LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Hari Santri Diperingati Setiap Tanggal 22 Oktober Sejak 2015
Sumber :
  • freepik/rawpixel.com

Hari Santri 22 Oktober: Sejarah Mencatat, Pondok Pesantren Bentuk Lembaga Pendidikan Pribumi Tertua di Indonesia

Pesantren adalah tempat mencetak para santri. Hari Santri diperingati sebagai 22 Oktober. Bagaimana sejarah pesantren di Indonesia? Berikut penjelasannya.

Minggu, 22 Oktober 2023 - 13:11 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Pesantren adalah tempat mencetak para santri.

Hari Santri diperingati sebagai tanggal 22 Oktober.

Hari Santri diadakan sejak ditetapkan oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) pada 2015 lalu.

Penetapan Hari Santri itu tertuang dalam Keputusan Presiden (Keppres) Republik Indonesia Nomor 22 Tahun 2015 tentang Hari Santri.

Baca Juga :

Penetapan Hari Santri merujuk pada peristiwa Resolusi Jihad yang dikeluarkan KH Hasyim Asy'ari, sang pendiri Nahdlatul  pada 22 Oktober 1945. 

Resolusi ini berisi seruan kewajiban berjihad untuk mempertahankan kemerdekaan Indonesia dengan melawan pasukan penjajah, hingga memuncak pada perlawanan 10 November 1945, yang kemudian diperingati sebagai Hari Pahlawan.

Ada Berapa Jumlah Pesantren dan Santri di Indonesia?

Berdasarkan data Kementerian Agama (Kemenag), tercatat ada 39.043 pesantren di dalam negeri pada 2022/2023. 

Dari seluruh pesantren yang tersebar di Indonesia, ada sebanyak 4,08 juta santri yang dididik. 

Sementara, provinsi yang memiliki jumlah pesantren terbanyak adalah Jawa Barat, yakni 12.121 unit. 

Posisi kedua ditempati oleh Jawa Timur, dengan jumlah 6.744 pesantren.  

Kemudian disusul Banten dengan pesantren sebanyak 6.430 pesantren.

Kemudian Jawa Tengah dan Aceh masing-masing sebanyak 5.084 unit dan 1.713 unit. 

Bagaimana Sejarah Pendirian Pesantren di Indonesia?


Hari Santri Diperingati Setiap Tanggal 22 Oktober Sejak 2015 (Dok. Anizar Masyhadi/Pesantren Tazakka)

Sejarah pendidikan di Indonesia mencatat, bahwa pondok pesantren merupakan bentuk lembaga pendidikan pribumi tertua di Indonesia, dilansir dari laman Direktorat Pendidikan Diniyah dan Pondok Pesantren (ditpdpontren) Kementerian Agama (Kemenag). 

Mengenai awal berdirinya pondok pesantren di Indonesia, tercatat ada dua pendapat mengenai hal tersebut.

Berakar pada Tradisi Islam


Hari Santri Diperingati Setiap Tanggal 22 Oktober Sejak 2015 (freepik/rawpixel)

Pendapat pertama menyebutkan bahwa pondok pesantren berakar pada tradisi Islam sendiri.

Menurut pendapat pertama ada dua versi, yang berpendapat bahwa pondok pesantren berawal sejak zaman Nabi masih hidup. 

Sebagaimana dijelaskan dalam sejarah, bahwa pada awalnya, Nabi SAW melakukan dakwah dengan sembunyi-sembunyi.

Dakwah itu dilakukan oleh Nabi SAW dengan sekelompok orang, dilakukan di rumah-rumah, salah satunya rumah Arqam bin Abu Arqam.

Sekelompok orang yang tergolong dalam As-Sabiqunal Awwalun inilah yang kelak menjadi perintis dan pembuka jalan penyebaran agama Islam di Arab, Afrika, dan akhirnya menyebar ke seluruh dunia.

Ponpes Adalah Asli Buatan Indonesia


Beberapa Anak Afghanistan Yang Mondok di Pesantren Modern Tazakka (Dok. Anizar Masyhadi/Pesantren Tazakka)

Sementara pendapat kedua mengatakan bahwa sistem pendidikan model pondok pesantren adalah asli Indonesia.

Versi kedua ini menyebutkan bahwa pondok pesantren mempunyai kaitan yang erat dengan tempat pendidikan yang khas bagi kaum sufi.

Pendapat ini berdasarkan fakta bahwa syiar agama Islam di Indonesia pada awalnya lebih banyak dikenal dalam bentuk kegiatan tarekat yang melaksanakan amalan-amalan zikir dan wirid tertentu. 

Pemimpin tarekat itu disebut kiai, yang mewajibkan pengikutnya melakukan suluk selama 40 hari dalam satu tahun dengan cara tinggal bersama sesama anggota tarekat dalam sebuah masjid untuk melakukan ibadah-ibadah di bawah bimbingan kiai. 

Untuk keperluan suluk ini, para kiai menyediakan ruangan khusus untuk penginapan dan tempat memasak yang terdapat di kiri kanan masjid.

Pendapat kedua mengatakan, pondok pesantren yang dikenal saat ini pada mulanya merupakan pengambilalihan dari sistem pondok pesantren yang diadakan orang-orang Hindu di Nusantara. 

Hal ini didasarkan pada fakta bahwa jauh sebelum datangnya Islam ke Indonesia, lembaga pondok pesantren pada masa itu dimaksudkan sebagai tempat mengajarkan ajaran-ajaran agama Hindu.

Namun berdasarkan sejarah, Pondok pesantren di Indonesia baru diketahui keberadaan dan perkembangannya setelah abad ke-16. 

Karya-karya Jawa Klasik seperti Serat Cebolek dan Serat Centini mengungkapkan bahwa dijumpainya lembaga-lembaga yang mengajarkan berbagai kitab Islam Klasik dalam bidang Fiqih, Tasawuf, dan menjadi pusat-pusat penyiaran Islam yaitu pondok pesantren.

Pesantren di Masa Kolonialisasi


Hari Santri Diperingati Setiap Tanggal 22 Oktober Sejak 2015 (freepik/rawpixel)

Kemudian, ketika pemerintah kolonial Belanda berkuasa di Indonesia, tampaknya tidak mampu mengendalikan pertumbuhan pesantren dan madrasah sebagai lembaga pendidikan yang dibangun dan dibentuk oleh masyarakat Islam.

Meskipun pemerintah kolonial Belanda melakukan berbagai kebijakan politik diskriminatif dan refresif terhadap lembaga pendidikan Islam, namun hal itu tidak membuat lembaga pendidikan Islam seperti pesantren terhenti perkembangannya.

Pesantren Zaman Orde Lama


Hari Santri Diperingati Setiap Tanggal 22 Oktober Sejak 2015 (freepik/rawpixel)

Setelah Indonesia merdeka, pendidikan agama telah mendapat perhatian serius dari pemerintah, baik di sekolah negeri maupun swasta. 

Usaha tersebut dimulai dengan memberikan bantuan sebagaimana anjuran oleh Badan Pekerja Komite Nasional Pusat (BPKNP) tanggal 27 Desember 1945, yang menyebutkan:

“Madrasah dan pesantren yang pada hakikatnya adalah satu sumber pendidikan dan pencerdasan rakyat jelata yang telah berurat dan berakar dalam masyarakat Indonesia pada umumnya, hendaknya mendapatkan perhatian dan bantuan nyata berupa tuntunan dan bantuan material dari pemerintah“

Pendidikan Agama kemudian diatur secara khusus dalam UU Nomor 4 Tahun 1950 pada bab XII Pasal 20, yaitu:

Di sekolah-sekolah negeri diadakan pelajaran agama, orang tua murid menetapkan apakah anaknya akan mengikuti pelajaran tersebut atau tidak.

Cara penyelenggaraan pendidikan agama di sekolah negeri diatur dalam peraturan yang ditetapkan oleh Menteri Pendidikan Pengajaran dan Kebudayaan, bersama-dengan Menteri Agama.

Perkembangan pendidikan Islam pada masa orde lama sangat terkait pula dengan peran Departemen Agama yang mulai resmi berdiri pada tanggal 3 Januari 1946. 

Departemen Agama sebagai suatu lembaga pada masa itu, secara intensif memperjuangkan politik pendidikan Islam di Indonesia.

Pendidikan Islam pada masa itu ditangani oleh suatu bagian khusus yang mengurus masalah pendidikan agama, yaitu Bagian Pendidikan Agama.

Tugas dari bagian tersebut sesuai dengan salah satu nota Islamic education in Indonesia yang disusun oleh Bagian Pendidikan Departemen Agama pada tanggal 1 September 1956, yaitu:

1) memberi pengajaran agama di sekolah negeri dan partikulir, 

2) memberi pengetahuan umum di madrasah, dan 

3) mengadakan Pendidikan Guru Agama serta Pendidikan Hakim Islam Negeri.

Berdasarkan keterangan di atas, maka ada dua hal yang penting berkaitan dengan pendidikan Islam pada masa orde lama, yaitu pengembangan dan pembinaan madrasah dan pendidikan Islam di sekolah umum.

Tokoh-tokoh Nasional yang Lahir dari Pesantren


Hari Santri Diperingati Setiap Tanggal 22 Oktober Sejak 2015 (ANTARA)

Sejak masa kolonialisme, pesantren telah melahirkan tokoh-tokoh nasional yang tangguh, sekaligus menjadi pelopor pergerakan kemerdekaan Indonesia, seperti KH. Hasyim Asyari, KH. Ahmad Dahlan, KH. Zaenal Mustopa dll.  

Itulah sejarah pesantren tempat yang menciptakan para santri-santri di Indonesia.

Semoga artikel ini bermanfaat.

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Hindari Monopoli dan Persaingan Usaha Tidak Sehat, KPPU Gandeng Apindo Melakukan Sosialisas

Hindari Monopoli dan Persaingan Usaha Tidak Sehat, KPPU Gandeng Apindo Melakukan Sosialisas

Untuk menghindari praktik monopoli dan persaingan usaha tidak sehat, Komisi Pengawas Persaingan Usaha (KPPU) bersama Asosiasi Pengusaha Indonesia (Apindo).
Cara Penyidik dan Iptu Rudiana 'Sudutkan' Liga Akbar Hingga Akui Skenario BAP Pembunuhan Vina dan Eky Cirebon

Cara Penyidik dan Iptu Rudiana 'Sudutkan' Liga Akbar Hingga Akui Skenario BAP Pembunuhan Vina dan Eky Cirebon

Kasus pembunuhan sejoli muda Vina dan Eky di Cirebon, Jawa Barat pada 2016 silam menyimpan kejanggalan tersendiri dalam pengungkapannya oleh kepolisian.
Musa Rajekshah Nahkodai Pemuda Pancasila Sumatera Utara Periode 2022-2027

Musa Rajekshah Nahkodai Pemuda Pancasila Sumatera Utara Periode 2022-2027

Musa Rajekshah alias Ijeck, resmi terpilih secara aklamasi sebagai Ketua Majelis Pimpinan Wilayah (MPW) Pemuda Pancasila Sumatera Utara, periode 2022-2027.
Libur Panjang Hari Raya Idul Adha, Bandara I Gusti Ngurah Rai Prediksi Layani 507.076 Penumpang

Libur Panjang Hari Raya Idul Adha, Bandara I Gusti Ngurah Rai Prediksi Layani 507.076 Penumpang

Menyambut momen libur panjang Hari Raya Idul Adha, Bandara I Gusti Ngurah Rai memperkirakan adanya peningkatan jumlah penumpang.
Malam-Malam Polisi Tangkap 20 Warga di Aceh, Mereka Sudah Berbuat Dosa

Malam-Malam Polisi Tangkap 20 Warga di Aceh, Mereka Sudah Berbuat Dosa

Polisi menangkap 20 warga yang melakukan aksi kriminal sekaligus dosa besar di sejumlah wilayah Aceh Barat pada Sabtu (15/6) malam dan Minggu (16/6) dini hari.
Siap-siap Berbagai Kuliner Terkenal Akan Hadir di Bandara Kualanamu, Ada Apa Saja?

Siap-siap Berbagai Kuliner Terkenal Akan Hadir di Bandara Kualanamu, Ada Apa Saja?

Pada Rabu (12/6/2024), PT Angkasa Pura Aviasi telah menandatangani Kontrak Kerjasama Komersial dengan Multiple F&B Brand antara lain Marugame Udon, Burger King, Old Town Coffee serta Warung Made.
Trending
Iri Hati, Fans Thailand Memberi Komentar Menohok soal Lolosnya Timnas Indonesia Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026

Iri Hati, Fans Thailand Memberi Komentar Menohok soal Lolosnya Timnas Indonesia Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026

Berbagai komentar fans Thailand atas kabar lolosnya timnas Indonesia asuhan Shin Tae-yong melaju ke putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Pemain Keturunan Belanda Ini Malu Lihat Kondisi Timnas Indonesia saat Baru Dinaturalisasi, Justin Hubner Ungkap Beda Shin Tae-yong dengan Pelatih Lain

Pemain Keturunan Belanda Ini Malu Lihat Kondisi Timnas Indonesia saat Baru Dinaturalisasi, Justin Hubner Ungkap Beda Shin Tae-yong dengan Pelatih Lain

Pemain keturunan Belanda ini malu lihat kondisi Timnas Indonesia saat baru dinaturalisasi, Justin Hubner ungkap bedanya Shin Tae-yong dengan pelatih lain.
Jadi Orang Pertama yang Setubuhi Vina hingga Disebut Dalang Utama, Peran Ayah Eky Iptu Rudiana Terungkap, 7 Jam Jalani Pemeriksaan

Jadi Orang Pertama yang Setubuhi Vina hingga Disebut Dalang Utama, Peran Ayah Eky Iptu Rudiana Terungkap, 7 Jam Jalani Pemeriksaan

Jadi orang pertama yang setubuhi Vina hingga disebut dalang utama, keluarga murka statusnya dari DPO dicabut dan peran Ayah Eky Iptu Rudiana terungkap, kasus vina cirebon mulai menemukan titik terang ialah berita paling banyak dibaca pembaca tvOnenews.com dalam sepekan terakhir.
Raih Popularitas Semenjak Bela Timnas Indonesia, Media Eropa Ini Malah Kasih Sindiran Menohok kepada Nathan Tjoe-A-On, Kenapa?

Raih Popularitas Semenjak Bela Timnas Indonesia, Media Eropa Ini Malah Kasih Sindiran Menohok kepada Nathan Tjoe-A-On, Kenapa?

Media Eropa ini malah memberikan sindiran pedas kepada Nathan Tjoe-A-On meskipun sang pemain tampil memukau bersama Timnas Indonesia asuhan Shin Tae-yong.
Viral Bos Mobil Rental Tewas di Sukolilo Pati Berlanjut, Netizen Telusuri Lokasi Lewat Google Maps, Temuannya Mengejutkan

Viral Bos Mobil Rental Tewas di Sukolilo Pati Berlanjut, Netizen Telusuri Lokasi Lewat Google Maps, Temuannya Mengejutkan

Kasus bos mobil rental asal Jakarta yang tewas dikeroyok massa di Kecamatan Sukolilo, Pati, Jawa Tengah terus berlanjut.
Sindir Keras Calon Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia, Justin Hubner Langsung Dihantam Kabar Buruk, Apa Itu?

Sindir Keras Calon Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia, Justin Hubner Langsung Dihantam Kabar Buruk, Apa Itu?

Justin Hubner langsung mendapat kabar pahit usai menyampaikan sindiran keras usai membawa Timnas Indonesia lolos ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Ayah Eky Minta Bicara Empat Mata dengan Liga Akbar Setelah Kasus Vina, Ternyata Ini yang Dibicarakan

Ayah Eky Minta Bicara Empat Mata dengan Liga Akbar Setelah Kasus Vina, Ternyata Ini yang Dibicarakan

Salah satu saksi kasus pembunuhan Vina, Liga Akbar menyatakan dirinya pernah diajak bicara empat mata oleh ayah Eky Iptu Rudiana membahas beberapa hal ini.
Selengkapnya
Viral
Jadwal Hari Ini
Jam
Jadwal Acara
Kabar Petang
18:30 - 20:00
Apa Kabar Indonesia Malam
20:00 - 21:00
Kabar Utama
21:00 - 22:00
E-Talkshow
22:00 - 23:00
Kabar Hari Ini
23:00 - 01:30
Bundesliga Seru
Selengkapnya