news

Daerah

Bola

Sport

Gaya Hidup

Video

Tvone

Upaya Tekan Angka Pengangguran, Pabrik Ini Siap Serap 3.000 Pekerja.
Sumber :
  • Istimewa

Upaya Tekan Angka Pengangguran, Pabrik Ini Siap Serap 3.000 Pekerja

Berbagai upaya dilakukan kelompok maupun individu dalam menekan angka pengangguran berupa membuka lapangan kerja baru.
Minggu, 18 Januari 2026 - 03:01 WIB
Reporter:
Editor :

Jakarta, tvOnenews.com - Berbagai upaya dilakukan kelompok maupun individu dalam menekan angka pengangguran berupa membuka lapangan kerja baru.

Langkah inilah yang dilakukan oleh Surya Grup yang saat ini tengah membangun pabrik rokok di kawasan Gunung Pelindung, Lampung Timur

“Targetnya Maret pabrik sudah jadi dan April mulai perekrutan karyawan, kita membutuhkan 3000 tenaga kerja,” kata CEO Surya Group, Muhammad Suryo kepada awak media, Jakarta, Sabtu (17/1/2026).

Suryo menuturkan langkah dirinya membangun pabrik di Lampung sebagai upaya memajukan daerah tempatnya lahirnya tersebut. 

Ditambah, tingkat pengangguran di kawasan itu terbilang cukup tinggi.

"Sejak saya kecil dulu di sana tingkat penganggurannya tinggi, teman-teman saya dulu banyak merantau di Jakarta. Maka biar teman-teman di sana bisa bekerja, saya ingin berkontribusi dengan pabrik HS,” kata Suryo.

“Semoga kehadiran HS dapat bermanfaat bagi daerah, membuka lapangan kerja, dan menjadi salah satu sarana untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” sambungnya.

Di sisi lain, Suryo mengaku dirinya tak memiliki persyaratan formalitas dalam proses perekrutan pekerja pabriknya.

Hal itu ditengarai dirinya yang merintis usah rokok hingga menjadi pabrik.

Bahkan, ia juga tak ragu mempekerjakan kaum disabilitas sebagai karyawan dari pabriknya tersebut.

“Itu karena ingat diri saya sendiri yang mulai dari nol tanpa koneksi dan pengalaman. Banyak orang menganggur karena terbentur pengalaman kerja, maka saya ingin memberi kesempatan pada yang mau belajar,” ujarnya.

Tak hanya itu, Suryo juga memiliki cara sendiri dalam memperkenalkan pembangunan pabriknya di Lampung Timur dengan menggelar panggung musik.

Panggung musik tersebut diisi oleh sejumlah penyanyi dan grup band ternama tanah air seperti Slank.

"Kita sudah lama banget tidak main di Lampung. Maka kita sangat berterimakasih pada HS yang menarik kita ke sini,” kata Kaka Slank.

Bimbim menambahkan, Slank bersedia kolaborasi karena HS bukan sekadar bisnis komersial melainkan sebuah gerakan yang bisa membantu anak bangsa lainnya. 

“Saya melihat HS bukan hanya bisnis, tapi movement. Indonesia ekonomi lagi susah, tahun 2026 ini banyak orang tidak kerja, makanya kita dukung HS yang buka pabrik dimana-mana agar teman-teman bisa kerja,” katanya.(raa)

Berita Terkait

1
2 Selanjutnya

Topik Terkait

Saksikan Juga

04:00
10:04
02:11
03:07
01:56
05:09

Viral