tvOnenews.com - Setter sekaligus Kapten Red Sparks, Yeum Hye-seon, terlihat ikut rombongan Megawati Hangestri Cs menuju Suwon untuk bertamu ke markas Hyundai Hillstate dan melakoni pertandingan penentu di play off Liga Voli Korea 2024/2025.
Sebagaimana kita tahu, Yeum Hye-seon harus absen pada pertandingan sebelumnya karena mengalami cedera lutut.
Yeum Hye-seon mengalami cedera lutut pada pertandingan pertama Red Sparks di babak play off musim ini.
Yeum Hye-seon (sumber: KOVO)
Pada pertandingan pertama yang berlangsung di Suwon Indoor Gymnasium, Yeum Hye-seon sempat terlihat kesakitan di pertengahan laga.
Bahkan, kapten Red Sparks itu sempat mendapatkan perawatan dari staff di pinggir lapangan.
Namun, meski merasa kesakitan Yeum Hye-seon justru memaksakan untuk tampil hingga laga berakhir.
Load more