News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Kontras! Denada Pernah Bicara Soal Perjuangkan Kebahagiaan Anak, Kini Dituding Tak Akui Ressa

Pernyataan Denada soal perjuangan seorang ibu demi kebahagiaan anak kembali disorot, publik menilai ucapannya berbanding terbalik dengan kasusnya kini.
Rabu, 28 Januari 2026 - 16:19 WIB
Potret Ressa Rizky dan Denada
Sumber :
  • Kolase YouTube/CURHAT BANG Denny Sumargo - Instagram/denadaindonesia

tvOnenews.com - Nama Denada Tambunan kembali menjadi sorotan publik.

Setelah sebelumnya ramai karena gugatan hukum dari Ressa Rizky Rossano yang mengaku sebagai anak kandungnya, kini pernyataan lama Denada tentang perjuangan seorang ibu kembali viral di media sosial.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Potongan video podcast Denada dengan Gofar Hilman di kanal YouTube HAS Creative kembali beredar luas.

Dalam video tersebut, Denada berbicara secara emosional soal peran dan perjuangannya sebagai ibu tunggal dalam membesarkan sang anak, Aisha Aurum (dulu Shakira) yang kini tinggal di Singapura.

Dalam wawancara tersebut, Denada mengungkap betapa berat perjuangan menjadi seorang ibu tunggal yang harus berjuang sendiri demi kebahagiaan anaknya.

“Enggak gampang sih, ya, karena untuk jadi single mom aja tuh tantangannya udah berat. Siapa sih orang yang enggak mau hidup dengan pendamping? Tapi, being a single mom itself sudah banyak tantangannya,” ujar Denada kepada Gofar Hilman.

Denada juga menambahkan bahwa anak adalah alasan utama yang membuatnya tetap kuat dan terus berjuang, meskipun hidupnya tidak mudah.

Penyanyi Denada
Penyanyi Denada
Sumber :
  • YouTube/Comic8Revolution

“Kalau menurut aku, anak itu selalu menjadi the best reason dan dorongan untuk segala hal. Kenyataan bahwa kita punya nyawa lain yang bergantung sama kita, itu bikin sadar kalau hidup ini bukan tentang kita lagi, tapi tentang anak,” kata Denada.

Ia bahkan mengaku rela melakukan apa saja demi memastikan anaknya bahagia, termasuk bekerja keras siang dan malam tanpa mengenal lelah.

Namun, pernyataan menyentuh hati itu kini justru berbalik menjadi boomerang bagi Denada.

Publik menilai ucapannya tidak sejalan dengan kenyataan yang sedang ia hadapi saat ini, di mana Ressa Rizky Rossano yang mengaku sebagai anak biologisnya, tengah menggugatnya atas tuduhan penelantaran.

Ressa, yang kini berusia 24 tahun, mengaku ditelantarkan sejak bayi dan dibesarkan oleh Dino Rossano dan Ratih, keluarga almarhumah Emilia Contessa, ibu Denada.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Ressa kini hanya meminta satu hal, agar Denada mau mengakui dirinya sebagai anak kandung.

Kasus ini pun menarik perhatian publik setelah keluarga besar Emilia Contessa ikut buka suara, mengungkap berbagai perlakuan Denada yang dianggap tidak manusiawi terhadap pihak yang telah merawat Ressa sejak kecil.

Halaman Selanjutnya :
Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Hari Ini KPK Periksa Kadis hingga Kabid di Pemkab Bekasi Terkait Suap Ijon Proyek

Hari Ini KPK Periksa Kadis hingga Kabid di Pemkab Bekasi Terkait Suap Ijon Proyek

Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) terus mendalami kasus dugaan suap proyek ijon di wilayah Kabupaten Bekasi yang menyeret Bupati nonaktif Ade Kuswara Kunang.
Nasib Babinsa yang Tuduh Penjual Es Gabus Pakai Bahan Spons, TNI Beri Sanksi Disiplin

Nasib Babinsa yang Tuduh Penjual Es Gabus Pakai Bahan Spons, TNI Beri Sanksi Disiplin

Babinsa Serda Heri, TNI yang menuduh penjual es gabus menjual makanan berbahan spons mendapakatkan sanksi disiplin. TNI menegaskan lakukan evaluasi internal.
Viral Video Artis Chiki Fawzi, Akui Sedih Dikeluarkan dari Petugas Haji 2026

Viral Video Artis Chiki Fawzi, Akui Sedih Dikeluarkan dari Petugas Haji 2026

Tengah viral dimedsos, video artis Chiki Fawzi yang kecewa karena dikeluarkan dari petugas haji.
Jadi Ketua Harian DEN, Bahlil Ungkap Prioritas Prabowo di Bidang Energi Termasuk Nuklir

Jadi Ketua Harian DEN, Bahlil Ungkap Prioritas Prabowo di Bidang Energi Termasuk Nuklir

Ketua Harian Dewan Energi Nasional (DEN), Bahlil Lahadalia mengungkapkan fokus Presiden Prabowo Subianto di bidang energi
Ketua KPK: Pengembalian Aset ke Negara Capai Rp1,5 Triliun Sepanjang 2025

Ketua KPK: Pengembalian Aset ke Negara Capai Rp1,5 Triliun Sepanjang 2025

Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Setyo Budiyanto mengatakan pihaknya telah mengembalikan aset kepada kas negara sebesar Rp1,5 triliun sepanjang tahun 2025.
Hasil Thailand Masters 2026: Jadi Unggulan Pertama, Leo/Bagas Sukses Melangkah Mulus ke Babak 16 Besar

Hasil Thailand Masters 2026: Jadi Unggulan Pertama, Leo/Bagas Sukses Melangkah Mulus ke Babak 16 Besar

Hasil Thailand Masters 2026, setelah ganda putra Indonesia, Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana, melangkah mulus ke babak 16 besar.

Trending

Tak Ada Angin Tak Ada Hujan, Persib Dapat Kabar Buruk dari Media Italia Soal Transfer Federico Barba usai Resmi Datangkan Layvin Kurzawa

Tak Ada Angin Tak Ada Hujan, Persib Dapat Kabar Buruk dari Media Italia Soal Transfer Federico Barba usai Resmi Datangkan Layvin Kurzawa

Persib Bandung mendapat kabar tak sedap setelah resmi merekrut Layvin Kurzawa. Media Italia menyebut Federico Barba hampir sepakat kembali ke Serie B Italia.
6 Pemain Eropa yang Berpotensi Dinaturalisasi Era John Herdman, Siap Bela Timnas Indonesia di FIFA Series 2026

6 Pemain Eropa yang Berpotensi Dinaturalisasi Era John Herdman, Siap Bela Timnas Indonesia di FIFA Series 2026

Era John Herdman di Timnas Indonesia membuka peluang besar naturalisasi pemain Eropa. Enam nama potensial disorot jelang FIFA Series 2026 dan proyek Piala Dunia 2030.
Pedagang Es Gabus Dituduh Spons Ngaku Trauma: Kini Bantuan Mengalir dari KDM, Pemkab hingga Polisi

Pedagang Es Gabus Dituduh Spons Ngaku Trauma: Kini Bantuan Mengalir dari KDM, Pemkab hingga Polisi

Peristiwa itu bermula ketika Suerajat didatangi anggota Bhabinkamtibmas dan Babinsa setelah adanya laporan warga.
Suporter Belanda Berbondong-bondong Kritik Jordi Cruyff usai Maarten Paes Dirumorkan Gabung Ajax Amsterdam

Suporter Belanda Berbondong-bondong Kritik Jordi Cruyff usai Maarten Paes Dirumorkan Gabung Ajax Amsterdam

Suporter Belanda banyak yang keheranan ketika melihat kabar Ajax Amsterdam bakal merekrut Maarten Paes. Sang kiper Timnas Indonesia kabarnya akan ditebus seharga 1 juta euro.
Viral Pedagang Es Diintimidasi Aparat, TNI Minta Konflik Tak Berkepanjangan

Viral Pedagang Es Diintimidasi Aparat, TNI Minta Konflik Tak Berkepanjangan

Kepala Dinas Penerangan Angkatan Darat (Kadispenad) Brigjen TNI Donny Pramono angkat bicara soal pedagang es gabus yang diamankan aparat gabungan Polri dan TNI usai diduga terbuat dari bahan berbahaya yakni spons.
Jago Lemparan Jauh seperti Pratama Arhan, Bisakah Gelandang Islandia Berdarah Jakarta Ini Dipanggil ke Timnas Indonesia?

Jago Lemparan Jauh seperti Pratama Arhan, Bisakah Gelandang Islandia Berdarah Jakarta Ini Dipanggil ke Timnas Indonesia?

Disandingkan dengan Pratama Arhan karena bisa ciptakan lemparan jauh jadi sebuah peluang, bisakah gelandang Serie A berdarah Jakarta ini bela Timnas Indonesia?
Reaksi Keras Publik Belanda Usai Ajax Selangkah Lagi Gaet Maarten Paes: Hentikan! Dia Bukan Kiper Top

Reaksi Keras Publik Belanda Usai Ajax Selangkah Lagi Gaet Maarten Paes: Hentikan! Dia Bukan Kiper Top

Ajax Amsterdam dikabarkan selangkah lagi mendatangkan Maarten Paes, kiper FC Dallas sekaligus penjaga gawang Timnas Indonesia. Begini reaksi publik Belanda.
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT