LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Pevoli yang juga anggota TNI
Sumber :
  • Kolase tvOnenews

Meski Tampil Memesona di Dalam Lapangan, Banyak yang Belum Tahu Kalau 5 Bidadari Voli Indonesia Ini Ternyata Berstatus Anggota TNI: Siapa Saja?

Dibalik kehebatannya ketika tampil di kompetisi Proliga, ternyata bidadari voli Indonesia ini merupakan anggota aktif dari Tentara Nasional Indonesia (TNI).

Senin, 18 Maret 2024 - 19:00 WIB

tvOnenews.com - Kompetisi bola voli paling bergengsi dan terbesar di Indonesia yakni Proliga akan kembali bergulir mulai bulan April 2024.

Sejak pertama kali diselenggarakan pada tahun 2002 silam, Proliga telah melahirkan banyak talenta voli berbakat Indonesia baik putra maupun putri.

Mereka juga yang pada akhirnya membawa nama Indonesia berprestasi di ajang internasional melalui tim nasional voli putra dan putri.

Meski demikian, dibalik aksi gemilang pevoli tersebut di dalam lapangan, beberapa dari mereka ada yang berstatus sebagai anggota aktif TNI.

Baca Juga :

Siapa saja atlet voli putri Indonesia yang juga berstatus sebagai anggota aktif TNI? Simak ulasannya berikut ini.

1. Dewi Intan Sari

Anggota TNI AU yang juga atlet voli Dewi Intan Sari (Source: Instagram)

Bersama Hany Budiarti, Dewi Intan Sari merupakan atlet voli yang kini aktif sebagai anggota TNI Angkatan Udara.

Pevoli senior kelahiran 1993 itu menjadi andalan bagi Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia di kompetisi Proliga 2023 lalu.

Sedangkan di Livoli Divisi Utama, Dewi Intan Sari memperkuat TNI AU dan membawa timnya menjadi runner-up kompetisi tersebut pada 2022.

2. Tasya Aprilia Putri

Pevoli yang juga anggota TNI Tasya Aprilia Putri (Source: Instagram)

Bakat Tasya Aprilia Putri sudah tercium sejak belia karena dia dilahirkan di keluarga atlet karena sang ayah yakni Sudirman merupakan mantan pesepakbola dan ibunya pernah menjadi pemain voli.

Tasya diketahui merupakan anggota TNI AU dan pada Proliga 2023 lalu dirinya membela Bandung Bank BJB Tandamata yang berposisi sebagai libero.

Sejumlah prestasi telah dia ukir seperti mengantarkan Jakarta Pertamina Fastron menjadi runner-up Proliga 2019 dan medali perunggu SEA Games 2019.

3. Wintang Dyah Kumala Sakti

Wintang Dyah Kumala Sari merupakan pevoli yang juga anggota TNI (Source: Instagram)

Bidadari voli Indonesia Wintang Dyah Kumala Sari juga berstatus sebagai anggota TNI tepatnya Korps Wanita Angkatan Darat atau Kowad dengan pangkat Serda.

Pevoli cantik yang berposisi sebagai Outside Hitter ini diketahui membela Bandung Bank BJB Tandamata pada kompetisi Proliga 2023 lalu.

Meskipun lahir di Yogyakarta, namun Wintang Dyah Kumala Sari lebih banyak menghabiskan waktunya di Jawa Barat untuk menekuni olahraga voli.

Selama berkarier di olahraga voli, Wintang telah mempersembahkan sejumlah prestasi seperti medali perak Asian Grand Prix 2019 dan perunggu SEA Games 2019.

4. Hany Budiarti

Atlet voli Indonesia Hany Budiarti (Source: Instagram)

Hany Budiarti merupakan pevoli cantik Indonesia yang saat ini berstatus sebagai anggota TNI Angkatan Udara dengan pangkat Sersan 2.

Bidadari voli dengan postur 176 cm itu bermain di posisi Opposite dan pada Proliga 2024 bulan depan dia akan tampil untuk Jakarta Pertamina Enduro.

Hany Budiarti sempat merasakan gelar juara Proliga 2018 ketika dia memperkuat tim Jakarta Pertamina Energi dan runner-up 2022 saat membela Gresik Petrokimia Pupuk Indonesia.

Di level Timnas, Hany Budiarti tidak tergantikan untuk mengisi peran Opposite dan dia tercatat telah tampil di Asian Games dan SEA Games.

5. Tisya Amallya Putri

Setter Timnas Indonesia Tisya Amallya Putri (Source: Instagram)

Kerja keras Tisya Amallya Putri di bidang voli sejak kecil terbukti setelah dirinya terpilih mewakili Indonesia di ASEAN School Games 2018 di Malaysia.

Tisya Amallya Putri diketahui merupakan anggota TNI Angkatan Laut sejak 2022 dan di Proliga 2023 lalu memperkuat Jakarta BIN serta di kompetisi Livoli membela TNI AL.

Pevoli kelahiran 11 Oktober 2000 itu terbilang cukup berprestasi setelah dia mengantarkan tim Jawa Barat meraih medali emas pada PON XX Papua.

Tidak hanya itu, Tisya Amallya juga sukses memberikan sejumlah gelar untuk Timnas Indonesia di antaranya medali perunggu SEA Games 2019 dan 2021 serta medali perak Asian Grand Prix 2019. (han)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Dulu Ditoyor Shin Tae-yong, Mantan Pemain Timnas Nurhidayat Haji Haris Kini Menyala di Liga Filipina

Dulu Ditoyor Shin Tae-yong, Mantan Pemain Timnas Nurhidayat Haji Haris Kini Menyala di Liga Filipina

Dulu ditoyor Shin Tae-yong, kini mantan pemain Timnas Indonesia Nurhidayat Haji Haris bersinar di liga Filipina. Seperti apa kronologinya? Simak artikelnya
Insting Mantan Jenderal Mengendus Kejanggalan Kasus Vina, Sebut 8 Terpidana Tak Bersalah

Insting Mantan Jenderal Mengendus Kejanggalan Kasus Vina, Sebut 8 Terpidana Tak Bersalah

Vina Cirebon, nama ini belakangan mencuat hingga jadi perbincangan di tengah-tengah publik. Awalnya, nama ini mencuat karena adanya film bergenre horor.
PDIP Buka Peluang Kerja Sama dengan PKB untuk Usung Anies di Pilgub Jakarta

PDIP Buka Peluang Kerja Sama dengan PKB untuk Usung Anies di Pilgub Jakarta

Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan buka peluang kerja sama dengan PKB untuk mendukung Anies Baswedan kembali menjadi Calon Gubernur Jakarta pada 2024.
Panglima TNI Terima Pin Gajah Mada, Sebagai Simbol Warga Kehormatan Puspomad

Panglima TNI Terima Pin Gajah Mada, Sebagai Simbol Warga Kehormatan Puspomad

Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto menerima courtesy call (kunjungan kehormatan) dari Ws. Komandan Pusat Polisi Militer Angkatan Darat  Mayjen TNI Eka Wijaya Permana, bertempat di Mabes TNI, Cilangkap, Jakarta Timur. Jumat (7/6/2024).
Innalillahi, Pohon Tumbang Timpa Petugas Potong Pohon dan Motor di Velodrom Kota Malang

Innalillahi, Pohon Tumbang Timpa Petugas Potong Pohon dan Motor di Velodrom Kota Malang

Pohon jenis Sengon Buto dengan diameter 80 cm dan tinggi mencapai 15 meter, sekitar pukul 09.30 Wib, Sabtu (8/6/2024) tumbang ke tengah jalan.
Kebakaran Hebat Ludeskan Rumah Warga Semi Permanen di Nganjuk, Diduga Akibat Korsleting Listrik

Kebakaran Hebat Ludeskan Rumah Warga Semi Permanen di Nganjuk, Diduga Akibat Korsleting Listrik

Kebakaran hebat melanda sebuah rumah semi permanen milik warga di Dusun Bulurejo, RT 002, RW 001 Desa Mojorembun, Kecamatan Rejoso, Kabupaten Nganjuk.
Trending
Lawan Filipina akan Menjadi Pertandingan 'Terakhir' Shin Tae-yong Bersama Timnas Indonesia

Lawan Filipina akan Menjadi Pertandingan 'Terakhir' Shin Tae-yong Bersama Timnas Indonesia

Pertandingan melawan Filipina pada Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia akan jadi laga 'terakhir' Shin Tae-yong bersama Timnas Indonesia.
Timnas Indonesia Dapat Bantuan FIFA Jelang Laga Kontra Filipina di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia Dapat Bantuan FIFA Jelang Laga Kontra Filipina di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia mendapatkan bantuan dari FIFA jelang laga kontra Filipina di putaran kedua kualifikasi Piala Dunia 2026, yang akan digelar Selasa (11/6/2024).
Propam Polri 'Pasti' Periksa Iptu Rudiana, Kompolnas Tegas Bilang Ayah Eky Itu Harusnya Tidak Usah Ikut Campur

Propam Polri 'Pasti' Periksa Iptu Rudiana, Kompolnas Tegas Bilang Ayah Eky Itu Harusnya Tidak Usah Ikut Campur

Ketua Harian Kompolnas Irjen (Purn) Benny Mamoto menyayangkan ayah Eky, Iptu Rudiana yang ikut campur dalam penanganan kasus Vina dan anaknya pada 2016 silam.
3 Pemain Timnas Indonesia Ini Layak Dicadangkan Shin Tae-yong di Laga Lawan Filipina, Reaksi Tak Terduga Pelatih Irak Usai Kalahkan Timnas Indonesia 2-0

3 Pemain Timnas Indonesia Ini Layak Dicadangkan Shin Tae-yong di Laga Lawan Filipina, Reaksi Tak Terduga Pelatih Irak Usai Kalahkan Timnas Indonesia 2-0

3 Pemain Timnas Indonesia ini layak dicadangkan Shin Tae-yong di laga lawan Filipina dan reaksi tak terduga pelatih Irak usai mengalahkan Timnas Indonesia 2-0 merupakan dua berita terpopuler.
Dengar Shin Tae-yong Bakal Turunkan Amunisi Baru, Pelatih Filipina Cemas Bukan Main Jelang Berhadapan dengan Timnas Indonesia

Dengar Shin Tae-yong Bakal Turunkan Amunisi Baru, Pelatih Filipina Cemas Bukan Main Jelang Berhadapan dengan Timnas Indonesia

Tom Saintfiet sebagai pelatih Filipina mengaku kalau dirinya sedikit cemas jelang timnya berhadapan dengan Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Belajar dari Pengalaman, Ini Satu-satunya Cara Agar Elkan Baggott Bisa Dipanggil Lagi Shin Tae-yong ke Timnas Indonesia

Belajar dari Pengalaman, Ini Satu-satunya Cara Agar Elkan Baggott Bisa Dipanggil Lagi Shin Tae-yong ke Timnas Indonesia

Hubungan pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, dengan Elkan Baggott diduga kuat sedang tidak baik-baik saja.
Maarten Paes Langsung Lakukan Hal Ini ke Ernando setelah Blunder di Laga Melawan Irak, Kiper Timnas Indonesia Itu Ternyata Sering...

Maarten Paes Langsung Lakukan Hal Ini ke Ernando setelah Blunder di Laga Melawan Irak, Kiper Timnas Indonesia Itu Ternyata Sering...

Maarten Paes diduga langsung memberikan pesan khusus untuk Ernando Ari setelah disebut blunder dalam pertandingan Kualifikasi Piala Dunia Timnas Indonesia versus Irak.
Selengkapnya
Viral
Jadwal Hari Ini
Jam
Jadwal Acara
Kabar Petang Pilihan
17:00 - 18:30
Kabar Petang
18:30 - 20:00
Apa Kabar Indonesia Malam
20:00 - 21:00
Kabar Utama
21:00 - 22:00
Indonesia Dalam Peristiwa
22:00 - 23:00
One Pride Mixed Martial Arts
Selengkapnya