LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Tidak Shalat Jumat Sebanyak Tiga Kali Berturut-turut, Benarkah Langsung Menjadi Kafir? Buya Yahya Beri Jawaban, Ternyata...
Sumber :
  • Kolase Tim tvOnenews

Tidak Shalat Jumat Sebanyak Tiga Kali Berturut-turut, Benarkah Langsung Menjadi Kafir? Buya Yahya Beri Jawaban, Ternyata...

Buya Yahya menjelaskan hukum orang tidak shalat Jumat sebanyak tiga kali berturut-turut apakah termasuk orang kafir. Menurut mahzab Imam Ahmad termasuk orang

Kamis, 21 Desember 2023 - 16:16 WIB

tvOnenews.com - Banyak orang terkadang lupa melaksanakan shalat Jumat, bahkan sampai berkali-kali.

Terkadang seseorang juga merasa malas dan berat melaksanakan shalat Jumat yang hanya dilakukan seminggu sekali.

Ada pendapat yang bilang bahwa jika seorang muslim tidak shalat Jumat sebanyak tiga kali masuk dalam golongan orang kafir.

Lantas benarkah demikian? Simak pendapat Buya Yahya soal tidak shalat Jumat tiga kali, seorang muslim masuk dalam golongan orang kafir berikut ini.

Baca Juga :

Dalam salah satu ceramahnya Buya Yahya menjawab pertanyaan soal hukum tidak shalat Jumat tiga kali berturut-turut bagi seorang muslim.

Apakah benar termasuk golongan orang kafir?

Buya Yahya pertama-tama menjelaskan bahwa orang yang meninggalkan shalat Jumat ada dua macam.

Pertama pendapat yang meyakini bahwasanya shalat Jumat tidak wajib baginya tanpa ada uzur atau suatu penghalang) apapun.

Kedua pendapat yang mengemukakan soal meninggalkan shalat Jumat karena ada uzur syar’i. 

"Kalau tanpa ada uzur lalu dia mengatakan memang shalat Jumat wajib baginya maka dia murtad, kafir keluar dari Islam,’’ ujar Buya Yahya dilansir dari kanal Youtube Al Bahjah TV, Kamis (21/12/2023).  

Sementara bagi mereka yang meninggalkan shalat Jumat karena ada udzur syar'i maka dia tidak termasuk dalam kategori orang kafir.  

Menurut jumhur beberapa ulama seperti mazhab Imam Syafii, Imam Hanafi, dan Imam Malik semua mengatakan hal serupa.

Terkecuali mazhab Imam Ahmad yang menegaskan bagi siapa yang meninggalkan shalat Jumat karena malas-malasan sudah dianggap menjadi kafir.  

"Maka tiga, empat, atau lima Jumat dia tidak hadir sama saja selagi dia masih meyakini itu wajib tidak kafir, tapi dosa besar," tutur Buya Yahya. 

Hukum tidak shalat Jumat tiga kali, termasuk golongan orang kafir. Source: istockphoto

Buya Yahya kemudian menjelaskan sebuah hadis tentang konsekuensi seorang muslim yang meninggalkan shalat Jumat.

من ترك الجمعة ثلاث مرات تهاونا بها طبع الله على قلبه  

Artinya: “Barang siapa yang meninggalkan tiga kali shalat Jumat karena meremehkan, niscaya Allah menutup hatinya.” (HR At-Tirmidzi, At-Tabarani, Ad-Daruquthni).  

Maka dari itu, Buya Yahya menegaskan jika orang yang sering meninggalkan shalat Jumat menjadi sebab hatinya menjadi gelap dan susah menerima hidayah dari Allah SWT.  

Golongan Orang yang Tidak Wajib Shalat Jumat

Namun demikian perlu juga diketahui bahwa dalam Islam terdapat golongan orang yang tidak wajib melaksanakan shalat Jumat.

"Suatu ketika ada yang nanya dari Jepang. Buya, saya itu kalau shalat Jumat harus dua jam perjalanan," terang Buya Yahya.

"Saya sampaikan bagus kalau kamu kesana untuk silaturahmi dan sebagainya hiburan. Cuman pada dasarnya apabila di tempatmu tidak ada Jumatan maka tidak wajib. Jangan menyiksa diri," lanjutnya. 

Seorang muslim sebaiknya memahami tentang kapan seseorang wajib melakukan Shalat Jumat dan yang tidak wajib. 

Sebagaimana Buya Yahya mencontohkan golongan orang sakit parah yang tidak wajib shalat Jumat. 

‘"Anda punya ibu sakit yang harus anda temenin, nggak ada yang lain (itu tidak wajib). Terus istri sakit di rumah kemudian dia ketakutan Abang jangan tinggalkan saya, maka Anda tidak wajib Jumat," jelasnya.

"Jadi kalau di wilayah Anda ini teman-teman yang kerja di Korea, Jepang, dan sebagainya jika tidak ada Jumat yang didirikan atau Anda tidak mendengar ada Jumatan maka tidak wajib," sambungnya.

Jadi jika seseorang dengan kondisi yang tidak wajib shalat Jumat, bisa jadi karena dia tidak mengerti kenapa meninggalkan secara berturut-turut, dan konsekuensinya sebagai muslim.

"Maka saya kasih tahu itu biar dia tidak merasa melanggar terus. Semoga Allah menjaga hati kita, iman, dan kerinduan kepada kebaikan serta memberi ilmu yang bermanfaat," tandas Buya Yahya. 

(udn)

Baca artikel tvOnenews.com terkini dan lebih lengkap, klik google news.

 

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Aksi Jual Investor Asing Masih Berlanjut, Waspada Pelemahan IHSG Ke level 6.794

Aksi Jual Investor Asing Masih Berlanjut, Waspada Pelemahan IHSG Ke level 6.794

Meski sempat menguat hingga 0,34 persen di awal pekan, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) hari ini diperkirakan masih berpotensi melemah ke kisaran 6.742-6.794.
Pengacara Pegi Setiawan Geram Polisi Diduga Hapus Status Facebook Kliennya: Tidak Fair, Akan Kami Laporkan ke Propam

Pengacara Pegi Setiawan Geram Polisi Diduga Hapus Status Facebook Kliennya: Tidak Fair, Akan Kami Laporkan ke Propam

Status Facebook milik Pegi Setiawan mendadak hilang setelah sempat viral, pihak pengacara mempertanyakan dugaan penyidik menghapus status tersebut ancam akan..
Prediksi Timnas Indonesia Vs Filipina: 3 Poin atau Shin Tae-yong Out

Prediksi Timnas Indonesia Vs Filipina: 3 Poin atau Shin Tae-yong Out

Berikut prediksi Timnas Indonesia melawan Filipina yang segera bergulir pada malam ini. Timnas Indonesia wajib menang kalau tidak ingin Shin Tae-yong 'out'.
PDIP Pertimbangkan Calonkan Anies Baswedan di Pilgub Jakarta, Eriko: Pak Anies Memang ‘Seksi’

PDIP Pertimbangkan Calonkan Anies Baswedan di Pilgub Jakarta, Eriko: Pak Anies Memang ‘Seksi’

Ketua DPP PDIP, Eriko Sotarduga menyebut nama Anies Baswedan masuk pertimbangan partainya untuk dicalonkan di Pilgub DKI Jakarta 2024.
Akui Hijrah, Sabda Ahessa Berhenti Kejar Kesenangan Duniawi Seperti Alkohol Ungkap Ada Alasan Utamanya

Akui Hijrah, Sabda Ahessa Berhenti Kejar Kesenangan Duniawi Seperti Alkohol Ungkap Ada Alasan Utamanya

Sabda Ahessa dikenal publik setelah banyak momen bersama diunggah oleh artis Wulan Guritno. Setelah, putus banyak beranggapan Sabda juga menghilang dan sekarang
Karir Pernah Berantakan, Ternyata ini Alasan Spiritual Cristian Gonzales Pilih jadi Mualaf, Tak Disangka Menantu Ikuti Jejaknya

Karir Pernah Berantakan, Ternyata ini Alasan Spiritual Cristian Gonzales Pilih jadi Mualaf, Tak Disangka Menantu Ikuti Jejaknya

Cristian Gonzales pernah mengalami keterpurukan dalam karirnya, meski begitu ia nampak mantap dengan pilihannya menjadi mualaf. Seperti apa kisahnya? Simak.
Trending
AFC Sorot Timnas Indonesia Karena Hal ini, Bahkan Jika Lolos putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Skuad Garuda Disebut Berpotensi...

AFC Sorot Timnas Indonesia Karena Hal ini, Bahkan Jika Lolos putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Skuad Garuda Disebut Berpotensi...

AFC sorot Timnas Indonesia jelang laga kontra Filipina 11 Juni 2024. Konfederasi Sepak Bola Asia tersebut bahkan memprediksi jika Skuad Garuda berpotensi ukir
Shin Tae-yong Full Senyum, Wonderkid Keturunan Maluku Ini Jadi Sorotan Eropa, Diorbitkan Indra Sjafri untuk Timnas Indonesia?

Shin Tae-yong Full Senyum, Wonderkid Keturunan Maluku Ini Jadi Sorotan Eropa, Diorbitkan Indra Sjafri untuk Timnas Indonesia?

Mauresmo Hinoke menjadi wonderkid baru timnas Indonesia U-20 asuhan Indra Sjafri, winger menakukan bagi para lawan tim Garuda Nusantara di Toulon Cup 2024.
Curhatan Jordi Amat ke Media Spanyol Sempat Singgung Jadi Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia, Negara Eropa Bakal Kirim Bantuan ke Timnas Indonesia

Curhatan Jordi Amat ke Media Spanyol Sempat Singgung Jadi Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia, Negara Eropa Bakal Kirim Bantuan ke Timnas Indonesia

Curhatan Jordi Amat ke media Spanyol, sempat singgung jadi pemain naturalisasi Timnas Indonesia, hingga negara Eropa kirim bantuan untuk kemenangan Skuad Garuda
Kesaksian 4 Orang Ini Kuatkan Dugaan Salah Tangkap Terhadap 8 Terpidana Kasus Vina Cirebon, Ungkap Polisi Rubah BAP Semaunya

Kesaksian 4 Orang Ini Kuatkan Dugaan Salah Tangkap Terhadap 8 Terpidana Kasus Vina Cirebon, Ungkap Polisi Rubah BAP Semaunya

Semrawut pengusutan dan sejumlah kejanggalan kasus pemerkosaan dan pembunuhan terhadap Vina dan Eky di Cirebon oleh kepolisian semakin menyita perhatian publik.
Media Korsel Ramal Skuad Garuda Bisa Lolos Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026, Bahkan Kabarnya Warga Korea Dukung Timnas Indonesia dibanding Vietnam yang...

Media Korsel Ramal Skuad Garuda Bisa Lolos Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026, Bahkan Kabarnya Warga Korea Dukung Timnas Indonesia dibanding Vietnam yang...

Media Korea, Chosun ramal Timnas Indonesia lolos ke babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 jelang laga Kontra Filipina. Sementara itu, publik Korea Selatan
Semakin Terang Benderang, Berkas Perkara Pegi Setiawan Tersangka Kasus Pembunuhan Vina Cirebon Ditargetkan Bisa Diserahkan ke JPU Pekan Depan

Semakin Terang Benderang, Berkas Perkara Pegi Setiawan Tersangka Kasus Pembunuhan Vina Cirebon Ditargetkan Bisa Diserahkan ke JPU Pekan Depan

Polda Jabar menargetkan berkas rangkaian perkara dalam kasus pembunuhan Vina dan Eky yang melibatkan tersangka Pegi Setiawan alias Pegi alias Perong bisa segera dilimpahkan kepada JPU.
Polda Jabar Benarkan Iptu Rudiana Ayah Eky Diperiksa Propam Mabes Polri, Ternyata Hasilnya...

Polda Jabar Benarkan Iptu Rudiana Ayah Eky Diperiksa Propam Mabes Polri, Ternyata Hasilnya...

Polda Jabar membenarkan Iptu Rudiana ayah Eky diperiksa Propam Mabes Polri. Sebelumnya, Iptu Rudiana ayah Eky telah menjalani pemeriksaan oleh Propam Mabes Polri di Polresta Cirebon beberapa hari yang lalu.
Selengkapnya
Viral
Jadwal Hari Ini
Jam
Jadwal Acara
Rumah Mamah Dedeh
09:00 - 10:00
Hidup Sehat
10:00 - 10:30
Coffee Break
10:30 - 11:00
Sidik Jari
11:00 - 13:00
Kabar Siang
13:00 - 14:00
Damai Indonesiaku
Selengkapnya