Kebakaran rumah di Perumahan Kepa Duri Mas, Kebon Jeruk.
Sumber :
  • Twitter @masdes_

Kebakaran di Perumahan Duri Kepa, Petugas Kerahkan 12 Mobil Damkar

Selasa, 1 Februari 2022 - 07:45 WIB

Jakarta - Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) DKI Jakarta mengerahkan 12 unit mobil pemadam kebakaran (damkar) untuk memadamkan api di sebuah rumah tinggal Jalan Perumahan Kepa Duri Mas Blok QQ No.6, Kelurahan Duri Kepa, Kecamatan Kebon Jeruk, Jakarta Barat.

Berdasarkan informasi dari Twitter resmi Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta, Selasa (1/2/2022), peristiwa kebakaran itu terjadi pada Selasa dinihari sekitar pukul 02.55 WIB.

#OperasiSiagaIbukota
Pkl 02.55 WIB | Info #Kebakaran Rumah tinggal di Jl. Perumahan Kepa Duri Mas Blok QQ, No.6, Kel. Duri Kepa, Kec. Kb Jeruk | Penanganan : 12 Unit Damkar, BPBD, PLN, PMI, AGD, Dishub, Satpol PP, PSKB/Tagana, Polsek, Koramil | Situasi : Proses Pemadaman

— BPBD DKI Jakarta (@BPBDJakarta) January 31, 2022


 
Petugas pemadam kebakaran dibantu BPBD DKI Jakarta, Dinas Perhubungan, Satpol PP, aparat kepolisian dan TNI berusaha memadamkan "si jago merah" yang melalap rumah warga tersebut.
 
Belum diketahui penyebab kebakaran dan proses pemadaman masih terus dilakukan.
 
Sebelumnya Senin malam (31/1), sebuah rumah tinggal di Jalan Tanjung Duren Selatan, Kelurahan Tanjung Duren Selatan Kecamatan Grogol Petamburan, Jakarta Barat, juga terbakar.
 
Peristiwa kebakaran rumah itu terjadi diduga karena warga sedang membakar angpao menjelang perayaan Imlek Tahun 2022.
 
Dinas Kebakaran dari Jakarta Barat pun menerjunkan empat unit mobil pemadam kebakaran untuk memadamkan "si jago merah".
 
Sementara itu, pada Sabtu (29/1/2022) tiga penghuni rumah tinggal di Jalan Gang Masjid 2 RT 3/RW 1 Kelurahan Kebon Baru, Kecamatan Tebet, Jakarta Selatan, tewas dalam kebakaran yang melanda rumah mereka. (ant/act)

Info #Kebakaran padat penduduk di Jl. Duri kepaEmas Blok QQ No.6, Rt.02 Rw.04 Kel. Duri Kepa, Kec. Kebon jeruk jakarta barat, saat ini sedang dalam pemadaman 17 unit mobil pemadam. pic.twitter.com/tRHPYPKK3E

— Mas Des (@masdes_) January 31, 2022

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:26
01:56
09:42
15:09
07:45
14:04
Viral