News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

7 Fakta Pisang: Dari Risiko untuk Gagal Ginjal hingga Manfaat Turunkan Tekanan Darah Tinggi

Berikut 7 fakta penting tentang buah pisang, dari risiko untuk gagal ginjal hingga manfaat untuk menurunkan tekanan darah tinggi.
Minggu, 23 November 2025 - 22:41 WIB
Ilustrasi pisang
Sumber :
  • Pexels/Luis Quintero

tvOnenews.com - Pisang merupakan salah satu buah yang sangat mudah ditemui di Indonesia. 

Rasanya yang manis, teksturnya lembut, dan cara penyajiannya yang beragam membuat buah ini digemari banyak orang. 

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Selain populer, pisang juga dikenal memiliki sejumlah manfaat kesehatan. 

Meski demikian, berbagai anggapan dan informasi yang beredar di masyarakat tidak semuanya tepat.

Beberapa mitos yang sering muncul misalnya larangan makan pisang saat perut kosong atau anggapan bahwa pisang tidak boleh dikonsumsi oleh penderita gagal ginjal. 

Ilustrasi pisang
Ilustrasi pisang
Sumber :
  • Pexels/Photo By: Kaboompics.com

 

Untuk meluruskan berbagai informasi tersebut, dr. Ida Gunawan, Sp.GK, melalui video di YouTube Kata Dokter yang diunggah pada 29 Februari 2020, membagikan tujuh fakta penting seputar pisang.

1. Tidak aman untuk penderita gagal ginjal

Bagi orang dengan penyakit ginjal, pisang sebaiknya dihindari. 

Hal ini karena tubuh penderita gagal ginjal biasanya sudah memiliki kadar kalium yang tinggi, sementara pisang merupakan buah dengan kandungan kalium yang cukup melimpah.

2. Dapat membantu menurunkan tekanan darah tinggi

Kandungan kalium pada pisang tidak hanya tinggi, tetapi juga bermanfaat untuk membantu melebarkan pembuluh darah. 

Proses ini pada akhirnya dapat berkontribusi dalam menurunkan tekanan darah.

3. Aman dikonsumsi saat perut kosong

Berbeda dari mitos yang beredar, pisang ternyata aman dimakan dalam kondisi perut kosong. 

Buah ini tidak menstimulasi peningkatan produksi asam lambung, sehingga tidak menyebabkan gangguan lambung.

4. Mendukung kesehatan pencernaan

Pisang mengandung serat dalam jumlah yang cukup, dan serat ini berperan besar dalam memperbaiki kerja saluran cerna. 

Karena itu, pisang dapat membantu melancarkan pencernaan.

5. Membantu mengembalikan energi setelah berolahraga

Saat berolahraga, tubuh kehilangan energi dan juga kalium. 

Pisang dapat menjadi sumber pengganti yang cepat karena kedua nutrisi tersebut terdapat dalam buah ini.

6. Cocok sebagai makanan pendukung diet

Pisang tergolong buah rendah kalori. Dalam 100 gram pisang, hanya terdapat sekitar 50–75 kalori. 

Karenanya, makan pisang tidak membuat asupan kalori melonjak, sehingga aman untuk program diet.

7. Dapat meningkatkan kadar gula darah

Pisang yang sudah matang mengandung glukosa dalam jumlah tinggi. 

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Semakin matang warnanya, semakin tinggi pula kadar gula di dalamnya. 

Untuk penderita diabetes, lebih disarankan memilih pisang yang masih sedikit kehijauan karena kadar gulanya lebih rendah. (gwn)

Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Bologna Menggila di Liga Europa! Vincenzo Italiano Pamer Performa Tim Jelang Hadapi AC Milan

Bologna Menggila di Liga Europa! Vincenzo Italiano Pamer Performa Tim Jelang Hadapi AC Milan

Pelatih Bologna Vincenzo Italiano mengaku puas dengan pencapaian timnya di fase liga Liga Europa 2025/2026.
Tutup Putaran Pertama Proliga 2026 Tanpa Kemenangan, Marcos Sugiyama Kecewa Lihat Anak Asuhnya Digulung Megawati Hangestri Cs

Tutup Putaran Pertama Proliga 2026 Tanpa Kemenangan, Marcos Sugiyama Kecewa Lihat Anak Asuhnya Digulung Megawati Hangestri Cs

Medan Falcons menjadi satu-satunya tim di sektor putri yang belum meraih kemenangan di sepanjang putaran pertama Proliga 2026.
PP Perisai Syarikat Islam Tegaskan Dukungan Polri di Bawah Presiden RI

PP Perisai Syarikat Islam Tegaskan Dukungan Polri di Bawah Presiden RI

Pimpinan Pusat (PP) Perisai Syarikat Islam mendukung penuh Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) tetap berada di bawah Presiden Republik Indonesia.
Megawati Hangestri Cs Amankan Posisi Runner Up Putaran Pertama Proliga 2026 , Pelatih JPE Sebut Performa Anak Asuhnya...

Megawati Hangestri Cs Amankan Posisi Runner Up Putaran Pertama Proliga 2026 , Pelatih JPE Sebut Performa Anak Asuhnya...

Juara bertahan Proliga, Jakarta Pertamina Enduro berhasil meraih hasil maksimal pada laga terakhir mereka di putaran pertama musim ini.
Jepang Lolos Lebih Dulu, Uzbekistan Kian Dekat ke 8 Besar Piala Asia Futsal

Jepang Lolos Lebih Dulu, Uzbekistan Kian Dekat ke 8 Besar Piala Asia Futsal

Timnas Uzbekistan memperbesar peluang untuk mendampingi Jepang lolos ke babak delapan besar Piala Asia Futsal 2026 dari Grup C.
Telan Empat Kekalahan Beruntun, Kapten Popsivo Polwan Akui Mereka Underperform saat Digulung Jakarta Electric PLN

Telan Empat Kekalahan Beruntun, Kapten Popsivo Polwan Akui Mereka Underperform saat Digulung Jakarta Electric PLN

Runner up Proliga musim lalu, Jakarta Popsivo Polwan belum bisa mengakhiri rentetan hasil buruk mereka di putaran pertama musim ini.

Trending

Telan Empat Kekalahan Beruntun, Kapten Popsivo Polwan Akui Mereka Underperform saat Digulung Jakarta Electric PLN

Telan Empat Kekalahan Beruntun, Kapten Popsivo Polwan Akui Mereka Underperform saat Digulung Jakarta Electric PLN

Runner up Proliga musim lalu, Jakarta Popsivo Polwan belum bisa mengakhiri rentetan hasil buruk mereka di putaran pertama musim ini.
Alasan Polisi Tutup Kasus Penyelidikan Kematian Lula Lahfah, Sang Kekasih Hati Reza Arap Tak Didapati...

Alasan Polisi Tutup Kasus Penyelidikan Kematian Lula Lahfah, Sang Kekasih Hati Reza Arap Tak Didapati...

Polres Metro Jakarta Selatan memastikan bahwa tidak ada tindak pidana dalam kasus meninggalnya selebgram Lula Lahfah.
PP Perisai Syarikat Islam Tegaskan Dukungan Polri di Bawah Presiden RI

PP Perisai Syarikat Islam Tegaskan Dukungan Polri di Bawah Presiden RI

Pimpinan Pusat (PP) Perisai Syarikat Islam mendukung penuh Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) tetap berada di bawah Presiden Republik Indonesia.
Stafsus Menag Tegaskan Visi Presiden Menjaga Kerukunan Umat Beragama dalam Perayaan Natal Kawanua se-Dunia Indonesia

Stafsus Menag Tegaskan Visi Presiden Menjaga Kerukunan Umat Beragama dalam Perayaan Natal Kawanua se-Dunia Indonesia

Staf Khusus Menteri Agama RI sampaikan pesan mendalam dalam Perayaan Natal dan Tahun Baru 2026 Keluarga Besar Kawanua se-Dunia Indonesia di Jakarta (29/1/2026).
Megawati Hangestri Cs Amankan Posisi Runner Up Putaran Pertama Proliga 2026 , Pelatih JPE Sebut Performa Anak Asuhnya...

Megawati Hangestri Cs Amankan Posisi Runner Up Putaran Pertama Proliga 2026 , Pelatih JPE Sebut Performa Anak Asuhnya...

Juara bertahan Proliga, Jakarta Pertamina Enduro berhasil meraih hasil maksimal pada laga terakhir mereka di putaran pertama musim ini.
Tutup Putaran Pertama Proliga 2026 Tanpa Kemenangan, Marcos Sugiyama Kecewa Lihat Anak Asuhnya Digulung Megawati Hangestri Cs

Tutup Putaran Pertama Proliga 2026 Tanpa Kemenangan, Marcos Sugiyama Kecewa Lihat Anak Asuhnya Digulung Megawati Hangestri Cs

Medan Falcons menjadi satu-satunya tim di sektor putri yang belum meraih kemenangan di sepanjang putaran pertama Proliga 2026.
Jepang Lolos Lebih Dulu, Uzbekistan Kian Dekat ke 8 Besar Piala Asia Futsal

Jepang Lolos Lebih Dulu, Uzbekistan Kian Dekat ke 8 Besar Piala Asia Futsal

Timnas Uzbekistan memperbesar peluang untuk mendampingi Jepang lolos ke babak delapan besar Piala Asia Futsal 2026 dari Grup C.
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT