Dua Korban Tertimbun Longsor Gayo Lues Ditemukan.
Sumber :
  • Tim Tvone/lantra

Dua Korban Tertimbun Longsor Gayo Lues Ditemukan

Selasa, 23 November 2021 - 20:19 WIB

Blangkejeren, Gayo Lues - Satu jam pencarian pada Selasa pagi (23/11/2021) sekira pukul 08.46 WIB satu korban tersisa banjir bandang dan tanah Longsor di Pantan Cuaca bernama Adam Aman Tingkem (40) ditemukan,
 
Korban ditemukan oleh masyarakat tersangkut dalam satu batang kayu yang melintang di Sungai Dedep Rere. Korban langsung dievakuasi ke rumah duka di Desa Suri Musara Gayo Lues.
 
Korban terseret banjir bandang dan tanah longsor di jalan penghubung Blangkejeren-  Takengon pada Senin malam sepulang mengantar pengantin ke Kecamatan Putri Betung Kabupaten Gayo Lues.
 
Korban terseret saat menggendong cucunya hendak melintasi longsoran kecil yang menghalang jalan rombongan tersebut. Nahas tiba-tiba saja air bah datang dari parit kecil dan menghantamnya. Hingga korban dan cucunya terseret banjir bandang dan tanah longsor.
 
Bupati Gayo Lues H.Muhamad Ambru Camat mengatakan kedua korban sudah ditemukan dalam keadaan sudah tak bernyawa lagi tersangkut dalam sebuah batang kayu yang melintang di sungai tersebut.
 
Korban bernama Adam merupakan kakek dari korban sebelumnya yang benama Salwa Fitri (3). Korban langsung dibawa ke rumah duka yang berada di Desa Suri Musara Gayo Lues.
 
Pencarian korban yang dilakukan sejak pagi melibatkan ratusan warga yang ada di Kecamatan Pantan Cuaca. Pada saat pencarian cuaca baik sehingga tidak terkendala hujan, hanya medan yang sedikit menyusahkan masyarakat karena kondisinya sangat terjal.
 
Berkat kerja sama yang baik tim pencarian berhasil mengevakuasi korban dengan aman keluar dari lokasi kejadian. Namun korban ditemukan dalam kondisi mengenaskan ada beberapa luka memar pada sekujur tubunya diperkirakan akibat benturan benda keras seperti batu dan kayu.
 
“Alhamdulilah kami sudah berhasil mengevakuasi korban , ini berkat kerja sama yang baik oleh masyarakat Pantan Cuaca TNI dan Polri. Kami tak lupa mengucapkan terima kasih banyak kepada semua tim yang terlibat dalam pencarian korban hingga korban bisa di kembalikan ke rumah duka,” ungkap Bupati.(Lantra/Lno)
 
Teks foto:Evakuasi yang di lakukan terhadap salah seorang korban yang terbawa timbunan longsor di Gayo Lues.

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:52
01:42
10:01
02:16
01:09
01:25
Viral