News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Resep Ramuan Herbal Daun salam untuk Atasi Hipertensi dan Diabetes

Resep ramuan herbal daun salam yang dipercaya membantu menurunkan tekanan darah tinggi dan gula darah. Cara membuat, aturan minum, serta tips aman konsumsinya.
Jumat, 28 November 2025 - 20:59 WIB
ilustrasi ramuan teh dar daun salam
Sumber :
  • pexels.com/Lisa from Pexels

tvOnenews.com - Daun salam bukan hanya dikenal sebagai bumbu dapur yang memperkaya aroma masakan, tetapi juga telah lama dimanfaatkan sebagai herbal tradisional untuk menjaga kesehatan.

Salah satu manfaatnya yang banyak dibicarakan adalah kemampuannya membantu mengontrol tekanan darah tinggi serta menurunkan kadar gula darah.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Ilustrasi Hipertensi
Ilustrasi Hipertensi
Sumber :
  • Freepik

 

Tak heran jika banyak penderita hipertensi dan diabetes yang mulai melirik daun salam sebagai pendamping pengobatan medis.

Dr. dr. Agus Rahmadi, M.Biomed,M.A, Ph.D, praktisi Thibbun Nabawi, menjelaskan, secara penelitian, daun salam diketahui memiliki efek untuk menurunkan tekanan darah.

Namun, perlu diwaspadai juga, karena daun salam bisa menurunkan kadar gula darah.

"Jadi harus diwaspadai juga, takutnya kebanyakan dosis akibatnya gulanya drop. Akibatnya malah tambah pusing, dia pusing gara-gara hipoglikemik maka itu ada aturan dosisnya," papar dr. Agus.

Resep ramuan herbal daun salam untuk hipertensi

ilustrasi daun salam
ilustrasi daun salam
Sumber :
  • unsplash/Monika Grabkowska

 

Bahan:

  • Daun salam 20 gram atau sekitar 1-15 lembar
  • Madu
  • Air 3 gelas

Cara membuat:

  • Rebus daun salam dengan air hingga menuyusut sampai kurang lebih 1 gelas.
  • Konsumsi sebanyak 2 kali sehari dengan dosis yang sesuai dengan anjuran berdasarkan kondisi klinis.
  • Untuk menambah cita rasa, bisa juga ditambahkan madu (jika tidak memiliki penyakit diabetes)

Kendati demikian, dr. Agus mengingatkan bahwa penggunaan obat herbal ini perlu diperhatikan. 

Jika Anda sedang mengonsumsi obat hipertensi dari dokter. Kombinasi antara herbal dan obat medis tidak boleh dilakukan sembarangan, karena dapat memengaruhi dosis yang dibutuhkan tubuh serta memicu penurunan tekanan darah secara berlebihan.

Dokter mengingatkan bahwa ketika seseorang ingin mencoba mengombinasikan daun salam dengan obat antihipertensi, dosis obat medis biasanya perlu disesuaikan.

Misalnya, jika Anda mengonsumsi amlodipin 10 mg, maka dosis tersebut bisa diturunkan menjadi 5 mg saat mulai menggunakan ramuan daun salam.

Namun, penyesuaian ini harus dilakukan sambil memantau tekanan darah secara berkala untuk memastikan tidak terjadi penurunan tekanan darah yang terlalu drastis.

Jika setelah beberapa hari tidak ada perubahan, barulah dosis ramuan daun salam dapat ditingkatkan secara bertahap.

Selain itu, diperlukan juga jeda sekitar 1–2 jam antara ramuan daun salam dan obat medis agar efeknya tidak saling bertabrakan di dalam tubuh.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Jeda ini penting untuk mencegah interaksi yang dapat membuat tekanan darah turun secara tiba-tiba.

(nka)

Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Bisnis Jenius AC Milan! Transfer Alex Jimenez ke Bournemouth Bisa Bikin Rossoneri Cuan 20 Juta Euro

Bisnis Jenius AC Milan! Transfer Alex Jimenez ke Bournemouth Bisa Bikin Rossoneri Cuan 20 Juta Euro

Keputusan AC Milan melepas Alex Jimenez ke Bournemouth menyimpan cerita manis di balik layar bursa transfer. Rossoneri berpeluang bisa meraup keuntungan besar.
Bangkit dari Musim Kelam, Manchester United Tunjukkan Sinyal Kebangkitan di Bawah Michael Carrick?

Bangkit dari Musim Kelam, Manchester United Tunjukkan Sinyal Kebangkitan di Bawah Michael Carrick?

Pelatih interim Manchester United, Michael Carrick menjadi magnet tersendiri bagi suporter Setan Merah.
Bukan Longsor Susulan, Tim SAR Ungkap Penyebab Tanah di Cisarua Terlihat Bergerak

Bukan Longsor Susulan, Tim SAR Ungkap Penyebab Tanah di Cisarua Terlihat Bergerak

Tim SAR gabungan memberikan klarifikasi terkait rekaman video yang viral di media sosial mengenai dugaan adanya pergerakan tanah baru di wilayah Pasirlangu, Cisarua, Kabupaten Bandung Barat. 
Klasemen Proliga 2026, Putri: Bikin Repot Gresik Phonska Plus Indonesia, Yolla Yuliana Cs Berhasil Curi Satu Poin

Klasemen Proliga 2026, Putri: Bikin Repot Gresik Phonska Plus Indonesia, Yolla Yuliana Cs Berhasil Curi Satu Poin

Klasemen Proliga 2026 di sektor putri usai laga penutup hari pertama seri keempat antara Gresik Phonska Plus Pupuk Indonesia menghadapi Jakarta Livin Mandiri.
Hasil Proliga 2026, Putri: Susah Payah Gilas Yolla Yuliana Cs, Gresik Phonska Plus Jaga Rekor 100 Persen Kemenangan

Hasil Proliga 2026, Putri: Susah Payah Gilas Yolla Yuliana Cs, Gresik Phonska Plus Jaga Rekor 100 Persen Kemenangan

Hasil Proliga 2026 pertandingan penutup hari pertama seri keempat yang menyajikan duel tim tuan rumah, Gresik Phonska Plus Indonesia vs Jakarta Livin Mandiri.
Kapan Malam Nisfu Syaban 2026? Catat Tanggal dan Amalan Sunnah yang Dianjurkan Rasulullah SAW

Kapan Malam Nisfu Syaban 2026? Catat Tanggal dan Amalan Sunnah yang Dianjurkan Rasulullah SAW

Malam Nisfu Syaban 2026 jatuh pada 2 Februari malam. Ketahui amalan sunnah yang dianjurkan Rasulullah SAW untuk dilakukan.

Trending

Pertahanan Real Madrid Dibobol Kiper Benfica, Negara Paling Bontot di Ranking FIFA San Marino Kasih Sindiran: Level Kita Mirip

Pertahanan Real Madrid Dibobol Kiper Benfica, Negara Paling Bontot di Ranking FIFA San Marino Kasih Sindiran: Level Kita Mirip

Negara paling bawah di ranking FIFA yaitu San Marino kembali meledek Real Madrid yang harus kebobolan oleh kiper Benfica Anatoliy Trubin di Liga Champions.
Usai Viral Dicopot, Chiki Fawzi Kini Diminta Kembali Jadi Petugas Haji 2026

Usai Viral Dicopot, Chiki Fawzi Kini Diminta Kembali Jadi Petugas Haji 2026

Pergantian keputusan yang berlangsung cepat itu membuat Chiki Fawzi mengaku sempat kebingungan
Meski Menang di Kandang Dortmund, Inter Milan Justru Harus Telan Kenyataan Pahit

Meski Menang di Kandang Dortmund, Inter Milan Justru Harus Telan Kenyataan Pahit

Inter Milan meraih kemenangan impresif 2-0 di markas Borussia Dortmund pada laga terakhir fase liga Liga Champions 2025/2026.
Warga Sumenep Digegerkan Pria Ditemukan Tewas Bersimbah Darah di Jalan Kampung

Warga Sumenep Digegerkan Pria Ditemukan Tewas Bersimbah Darah di Jalan Kampung

Warga Dusun Gunung Malang, Desa Lenteng Barat, Kecamatan Lenteng, Kabupaten Sumenep, digegerkan dengan penemuan seorang pria yang meninggal dunia dalam kondisi bersimbah darah di jalan kampung setempat, Kamis (29/1/2026) sekitar pukul 10.30 WIB.
Akhirnya Diakui sebagai Anak, Kuasa Hukum Sebut Denada Selalu Penuhi Kebutuhan Ressa

Akhirnya Diakui sebagai Anak, Kuasa Hukum Sebut Denada Selalu Penuhi Kebutuhan Ressa

Polemik masalah keluarga Denada akhirnya terbuka, karena adanya penjelasan baru dari kuasa hukum terkait hubungannya sama Ressa.
Bursa Transfer AC Milan: Update Daftar Belanja Rossoneri Musim Panas Nanti, dari Leon Goretzka hingga Vlahovic Jadi Prioritas

Bursa Transfer AC Milan: Update Daftar Belanja Rossoneri Musim Panas Nanti, dari Leon Goretzka hingga Vlahovic Jadi Prioritas

Klub Liga Italia, AC Milan mulai memfokuskan target belanja mereka ke bursa transfer musim panas nanti seiring dengan keterbatasan anggaran pada Januari ini.
Update Pergantian Pemain di Proliga 2026 Seri Gresik: Jakarta Livin Mandiri Datangkan Pemain Asing Baru untuk Gantikan Ceyda Aktas

Update Pergantian Pemain di Proliga 2026 Seri Gresik: Jakarta Livin Mandiri Datangkan Pemain Asing Baru untuk Gantikan Ceyda Aktas

Berikut daftar tim yang melakukan pergantian pemain di Proliga 2026 seri Gresik, ada Jakarta Livin Mandiri yang mendatangkan pemain asing baru hingga Surabaya Samator merekrut bintang Timnas Voli Indonesia.
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT