Gandeng Visa, Maybank Marathon 2026 Siap Digelar di Bali dengan Standar Dunia: Hadiah hingga Rp3 Miliar!
- Maybank
“Melalui kolaborasi ini, kami ingin memperluas manfaat pariwisata olahraga berkelanjutan bagi para pelari, pelaku usaha lokal, dan masyarakat. Sejalan dengan misi Visa, kami berkomitmen mengangkat potensi dan talenta lokal Indonesia ke kancah global, menjadikan Maybank Marathon sebagai kebanggaan nasional sekaligus ikon yang diakui dunia,” tutur Vira menambahkan.
Keterlibatan Visa dalam Maybank Marathon melanjutkan konsistensi perusahaan dalam mendukung berbagai ajang olahraga berskala global, termasuk Piala Dunia, Formula 1, serta Olimpiade dan Paralimpiade. Visa meyakini olahraga kompetitif mampu membentuk masyarakat yang tangguh, inklusif, dan berdaya saing.
Sebagai lomba lari dengan sertifikasi internasional, kualitas penyelenggaraan Maybank Marathon 2026 akan terus ditingkatkan. Project Director Maybank Marathon Bambang Irawan menegaskan komitmen panitia untuk menghadirkan standar kelas dunia.
“Maybank Marathon 2026 akan menghadirkan peningkatan kualitas di berbagai aspek, mulai dari keselamatan, kelancaran lomba, hingga pengalaman pelari secara keseluruhan. Kami berkomitmen menghadirkan ajang lari yang tidak hanya berkualitas, tetapi juga lebih bermakna melalui penguatan prinsip keberlanjutan dan gerakan lari yang memiliki tujuan,” jelas Bambang.
Prinsip keberlanjutan yang diterapkan di setiap rangkaian kegiatan menjadi identitas kuat Maybank Marathon. Melalui berbagai inisiatif sustainability, Maybank Indonesia berharap dapat mendorong kepedulian masyarakat dan pelaku industri terhadap isu lingkungan dan sosial. Upaya ini sejalan dengan strategi Maybank Group M25+ untuk menjadi pemimpin di bidang Lingkungan, Sosial, dan Tata Kelola di kawasan ASEAN, serta sejalan dengan standar keberlanjutan World Athletics.
Bambang menjelaskan bahwa Maybank Marathon 2026 tetap membuka kategori Marathon 42,195 km, Half Marathon 21,1 km, dan 10K, serta kategori Wheelchair dan Children Sprint. Total hadiah yang disiapkan mencapai lebih dari Rp3 miliar. Pengambilan race pack dijadwalkan pada 21–22 Agustus 2026 di Bali United Training Center.
Selain itu, kerja sama sister marathon antara Maybank Marathon dan Bangsaen42 Chonburi Marathon kembali berlanjut pada tahun ini. Kolaborasi tersebut mencakup pertukaran pengetahuan dan pengalaman, sekaligus memberikan kesempatan bagi peserta Maybank Marathon 2026 untuk mengikuti ajang Bangsaen42 Chonburi Marathon.
Sebagai bagian dari persiapan menuju lomba utama, Maybank Indonesia akan menggelar rangkaian Road to Maybank Marathon 2026 di sejumlah kota besar pada periode April hingga Agustus 2026. Program ini mencakup berbagai kegiatan pelatihan dan edukasi, seperti Sunday morning run, pelatihan Cardiopulmonary Resuscitation dan Life Support, serta edukasi persiapan fisik bagi pelari.
Load more