News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Rowing Tatap Olimpiade Paris Usai Capai Target SEA Games 2021

Tim rowing Indonesia langsung fokus menatap Olimpiade Paris 2024 setelah mencapai target perolehan medali pada SEA Games 2021 di Vietnam.
  • Reporter :
  • Editor :
Selasa, 17 Mei 2022 - 06:04 WIB
Pedayung Ardi Risedi (kanan) dan Kakan Rusmana
Sumber :
  • Antara

Jakarta, tvOne

Tim rowing Indonesia langsung fokus menatap Olimpiade Paris 2024 setelah mencapai target perolehan medali pada SEA Games 2021 di Vietnam.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Kepala pelatih rowing Muhammad Hadris mengatakan kualifikasi Olimpiade Paris 2024 tak lama lagi bergulir. Dia pun bakal mengutamakan atlet-atlet yang meraih emas SEA Games 2021.

"Atlet yang dapat medali di SEA Games ini kami persiapkan lagi. Olimpiade terakhir (Tokyo 2020) hanya satu nomor, kami akan berjuang dan semoga meloloskan banyak atlet ke Olimpiade Paris 2024," kata Hadris seperti dilansir laman resmi Kemenpora, Selasa.

Pada SEA Games Vietnam, tim rowing Indonesia mencapai target yang diberikan pemerintah yakni dengan membawa pulang delapan medali emas dan enam perak.

"Kalau khusus rowing pada SEA Games ini dengan perolehan delapan emas dan enam perak sesuai dengan target kita. Kami rencanakan terakhir di Kemenpora, kami tawarkan tujuh dan diminta delapan. Bersyukur tercapai," ujar Hadris.

Meskipun kalah dengan Filipina dalam jumlah perolehan medali dengan selisih dua perunggu, Hadris menilai hasil tersebut membanggakan dan berkat pola pembinaan atlet yang dilakukan Pengurus Olahraga Dayung Seluruh Indonesia (PODSI).

Menurutnya, persiapan yang dilakukan rowing dalam menghadapi SEA Games antara lain melakukan training camp di Belanda selama satu bulan. "Kami juga mengikuti beberapa kejuaraan pertama di Belgia, kedua di Bosbaan, Amsterdam dan di Rotterdam," kata Hadris.

Sementara terkait Asian Games 2022 di Hangzhou, China, yang ditunda karena pandemi COVID-19, kata Hadris, menjadi kesempatan untuk lebih mematangkan persiapan.

"Dengan ditundanya Asian Games kita punya waktu lebih lama untuk mempersiapkan atlet yang ada. Sekali lagi atlet yang sukses di SEA Games kita pertahankan," ujarnya.

Adapun delapan emas yang diraih dari rowing pada SEA Games Vietnam seluruhnya datang dari tim putra.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Sementara itu, tim putri belum mampu menyumbang sekeping pun emas pada kejuaraan kawasan Asia Tenggara itu karena mereka selalu kalah jauh berada di belakang tuan rumah selama babak final.

Tim putri Indonesia pun harus puas dengan enam perak, sementara Vietnam menyapu bersih delapan medali emas putri SEA Games.

Halaman Selanjutnya :
Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Nur Ferry Pradana Mengamuk di Thailand! Emas 200 Meter APG 2025 Jadi Milik Indonesia

Nur Ferry Pradana Mengamuk di Thailand! Emas 200 Meter APG 2025 Jadi Milik Indonesia

Atlet para atletik Indonesia Nur Ferry Pradana menyumbangkan medali emas pada ajang ASEAN Para Games (APG) 2025 Thailand.
Kapolri Resmikan Direktorat PPA dan PPO, Ini Daftarnya

Kapolri Resmikan Direktorat PPA dan PPO, Ini Daftarnya

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, meresmikan Direktorat PPA (Pelayanan Perempuan dan Anak) dan PPO (Pidana Perdagangan Orang) di 11 Polda dan 22 Polres, untuk memberikan perlindungan terhadap perempuan dan anak.
Pemprov Sumut dan Kormi Siap Bersinergi, Olahraga Rekreasi Bakal Digarap Serius

Pemprov Sumut dan Kormi Siap Bersinergi, Olahraga Rekreasi Bakal Digarap Serius

Gubernur Sumatera Utara (Sumut), Bobby Nasution, menyatakan dukungan penuh terhadap program kerja Komite Olahraga Masyarakat Indonesia (Kormi), termasuk rencana penyelenggaraan theater olahraga masyarakat.
Renang Jadi Lumbung Emas, Indonesia Bertengger di Posisi Dua Klasemen ASEAN Para Games 2026

Renang Jadi Lumbung Emas, Indonesia Bertengger di Posisi Dua Klasemen ASEAN Para Games 2026

Kejutan bakal terus terjadi di ASEAN Para Games 2026 usai Indonesia menempati posisi kedua klasemen sementara perolehan medali.
Tiga Kali Jadi Runner-Up di Turnamen Super 500, Putri KW Penasaran Juara di Indonesia Masters 2026

Tiga Kali Jadi Runner-Up di Turnamen Super 500, Putri KW Penasaran Juara di Indonesia Masters 2026

Putri KW memastikan tempat di babak kedua Indonesia Masters 2026 usai menaklukkan wakil Taiwan, Sung Shuo Yun, lewat kemenangan dua gim langsung 21-15, 21-15. 
Arif/Ken Tak Terbendung, Indonesia Mantap di Jalur Emas di ASEAN Para Games 2025

Arif/Ken Tak Terbendung, Indonesia Mantap di Jalur Emas di ASEAN Para Games 2025

Pasangan para panahan putra Indonesia, Arif Firmansyah dan Ken Swagumilang berhasil melangkah ke babak final nomor compound ganda putra ASEAN Para Games (APG) 2025 setelah menaklukkan wakil Filipina, Burgos Marzel dan Angelo Manangdang.

Trending

Renang Jadi Lumbung Emas, Indonesia Bertengger di Posisi Dua Klasemen ASEAN Para Games 2026

Renang Jadi Lumbung Emas, Indonesia Bertengger di Posisi Dua Klasemen ASEAN Para Games 2026

Kejutan bakal terus terjadi di ASEAN Para Games 2026 usai Indonesia menempati posisi kedua klasemen sementara perolehan medali.
Tiga Kali Jadi Runner-Up di Turnamen Super 500, Putri KW Penasaran Juara di Indonesia Masters 2026

Tiga Kali Jadi Runner-Up di Turnamen Super 500, Putri KW Penasaran Juara di Indonesia Masters 2026

Putri KW memastikan tempat di babak kedua Indonesia Masters 2026 usai menaklukkan wakil Taiwan, Sung Shuo Yun, lewat kemenangan dua gim langsung 21-15, 21-15. 
Nur Ferry Pradana Mengamuk di Thailand! Emas 200 Meter APG 2025 Jadi Milik Indonesia

Nur Ferry Pradana Mengamuk di Thailand! Emas 200 Meter APG 2025 Jadi Milik Indonesia

Atlet para atletik Indonesia Nur Ferry Pradana menyumbangkan medali emas pada ajang ASEAN Para Games (APG) 2025 Thailand.
Arif/Ken Tak Terbendung, Indonesia Mantap di Jalur Emas di ASEAN Para Games 2025

Arif/Ken Tak Terbendung, Indonesia Mantap di Jalur Emas di ASEAN Para Games 2025

Pasangan para panahan putra Indonesia, Arif Firmansyah dan Ken Swagumilang berhasil melangkah ke babak final nomor compound ganda putra ASEAN Para Games (APG) 2025 setelah menaklukkan wakil Filipina, Burgos Marzel dan Angelo Manangdang.
Operasi 28 Perusahaan Penyebab Bencana Sumatera-Aceh Dicabut Izinnya

Operasi 28 Perusahaan Penyebab Bencana Sumatera-Aceh Dicabut Izinnya

Kementerian Lingkungan Hidup (Kemen LH) mengungkap pencabutan izin terhadap 28 perusahaan usai menjadi penyebab bencana di Sumatera-Aceh.
Kapolri Resmikan Direktorat PPA dan PPO, Ini Daftarnya

Kapolri Resmikan Direktorat PPA dan PPO, Ini Daftarnya

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, meresmikan Direktorat PPA (Pelayanan Perempuan dan Anak) dan PPO (Pidana Perdagangan Orang) di 11 Polda dan 22 Polres, untuk memberikan perlindungan terhadap perempuan dan anak.
Pemprov Sumut dan Kormi Siap Bersinergi, Olahraga Rekreasi Bakal Digarap Serius

Pemprov Sumut dan Kormi Siap Bersinergi, Olahraga Rekreasi Bakal Digarap Serius

Gubernur Sumatera Utara (Sumut), Bobby Nasution, menyatakan dukungan penuh terhadap program kerja Komite Olahraga Masyarakat Indonesia (Kormi), termasuk rencana penyelenggaraan theater olahraga masyarakat.
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT