LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Potret Buya Yahya
Sumber :
  • Tangkapan layar YouTube Al Bahjah TV

Sering Salah Kaprah, Ternyata yang Harus Dilakukan Pertama Kali Saat Ada Orang Hamil Duluan Bukan Menikahkan, Menurut Buya Yahya Justru ....

Sosok Buya Yahya menjadi panutan banyak orang ketika membicarakan mengenai hukum dan fikih dalam Islam. Dalam sebuah pengajiannya, Buya Yahya menjelaskan....

Minggu, 2 Juli 2023 - 10:28 WIB

Jakarta, tvOnenews.com – Buya Yahya kerap mendapatkan pertanyaan yang cenderung beragam dan sensitif dari jemaah yang hadir dalam pengajiannya.

Salah satu pertanyaan yang diajukan jemaah terhadap Buya Yahya adalah hukum menikah saat sudah hamil duluan.

Dalam unggahan Al Bahjah TV yang berjudul “Hukum Menikah Saat Hamil Duluan dan Nasab Anaknya” Buya Yahya menjawab pertanyaan tersebut.

Menurut Buya Yahya ketika mengetahui seseorang hamil di luar nikah atau hamil duluan, yang pertama dipikirkan bukanlah tentang hukum dan nasabnya. Pasalnya, hukum dan nasab ini sudah sangat jelas dalam Islam dan tergolong mudah untuk dijalankan.

Baca Juga :

“Kalau ada kejadian perzinahan naudzubillah, Anda jangan bicara hukum dulu. Begitu mudahnya urusan hukum itu akan tetapi bagaimana menghimbau agar pelaku zina itu sadar terlebih dahulu,” ungkap Buya Yahya.

Alih-alih membicarakan mengenai hukum, Buya Yahya justru menyarankan agar orang yang mengetahui fakta perzinahan ini untuk mengedepankan tarbiyah atau pendidikan.

Hal ini dimaksudkan agar pelaku zina bisa benar-benar menyesali dosanya tersebut dan tidak terus terpuruk dalam perzinahan.

Menurut Buya Yahya saat seseorang sudah pernah melakukan zina namun tidak kunjung memiliki kesadaran untuk insyaf maka mudah untuk melakukannya lagi di kemudian hari. Ini karena syahwat sifatnya seperti rasa lapar yang datang berkala setiap saat.

“Orang sering hanya bicarakan urusan hukum, lupa urusan pendidikan dan tarbiyah. Yang perlu ditekankan adalah tarbiyah, hukum masalah gampang,” jelas Buya Yahya.

Selain dinasihati agar menyesal dengan perilakunya, pelaku zina juga selayaknya diajari untuk menutup aibnya menurut Buya Yahya.

“Setelah kita ajak dia untuk sadar bahwasanya itu dosa besar. Kemudian yang kedua kita ajari dia untuk menutup aibnya. Jangan sampai orang tahu kalau kalian pernah berzina. Bahkan anakmu di dalam perutmu pun tidak boleh tahu kalau engkau pernah berzina,” ungkap Buya Yahya.

Buya Yahya juga menyesalkan fenomena kabar zina yang sangat mudah menyebar di berbagai tempat. Menurut pendapat Buya Yahya tersiarnya kabar mengenai aib perzinahan ini menjadi kesalahan semua orang yang menyebarkannya.

Bantu pezina untuk menutup aib

Kewajiban menutup aib ini bukan hanya perlu dilakukan oleh pelaku zina, namun juga kita yang mengetahuinya.

“Kalau pingin mulia di hadapan Allah. Kalau Anda ingin ditutup aib Anda oleh Allah, maka bantulah orang-orang yang kepleset, terperosok, terjerumus (dalam zina), untuk tutup aibnya dia,” ungkap Buya Yahya.

Buya Yahya membuat perumpamaan bahwa seorang yang masuk dalam lembah zina bagai orang yang kecelakaan. Bedanya, kecelakaan lalu lintas mengakibatkan luka fisik, sedang perzinahan membuat luka bagi ruh atau batinnya.

Buya Yahya sekali lagi juga menyayangkan dengan sikap kebanyakan orang yang justru menggunjingkan bahkan mengejek mereka yang berzina.

Padahal idealnya saat mengetahui seseorang hamil duluan atau melakukan zina, sebagai manusia kita seharusnya memberikan kasih sayang dengan tidak menyebarkan aibnya. (Lsn)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
INFOGRAFIS: Pelecehan Seksual Ibu Muda Terhadap Anak Kandung di Tangerang

INFOGRAFIS: Pelecehan Seksual Ibu Muda Terhadap Anak Kandung di Tangerang

Belakang seorang ibu muda bernama Raihany viral karena rekam video mesum pelecehan seksual dengan anak kandungnya yang masih balita akhirnya ditangkap polisi.
Selebgram RI Jual Visa Haji Ilegal Ditangkap Polisi Saudi, Ternyata hanya Punya Izin Umrah

Selebgram RI Jual Visa Haji Ilegal Ditangkap Polisi Saudi, Ternyata hanya Punya Izin Umrah

Agen travel milik seorang pegiat sosial berinisial LMN (40) yang ditangkap akibat menawarkan layanan visa non haji, ternyata hanya memiliki izin umrah. 
Menhub Sidak Bus Pariwisata di Ragunan, Temukan 4 Kendaraan Tak Layak Jalan

Menhub Sidak Bus Pariwisata di Ragunan, Temukan 4 Kendaraan Tak Layak Jalan

Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi menemukan bus pariwisata yang tidak laik jalan dan beroperasi, karena tidak memiliki surat-surat lengkap dan uji KIR.
Buntut Kasus Harun Masiku, Sekjen PDIP Hasto Penuhi Panggilan KPK Hari Ini

Buntut Kasus Harun Masiku, Sekjen PDIP Hasto Penuhi Panggilan KPK Hari Ini

Sekretaris Jenderal (Sekjen) PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto penuhi panggilan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) sebagai saksi buntut ada kasus Harun Masiku.
Mengintip Pabrik Pengemasan Air Zamzam di Makkah

Mengintip Pabrik Pengemasan Air Zamzam di Makkah

Tim liputan tvOnenews diberi kesempatan untuk melihat langsung pabrik pengemasan air zamzam di Makkah. Selama ini pemerintah Arab Saudi membagikannya secara gratis.
Dianggap Lembaga Superbody, Kejagung: Upaya Koruptor 'Fight Back'

Dianggap Lembaga Superbody, Kejagung: Upaya Koruptor 'Fight Back'

Kejaksaan Agung (Kejagung) sebagai lembaga hukum dinilai mulai bergeser menjadi superbody. Hal ini karena Kejagung memiliki kewenangan yang berlebihan.
Trending
Jordi Amat Curhat ke Media Spanyol Singgung Jadi Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia: Selama Ini…

Jordi Amat Curhat ke Media Spanyol Singgung Jadi Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia: Selama Ini…

Jordi Amat kini tengah menjadi sorotan usai mendapat kartu merah saat Timnas Indonesia kalah melawan Irak. Curhat ke media Spanyol, seperti apa pengakuannya?
Merinding, Usai Bakar Suami, Polwan Briptu FN sempat Katakan Ini

Merinding, Usai Bakar Suami, Polwan Briptu FN sempat Katakan Ini

Merinding, sebut sebagian netizen mendengar kata Polwan Briptu FN usai bakar sang suami Briptu RDW (27), Minggu (9/6/2024) siang hari.
Shin Tae-yong Penuh Senyum, Bantuan dari FIFA Siap Dimanfaatkan Timnas Indonesia untuk Hadapi Filipina

Shin Tae-yong Penuh Senyum, Bantuan dari FIFA Siap Dimanfaatkan Timnas Indonesia untuk Hadapi Filipina

Manajer Timnas Indonesia, Sumardji menjelaskan bahwa PSSI sudah merampungkan segala administrasi dan memastikan Calvin Verdonk bisa diturunkan kontra Filipina.
Pelatih Liga Inggris Panggil Nathan Tjoe-A-On, Bahkan Bek Timnas Indonesia ini Dipercaya Merumput di Championship dan Jadi Pemain Indonesia Pertama yang...

Pelatih Liga Inggris Panggil Nathan Tjoe-A-On, Bahkan Bek Timnas Indonesia ini Dipercaya Merumput di Championship dan Jadi Pemain Indonesia Pertama yang...

Pelatih Liga Inggris panggil Nathan Tjoe-A-On untuk mendapat lebih banyak menit bermain. Bahkan bek Timnas Indonesia itu berpeluang besar menjadi pemain Indonesia
Kesal Tak Mau Ikuti Perintah Untuk Akui Pelaku Pembunuhan Vina dan Eky di Cirebon, Kepala Pemuda Ini Ditembak Polisi

Kesal Tak Mau Ikuti Perintah Untuk Akui Pelaku Pembunuhan Vina dan Eky di Cirebon, Kepala Pemuda Ini Ditembak Polisi

Kasus pembunuhan sejoli muda Vina dan Eky di Cirebon, Jawa Barat pada 2016 silam semakin semrawut usai sejumlah individu muncul memberikan kesaksiannya.
Inilah Deretan Artis Indonesia yang Ternyata Anggota TNI, Tak Disangka Ada Sosok Ini…

Inilah Deretan Artis Indonesia yang Ternyata Anggota TNI, Tak Disangka Ada Sosok Ini…

Siapa sangka kalau deretan artis pria ini ternyata pernah menjadi anggota Tentara Nasional Indonesia (TNI). Lantas, siapa saja mereka? Simak artikel berikut.
3 Perubahan yang Diprediksi Bakal Dilakukan Shin Tae-yong dalam Line-up Timnas Indonesia Kontra Filipina

3 Perubahan yang Diprediksi Bakal Dilakukan Shin Tae-yong dalam Line-up Timnas Indonesia Kontra Filipina

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, bisa melakukan tiga perubahan dalam line-up skuad Garuda ketika menghadapi Filipina pada kualifikasi Piala Dunia 2026.
Selengkapnya
Viral
Jadwal Hari Ini
Jam
Jadwal Acara
Kabar Siang
13:00 - 14:00
Damai Indonesiaku
14:00 - 14:30
Manusia Nusantara
14:30 - 15:00
Kabar Pasar Sore
15:00 - 16:00
Ragam Perkara
16:00 - 17:00
Kabar Petang Pilihan
Selengkapnya