Mulai Hari ini Tiket Kereta Api Mudik Lebaran 2026 Resmi Dibuka KAI: Cek Link Resmi, Cara Pesan dan Jadwalnya
- tvOnenews.com/Julio Trisaputra
Jakarta, tvOnenews.com - PT Kereta Api Indonesia (KAI) menyampaikan pengumuman baru, bahwa tiket kereta api untuk mudik Lebaran 2026 resmi dibuka pada hari ini, Minggu, 25 Januari 2026.
Kabar penjualan tiket kereta api mudik Lebaran 2026 untuk keberangkatan per 11 Maret 2026, pertama kali diumumkan melalui media sosial Instagram dan X resmi PT KAI.
"Jadi, pemesanan tiket kereta api untuk mudik Lebaran 2026, akan dimulai pada 25 Januari 2026, untuk keberangkatan H-10 sebelum Lebaran," tulis PT KAI dikutip, Minggu (25/1/2026).
Vice President Corporate Communication KAI, Anne Purba membenarkan kebijakan penjualan tiket kereta api untuk H-10 mudik telah dibuka H-45 Lebaran 2026. Tujuannya mewujudkan strategi menangani lonjakan pemudik.
Mobilitas penumpang juga akan semakin tertib. PT KAI menentukan kebijakan H-45 agar bisa melancarkan rencana menyediakan layanan perjalanan kereta api dengan nyaman.
"Dengan sistem H-45, pelanggan memiliki waktu yang cukup untuk menyusun rencana perjalanan. Ini juga membantu KAI dalam mendistribusikan arus penumpang agar lebih merata selama masa Angkutan Lebaran," kata Anne dalam keterangan resmi yang diterima, Minggu.

- Tim tvOne
Link Resmi Pembelian Tiket Kereta Api untuk Mudik Lebaran 2026
- Aplikasi: Access by KAI
- Website resmi: booking.kai.id atau klik link di sini
- Call center: 121
- Online travel agent (OTA)/aplikasi travel: Tiket.com, Traveloka, dan lain-lain.
- Mitra resmi penjualan tiket yang telah bekerja sama dengan KAI.
Cara Pesan Tiket Kereta Api untuk Mudik Lebaran 2026
1. Aplikasi Access by KAI
- Langkah pertama mengunduh aplikasi Access by KAI tersedia di Android dan iOS.
- Registrasi akun Access by KAI. Apabila sudah punya, bisa langsung login (Email & Password/Nomor HP didaftarkan).
- Pencet menu pemesanan tiket kereta api antar kota/lokal.
- Pilih stasiun (asal, tujuan, tanggal berangkat (pulang/pergi), serta jumlah penumpang).
- Pilih kereta dan kelas disediakan KAI.
- Mengisi seluruh data penumpang.
- Pembayaran mengikuti metode atau arahan yang disediakan.
- Simpan/Screenshot e-ticket untuk bukti dan menukar tiket asli.
2. Website resmi booking.kai.id
- Buka browser (Google Chrome, Mozilla Firefox, Safari, dan lain-lain).
- Kunjungi situs https://booking.kai.id.
- Mengisi pemesanan tiket perjalanan kereta api (Stasiun Asal, Stasiun Tujuan, Tanggal Keberangkatan, jumlah penumpang dewasa, serta jumlah penumpang bayi).
- Klik tombol "Cari & Pesan Tiket".
- Mengikuti metode untuk proses pembayaran.
- Simpan bukti transaksi pembayaran dan kode booking tiket.
3. Call Center 121
- Telepon call center resmi KAI: Nomor 121.
- Kasih penjelasan perjalanan dan data penumpang secara detail kepada petugas.
- Mengikuti arahan pemesanan dari petugas.
- Pembayaran tiket diarahkan petugas.
- Simpan bukti transfer dan kode booking tiket.
4. Via OTA
Calon penumpang bisa mengikuti alur dan prosedur pemesanan tiket kereta api telah ditetapkan masing-masing aplikasi travel atau OTA lainnya, seperti Tiket.com, Traveloka, dan sebagainya.
Jadwal Pemesanan Tiket dan Keberangkatan Kereta Api Mudik dan Arus Balik Lebaran 2026
Berikut rincian lengkap jadwal pemesanan tiket keberangkatan kereta api untuk mudik Lebaran 2026.
- Pemesanan tiket: Minggu, 25 Januari 2026
Keberangkatan: Rabu, 11 Maret 2026 (H-10)
- Pemesanan tiket: Senin, 26 Januari 2026
Keberangkatan: Kamis, 12 Maret 2026 (H-9)
- Pemesanan tiket: Selasa, 27 Januari 2026
Keberangkatan: Jumat, 13 Maret 2026 (H-8)
- Pemesanan tiket: Rabu, 28 Januari 2026
Keberangkatan: Sabtu, 14 Maret 2026 (H-7)
- Pemesanan tiket: Kamis, 29 Januari 2026
Keberangkatan: Minggu, 15 Maret 2026 (H-6)
- Pemesanan tiket: Jumat, 30 Januari 2026
Keberangkatan: Senin, 16 Maret 2026 (H-5)
- Pemesanan tiket: Sabtu, 31 Januari 2026
Keberangkatan: Selasa, 17 Maret 2026 (H-4)
- Pemesanan tiket: Minggu, 1 Februari 2026
Keberangkatan: Rabu, 18 Maret 2026 (H-3)
- Pemesanan tiket: Senin, 2 Februari 2026
Keberangkatan: Kamis, 19 Maret 2026 (H-2)
- Pemesanan tiket: Selasa, 3 Februari 2026
Keberangkatan: Jumat, 20 Maret 2026 (H-1)
- Pemesanan tiket: Rabu, 4 Februari 2026
Keberangkatan: Sabtu, 21 Maret 2026 (H1)
- Pemesanan tiket: Kamis, 5 Februari 2026
Keberangkatan: Minggu, 22 Maret 2026 (H2)
- Pemesanan tiket: Jumat, 6 Februari 2026
Keberangkatan: Senin, 23 Maret 2026 (H+1)
- Pemesanan tiket: Sabtu, 7 Februari 2026
Keberangkatan: Selasa, 24 Maret 2026 (H+2)
- Pemesanan tiket: Minggu, 8 Februari 2026
Keberangkatan: Rabu, 25 Maret 2026 (H+3)
- Pemesanan tiket: Senin, 9 Februari 2026
Keberangkatan: Kamis, 26 Maret 2026 (H+4)
- Pemesanan tiket: Selasa, 10 Februari 2026
Keberangkatan: Jumat, 27 Maret 2026 (H+5)
- Pemesanan tiket: Rabu, 11 Februari 2026
Keberangkatan: Sabtu, 28 Maret 2026 (H+6)
- Pemesanan tiket: Kamis, 12 Februari 2026
Keberangkatan: Minggu, 29 Maret 2026 (H+7)
- Pemesanan tiket: Jumat, 13 Februari 2026
Keberangkatan: Senin, 30 Maret 2026 (H+8)
- Pemesanan tiket: Sabtu, 14 Februari 2026
Keberangkatan: Selasa, 31 Maret 2026 (H+9)
- Pemesanan tiket: Minggu, 15 Februari 2026
Keberangkatan: Rabu, 1 April 2026 (H+10).
Anne mengimbau kepada calon penumpang, bahwa pemesanan tiket hanya berlaku melalui sejumlah kanal resmi disediakan oleh PT KAI.
"Kami mengajak masyarakat untuk selalu membeli tiket melalui kanal resmi agar terhindar dari risiko penipuan maupun biaya tambahan yang tidak akurat," tegasnya.
(hap)
Load more