda Soroti Transfer Maarten Paes: Klub Amsterdam Tak Butuh Kiper Baru

Media Belanda Soroti Transfer Maarten Paes: Klub Amsterdam Tak Butuh Kiper Baru

Kepindahan kiper Timnas Indonesia Maarten Paes ke Ajax Amsterdam mendapat sorotan tajam dari media Belanda. Mereka menilai Ajax tidak membutuhkan kiper baru.
Dirut BEI Mengundurkan Diri, Posisi Plt Segera Diisi dan Diumumkan

Dirut BEI Mengundurkan Diri, Posisi Plt Segera Diisi dan Diumumkan

Dirut BEI Iman Rachman resmi mengumumkan pengunduran diri dari jabatannya. Posisinya akan digantikan oleh pelaksana tugas atau Plt yang akan segera diumumkan.
Catatkan 3 Asisst untuk Darmstadt, Akankah Pelatih Timnas Indonesia John Herdman Temui Amar Brkic saat Kunjungi Eropa?

Catatkan 3 Asisst untuk Darmstadt, Akankah Pelatih Timnas Indonesia John Herdman Temui Amar Brkic saat Kunjungi Eropa?

Pernah dipanggil ke Timnas Indonesia saat Piala Dunia U-17 2023, apakah sayap kiri Darmstadt keturunan Kebumen ini bakal dipanggil John Herdman ke skuad Garuda?
Profil Iman Rachman, Mantan Dirut BEI dengan Rekam Jejak Panjang di Pasar Modal

Profil Iman Rachman, Mantan Dirut BEI dengan Rekam Jejak Panjang di Pasar Modal

Profil lengkap Iman Rachman, Dirut BEI yang mengundurkan diri di tengah gejolak IHSG. Simak rekam jejak, karier, pendidikan, dan penghargaan.
Kapolresta Sleman Kombes Edy Setyanto Dicopot dari Jabatan Buntut Suami Bela Istri dari Jambret, Ini Hasil Auditnya

Kapolresta Sleman Kombes Edy Setyanto Dicopot dari Jabatan Buntut Suami Bela Istri dari Jambret, Ini Hasil Auditnya

Inspektorat Pengawasan Daerah (Itwasda) Polda Daerah Istimewa Yogyakarta melakukan Audit Dengan Tujuan Tertentu (ADTT) terhadap proses penyidikan kasus Hogi Minaya tersebut.

Trending

Update Bursa Transfer Persib: Si Anak Hilang Pulang, Satu Pemain Santer Dikabarkan Hengkang

Update Bursa Transfer Persib: Si Anak Hilang Pulang, Satu Pemain Santer Dikabarkan Hengkang

Persib Bandung memulangkan Dedi Kusnandar jelang bursa transfer paruh musim tutup, namun berpotensi kehilangan Febri Hariyadi yang dirumorkan hengkang ke Persis Solo.
6 Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 31 Januari 2026: Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo, dan Virgo

6 Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 31 Januari 2026: Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo, dan Virgo

​​​​​​​Ramalan keuangan zodiak 31 Januari 2026 untuk Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo, dan Virgo, membahas peluang finansial, risiko, serta angka hoki harian.
Megatsunami Greenland Guncang Dunia: Gelombang 200 Meter Picu Getaran Global Selama 9 Hari

Megatsunami Greenland Guncang Dunia: Gelombang 200 Meter Picu Getaran Global Selama 9 Hari

Megatsunami di Greenland akibat longsor raksasa memicu gelombang 200 meter dan getaran global 9 hari, jadi bukti nyata dampak krisis iklim.
Jika Megatsunami Greenland Berulang, Ini Risiko Serius bagi Indonesia dan Dunia

Jika Megatsunami Greenland Berulang, Ini Risiko Serius bagi Indonesia dan Dunia

Megatsunami di Greenland berpotensi terjadi berulang akibat krisis iklim. Dampaknya bisa menjalar global, termasuk ke Indonesia lewat iklim ekstrem dan ekonomi.
Harga Emas dan Perak Pecah Rekor Dunia, Analis Waspadai Pasar Makin Tak Rasional

Harga Emas dan Perak Pecah Rekor Dunia, Analis Waspadai Pasar Makin Tak Rasional

Harga emas dan perak tembus rekor global. Analis menilai reli dipicu likuiditas dan spekulasi, bukan semata fundamental pasar logam mulia.
Bung Binder Konfirmasi Persib Bandung Sempat Incar Kiper dan Gelandang Timnas Indonesia, Singgung Joey Pelupessy

Bung Binder Konfirmasi Persib Bandung Sempat Incar Kiper dan Gelandang Timnas Indonesia, Singgung Joey Pelupessy

Pengamat bola Bung Binder mengungkapkan bahwa Persib Bandung sebetulnya sempat mengincar dua pemain Timnas Indonesia yang salah satunya adalah Joey Pelupessy.
Direktur Utama BEI Mengundurkan Diri dari Jabatannya, Iman Rachman: Semoga dengan Pengunduran Saya Pasar Modal Jadi Lebih Baik

Direktur Utama BEI Mengundurkan Diri dari Jabatannya, Iman Rachman: Semoga dengan Pengunduran Saya Pasar Modal Jadi Lebih Baik

Direktur Utama Bursa Efek Indonesia (BEI) Iman Rachman mengundurkan diri dari jabatannya pada Jumat (30/1/2026). 
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT