LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Relawan relawan SEA Games di Kamboja berjuang agar gelaran olahraga ini berjalan sukses
Sumber :
  • Sumber: Antara

Pertama Kali Jadi Tuan Rumah, Ini yang Dilakukan Relawan-Relawan di Kamboja Agar SEA Games Berjalan Sukses

SEA Games perdana  di Kamboja berjalan sukses tak bisa dilepaskan dari peran sejumlah relawan. Mereka meningggalkan berbagai aktivitas untuk sukseskan gelaran ini. 

Rabu, 10 Mei 2023 - 09:34 WIB

Phnom Penh, tvOnenews.com-Chea, pemuda berusia 21 tahun, relawan SEA Games di Phnom Penh, Kamboja ini  tak kuasa menyembunyikan lengkungan garis matanya di balik masker yang ia kenakan. Udara panas, matahari sangat terik. Namun, gemuruh yang menyelimuti stadion indoor tempat dimana timnas voli putra antarnegara ASEAN bertanding adalah penyemangatnya.

"Saya menyukai bola voli sejak kecil. Ini pertama kalinya saya mengalami langsung pertandingan voli, melihat atlet-atlet favorit saya dari berbagai negara," kata Chea.

Bagi Chea, SEA Games menjadi penyemangatnya untuk bertemu dengan banyak orang, memperluas kemampuan sosialnya agar bisa berlari lebih jauh lagi.

Baca Juga :

"Saya suka punya banyak teman. Ini adalah tempat yang sempurna buat saya untuk memulai dan melihat dunia melalui cerita teman-teman dari negara lain yang datang ke sini," kata Chea dengan senyuman yang seakan tidak bisa lepas dari wajahnya.

Lain Chea, lain pula Noy. Gadis bertubuh kecil berusia 23 tahun terus bersemangat menjadi volunteer di Chroy Changvar Convention Center. Noy, terlihat kontras dengan teman-temannya yang memadati venue vovinam karena wajahnya yang kecil dihiasi dengan bingkai kacamata bulat dan besar.

Ia adalah pemudi yang kini tinggal di Phnom Penh selama beberapa tahun untuk melanjutkan studinya di jurusan hubungan internasional. Sembari kuliah, Noy juga berusaha memenuhi kebutuhan hidupnya serta keluarganya yang tinggal jauh di provinsi Siem Reap.

Olahraga sendiri bukanlah hal yang asing bagi Noy. Saat ia mengenyam pendidikan di bangku sekolah dasar dan menengah pertama, Noy sempat menekuni olahraga sepak bola.

Menjadi seorang pemain sepak bola pun sempat terbesit di kepalanya waktu itu, karena sepanjang hari ia hanya memikirkan tentang olahraga tersebut dan bermain bersama teman-temannya.

Namun, seiring bertambahnya usia, Noy memutuskan untuk berhenti agar bisa fokus di sisi akademis. Tepat sebelum ia berusia 20 tahun, anak bungsu dari lima bersaudara itu merantau ke ibukota demi belajar di universitas sekaligus bekerja untuk ikut membantu perekonomian keluarganya.

"Saya pernah belajar main sepak bola saat SD hingga SMP, tapi saya memilih untuk berhenti agar bisa belajar lebih baik lagi di sekolah, karena saya ingin kuliah. Saya juga harus bekerja demi keluarga saya yang tinggal jauh," cerita Noy, dengan kacamatanya yang tiba-tiba berembun -- entah karena angin dingin yang keluar dari AC, atau karena butiran air yang tiba-tiba menghiasi pinggiran matanya.

Karena letak Siem Reap -- provinsi tempat dimana Angkor Wat dengan gagah berdiri itu cukup jauh, maka Noy hanya bisa pulang ke kampung halamannya sekali atau dua kali dalam setahun -- yakni saat perayaan tahun baru dan libur nasional.

Di sisi lain, kebijakan pemerintah Kamboja untuk meliburkan semua institusi pendidikan demi mensukseskan SEA Games 2023, yang sudah dinantikan negara tersebut selama setidaknya lebih dari enam dekade, membuat Noy dan ribuan teman-teman lainnya berminat untuk menjadi volunteer.

Chea dan Noy adalah dua dari ribuan jiwa muda yang turut serta pada SEA Games perdana Kamboja tahun ini. Di balik keceriaannya, hiduplah semangat dan impian-impian yang ingin mereka gapai dari keikutsertaan mereka di ajang tersebut.

Mimpi-mimpi ketika mereka kecil -- entah itu menjadi pemain sepak bola, atau menonton pertandingan secara langsung saat timnas tampil gagah membela negara -- ada yang belum dan sudah tercapai bagi dua insan itu.(ant/bwo)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Pertama Kali Pulang ke Tanimbar, Ragnar Oratmangoen Terharu Sambutan Hangat Kampung Halaman

Pertama Kali Pulang ke Tanimbar, Ragnar Oratmangoen Terharu Sambutan Hangat Kampung Halaman

Ragnar Oratmangoen mengunjungi kampung halamannya di Kepulauan Tanimbar, Maluku setelah menyelesaikan tugas bersama Timnas Indonesia. 
Sepakan Cantik Saddil Ramdani Buka Pesta Gol Sabah FA, Pastikan Melaju ke 8 Besar Piala FA Malaysia

Sepakan Cantik Saddil Ramdani Buka Pesta Gol Sabah FA, Pastikan Melaju ke 8 Besar Piala FA Malaysia

Saddil Ramdani membawa Sabah FC berhasil memantapkan langkahnya dengan kemenangan telak 7-0 atas KL Rovers pada babak 16 besar pada Sabtu (15/6/2024) malam WIB.
Kabar Timnas Indonesia Abroad: FC Dallas Taklukan St Louis, Abang Maarten Paes Cleansheet

Kabar Timnas Indonesia Abroad: FC Dallas Taklukan St Louis, Abang Maarten Paes Cleansheet

Maarten Paes pun mencatatkan cleansheet atas kemenangan 2-0 FC Dallas di Stadion Toyota, Dallas, Minggu (16/6/2024) pagi. 
Mengenal Kepribadian INFJ, si Advokat Visioner yang Suka Membantu Orang Lain Namun Sering Disalahpahami

Mengenal Kepribadian INFJ, si Advokat Visioner yang Suka Membantu Orang Lain Namun Sering Disalahpahami

Mengenal lebih dekat tentang MBTI atau tipe kepribadian INFJ yang dikenal sebagai advokat visioner yang gemar membantuorang lain namun sering disalahpahami.
Curhat Justin Hubner soal Handsball Berujung Penalti di Laga Kontra Irak, Singgung Nama Jordi Amat: Saya Pikir Jordi Akan...

Curhat Justin Hubner soal Handsball Berujung Penalti di Laga Kontra Irak, Singgung Nama Jordi Amat: Saya Pikir Jordi Akan...

Curhat Justin Hubner soal pelanggaran handsball hingga berujung penalti di laga Timnas Indonesia vs Irak, dia singgung nama Jordi Amat, dia pikir Jordi akan...
Kiper Singapura Terus Dapat Hadiah dari China, Warung Nasi Padang Laris Manis

Kiper Singapura Terus Dapat Hadiah dari China, Warung Nasi Padang Laris Manis

Singapura kalah dari Thailand dengan skor 3-1. Hal ini menyebabkan Thailand tersingkir dari perebutan slot Asia di Piala Dunia karena kalah unggul dari China. 
Trending
Iri Hati, Fans Thailand Memberi Komentar Menohok soal Lolosnya Timnas Indonesia Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026

Iri Hati, Fans Thailand Memberi Komentar Menohok soal Lolosnya Timnas Indonesia Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026

Berbagai komentar fans Thailand atas kabar lolosnya timnas Indonesia asuhan Shin Tae-yong melaju ke putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Pemain Keturunan Belanda Ini Malu Lihat Kondisi Timnas Indonesia saat Baru Dinaturalisasi, Justin Hubner Ungkap Beda Shin Tae-yong dengan Pelatih Lain

Pemain Keturunan Belanda Ini Malu Lihat Kondisi Timnas Indonesia saat Baru Dinaturalisasi, Justin Hubner Ungkap Beda Shin Tae-yong dengan Pelatih Lain

Pemain keturunan Belanda ini malu lihat kondisi Timnas Indonesia saat baru dinaturalisasi, Justin Hubner ungkap bedanya Shin Tae-yong dengan pelatih lain.
Sindir Keras Calon Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia, Justin Hubner Langsung Dihantam Kabar Buruk, Apa Itu?

Sindir Keras Calon Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia, Justin Hubner Langsung Dihantam Kabar Buruk, Apa Itu?

Justin Hubner langsung mendapat kabar pahit usai menyampaikan sindiran keras usai membawa Timnas Indonesia lolos ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Jadi Orang Pertama yang Setubuhi Vina hingga Disebut Dalang Utama, Peran Ayah Eky Iptu Rudiana Terungkap, 7 Jam Jalani Pemeriksaan

Jadi Orang Pertama yang Setubuhi Vina hingga Disebut Dalang Utama, Peran Ayah Eky Iptu Rudiana Terungkap, 7 Jam Jalani Pemeriksaan

Jadi orang pertama yang setubuhi Vina hingga disebut dalang utama, keluarga murka statusnya dari DPO dicabut dan peran Ayah Eky Iptu Rudiana terungkap, kasus vina cirebon mulai menemukan titik terang ialah berita paling banyak dibaca pembaca tvOnenews.com dalam sepekan terakhir.
Media Korsel Was-was Jika Taeguk Warriors Bertemu Timnas Indonesia di Putaran Ketiga, Media Korea: Kami Menghindari Jepang dan Iran, Tapi Kami Khawatir...

Media Korsel Was-was Jika Taeguk Warriors Bertemu Timnas Indonesia di Putaran Ketiga, Media Korea: Kami Menghindari Jepang dan Iran, Tapi Kami Khawatir...

Media Korsel was-was jika Korea Selatan bertemu Timnas Indonesia di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026. Dibawah asuhan Shin Tae-yong Skuad Garuda jadi
Viral Bos Mobil Rental Tewas di Sukolilo Pati Berlanjut, Netizen Telusuri Lokasi Lewat Google Maps, Temuannya Mengejutkan

Viral Bos Mobil Rental Tewas di Sukolilo Pati Berlanjut, Netizen Telusuri Lokasi Lewat Google Maps, Temuannya Mengejutkan

Kasus bos mobil rental asal Jakarta yang tewas dikeroyok massa di Kecamatan Sukolilo, Pati, Jawa Tengah terus berlanjut.
Inilah Suara Hati Justin Hubner soal Shin Tae-yong, Tiba-tiba Media Asing Prihatin Lihat Nasib STY di Timnas Indonesia

Inilah Suara Hati Justin Hubner soal Shin Tae-yong, Tiba-tiba Media Asing Prihatin Lihat Nasib STY di Timnas Indonesia

Inilah suara hati Justin Hubner soal Shin Tae-yong dan tiba-tiba media asing prihatin lihat nasib STY di Timnas Indonesia adalah dua berita paling banyak dibaca.
Selengkapnya
Viral
Jadwal Hari Ini
Jam
Jadwal Acara
Best World Boxing
11:00 - 11:30
#DiIndonesiaAja
11:30 - 12:30
Kabar Siang
12:30 - 14:00
Damai Indonesiaku
14:00 - 15:00
OnePrix
15:00 - 15:30
Football Vaganza
Selengkapnya