News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Belum Debut di MotoGP, Toprak Razgatlioglu Sudah Punya Julukan Baru karena Karakter Agresifnya di Lintasan

Pembalap anyar Pramac Yamaha, Toprak Razgatlioglu, mendapat predikat sebagai “Casey Stoner versi baru”.
Sabtu, 3 Januari 2026 - 16:32 WIB
Toprak Razgatlioglu
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Ahmad Subaidi/rwa.

Jakarta, tvOnenews.com - Pembalap anyar Pramac Yamaha, Toprak Razgatlioglu, mendapat predikat sebagai “Casey Stoner versi baru”.
 
Julukan tersebut muncul berkat gaya balap agresif dan pendekatan teknisnya yang dinilai sangat mirip dengan legenda MotoGP asal Australia itu.

Casey Stoner
Casey Stoner
Sumber :
  • Instagram @official_cs27

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Penilaian tersebut disampaikan oleh Alberto Vergani, manajer pembalap Danilo Petrucci. 

Menurutnya, Toprak memiliki filosofi balap yang sejalan dengan pemikiran Casey Stoner, khususnya soal fokus penuh terhadap motor yang dikendarai.

Vergani mengungkapkan bahwa Stoner pernah menyampaikan kepadanya pentingnya berkonsentrasi pada satu motor dan memaksimalkan potensinya, tanpa membandingkan dengan motor lain. 

Pendekatan itu dinilai sangat relevan dengan cara Toprak menghadapi berbagai tantangan di lintasan.

Hal itu terlihat saat Razgatlioglu menghadapi masalah teknis bersama BMW. 

Ia sempat kesulitan akibat karakter sasis, namun situasi berubah ketika Toprak berhenti mengeluh dan memilih fokus pada cara terbaik memaksimalkan motor yang ada. 

Keputusan tersebut justru membantunya keluar dari masalah. Dengan tiga gelar juara World Superbike di tangan, Toprak kini bersiap melangkah ke tantangan baru. 

Toprak Razgatlioglu
Toprak Razgatlioglu
Sumber :
  • Instagram/Toprak Razgatlioglu

Pembalap asal Turki itu akan menjalani debutnya di MotoGP pada musim 2026 setelah resmi bergabung dengan Pramac Yamaha.

Sejumlah pengamat menilai Toprak berpotensi memberi kejutan di kelas utama. Hasil positif yang ia raih dalam tes pramusim di Valencia pada November lalu menjadi sinyal awal adaptasi yang menjanjikan.

Ditambah lagi, Yamaha tengah melakukan pengembangan besar pada sektor mesin. Kondisi tersebut membuat Razgatlioglu diprediksi bisa tampil sebagai kuda hitam pada musim debutnya di MotoGP.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Toprak akan berduet dengan Jack Miller di Pramac Yamaha. Ia dijadwalkan tampil pertama kali di hadapan publik dalam peluncuran resmi tim yang digelar pada 13 Januari di Italia.

(aes)

Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Sopir Sempat Terjepit, Truk Tronton Angkut Besi Tabrak Truk Lain di Flyover Ciputat hingga Melintang

Sopir Sempat Terjepit, Truk Tronton Angkut Besi Tabrak Truk Lain di Flyover Ciputat hingga Melintang

Truk tronton pengangkut besi mengalami kecelakaan di Flyover Ciputat, Tangerang Selatan, hingga membuat jalanan macet total, Kamis (8/1/2026).
Persija Jakarta Pastikan Lepas 4 Pemain Mudanya, Kosongkan Tempat Demi Datangkan Ivar Jenner dari FC Utrecht?

Persija Jakarta Pastikan Lepas 4 Pemain Mudanya, Kosongkan Tempat Demi Datangkan Ivar Jenner dari FC Utrecht?

Persija Jakarta kembali dirumorkan bidik gelandang Timnas Indonesia Ivar Jenner setelah umumkan lepas empat pemain jelang dibukanya bursa transfer musim Januari
Belajar dari Megawati saat Jadi Presiden, Gubernur Jakarta Yakin PAM Jaya Makin Sukses usai IPO

Belajar dari Megawati saat Jadi Presiden, Gubernur Jakarta Yakin PAM Jaya Makin Sukses usai IPO

Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung mendorong Perusahaan Daerah Air Minum Jaya atau PAM Jaya untuk bisa IPO.
Teks Khutbah Jumat 9 Januari 2026 Jelang Isra Mi'raj, Meneladani Rasulullah SAW dan Memahami Pentingnya Masjid Al-Aqsa

Teks Khutbah Jumat 9 Januari 2026 Jelang Isra Mi'raj, Meneladani Rasulullah SAW dan Memahami Pentingnya Masjid Al-Aqsa

Berikut teks khutbah Jumat 9 Januari 2026 tentang Isra Mi'raj: Meneladani Rasulullah SAW dan Memahami Pentingnya Masjid Al-Aqsa.
3 Pemain dengan Gol Terbanyak di Laga El Clasico Indonesia Persib Bandung vs Persija Jakarta

3 Pemain dengan Gol Terbanyak di Laga El Clasico Indonesia Persib Bandung vs Persija Jakarta

Diisi oleh kombinasi antara bomber lokal dengan asing, inilah deretan pemain dengan gol terbanyak sepanjang sejarah pertemuan Persib Bandung vs Persija Jakarta.
Usai Jadi Tersangka Kasus Ijazah Palsu, Wagub Babel Bakal Gugat Universitas Azzahra

Usai Jadi Tersangka Kasus Ijazah Palsu, Wagub Babel Bakal Gugat Universitas Azzahra

Sementara itu, dengan adanya penetapan tersangka yang dialaminya, Hellyana kemudian menyalahkan pihak Universitas Azzahra dan berencana untuk menggugatnya.

Trending

Sosok Khairun Nisya, Pramugari Gadungan Viral Usai Lolos Pemeriksaan Bandara, Diduga Bukan Kali Pertama

Sosok Khairun Nisya, Pramugari Gadungan Viral Usai Lolos Pemeriksaan Bandara, Diduga Bukan Kali Pertama

Nama Khairun Nisa menjadi sorotan publik setelah aksinya terbongkar di media sosial. Dengan penampilan yang dinilai sangat meyakinkan, ia mengenakan seragam lengkap pramugari
Bermodal Baju Kebaya dan Rambut Sasak, Pramugari Gadungan Nekat Naik Pesawat Viral di Media Sosial

Bermodal Baju Kebaya dan Rambut Sasak, Pramugari Gadungan Nekat Naik Pesawat Viral di Media Sosial

Viral di media sosial sebuah video yang memperlihatkan seorang pramugari gadungan diamankan petugas keamanan.
3 Aksi Pelanggaran 'Horor' di Sepak Bola Indonesia dalam Satu Pekan, Berbuah Sanksi Larangan Seumur Hidup

3 Aksi Pelanggaran 'Horor' di Sepak Bola Indonesia dalam Satu Pekan, Berbuah Sanksi Larangan Seumur Hidup

Inilah rangkaian pelanggaran horor dalam sepak bola Indonesia yang bahkan terjadi dalam waktu satu pekan saja. Hukuman larangan main seumur hidup dijatuhkan.
Viral! Anggota DPRD Ogan Ilir Fraksi Gerindra Resmi Ditahan, Diduga Terlibat Mafia Tanah Rugikan Negara Rp10,5 Miliar

Viral! Anggota DPRD Ogan Ilir Fraksi Gerindra Resmi Ditahan, Diduga Terlibat Mafia Tanah Rugikan Negara Rp10,5 Miliar

Penahanan Yansori berlangsung dramatis dan menjadi perhatian publik. Ia diamankan secara paksa sesaat setelah mengikuti Sidang Paripurna Istimewa DPRD Ogan Ilir dalam rangka HUT ke-22 Kabupaten Ogan Ilir di Gedung Paripurna DPRD, Kompleks Perkantoran Terpadu Tanjung Senai, Indralaya.
Darren Fletcher Umumkan Nasibnya di Manchester United usai Nama Ole Gunnar Solskjaer Mencuat dalam Bursa Pelatih Baru

Darren Fletcher Umumkan Nasibnya di Manchester United usai Nama Ole Gunnar Solskjaer Mencuat dalam Bursa Pelatih Baru

Darren Fletcher mengumumkan nasibnya di Manchester United usai laga kontra Burnley. Pencarian pelatih baru tengah berlangsung dan Ole Gunnar Solskjaer masuk dalam bursa.
Media Belanda Ingatkan Timnas Indonesia soal Masa Kelam John Herdman, Pernah Alami Kekerasan hingga Nyaris Kehilangan Nyawa

Media Belanda Ingatkan Timnas Indonesia soal Masa Kelam John Herdman, Pernah Alami Kekerasan hingga Nyaris Kehilangan Nyawa

Media Belanda menyoroti masa lalu kelam John Herdman, pelatih baru Timnas Indonesia yang pernah mengalami kekerasan brutal hingga nyaris kehilangan nyawa.
Pramugari Gadungan yang Viral di Media Sosial Akhirnya Minta Maaf ke Batik Air dan Lion Group, Nisya Berjanji Tak akan Beraksi Lagi

Pramugari Gadungan yang Viral di Media Sosial Akhirnya Minta Maaf ke Batik Air dan Lion Group, Nisya Berjanji Tak akan Beraksi Lagi

Pramugari gadungan yang viral di media sosial akhirnya minta maaf. Secara khusus dia menyampaikan permintaan maafnya kepada Batik Air dan Lion Group.
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT