LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Aggota keluarga merapikan foto almarhum Sapardi Djoko Damono di rumah duka Ciputat, Tangerang Selatan
Sumber :
  • (ANTARA FOTO/MUHAMMAD IQBAL)

Buku puisi "Hujan Bulan Juni" Sapardi Djoko Damono Terbit di Rusia

Buku puisi "Hujan Bulan Juni" karya penyair Sapardi Djoko Damono dapat dinikmati oleh pembaca Rusia mulai 17 Januari 2022. Diterbitkan Penerbit Vodolei dengan

Rabu, 2 Februari 2022 - 16:52 WIB

Jakarta - Buku puisi "Hujan Bulan Juni" karya penyair Sapardi Djoko Damono dapat dinikmati oleh pembaca Rusia mulai 17 Januari 2022.

Buku ini diterbitkan di Rusia oleh Penerbit Vodolei dengan judul "дождь в июне". Penerjemahan diprakarsai oleh Oksana Kotkina, warga Rusia yang memiliki kecintaan terhadap bahasa dan karya sastra Indonesia.

"Vodolei tertarik untuk memperkenalkan sastra Indonesia terutama puisi-puisi karya Sapardi Djoko Damono kepada pembaca di Rusia," kata Foreign Rights Manager Gramedia International, Wedha Stratesti, representatif resmi buku-buku terbitan Gramedia untuk pasar luar negeri, dikutip dari keterangan resmi, Rabu.

“Proses penerbitan buku ini yang sangat komunikatif dan penuh antusiasme, membuat kami optimistis buku ini akan diterima dengan baik di Rusia.”

Sajak-sajak dan esai Sapardi Djoko Damono yang wafat pada 19 Juli 2020 saat ini telah diterjemahkan ke dalam belasan bahasa, termasuk bahasa Inggris, Jerman, Prancis, Belanda, Arab, Jepang, Cina, Jawa, Bali, Italia, Portugis, Korea, Tagalog, Thai, Malayalam, Rusia, serta Urdu. Kumpulan puisi "Hujan Bulan Juni" sendiri terakhir diterbitkan dalam bahasa Mandarin pada 2017.

Kebahagiaan juga turut diungkapkan oleh Editor bidang Sastra Gramedia Pustaka Utama, Mirna Yulistianti.

“Banyak jalan menuju penerjemahan karya sastra Indonesia ke bahasa asing. Dalam konteks ini, Hujan Bulan Juni telah membawa nama Indonesia ke negara-negara yang lebih luas. Sebelumnya Hujan Bulan Juni telah terbit dalam bahasa Jepang, Arab, dan Mandarin, berikutnya akan terbit dalam bahasa Thailand dan Serbia.”

“Ini pertama kali buku Gramedia Pustaka Utama terbit dalam bahasa Rusia melalui Gramedia Internasional. Sebuah pencapaian yang sangat layak diapresiasi. Jika selama ini penerjemahan kebanyakan ke bahasa Inggris, Prancis, dan Jerman, maka sudah saatnya pintu-pintu terjemahan ke bahasa lain kita buka,” lanjutnya.

"Hujan Bulan Juni" edisi Rusia memiliki desain sampul yang kental nuansa Indonesia dengan menampilkan lukisan dua kepala wayang pada sampulnya. Buku ini juga semakin terasa spesial, karena menghadirkan beberapa ilustrasi karya Sapardi Djoko Damono di antara puisi-puisinya.

Sapardi telah menerbitkan lebih dari 50 buku berbagai jenis: puisi, cerpen, dan teori sastra, dan telaah budaya – karya asli maupun terjemahan. Buku puisi pertama yang berjudul "duka-Mu abadi" (1969) diterbitkan oleh sahabatnya, Jeihan Sukmantoro; sesudah itu berturut-turut yang terbit dua buku, "Mata Pisau" dan "Akuarium" (1974) oleh sebuah penerbit indie, Puisi Indonesia.

Kumpulan puisi "Hujan Bulan Juni", "Melipat Jarak", "Perahu Kertas", "Sihir Hujan", "Ayat-ayat Api", "Namaku Sita", "Sutradara itu Menghapus Dialog Kita", "Kolam", "Perihal Gendis dan mBoel" terbit berturut-turut sampai tahun 2020. (ant/mii)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Kuasa Hukum Vina sampai Bilang Pegi Setiawan Korban, Soroti Kinerja Polisi yang Membingungkan

Kuasa Hukum Vina sampai Bilang Pegi Setiawan Korban, Soroti Kinerja Polisi yang Membingungkan

Kuasa hukum keluarga Vina, Putri Maya Rumanti beri pernyataan tak terduga. Ia menilai bahwa Pegi Setiawan yang saat ini ditangkap polisi justru adalah korban.
Bursa Transfer Pemain Timnas Indonesia: Teka-teki Masa Depan Calvin Verdonk Terungkap

Bursa Transfer Pemain Timnas Indonesia: Teka-teki Masa Depan Calvin Verdonk Terungkap

Kabar bursa transfer pemain Timnas Indonesia meliputi bek kiri Calvin Verdonk, yang kini membela NEC Nijmegen, terungkap oleh media dan jurnalis Belanda.
Kompak Farhat Abbas Sentil Polisi Singgung Ada Sesuatu yang Disembunyikan dalam Kasus Vina, Putri Maya: Peradilan Sesat!

Kompak Farhat Abbas Sentil Polisi Singgung Ada Sesuatu yang Disembunyikan dalam Kasus Vina, Putri Maya: Peradilan Sesat!

Kuasa Hukum terpidana Saka Tatal, Farhat Abbas mengatakan polisi menutupi sesuatu dalam penanganan kasus pembunuhan Vina Cirebon yang terjadi pada 2016 silam.
Keluarga Vina dan Eky Putus Komunikasi, Terakhir Komunikasi 8 Tahun Lalu, Kakak Vina Cirebon: Sudah Dihubungi Cuma Tidak Diangkat

Keluarga Vina dan Eky Putus Komunikasi, Terakhir Komunikasi 8 Tahun Lalu, Kakak Vina Cirebon: Sudah Dihubungi Cuma Tidak Diangkat

Keluarga Vina dan Eky disebut-sebut sudah putus komunikasi. Hal ini diungkapkan oleh kakak Vina, yakni Marliyana.
Skema Potongan Gaji Pekerja 2,5 Persen untuk Tapera, Dirjen Pembiayaan Infrastruktur PUPR Bongkar Kunci yang Dipegang Menteri Ketenagakerjaan

Skema Potongan Gaji Pekerja 2,5 Persen untuk Tapera, Dirjen Pembiayaan Infrastruktur PUPR Bongkar Kunci yang Dipegang Menteri Ketenagakerjaan

Direktur Jenderal (Dirjen) Pembiayaan Infrastruktur Pekerjaan Umum dan Perumahan Kementerian (PUPR), Herry Trisaputra Zuna mengatakan iuran untuk program Tabungan Perumahan Rakyat (Tapera) yang dipotong lewat gaji pekerja sebesar 2,5 persen dapat dilakukan setelah Peraturan Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) diterbitkan.
Apakah Boleh Melaksanakan Salat Tahajud tetapi Tidak Tidur Terlebih Dahulu? Ustaz Adi Hidayat Tegas Bilang Hukumnya…

Apakah Boleh Melaksanakan Salat Tahajud tetapi Tidak Tidur Terlebih Dahulu? Ustaz Adi Hidayat Tegas Bilang Hukumnya…

Ustaz Adi Hidayat menjelaskan perihal boleh atau tidak seseorang melaksanakan salat tahajud tetapi belum tidur terlebih dahulu. Ternyata hukumnya seperti ini...
Trending
Keluarga Vina dan Eky Putus Komunikasi, Terakhir Komunikasi 8 Tahun Lalu, Kakak Vina Cirebon: Sudah Dihubungi Cuma Tidak Diangkat

Keluarga Vina dan Eky Putus Komunikasi, Terakhir Komunikasi 8 Tahun Lalu, Kakak Vina Cirebon: Sudah Dihubungi Cuma Tidak Diangkat

Keluarga Vina dan Eky disebut-sebut sudah putus komunikasi. Hal ini diungkapkan oleh kakak Vina, yakni Marliyana.
Skema Potongan Gaji Pekerja 2,5 Persen untuk Tapera, Dirjen Pembiayaan Infrastruktur PUPR Bongkar Kunci yang Dipegang Menteri Ketenagakerjaan

Skema Potongan Gaji Pekerja 2,5 Persen untuk Tapera, Dirjen Pembiayaan Infrastruktur PUPR Bongkar Kunci yang Dipegang Menteri Ketenagakerjaan

Direktur Jenderal (Dirjen) Pembiayaan Infrastruktur Pekerjaan Umum dan Perumahan Kementerian (PUPR), Herry Trisaputra Zuna mengatakan iuran untuk program Tabungan Perumahan Rakyat (Tapera) yang dipotong lewat gaji pekerja sebesar 2,5 persen dapat dilakukan setelah Peraturan Menteri Ketenagakerjaan (Menaker) diterbitkan.
Butuh Duit, Kisah ART Cantik Ketagihan Jadi Pemuas Nafsu Majikan: Aku Sampai…

Butuh Duit, Kisah ART Cantik Ketagihan Jadi Pemuas Nafsu Majikan: Aku Sampai…

Inilah kisah Asisten Rumah Tangga (ART) muda nan cantik rela menjadi pemuas nafsu majikan demi mendapatkan uang. Seperti apa kisah? Simak artikelnya berikut ini
Saksi Liga Akbar Dipercaya Bisa Bongkar Kasus Vina, Psikologi Forensik Reza Indragiri Bebekan 'Kelemahan' dalam Proses Penegakan Hukum

Saksi Liga Akbar Dipercaya Bisa Bongkar Kasus Vina, Psikologi Forensik Reza Indragiri Bebekan 'Kelemahan' dalam Proses Penegakan Hukum

Pakar Psikologi Forensik, Reza Indragiri Amriel menilai terdapat 'kelemahan' dalam proses penegakan hukum pada kasus pembunuhan Vina dan Eky 2016 hingga sekarang, seusai muncul saksi lama Liga Akbar alias Gaga memberikan keterangan di Polda Jabar.
Tiba-Tiba FIFA Bikin Rilis soal Rangking Timnas Indonesia, Begini Reaksi Pemain Irak saat Lihat Stadion GBK

Tiba-Tiba FIFA Bikin Rilis soal Rangking Timnas Indonesia, Begini Reaksi Pemain Irak saat Lihat Stadion GBK

Inilah dua berita terpopuler. Tiba-tiba FIFA bikin rilis soal rangking Timnas Indonesia dan begini reaksi pemain Irak saat melihat Stadion Gelora Bung Karno (GBK).
Usai Kualifikasi Piala Dunia 2026, PSSI Pastikan Timnas Indonesia Pindah Markas ke Surabaya Untuk Ajang FIFA Matchday 

Usai Kualifikasi Piala Dunia 2026, PSSI Pastikan Timnas Indonesia Pindah Markas ke Surabaya Untuk Ajang FIFA Matchday 

Ketua Umum PSSI, Erick Thohir membeberkan bila Timnas Indonesia akan pindah markas dan menggelar pertandingan di Surabaya untuk FIFA Matchday pada Agustus 2024.
Reaksi Tak Biasa Pelatih Tanzania Usai Imbang Lawan Timnas Indonesia, Hemed Suleiman: Saya Tidak Tahu, Mereka Punya...

Reaksi Tak Biasa Pelatih Tanzania Usai Imbang Lawan Timnas Indonesia, Hemed Suleiman: Saya Tidak Tahu, Mereka Punya...

Hemed Suleiman yang merupakan pelatih Timnas Tanzania memberikan reaksi yang tidak biasa usai timnya imbang melawan Timnas Indonesia dengan skor akhir 0-0.
Selengkapnya
Viral
Jadwal Hari Ini
Jam
Jadwal Acara
Kabar Arena Malam
00:30 - 01:00
Kabar Hari ini
01:00 - 02:30
Kabar Petang
02:30 - 03:00
Kabar Utama Pagi
03:00 - 03:30
Kabar Utama 2
03:30 - 04:00
Kabar Hari ini
Selengkapnya