News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Gandeng Rutan Kebumen, Begini Cara UMKM Pertapreneur Agregator Pertamina Berdayakan Warga Binaan

UMKM binaan Pertamina, PT Agrominafiber Java Indonesia, bekerja sama dengan Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Kebumen untuk pemberdayaan warga binaan melalui kegiatan produktif berbasis ekonomi hijau.
Jumat, 30 Januari 2026 - 23:45 WIB
UMKM Pertapreneur Aggregator Pertamina Gandeng Rutan Kebumen Berdayakan Warga Binaan.
Sumber :
  • IST

Jakarta, tvOnenews.com - PT Pertamina (Persero) diketahui tengah melakukan upaya peningkatan kesejahteraan masyarakat melalui Program Pertapreneur Aggregator (PAG).

Program ini didesain untukk mendorong UMKM binaan Pertamina agar dapat membangun kemitraan dengan komunitas lokal sebagai upaya menciptakan dampak ekonomi dan sosial yang berkelanjutan.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Salah satu praktik kolaborasi yang kini mendapat perhatian adalah kerja sama antara UMKM binaan Pertamina, PT Agrominafiber Java Indonesia, dengan Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Kebumen. Sinergi ini difokuskan pada pemberdayaan warga binaan melalui kegiatan produktif berbasis ekonomi hijau.

Direktur PT Agrominafiber Java Indonesia, Novita, menjelaskan bahwa program tersebut mengolah limbah pelepah pisang menjadi serat alami yang memiliki nilai tambah tinggi dan ramah lingkungan.

“Serat pelepah pisang punya potensi besar untuk dikembangkan sebagai bahan baku industri kerajinan dan material berkelanjutan yang diminati pasar ekspor. Kami ingin warga binaan lembaga pemasyarakatan terlibat langsung dalam rantai produksi yang nyata dan bernilai,” jelas Novita, Jumat (30/1/2026).

Sebagai bentuk keseriusan, Agrominafiber telah menyalurkan sekitar satu ton bahan baku ke Rutan Kebumen hanya dalam sepekan setelah pelatihan awal dilaksanakan. Ke depan, sekitar 30 persen kebutuhan bahan baku perusahaan yang mencapai 15 ton ditargetkan berasal dari hasil produksi warga binaan.

Pelaksanaan program ini turut ditinjau langsung oleh Asesor Pertapreneur Aggregator Pertamina melalui kunjungan ke Rutan Kebumen pada Senin (26/1). Peninjauan dilakukan untuk memastikan program berjalan sesuai standar, berkelanjutan, serta memberikan manfaat jangka panjang dari sisi usaha dan dampak sosial.

Kepala Rutan Kelas IIB Kebumen, Pramu Sapta, menyampaikan bahwa meskipun kerja sama tersebut masih terbilang baru, respons awal yang diterima cukup menggembirakan.

“Alhamdulillah, walaupun belum genap satu bulan, laporan dari jajaran menunjukkan perkembangan yang baik. Dari sisi mitra usaha juga melihat prospeknya menjanjikan, baik secara bisnis maupun dampak sosialnya,” ujarnya.

Pramu menilai kehadiran Asesor Pertapreneur Aggregator Pertamina mempertegas arah program pembinaan kemandirian agar tidak berhenti pada tahap pelatihan, melainkan berlanjut secara berkesinambungan.

“Kami berharap program ini bisa menjadi bekal keterampilan bagi warga binaan, tidak hanya selama menjalani masa pidana, tetapi juga bermanfaat ketika warga binaan kembali ke masyarakat,” tambahnya.

Hasil pelatihan awal menunjukkan kemajuan signifikan. Warga binaan telah mampu menghasilkan serat pelepah pisang dengan kualitas yang terus membaik. Target produksi ditetapkan sekitar tiga ton per bulan. Saat ini, sekitar 60 persen produk telah memenuhi standar perusahaan, sementara sisanya masih dalam proses penyempurnaan teknik produksi.

Dalam pendampingan, tim Agrominafiber memberikan bimbingan langsung mencakup teknik pengolahan, peningkatan kualitas dan kerapian produk, hingga pengelolaan bahan baku dengan prinsip zero waste.

Asesor Pertapreneur Aggregator Pertamina, Bima, menilai kolaborasi antara Agrominafiber dan Rutan Kebumen sebagai langkah strategis untuk menjaga keberlanjutan produksi dan kepastian pasokan bahan baku.

“Kolaborasi ini sangat potensial. Selain memperkuat pasokan bahan baku, hasilnya juga bisa terlihat relatif cepat. Fokus pendampingan ke depan adalah pada kualitas dan ketepatan waktu produksi,” jelas Bima.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Vice President Corporate Communication PT Pertamina (Persero), Muhammad Baron, menyatakan program ini merupakan hasil sinergi Rutan Kebumen dan PT Agrominafiber Java Indonesia dalam kerangka Program Pertapreneur Aggregator. Kerja sama difokuskan pada pemberdayaan warga binaan melalui pengolahan pelepah pisang menjadi serat alami ramah lingkungan yang memiliki nilai jual dan peluang pasar global.

“Melalui pendampingan intensif selama enam bulan ke depan, Pertamina berharap model kolaborasi ini dapat menjadi contoh pengembangan UMKM berbasis agregasi yang tidak hanya berdaya saing secara bisnis, tetapi juga menghadirkan dampak sosial yang nyata dan berkelanjutan,” jelas Baron. (rpi)

Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Risiko Besar! Kemenangan Malaysia Bisa Dibatalkan Jika Pakai 7 Pemain Ini

Risiko Besar! Kemenangan Malaysia Bisa Dibatalkan Jika Pakai 7 Pemain Ini

Pakar sepak bola Malaysia, Zakaria Rahim, memperingatkan potensi bahaya besar bagi sepak bola Malaysia jika federasi tetap memaksakan penggunaan tujuh pemain naturalisasi yang baru-baru ini kembali berstatus aktif.
Riza Chalid Cs Diduga Gunakan Buzzer, Polri dan Kejagung Diminta

Riza Chalid Cs Diduga Gunakan Buzzer, Polri dan Kejagung Diminta

Dugaan kasus korupsi tata kelola minyak mentah Pertamina yang melibatkan Riza Chalid Cs terus bergulir dan menjadi sorotan tajam publik.
Gagal ke Final Australian Open, Jannik Sinner Akui Kekalahan dari Djokovic Sangat Menyakitkan

Gagal ke Final Australian Open, Jannik Sinner Akui Kekalahan dari Djokovic Sangat Menyakitkan

Petenis Italia Jannik Sinner harus menelan salah satu kekalahan paling menyakitkan dalam kariernya setelah takluk dari Novak Djokovic pada babak semifinal Australian Open.
Waspada Beraktivitas, BMKG Prediksi Cuaca Ekstrem Landa Wilayah Pulau Jawa

Waspada Beraktivitas, BMKG Prediksi Cuaca Ekstrem Landa Wilayah Pulau Jawa

Cuaca ekstrem kembali diprediksi akan melanda wilayah di pulau Jawa dan sekitarnya pada penghujung bulan Januari 2026 ini.
Kritik Gatot Nurmantyo Terkait Pernyataan Kapolri Dinilai Tak Sesuai Fakta

Kritik Gatot Nurmantyo Terkait Pernyataan Kapolri Dinilai Tak Sesuai Fakta

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo dengan tegas menyatakan penolakan jika institusi Polri di bawah kementerian/lembaga dalam rapat bersama DPR RI.
Suhu Ekstrem Tak Surutkan Tekad Aldila Sutjiadi di Ostrava Open

Suhu Ekstrem Tak Surutkan Tekad Aldila Sutjiadi di Ostrava Open

Petenis putri Indonesia Aldila Sutjiadi buka suara soal kondisinya jelang Ostrava Open pada 1-7 Februari 2026 di Ceko.

Trending

Bologna Menggila di Liga Europa! Vincenzo Italiano Pamer Performa Tim Jelang Hadapi AC Milan

Bologna Menggila di Liga Europa! Vincenzo Italiano Pamer Performa Tim Jelang Hadapi AC Milan

Pelatih Bologna Vincenzo Italiano mengaku puas dengan pencapaian timnya di fase liga Liga Europa 2025/2026.
Sopir Truk Tewas di Pelabuhan PT DABN, Penyelidikan Polisi Masih Berjalan

Sopir Truk Tewas di Pelabuhan PT DABN, Penyelidikan Polisi Masih Berjalan

Penanganan kasus kecelakaan kerja yang menewaskan seorang sopir truk di area Pelabuhan PT DABN hingga kini masih terkesan buram.
Banjir Tak Terbendung, Pemprov DKI Jakarta Operasikan Pintu Laut

Banjir Tak Terbendung, Pemprov DKI Jakarta Operasikan Pintu Laut

Sejak memasuki awal Tahun 2026, wilayah Ibu Kota Jakarta dan sekitarnya dilanda cuaca ekstrem hingga berdampak banjir dan melumpuhkan sejumlah akses publik.
Megawati Hangestri Cs Amankan Posisi Runner Up Putaran Pertama Proliga 2026 , Pelatih JPE Sebut Performa Anak Asuhnya...

Megawati Hangestri Cs Amankan Posisi Runner Up Putaran Pertama Proliga 2026 , Pelatih JPE Sebut Performa Anak Asuhnya...

Juara bertahan Proliga, Jakarta Pertamina Enduro berhasil meraih hasil maksimal pada laga terakhir mereka di putaran pertama musim ini.
Gagal ke Final Australian Open, Jannik Sinner Akui Kekalahan dari Djokovic Sangat Menyakitkan

Gagal ke Final Australian Open, Jannik Sinner Akui Kekalahan dari Djokovic Sangat Menyakitkan

Petenis Italia Jannik Sinner harus menelan salah satu kekalahan paling menyakitkan dalam kariernya setelah takluk dari Novak Djokovic pada babak semifinal Australian Open.
PP Perisai Syarikat Islam Tegaskan Dukungan Polri di Bawah Presiden RI

PP Perisai Syarikat Islam Tegaskan Dukungan Polri di Bawah Presiden RI

Pimpinan Pusat (PP) Perisai Syarikat Islam mendukung penuh Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) tetap berada di bawah Presiden Republik Indonesia.
Whip Pink Jadi Penyebab Tewasnya Lula Lahfah? Ini Kata Kemenkes dan Polisi

Whip Pink Jadi Penyebab Tewasnya Lula Lahfah? Ini Kata Kemenkes dan Polisi

Polres Metro Jakarta Selatan merilis hasil penyelidikan tekait kematian selebgram Lula Lahfah di apartemennya kawasan Jakarta Selatan, Jumat (23/1/2026).
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT