News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Negosiasi Tarif RI-AS Hampir Rampung, Airlangga Bocorkan Hasil Ratas di Istana

Menko Airlangga menjelaskan, proses perundingan tarif dengan AS kini telah memasuki tahap akhir berupa pengecekan dan penyusunan draf perjanjian.
Senin, 5 Januari 2026 - 21:56 WIB
Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto
Sumber :
  • ANTARA

Jakarta, tvOnenews.com - Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto membeberkan sejumlah hal yang dibahas dalam rapat terbatas di Istana Kepresidenan RI, Jakarta, Senin sore (5/1/2026).

Salah satunya adalah perkembangan finalisasi perundingan tarif perdagangan antara Indonesia dan Amerika Serikat.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Diketahui bahwa Presiden Prabowo Subianto memanggil sejumlah menteri untuk mengikuti rapat terbatas di Istana, yakni Menko Airlangga, Menteri Keuangan Purbaya Yudhi Sadewa, Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral Bahlil Lahadalia, serta Menteri Investasi dan Hilirisasi sekaligus CEO Danantara Rosan Perkasa Roeslani.

Rapat tersebut berlangsung lebih dari dua jam. Usai agenda selesai, Presiden Prabowo langsung bertolak menuju kawasan Gelora Bung Karno, Senayan, untuk menghadiri Perayaan Natal Nasional 2025.

"Tadi kita bahas kondisi ekonomi makro, juga progress daripada perundingan dengan Amerika Serikat, mungkin yang lain nunggu besok karena besok ada retret," kata Airlangga saat ditemui wartawan di Istana Kepresidenan RI, Jakarta, Senin malam, selepas rapat.

Airlangga menjelaskan, proses perundingan tarif kini telah memasuki tahap akhir berupa pengecekan dan penyusunan draf perjanjian.

Pada pertemuan lanjutan, tim negosiasi kedua negara akan membahas detail klausul perjanjian secara lebih rinci.

Agenda pertemuan lanjutan dijadwalkan berlangsung pada 12 hingga 19 Januari 2026 di Washington D.C., Amerika Serikat.

"Itu (tanggal) 12–19. Itu legal drafting detail," kata Airlangga.

Sebelumnya, pada pekan terakhir Desember 2025, Airlangga juga telah melakukan pertemuan dengan Perwakilan Dagang Amerika Serikat atau United States Trade Representative Ambassador Jamieson Greer di Washington D.C.

Pertemuan tersebut menjadi bagian dari upaya finalisasi perundingan terkait tarif impor sebesar 19 persen yang diberlakukan Pemerintah Amerika Serikat terhadap produk asal Indonesia.

Setelah pertemuan itu, Airlangga menyampaikan bahwa pada minggu kedua Januari 2026, tepatnya 12–19 Januari, tim perundingan dari kedua negara akan melakukan pengecekan akhir terhadap draf perjanjian melalui proses legal scrubbing dan pembersihan dokumen. Tahap ini ditargetkan rampung dalam waktu satu minggu.

Selanjutnya, pada pekan ketiga Januari 2026, dokumen perjanjian perdagangan timbal balik atau agreements on reciprocal trade ditargetkan dapat diselesaikan sepenuhnya.

Airlangga menegaskan, dalam pertemuannya dengan Greer, Indonesia dan Amerika Serikat telah mencapai kesepakatan terhadap substansi utama yang tercantum dalam draf perjanjian perdagangan tersebut.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Indonesia, lanjutnya, berkomitmen membuka akses pasar bagi produk-produk Amerika Serikat, menyelesaikan hambatan non-tarif, serta memperkuat kerja sama di bidang perdagangan digital dan teknologi, keamanan nasional, serta kemitraan komersial lainnya.

Di sisi lain, Amerika Serikat menyatakan komitmennya untuk memberikan pengecualian tarif bagi sejumlah produk ekspor unggulan Indonesia yang tidak diproduksi di dalam negeri AS, antara lain minyak kelapa sawit, kakao, kopi, teh, serta komoditas strategis lainnya. (ant/rpi)

Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Marc Marquez Beri Sinyal segera Pensiun, MotoGP 2026 Jadi Musim Terakhir?

Marc Marquez Beri Sinyal segera Pensiun, MotoGP 2026 Jadi Musim Terakhir?

Sering cedera, Marc Marquez akui tubuhnya sudah tak sekuat dulu untuk bersaing di ajang MotoGP.
Viral karena Kritik Pandji Pragiwaksono yang Tertawakan Fisik Wapres Gibran, Tompi Beri Klarifikasi Tegas ini

Viral karena Kritik Pandji Pragiwaksono yang Tertawakan Fisik Wapres Gibran, Tompi Beri Klarifikasi Tegas ini

Sehubungan dengan unggah Tompi di Instagram, ia menjadi viral. Sebab mengkritik ucapan Pandji.
Kejutan! Inter Milan Kepincut Putra Legenda AC Milan, Bakal Diproyeksikan Jadi Adriano Baru Nerazzurri

Kejutan! Inter Milan Kepincut Putra Legenda AC Milan, Bakal Diproyeksikan Jadi Adriano Baru Nerazzurri

Inter Milan membuat gebrakan di pasar transfer. Kali ini, Nerazzurri dikabarkan tertarik memboyong bintang muda Santos, Robinho Jr,
Perang Saudara Potensi Terulang, Ini Kata Alex Marquez soal Persaingannya dengan Sang Kakak di MotoGP 2026

Perang Saudara Potensi Terulang, Ini Kata Alex Marquez soal Persaingannya dengan Sang Kakak di MotoGP 2026

Alex Marquez tak hanya bersiap menghadapi tantangan teknis di MotoGP 2026, tetapi juga potensi rivalitas lanjutan dengan kakaknya sendiri, Marc Marquez.
Dosa Pembagian Kuota Haji, Alasan di Balik Status Tersangka Eks Menag Yaqut Cholil Qoumas

Dosa Pembagian Kuota Haji, Alasan di Balik Status Tersangka Eks Menag Yaqut Cholil Qoumas

KPK resmi menetapkan mantan Menteri Agama, Yaqut Cholil Qoumas (YCQ), sebagai tersangka dalam kasus dugaan korupsi terkait pengelolaan kuota dan pelaksanaan ibadah haji periode 2023–2024 di Kementerian Agama.
Empat Kontrakan Hangus Imbas Kebakaran di Cipinang Muara Jakarta Timur, Penyebabnya Karena Korsleting Listrik

Empat Kontrakan Hangus Imbas Kebakaran di Cipinang Muara Jakarta Timur, Penyebabnya Karena Korsleting Listrik

Empat kontrakan hangus imbas kebakaran yang terjadi di Jalan Cipinang Muara Pembinaan 1 dan 2, Kelurahan Cipinang Muara, Kecamatan Jatinegara, Jakarta Timur, sekitar pukul 10.00 WIB.

Trending

PBNU Tegaskan Aliansi Muda NU Pelapor Pandji Pragiwaksono ke Polisi Bukan Bagian dari Organisasi

PBNU Tegaskan Aliansi Muda NU Pelapor Pandji Pragiwaksono ke Polisi Bukan Bagian dari Organisasi

Ketua PBNU Ulil Abshar Abdalla menyatakan secara tegas bahwa aliansi tersebut tidak memiliki keterkaitan struktural dengan PBNU.
Jadwal Perempat Final Malaysia Open 2026, Jumat 9 Januari: Sabar/Reza Hadapi Ganda Andalan Tuan Rumah

Jadwal Perempat Final Malaysia Open 2026, Jumat 9 Januari: Sabar/Reza Hadapi Ganda Andalan Tuan Rumah

Berikut jadwal perempatfinal Malaysia Open 2026, Jumat (9/1/2026)
Diduga Telantar 24 tahun, Penyanyi Denada Digugat Anak Biologisnya ke PN Banyuwangi

Diduga Telantar 24 tahun, Penyanyi Denada Digugat Anak Biologisnya ke PN Banyuwangi

Ressa baru mengetahui status hubungan darah tersebut setelah beranjak dewasa. Menurutnya, ketika dibawa dari Jakarta ke Banyuwangi dirinya masih bayi.
Ramalan Keuangan Zodiak Sabtu, 10 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan Keuangan Zodiak Sabtu, 10 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan keuangan zodiak 10 Januari 2026 untuk Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces, berisi peluang rezeki dan nasihat finansial.
4 Pemain Timnas Indonesia yang Diisukan Masuk Daftar Belanja Persija Jakarta, Nomor Tiga Kasih Kode Keras

4 Pemain Timnas Indonesia yang Diisukan Masuk Daftar Belanja Persija Jakarta, Nomor Tiga Kasih Kode Keras

Kontestan Super League Persija Jakarta dirumorkan tengah membidik beberapa pemain langganan Timnas Indonesia jelang dibukanya bursa transfer bulan Januari ini.
Khutbah Jumat 9 Januari 2026: Deretan Peristiwa Bersejarah Islam di Bulan Rajab, Termasuk Isra Miraj

Khutbah Jumat 9 Januari 2026: Deretan Peristiwa Bersejarah Islam di Bulan Rajab, Termasuk Isra Miraj

Berikut bahan rekomendasi teks khutbah Jumat singkat terbaru dengan judul "Mengenal Deretan Peristiwa Bersejarah Islam di Bulan Rajab, Termasuk Isra Miraj".
Polisi Bantah Ammar Zoni Diintimidasi Hingga Diperas Rp3 Miliar: Silahkan Cek Rekening Anggota

Polisi Bantah Ammar Zoni Diintimidasi Hingga Diperas Rp3 Miliar: Silahkan Cek Rekening Anggota

Menanggapi hal tersebut, Kapolsek Cempaka Putih, Komisaris Polisi Pengky Sukmawan, menegaskan tudingan itu tidak benar.
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT